Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN TASIKMALAYA

UPT PUSKESMAS JAMANIS


Jl. Raya Jamanis NO 33 Telp. (0265) 420560
e-mail : pkmjamanis@gmail.com
TASIKMALAYA

Kode Pos 46175

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JAMANIS


KABUPATEN TASIKMALAYA
NOMOR : 445.4/Kep.056- /2017

TENTANG

TENAGA KESEHATAN
YANG MEMPUNYAI KEWENANGAN MELAKUKAN SEDASI
DI UPT PUSKESMAS JAMANIS KABUPATEN TASIKMALAYA

KEPALA UPT PUSKESMAS JAMANIS KABUPATEN TASIKMALAYA,

Menimbang : a. bahwa untuk memenuhi kebutuhan pasien dalam hal


pelayanan klinis diperlukan penanganan gawat darurat
dan tindakan pembedahan minor yang dapat dilakukan
di Puskesmas;
b. bahwa untuk meningkatkan pelayanan klinis dalam hal
gawat darurat dan tindakan pembedahan minor
diperlukan tindakan sedasi sederhana yang dapat
dilakukan di Puskesmas;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b,
perlu menetapkan Keputusan Kepala UPT Puskesmas
Jamanis tentang Tenaga kesehatan yang berwenang
melakukan sedasi di Puskesmas Jamanis;

Mengingat : 1. UU Nomor 5 Tahun 1997, tentang Psikotropika;


2. UU Nomor 29 Tahun 2004, tentang Praktik Kedokteran;
3. UU Nomor36Tahun 2009, tentang Kesehatan;
4. Keputusan Menteri Kesehatan RI No.
128/Men.Kes/SK/II/ 2004 tentang Kebijakan Dasar
Puskesmas;
5. Peraturan Menteri Kesehatan
No.1691/MENKES/PER/VIII/2011;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JAMANIS


TENTANG TENAGA KESEHATAN YANG MEMPUNYAI
KEWENANGAN MELAKUKAN SEDASI DI PUSKESMAS
JAMANIS KABUPATEN TASIKMALAYA
KESATU : Menentukan tenagakesehatan yang mempunyai
kewenangan melakukan sedasi di UPT Puskesmas
Jamanis adalah dokter;

KEDUA : Dalam kondisi kegawatdaruratan selain dokter dan dokter


gigi maka perawat dan atau bidan mempunyai
kewenangan melakukan sedasi;

KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan


apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam
penetapannya, maka akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya;

Ditetapkan di Tasikmalaya
pada tanggal 25 Januari 2017
KEPALA UPT PUSKESMAS
JAMANIS,

Hani Hariri, S. Kep, Ners.M.MKes


NIP 1967

Anda mungkin juga menyukai