Anda di halaman 1dari 1

Sebagaimana Keputusan Bupati Situbondo Nomor : 188/396/P/006.

2/2014 Tentang Lokasi Kawasan


Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh di kabupaten Situbondo, disebutkan bahwa lokasi
kawasan perumahan kumuh dan permukiman kumuh terdapat di 6 (enam) lokasi yang tersebar di 5
(lima) kecamatan dengan luas total sebesar 109,94 Ha. Mengingat pentingnya penyelesaian
permukiman kumuh dan menjadi salah satu prioritas pembangunan Kabupaten Situbondo tahun 2016
- 2021 sebagaimana tertuang dalam RPJMD Tahun 2016 – 2021.

Beberapa program dan kegiatan telah dilaksanakan untuk menyelesaikan persoalan kawasan
permukiman kumuh, diantaranya adalah : Penataan Lingkungan Kawasan Kumuh Desa Kilensari Kec.
Panarukan, Pembangunan Sarana dan Prasarana Kawasan Kumuh Kelurahan Dawuhan, Fasilitasi dan
Stimulasi Pembangunan Perumahan Masyarakat Kurang Mampu di Desa Suboh, Penyediaan Sarana
dan Prasarana Air Bersih dan Sanitasi Dasar Terutama Bagi Masyarakat Miskin (Bukit Putih Kel.
Ardirejo Kec. Panji, RT.05 Rw.13 Kel. Mimbaan kec. Panji, RT.01 Rw.24 Kel. Mimbaan kec. Panji,
RW.03 Kel. Dawuhan Kec. Situbondo, Rt/Rw: 03/01 Lingk. Plaosa Patokan Situbondo), serta
Kegiatan Penyuluhan dan Pengawasan Kualitas Lingkungan Sehat Perumahan. Sedangkan tahun 2018
akan dilaksanakan kegiatan : Penyusunan Dokumen Rencana Pencegahan dan Peningkatan Kualitas
Permukiman Kumuh Perkotaan (RP2KPKP) dan Penyusunan Rencana Pembangunan dan
Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman (RP3KP). Penyusunan dokumen RP2KPKP
dan RP3KP diharapkan dapat menjadi dokumen yang inplementatif sesuai dengan kebutuhan
Kabupaten Situbondo didalam peningkatan kualitas permukiman kumuh.

Sumber : http://bappeda.situbondokab.go.id/berita-bappeda-gelar-rapat-koordinasi-percepatan-
penanganan-kawasan-kumuh-kabupaten-situbondo.html

Anda mungkin juga menyukai