Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MATA KULIAH METODE SEISMIK

METODE SEISMIK BARU YANG ADA PADA INDONESIAN PETROLEUM


ASSOCIATION (IPA)

Oleh :

Luh Ayu Eka Safitri Septiana


NPM: 140710150043

PROGRAM STUDI GEOFISIKA


DEPARTEMEN GEOFISIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS PADJADJARAN
2018
Kegiatan IPA (Indonesian Petroleum Association) tahun 2018 diadakan di Jakarta
Convention Center pada 2-4 Mei 2018. Terdapat banyak perusahaan lokal maupun
internasional yang berpartisipasi pada kegatan ini, selain itu juga terdapat organisasi-
organisasi seperti HAGI, IAGI, dan lain-lain yang turut meramaikan kegiatan ini.

Pada kegiatan ini terdapat inovasi-inovasi baru yang menunjang perkembangan


eksplorasi di dunia minyak dan gas. Salah satu stand/boot yang dapat dikatakan melakukan
inovasi baru dalam ranah akuisisi seismik adalah perusahaan AGS (Axxis Geo Solutions)
yang memberikan inovasi baru.

AGS melakukan inovasi dalam kegiatan akuisisi yang menggunakan node agnostic dan
sistem penyebaran “constant velocity” yang dapat meningkatkan survey produksi tanpa
batasan sistem konvensional dan interval stasiun. Inovasi ini memungkinkan untuk dilakukan
pada proyek-proyek konvensional hingga proyek yang sulit secara logistik. AGS juga
menyediakan beberapa konfigurasi fleksibel yang menghasilkan produk kostumisasi dan
efisien serta dan menggabungkannya dengan produk off-the-shelf untuk memberikan solusi
untuk proyek-proyek yang cukup sulit.

AGS menempatkan teknologi nodal terbaru di semua operasinya serta menawarkan


beberapa opsi untuk sumber, seperti double source, triple source, quad source dan banyak
lagi. Konfigurasi yang menjadi andalan adalah MPV (Multi-Purpose Vessels). Kapal-kapal
hibrida ini dapat berfungsi secara independen untuk memperoleh data streamer laut; sebagai
sumber seismik pada survei OBS atau WAZ; Pengerahan dan pemulihan OBN atau
kombinasi dari ketiganya.
Keunggulan dari inovasi AGS ini adalah :
 Unik : Menjadi pelopor teknologi baru dan metode untuk operasi OBN dan
memberikan inovasi pilihan konfigurasi akuisisi yang dapat menghasilkan
penggambaran terbaik di permukaan.
 Dapat diukur : Menyediakan solusi sumber yang dibutuhkan. Pilihan tersedia dari
peminjaman alat, kapal, dan kru lapangan. Menyediakan jumlah sesuai kebutuhan.
 Efisien : AGS akan memberikan solusi yang tepat untuk kesuksesan proyek Kapal
yang disediakan bermacam-macam termasuk Multi Purpose Vessels. Kapal ini
berfungsi secara mandiri untuk mendapatkan data seismik laut.

Anda mungkin juga menyukai