Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SDN Watesnegoro 2


Kelas / Semester : IV / 2
Tema 8 : Tempat Tinggalku
Subtema 2 : Keunikan Daerah Tempat Tinggalku
Pembelajaran : 1
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (6 x 35 menit)

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI 1 : Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca dan menanya) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, sekolah, dan tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
dalam tindakan yang mencerminkan peri-laku anak beriman dan berakhlak
mulia.

B. KOMPETENSI DASAR (KD) & INDIKATOR


Kompetensi Dasar (KD)
Bahasa Indonesia
3.9 Mencermati tokoh-tokoh yang terdapat pada teks fiksi
4.9 Menyampaikan hasil identifikasi tokoh – tokoh yang terdapat pada teks fiksi
secara lisan, tulis, dan visual
Indikator :
 mengidentifikasi tokoh – tokoh dan mengidentifikasi sifat masing – masing tokoh
pada cerita fiksi
 Menyebutkan ciri – ciri cerita fiksi
Kompetensi Dasar (KD)
IPA
3.4 Menghubungkan gaya dan gerak pada peristiwa di lingkungan sekitar
4.4 Menyajikan hasil percobaan tentang hubungan antara gaya dan gerak
Indikator :
 Menjelaskan hubungan antara gaya dan gerak benda
 Menyajikan laporan percobaan mengenai pengaruh gaya terhadap gerak benda

C. TUJUAN PEMBELAJARAN:
 Dengan membaca cerita rakyat siswa dapat mengidentifikasi tokoh dan sifat masing
– masing tokoh
 Dengan kegiatan diskusi siswa dapat menyebutkan ciri – ciri cerita fiksi
 Melalui kegiatan percobaan siswa dapat Menjelaskan hubungan antara gaya dan
gerak benda
 Dengan kegiatan menganalisa hasil percobaan, siswa mampu Menyajikan laporan
percobaan mengenai pengaruh gaya terhadap gerak benda
D. MATERI PEMBELAJARAN
 Mengenal ciri khusus beberapa daerah
 Menceritakan cerita rakyat
 Menjelaskan hubungan antara gaya dan gerak benda
E. METODE PEMBELAJARAN
 Pendekatan : Saintifik
 Metode : Diskusi, project based learning

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa 10 menit


berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
masing.
 Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar
kehadiran dan memeriksa kerapihan pakaian, posisi
dan tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan
pembelajaran.
 Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan yaitu
tentang ”Keunikan Daerah Tempat Tinggalku”.
 Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang meliputi
kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi,
mengomunikasikan dan menyimpulkan.

Inti  Guru mengkondisikan siswa supaya siap menerima 150 menit


pelajaran dan menyampaiakn tjuan pembelajaran
yang hendak dicapai
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
 Pada awal pembelajaran, guru menstimulus ide,
gagasan, dan motivasi siswa dengan cara bercerita
mengenai keunikan kampung halaman orang tua
guru yakni Yogyakarta
 Siswa memperhatikan slide powerpoint yang berupa
gambar-gambar keunikan berbagai sudut di
Yogyakarta
 Siswa menjawab pertanyaan guru, “Nah sekarang
sebutkan keunikan tempat tinggal kalian?”
 Siswa secara berkelompok menyusun daftar
keunikan tempat tinggalnya dan membuat laporannya
dalam bentuk powerpoint (kreativitas dan inovasi)
 Siswa menggunakan internet untuk melengkapi
gambar dan informasi mengenai keunikan tempat
tinggalnya (operasi teknologi dan konsep)
 Siswa masing-masing kelompok dengan percaya diri
menyajikan hasil kerja kelompoknya dengan
menggunakan LCD Proyektor
 Siswa mendengarkan cerita guru mengenai adanya
kisah Damarwulan yang berkaitan dengan Kerajaan
Majapahit karena salah satu keunikan tempat tinggal
siswa adalah banyak terdapat candi peninggalan
kerajaan Majapahit
 Guru mengajak siswa mengingat kembali mengenai
teks fiksi dan mengajak siswa bertanya – jawab
mengenai ciri-ciri cerita fiksi
 Siswa mencari kisah Damarwulan melalui koneksi
internet dan melakukan analisa terhadap cerita
tersebut dan membandingkan dengan ciri cerita fiksi
yang telah dibahas sebelumnya (penelitian dan
kelancaran informasi)
 Siswa diajak guru kembali membahas tentang salah
satu keunikan tempat tinggal siswa yakni keberadaan
stadion sepak bola yang menjadi markas PSMP dan
bagaimana permainan sepak bola dilakukan serta
keterkaitannya dengan pengaruh gaya terhadap gerak
benda (Kewarganegaraan Digital (Digital
Citizenship)
 Siswa bersama kelompoknya menyusun percobaan
dengan alat dan bahan bola sepak bahwa gaya dapat
mempengaruhi gerak benda (Berpikir Kritis,
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pemecahan Masalah, dan Pembuatan Keputusan)
 Setiap kelompok siswa menyusun hasil laporannya
dalam bentuk powerpoint
 Siswa masing-masing kelompok dengan percaya diri
menyajikan hasil kerja kelompoknya dengan
menggunakan LCD Proyektor
 Guru mengajak siswa untuk menyimpulkan
mengenai pengaruh gaya terhadap gerak benda
berdasarkan percobaan yang telah dilakukan
 Siswa diminta membaca macam pengaruh gaya
terhadap gerakan benda dalam kehidupan sehari-hari
 Siswa diajak bertanya jawab mengenai contoh lain
pengaruh gayya terhadap gerakan benda dalam
kehidupan sehari-hari
 Siswa mengungkapkan pendapatnya secara percaya
diri
 Siswa menuliskan lima contoh peristiwa yang
menunjukkan gerakan benda akibat gaya pada buku
siswa

Penutup  Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / 15 menit


rangkuman hasil belajar selama sehari
 Bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari
(untuk mengetahui hasil ketercapaian materi)
 Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk
menyampaikan pendapatnya tentang pembelajaran
yang telah diikuti.
 Melakukan penilaian hasil belajar
 Mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing (untuk mengakhiri kegiatan
pembelajaran)

G. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN


 Buku Pedoman Guru Tema : Tempat Tinggalku Kelas 4 (Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013).
 Buku Siswa Tema : Tempat Tinggalku Kelas 4 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013).
 Gambar-gambar ciri khas daerah.
 Laptop
 Proyektor
 Koneksi internet

H. PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR


1. Rubrik percobaan IPA

Perlu
Bagus Sekali Bagus Cukup
Aspek bimbingan

4 3 2 1

Pengetahuan Menjawab Menjawab Menjawab Belum dapat


Pengaruh gaya pertanyaan pertanyaan pertanyaan menjawab
terhadap gerak berdasarkan berdasarkan berdasarkan pertanyaan
benda percobaan percobaan percobaan berdasarkan
mengenai gaya mengenai gaya mengenai gaya percobaan
dan gerak pada dan gerak pada dan gerak pada mengenai gaya
buku siswa buku siswa buku siswa dan gerak pada
dengan tepat dengan tepat dengan kurang buku siswa
dan lengkap. Menyimpulkan tepat dengan tepat
Menyimpulkan pengaruh gaya Menyimpulkan Belum dapat
pengaruh gaya terhadap gerak pengaruh gaya menyimpulkan
terhadap gerak benda terhadap gerak pengaruh gaya
benda berdasarkan benda terhadap gerak
berdasarkan percobaan berdasarkan benda
percobaan dengan tepat percobaan berdasarkan
dengan tepat dengan kurang percobaan
dan rinci tepat dengan tepat

Keterampilan Mempresentasi Mempresentasi Mempresentasi Tidakdapat


Menyampaikan kan hasil kan hasil kan hasil mempresentasi
hasil percobaan percobaan percobaan percobaan kan hasil
pengaruh gaya pengaruh gaya pengaruh gaya pengaruh gaya percobaan
terhadap gerak terhadap gerak terhadap gerak terhadap gerak pengaruh gaya
benda benda dengan benda dengan benda dengan terhadap gerak
percaya diri, percaya diri dan kurang percaya benda dengan
jelas, dan jelas, di depan diri dan kurang percaya diri dan
lengkap di guru dan teman jelas, di depan jelas, di depan
depan guru dan - teman guru dan teman guru dan teman
teman - teman - teman - teman

Sikap Tampak Tampak cukup Tampak kurang Tidak antusias


Sikap rasa ingin antusias dalam antusias dalam antusias dalam dalam
tahu dan melaksanakan melaksanakan melaksanakan melaksanakan
berpikir kritis percobaan dan percobaan dan percobaan dan percobaan dan
mengaukan mengaukan mengaukan mengaukan
banyak gagasan banyak gagasan banyak gagasan banyak gagasan
dan pertanyaan dan pertanyaan dan pertanyaan dan pertanyaan
selama kegiatan selama kegiatan selama kegiatan selama kegiatan

2. Daftar Periksa Bahasa Indonesia

Kriteria Sudah Belum

Menyebutkan minimal 5 tokoh dalam cerita Damarwulan

Menyebutkan sifat minimal 5 tokoh dalam cerita


Damarwulan

Menyebutkan minimal 4 ciri-ciri cerita fiksi

4. Penilaian sikap (percaya diri dan bertanggung jawab).


Penilaian Sikap

Belum Mulai Mulai ber- Membu-


No Sikap ket
terlihat terlihat kembang daya

1 Percaya diri

2 Bertanggung jawab

Mengetahui Ngoro, 12 Juni 2018


Kepala Sekolah, Guru Kelas IV-A

SUPARTO, S.Pd RIRIN SUHARIYANTI, S.Pd


NIP 19650925 198703 1 005

Anda mungkin juga menyukai