Anda di halaman 1dari 1

PRAKTIKUM 10

Senyawa dan Campuran

Tujuan
1. Mengetahui perbedaan Senyawa dan Campuran
2. Mengetahui perbedaan Campuran Homogen dan Heterogen

Alat dan Bahan


1. Tabung reaksi 4. Garam
2. Batang pengaduk 5. Pewarna Makanan
3. Air 6. Minyak goreng

Petunjuk Kerja
1. Masukkan beberapa garam pada tabung reaksi kemudian larutkan dengan air lalu aduk
menggunakan batang pengaduk kemudian amati dan catat hasilnya.
2. Masukkan air ke dalam tabung reaksi (jangan terlalu penuh) kemudian teteskanlah pewarna
makanan ke dalamnya lalu aduk dengan batang pengaduk kemudian amati dan catat hasilnya.
3. Ke dalam tabung reaksi yang berisi air dan pewarna makanan teteskanlah sebanyak 15 tetes
minyak goreng lalu amati dan catat hasil hasilnya.
4. Lalu ambil satu buah tabung reaksi kemudian tambahkan ke dalamnya air (jangan terlalu
penuh) kemudian amati dan catat hasilnya.

Pertanyaan
1. Tuliskanlah hasil dari petunjuk kerja 1!

2. Tuliskanlah hasil dari petunjuk kerja 2!

3. Tuliskanlah hasil dari petunjuk kerja 3!

4. Dari petunjuk kerja 1,2,3 dan 4 manakah yang termasuk senyawa dan campuran!

5. Dari petunjuk kerja 1 dan 3 manakah yang termasuk campuran homogen dan heterogen?
Berikan alasanmu!

6. Bisakah kamu memisahkan air pada tabung reaksi 4 sehingga menjadi hydrogen (H) dan
oksigen (O)? Berikan alasanmu!

Anda mungkin juga menyukai