Anda di halaman 1dari 2

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan
Kegiatan Comunity Intership Program-Interprofessional Education and
Colaboration (CIP-IPEC) dilaksanakan oleh mahasiswa Poltekkes Kemenkes
Surakarta di dusun RW003 Kalurahan Kepatihan Kulon, Kecamatan Jebres, Kota
Surakarta. Pelaksanaan kegiatan CIP-IPEC dimulai tanggal 30 Juli 2018 sampai
tanggal 16 Agustus 2018. Dari serangkaian kegiatan CIP-IPEC dapat disimpulkan
sebagai berikut:
1. Pengumpulan data
Pada kegiatan CIP-IPEC dilakukan pengumpulan data dengan
menggunakan format Indeks Keluarga Sehat (IKS). Survei dilakukan dengan
sampel 96 KK yang bersedia di data.
2. Analisa data
Setelah dilakukan pengumpulan data dari Rw 003 Kalurahan Kepatihan
Kulon, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta dengan surveimawas diri didapatkan
prioritas masalah sebagai berikut:
a. Masih banyaknya masyarakat yang menderita hipertensi di Rw 003
Kalurahan Kepatihan Kulon, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta
b. Masih banyaknya penduduk yang merokok di Rw 003 Kalurahan Kepatihan
Kulon, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta
c. Kurangnya pengetahuan masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan
bayi dan balita di RW 003 Kalurahan Kepatihan Kulon, Kecamatan Jebres,
Kota Surakarta.
3. Plan of Action
Berdasarkan tiga prioritas masalah yang telah disepakati, rencana kegiatan
yang akan dilaksanakan yaitu mengadakan penyuluhan yang berkaitan dengan
tiga prioritas masalah tersebut, mengadakan senam hipertensi, cek GDS, cek
asam urat, cek tekanan darah serta pembagian jamu, penyuluhan tentang ASI
eksklusif, dan penyuluhan tentang bahaya merokok.

37
38

4. Implementasi
Mengadakan kegiatan sesuai POA, mengadakan kegiatan sesuai dengan
arahan bidan seperti posyandu balita.
5. Evaluasi
Kegiatan POA terlaksana dengan baik, namun karena kendala warga yang
kurang kooperatif sehingga kegiatan penyuluhan bahaya merokok dan asi
eksklusif tamu undangan sedikit yang datang.
B. Saran
1. Bagi mahasiswa diharapkan meningkatkan komunikasi antara tokoh masyarakat,
tokoh agama, bidan desa, kader dan warga untuk meningkatkan partisipasi
warga.
2. Bagi warga diharapkan lebih aktif untuk berpartisipasi dalam setiap kegiatan
yang diadakan khususnya yang berkaitan dengan masalah kesehatan.
3. Bagi kader kesehatan diharapkan mampu membantu bidan melanjutkan dan
menyampaikan program-program kesehatan kepada masyarakat.
4. Bagi institusi diharapkan mampu untuk mempertahankan dan mengoptimalkan
hal-hal yang telah dicapai serta menindaklanjuti hat-hal yang belum tercapai.

Anda mungkin juga menyukai