Anda di halaman 1dari 109

5 Ide Bisnis yang Menjanjikan dan Cara Memulainya

Edited by Cermati.com • 27 Januari 2016

104
Shares

104

Seiring dengan himbauan pemerintah untuk makin meningkatkan usaha produktif, sebagai generasi
muda kita harus bisa menjawab tantangan tersebut. Berwiraswasta memang tak semudah menjadi
pegawai kantoran yang dapat gaji rutin bulanan. Apalagi jika gajinya sudah terlanjur lumayan besar.
Namun demikian, bagi yang suka tantangan, menjadi pengusaha layaknya sebuah perjuangan yang
menyenangkan. Sebagian pengusaha pemula banyak yang berfikir usaha walaupun kecil butuh biaya.
Ada benarnya namun hal itu tak mutlak. Jika Anda jeli membaca informasi sebenarnya modal usaha
itu bukanlah uang semata, namun kreatifitas dan waktu.

Pertanyaan selanjutnya adalah, bagaimana waktu dan kreatifitas serta modal yang Anda miliki
tersebut bisa membawa Anda menjadi pengusaha sukses. Bagi Anda yang masih bingung ide bisnis
apa yang cocok bagi Anda dan bagaimana cara memulainya. Berikut ide bisnis yang menjanjikan dan
cara memulainya:

1. Peluang Bisnis Pulsa Elektrik

Bisnis Pulsa Elektrik via blogspot.com


Bisnis ini hanya butuh deposit awal paling sekitar Rp100.000 saja. Dengan modal segitu, Anda sudah
bisa jualan pulsa. Tidak perlu ke mana-mana, lapak pulsa Anda bisa Anda bawa kemanapun Anda
pergi. Tinggal kreatifitas Anda yang harus dipacu supaya lapak pulsa Anda dikenal dan bisa
mendapatkan pelanggan tetap. Kunci sukses bisnis ini adalah layanan cepat, transaksi mudah, dan
lancar. Biasanya kemudahan transaksi identik dengan bayar belakangan. Hal ini yang akhir-akhir ini
banyak menimbulkan fenomena usaha pulsa jadi bangkrut. Tinggal bagaimana Anda memulai bisnis
rumahan ini supaya bisa besar.

2. Menjadi Seorang Dropshipper

Manjadi Seorang Dropshipping via teropongbisnis.com

Dropshipping adalah bisnis menjual produk orang lain tanpa perlu membelinya. Fungsi Anda hanya
sebatas sebagai perantara saja. Usaha ini tentu saja tanpa modal. Karena Anda tidak perlu
mengeluarkan biaya untuk memulainya. Sebagai seorang dropshipper, tugas Anda adalah mencari
pembeli dari pemilik barang. Anda dapat untung dari selisih harga jual yang Anda tentukan sendiri.
Dropshipping merupakan sebuah usaha kecil yang menjanjikan dan dapat dilakukan hanya dari
rumah atau dari mana saja menggunakan smartphone atau tablet Anda.

Beberapa fasilitas pendukung usaha dropshipping Anda adalah grups BBM, WA, Instagram, Grup
facebook, Twitter, atau dengan membuat toko online sendiri. Kunci sukses Anda adalah meyakinkan
pembeli bahwa usaha Anda bukanlah penipuan, oleh karena itu tampilan dan produk harus
meyakinkan. Pastikan smartphone Anda punya cukup memori dan processor sehingga bisa upload
dan download gambar untuk memberikan layanan cepat dan mudah bagi pembeli Anda.

3. Menjual Ebook Melalui Internet

Menjual ebook via ggpht.com

Menjual buku melalui penerbit jika Anda adalah pebisnis pemula yang belum dikenal, sudah pasti
akan ditolak. Penerbit juga tidak ingin rugi mencetak buku dari penulis yang belum punya reputasi.
Anda tidak perlu putus asa. Ada solusi kreatif dengan menjual buka Anda dalam bentuk Ebook.
Ebook atau electronic book yaitu buku dengan format elektronik, yang umumnya berupa pdf fle, MS
Word, PowerPoint dan lainnya. Apabila Anda memiliki banyak ide yang ingin dijual kepada pihak lain,
Anda dapat membuatnya dalam bentuk ebook. Biasanya ebook yang laris berisi panduan, tips, dan
trik untuk menghasilkan uang atau dalam bentuk informasi yang banyak dibutuhkan oleh pembaca.
Tidak ada modal uang yang dibutuhkan untuk memulai bisnis online ini selain waktu, tenaga dan
pikiran Anda saja. Ini benar-benar contoh usaha tanpa modal yang hanya meng Andalkan tenaga,
dengkul, fisik dan otak Anda.

4. Ikut Program Affiliasi


Program Affliasi via dailysocial.net

Program Afiliasi, memungkinkan Anda mendapatkan komisi dari produk yang terjual melalui jasa
promosi Anda. Jasa promosi bisa dalam bentuk iklan di blog atau website Anda. Kuncinya blog yang
Anda miliki harus mempunyai jumlah pengunjung harian yang banyak. Bisnis ini sebenarnya tidak
beda jauh dengan dropshipper dan reseller, di mana Anda sebagai penghubung antara pemilik
barang dan penjual. Namun afiliasi umumnya melakukan usahanya secara online di internet. Di
mana para affiliate ini memiliki situs, blog dan akun-akun media sosial untuk mempromosikan
dagangan mereka.

Agar modal yang diinvestasikan pada bisnis ini tetap kecil, Anda dapat menggunakan fasilitas gratis
yang banyak di internet untuk promo usaha Anda. Banyak sekali bisnis modal kecil untuk mahasiswa
seperti ini yang diikuti banyak pelaku usaha muda.

5. Usaha berbasis Kerajinan Tangan

Usaha Kerajinan Tangan via pondokibu.com

Bisnis bisa berawal dari hobi. Hobi membuat kerajinan tangan ternyata juga cukup menjanjikan.
Beberapa ide bisnis yang bisa Anda geluti dari hobi ini adalah membuat kerajinan gerabah, kerajinan
daur ulang sampah plastik, daur ulang limbah kaca, kerajinan rajut, kreasi kerajinan kain perca,
kerajinan logam, lampion benang, kerajinan dari limbah kaleng, dan lain-lain.

Selain itu membuat kap lampu dari pasir, mika, eceng gondok, pelepah pisang, kayu, perkakas rumah
tangga dari kertas bekas juga bisa dilakukan dari rumah. Bagi Anda yang kreatif membuat mainan
dari kayu, misalnya puzzle, membuat souvenir berbahan baku resin, souvenir dari daun kering,
souvenir dari serangga, limbah kepompong ulat sutera bisa menjadi alternatif lainnya. Kuncinya
adalah menyediakan banyak waktu dan kreatifitas.

Baca Juga : Mau Usaha Rumahan Anda Sukses? Ikuti 30 Resep Ini!

Kunci Sukses dan Tahapan Memulai Usaha Kecil

Usaha Kecil apalagi yang nyaris tanpa modal butuh ketekunan, usaha keras yang luar biasa. Jauh di
atas rata-rata usaha yang punya modal besar. Namun demikian usaha keras tersebut tidak akan ada
artinya manakala Anda salah mentor sehingga terjerumus ke mana-mana untuk mencoba tanpa ada
yang mengarahkan, tidak bisa menghasilkan uang dan berujung pada putus asa.

a. Amati, Tiru dan Modifikasi

Saat membuat model bisnis, coba lihat ke sekeliling dan cari contoh sukses dari model bisnis yang
Anda kehendaki, lalu pelajari, amati, tiru dan modifikasi. Perlu diingat, semua bisnis pasti ada model
yang sudah pernah ada, bila Anda tak dapat menemukan, entah Anda yang luar biasa jenius, atau
model bisnis Anda tidak bakal berhasil di dunia nyata.

b. Cari Partner untuk sharing resiko


Kalaupun butuh modal, usahakan untuk tidak menginvestasikan uang sendiri. Karena kebanyakan
bisnis adalah perjalanan yang berisiko, apalagi Anda belum paham betul dengan risiko yang nanti
akan terjadi, maka carilah partner. Jadi, jika semuanya tidak berjalan semua rencana, Anda tidak
bakal bangkrut karena dana start-up tadi, dan tidak dikejar utang.

c. Harga Waktu, Konversikan ke Uang

Konversikan waktu yang Anda keluarkan untuk berbisnis dengan uang. Beri nilai uang pada waktu
Anda, misalnya Rp20 ribu per jam. Tujuannya adalah membantu saat Anda harus mengambil
keputusan: misalnya saja sebuah toko mengenakan biaya Rp10 ribu untuk pengiriman setiap
minggu, dan Anda membutuhkan waktu 2 jam untuk pergi ke toko tersebut sendiri, maka bayar
terus ongkos kirim dari perusahaan tersebut, karena lebih murah. Ini prinsip dasar dari menghargai
waktu.

d. Lakukan Secara Maksimal

Tahap awal memulai usaha, Anda harus bersedia bekerja keras, lembur, melupakan keuntungan
pribadi dan kesehatan. Sebagai pengusaha pemula, Anda pasti tidak akan mampu membayar
karyawan, sekalipun karyawan yang murah. Jadi, karyawan Anda, adalah Anda sendiri. The company
is me!

e. Rekrut Karyawan

Jika usaha Anda sudah mulai berjalan, jangan show of force sendirian. Mulailah untuk rekrut
karyawan dengan baik. Untuk itu, lakukan proses rekrutmen dengan hati-hati, tanpa tergesa-gesa.
Cari yang punya passion di bidang tersebut. Karyawan adalah kunci masa depan usaha Anda. Di
tangan mereka visi misi Anda akan diwujudkan.

f. Manfaatkan Teknologi Terbaru

Karena usaha Anda berbasis online, maka gunakan teknologi terbaru. Teknologi baru seperti aplikasi
dan penyimpanan data dengan cloud technology sangat murah dan membuat perusahaan kecil
dapat bersaing dengan perusahaan besar. Alokasikan waktu Anda untuk mempelajari beberapa
perkembangan teknologi terbaru sehingga Anda bisa memanfaatkan teknologi rendah biaya yang
ada di pasaran untuk menunjang usaha Anda

g. Hindari perang harga dengan menjual kelebihannya

Hindari perang harga, dengan menjual kelebihannya, dan bukan harganya. Saat Anda memulai
usaha, sudah sewajarnya Anda frustasi memasarkannya, mengingat produk atau layanan Anda masih
baru dan belum dikenal. Hindari bersaing pada harga, Anda pasti akan kalah dengan pemain lama.
Jual kelebihan jasa atau produk Anda, kuasai keahlian berkomunikasi dengan pelanggan, untuk
menjelaskan bahwa harga produk Anda lebih tinggi karena memiliki nilai yang lebih baik.

Baca Juga : 10 Peluang Bisnis untuk Ibu Rumah Tangga

Jangan Takut Mencoba

Memulai suatu bisnis memang bukanlah hal yang mudah, banyak tantang dan kendala yang nantinya
harus Anda hadapi. Kuncinya adalah jangan pernah menyerah, karena disetiap tantangan yang Anda
hadapi akan selalu ada pelajaran yang dapat Anda ambil. Tidak hanya itu, setiap kesulitan pada
setiap tantangan akan membuat Anda lebih ulet dan gigih. Jadi, jangan takut mencoba!
Sederhana! Lakukan 7 Kebiasaan Kecil Saat Membangun Bisnis

Edited by Siti Hadijah • 30 Januari 2019

Shares

Bekerja di kantor memang asyik, tetapi kebanyakan generasi millenial memilih jalur bisnis sebagai
langkah untuk berkarir. Selain memiliki jam kerja yang lebih fleksibel, pengalaman yang diperoleh
lebih besar sehingga jiwa survive anak muda tinggi agar bisnis tetap survive hingga masa mendatang.

Ada berbagai bisnis yang bisa dipilih anak muda. seperti online shop, fotografi, jasa desain, dan
masih banyak lagi. Kesuksesan dalam menjalankan bisnis tidak datang dari jenis bidang yang digeluti,
melainkan dari kebiasaan sehari-hari. Jika ingin sukses, tiru kebiasaan sederhana
para entrepreneur berikut ini.

Anda Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk KTA Terbaik!

1. Menentukan target yang ingin dicapai

Ketika berbisnis, Anda perlu memikirkan target jangka panjang yang ingin dicapai apabila bisnis
berkembang dengan pesat. Misalnya, ingin membuka cabang baru di beberapa kota se-Jabodetabek.
Target yang ditetapkan saat ini menjadi suatu investasi di masa mendatang, apalagi jika hasil yang
diperoleh sesuai dengan ekspektasi. Di samping itu, Anda perlu menetapkan target jangka pendek
sebagai upaya untuk merubah diri dari hari ke hari.
Dalam dunia bisnis, ada banyak hal yang harus diperubahi setiap hari, tetapi Anda tidak perlu
merubah target yang ingin dicapai setiap hari. Lebih baik tetapkan satu target yang besar, lalu fokus
untuk mewujudkan target tersebut.

2. Berteman dengan orang yang punya mimpi

Lingkungan pergaulan akan mempengaruhi pola pikir Anda dalam berbisnis. Masukilah lingkungan
yang diisi oleh orang-orang yang mempunyai mimpi besar, seperti lingkungan
kaum entrepreneur. Bergabung dengan para pemimpi membuat gairah bisnis semakin menyala
karena lingkungan di sekitar juga mendukung.

Jauhkan diri dari lingkungan yang negatif agar pola pikir tidak berubah menjadi negatif. Jika suatu
saat hal-hal negatif terlintas di telinga, sebaiknya diabaikan saja apalagi kebenarannya belum
terbukti.

Baca Juga: Yuk, Intip Cara Belajar Bisnis yang Mudah dan Murah

3. Meluangkan waktu untuk membaca berita


Walaupun sedang sibuk, entrepreneur perlu meluangkan waktu untuk membaca berita yang hangat
dibicarakan di masyarakat, terutama berita seputar ekonomi. Misalnya, perubahan suku bunga
pinjaman. Perubahan ekonomi otomatis akan mempengaruhi kinerja suatu bisnis. Untuk
menghadapi kejadian tidak terduga, sebaiknya siapkan payung sebelum hujan.

Agar aktivitas membaca semakin menyenangkan, hidangkan secangkir kopi dan biskuit lezat di meja
kerja. Lakukan kegiatan ini secara rutin agar wawasan di dunia bisnis semakin bertambah setiap hari.

4. Mau menerima kritik dan saran orang lain


Kritik dan saran perlu diberlakukan sebagai upaya untuk merubah dan mengembangkan usaha. Tidak
hanya kritik dan saran dari pelanggan kepada owner dan karyawan, tetapi juga kritik dan saran dari
karyawan kepada owner. Kritik dan saran yang diterima sebaiknya diindahkan demi kemajuan suatu
bisnis.

Hindari perasaan tidak enak atau sakit hati saat memberi atau menerima kritik dan saran. Justru
dengan cara ini, Anda semakin dapat merubah diri ke arah yang lebih baik. Adanya perubahan tentu
akan memberi angin positif bagi kemajuan bisnis di masa mendatang.

5. Membangun sikap percaya diri dan optimis

Dalam membangun bisnis, Anda akan merasakan suatu kegagalan. Jadikan kegagalan ini sebagai
suatu pelajaran berharga agar tidak jatuh ke lubang yang sama untuk kesekian kalinya. Kegagalan
memang membuat tidak nyaman, tetapi ketidaknyamanan inilah yang dapat membawa Anda
menjadi seseorang yang lebih tangguh dalam menjalani suatu bisnis.

Sama seperti pelangi sehabis hujan, begitu pula dengan kegagalan. Setelah kegagalan, akan ada
kesuksesan yang siap menanti Anda di depan gerbang. Jadi, bekali diri Anda dengan rasa percaya diri
dan optimisme yang kuat saat membangun bisnis.

Baca Juga: Cara Kembangkan Bisnis UMKM dengan Pinjaman Modal dari Fintech

6. Menghilangkan sifat egois


Sifat egois, ingin menang sendiri, dan keras kepala sebaiknya jangan dipertahankan jika ingin bisnis
berkembang dengan pesat. Dalam membangun usaha, Anda harus mau mendengarkan masukan
dari orang-orang yang ada di sekitar, terutama masukan yang bersifat kreatif dan inovatif.

Sembari menghilangkan sifat buruk, tumbuhkan sifat baik, seperti berpikir out of the box, tepat
waktu, teliti, dan rasa penasaran yang tinggi agar Anda semakin haus terhadap hal-hal baru di dunia
bisnis.

7. Time is money!
Sebagai entrepreneur pemula, waktu yang Anda butuhkan untuk mengembangkan bisnis lebih
banyak dibandingkan entrepreneur yang sudah berpuluh-puluh tahun menggeluti bisnis. Dedikasikan
waktu yang dimiliki untuk mengurus bisnis, membangun tim, dan melakukan evaluasi kinerja dalam
kurun waktu tertentu.

Ketika jam kerja sudah tiba, dedikasikan sepenuhnya untuk bekerja, bukan untuk eksis di sosial
media. Ingat kalimat time is money agar apa yang Anda kerjakan tidak menyimpang dari apa yang
seharusnya.

Kebiasaan Kecil Membawa Perubahan yang Besar

Perubahan besar tidak dimulai dari hal-hal besar, melainkan dari hal-hal kecil yang biasa Anda
lakukan setiap hari. Jika ingin menuai sukses, lakukan hal-hal kecil seperti yang sudah dijelaskan
pada poin-poin di atas agar Anda terbiasa dan terlatih untuk melakukan hal-hal besar.
Intip 5 Alasan Pebisnis Harus Rajin Bangun Pagi

Edited by Fitriya Fitriya • 9 Februari 2019

Shares

Orang tua sering sekali memperingatkan kita untuk selalu bangun pagi. Jika tidak segera bangun
pagi, mereka akan mulai berkata, “nanti rezeki kamu dipatok ayam, baru tahu rasa”. Kalau sudah
begini, maka kita akan segera bergegas beranjak dari tempat tidur, dan mulai beraktivitas.

Sebenarnya sulit untuk beranjak dari tempat tidur, apalagi pagi hari adalah waktu yang sangat enak
rasanya untuk bisa berlama-lama di tempat tidur. Jika memiliki kebiasaan sulit bangun di pagi hari,
maka Anda perlu meninggalkan kebiasaan tersebut.

Apalagi jika berniat ingin menjadi seorang pebisnis yang sukses. Banyak pengusaha yang sukses
seringkali menjaga pola tidurnya dan dalam kesehariannya selalu berusaha bangun pagi.

Bahkan di waktu libur sekalipun, pengusaha selalu berusaha untuk bangun pagi. Jadi, pepatah 'rezeki
dipatok ayam' seolah memang benar adanya. Jika bangun kesiangan, maka ada banyak hal yang
telah terlewatkan.

Banyak pengusaha sukses menerapkan pepatah tersebut sehingga bisnisnya bisa berjalan
berkembang pesat dan mendulang kesuksesan. Mengapa bisa demikian? Berikut adalah alasannya.

1. Pagi Hari akan Dapatkan Suasana yang Tenang

Tidak ada suasana yang setenang sewaktu di pagi hari. Setelah lelah mengerjakan berbagai macam
kegiatan usaha hingga larut malam, Anda perlu tidur dan bangun di pagi hari untuk bisa
menjernihkan pikiran.

Apalagi di waktu pagi, Anda belum bersinggungan dengan siapapun, belum berbicara dengan
siapapun, dan belum melakukan kegiatan apapun, sehingga pikiran dan suasana hati masih segar.

Meski waktunya sempit jika Anda bekerja hingga larut malam dan harus bangun di pagi hari, namun
hal ini sangat bermanfaat untuk bisa mengevaluasi dan membuat perencanaan bisnis strategis
seperti apa yang bisa dilakukan untuk hari selanjutnya.

Seringkali dalam suasana yang tenang, muncul berbagai macam ide brilian yang tidak terpikirkan
pada jam-jam sebelumnya terkait cara pengembangan bisnis yang dijalankan.
21 Usaha Sampingan dengan Modal Kecil

Edited by Cermati.com • 13 Oktober 2015

1k
Shares

1k

Apabila direnungkan kembali, ada fakta menarik dari karyawan kantoran bahwa mereka mungkin
memiliki gaji kecil, tetapi nyatanya banyak dari mereka yang memiliki waktu luang yang besar.
Sayangnya, sebagian besar dari mereka tidak memanfaatkan waktu luang tersebut dengan optimal
dan mengubahnya menjadi uang. Sebenarnya, dari waktu luang tersebut ada banyak kesempatan
untuk menjalankan usaha sampingan yang bisa dijadikan sebagai penghasilan tambahan atau
mungkin bisa menjadi rencana keuangan jangka panjang.

Akan tetapi, tidak sedikit orang yang menjadikan waktu kerja mereka sebagai alasan tidak bisa
menjalankan usaha sampingan tersebut. Padahal dari jam kerja yang harus dipenuhi dalam satu hari,
sebenarnya masih bisa disisihkan sedikit untuk mengurus usaha sampingan, toh kita tidak dilarang
melakukan aktivitas usaha sampingan oleh perusahaan, bukan?

Mengapa Harus Buka Usaha Sampingan?

Menjalankan Usaha Sampingan itu Perlu

Usaha sampingan menarik untuk dijalani. Secara umum, seharusnya tidak ada istilah gagal dalam
bisnis ini karena memang sebatas hanya sebagai usaha sampingan atau penghasilan tambahan.
Berikut ini merupakan pokok-pokok alasan kenapa Anda seharusnya mencoba bisnis sampingan.
Beberapa pengetahuan yang juga perlu diketahui agar makin banyak orang menjalani usaha
sampingan ini.

a. Berawal dari Ide Bagus dan Kemampuan Unik

Kebanyakan perusahaan besar yang sudah sangat terkenal di dunia sekarang ini berawal dari sebuah
usaha sampingan yang merupakan buah ide bagus, serta kemampuan dan keterampilan dalam
menjalankan ide tersebut. Tingkat kompetisi makin rendah dan peluang sukses makin besar jika ide
Anda unik dan jarang ada orang lain yang memiliki. Anda tinggal merancang strategi untuk
mengeksekusi ide tersebut menjadi kenyataan.

b. Peluang Pasar Masih Terbuka Luas


Jangan pernah bingung untuk membuka usaha sampingan. Jika Anda adalah seorang yang kreatif,
maka semua bisa dijadikan bahan bisnis untuk usaha sampingan. Pastikan usaha yang akan dibuka,
entah itu barang atau jasa, memang ada yang bersedia membeli.

Supaya usaha bisa tepat sesuai dengan perencanaan, pertimbangkan juga besarnya kompetisi yang
akan Anda hadapi nantinya. Lakukan survei kecil-kecilan tentang opini masyarakat, atau bisa dimulai
dari orang-orang terdekat, terhadap ide produk Anda.

c. Perlu Uang Tambahan

Fakta yang terdapat pada pegawai kantoran seperti uraian diatas, yaitu gaji pas-pasan namun punya
banyak waktu luang, membuat usaha sampingan menjadi tren baru yang terus berkembang.
Memiliki bisnis sampingan bisa menambah pundi-pundi rejeki untuk membantu memenuhi
kebutuhan hidup. Selain untuk memenuhi kebutuhan hidup, uang tambahan ini bisa juga digunakan
untuk tabungan masa depan Anda dan keluarga.

d. Persiapan Pensiun

Bagi pekerja swasta, pertimbangan untuk memiliki rencana pensiun memang perlu. Dengan
mempunyai usaha sampingan, rencana tersebut akan menjadi lebih mudah dipenuhi karena akan
sangat menolong Anda ketika menginjak usia lanjut nanti. Usaha sampingan tersebut bisa Anda
jadikan sebagai penyambung hidup atau hanya sekedar mengisi aktivitas masa tua. Pasalnya,
aktivitas harian pasca pensiun diperlukan untuk menjaga kesehatan mental Anda.

e. Aktualisasi Diri

Saat karir mentok dan mengalami kebuntuan dalam menjalankan pekerjaan di kantor, atau Anda
merasa bahwa pekerjaan di kantor saat ini tidak sesuai dengan passion yang dimiliki, maka usaha
sampingan bisa jadi mengajarkan Anda banyak hal yang tidak akan Anda dapatkan dengan menjadi
pegawai kantoran. Proses ini dinamakan aktualisasi diri, namun perlu diingat bahwa kadang-kadang
pelajaran ini datang dari kegagalan. Namun, jangan takut untuk gagal karena sejatinya kegagalan
adalah awal dari keberhasilan.

Baca Juga: 10 Tips Sukses Memulai Bisnis untuk Pemula

Mengapa Banyak Usaha Sampingan Gagal?

Alasan Umum Mengapa Usaha Sampingan Gagal

Walau hanya sebatas usaha sampingan, namun bisnis tetaplah bisnis. Bisnis dengan skala kecil pun
memiliki risiko kegagalan yang hampir sama besar dengan bisnis yang telah dijalankan selama
bertahun-tahun. Apakah yang menyebabkan usaha sampingan dalam skala kecil tersebut gagal?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, kami telah menyiapkan beberapa poin yang menyebutkan
hal-hal yang sering menjadi kesalahan dalam menjalankan usaha sampingan.

a. Salah Menentukan Prioritas

Usaha sampingan memang memiliki pengertian bukan prioritas atau pekerjaan utama. Tetapi jika
pelaku usaha masih mempertahankan pekerjaan penuh waktu mereka sembari mengembangkan
bisnis kecil sebagai sampingan, maka sebaiknya berhati-hati. Banyak kegagalan terjadi pada usaha
sampingan ini akibat ambisi ingin cepat sukses, sehingga porsinya dalam melakukan usaha
sampingan bisa menjadi sama besar atau mungkin lebih besar dari pekerjaan utamanya.
Mereka kadang memaksakan diri mengambil banyak pesanan dalam usaha sampingannya, dan
menjadi lupa bahwa dirinya masih dalam posisi karyawan. Hal tersebut mengakibatkan hilangnya
fokus dan menjadi tidak maksimal dalam pengerjaannya atau keteteran, sehingga banyak muncul
komplain dari pelanggan. Alangkah bagusnya jika pemilik usaha tidak terlalu terpaku pada
pengembangan usaha sampingan, atau dengan kata lain sesuaikan tingkat bisnis dengan
kemampuan Anda saat itu.

b. Salah Menentukan Kebutuhan

Saat memulai usaha sampingan, tanpa sadar pemilik usaha sering terbuai pada hal yang tidak begitu
penting. Mereka seringkali salah dalam menentukan kebutuhan layaknya sudah memiliki usaha
besar saja. Misalnya menciptakan logo bisnis, membuat kartu nama, membeli perangkat lunak
mahal untuk pembukuan, dan lain sebagainya. Memang, semua hal tersebut penting untuk sebuah
bisnis, namun bisnis kecil yang baru berjalan relatif belum memerlukan hal-hal seperti itu. Alangkah
baiknya jika usaha sampingan yang baru dibuka harusnya fokus pada promosi, pasokan bahan baku
atau material, perijinan dan sebagainya plus membuat sebuah konsep usaha yang kokoh.

c. Pola Pikir yang Keliru

Kegagalan bisnis banyak disebabkan oleh mindset atau pola pikir yang keliru. Contoh pola pikir yang
salah adalah anggapan bahwa "apapun yang dijual pasti akan ada yang beli." Pola pikir yang tidak
benar ini juga bisa berupa menganggap enteng aspek pemasaran dan pengembangan produk yang
baik sehingga cenderung sembrono dalam hal mengeluarkan uang untuk aspek-aspek bisnis yang
kurang penting di awal karir dan berakibat usaha yang baru dibuka tersebut menjadi gagal.

d. Perencanaan Bisnis yang Tidak Matang

Sekecil apapun bisnis yang dijalankan, tetap saja membutuhkan sebuah perencanaan. Rencana bisnis
bisa meliputi rencana yang sederhana tanpa perlu terperinci seperti membuat rencana tujuan jangka
pendek dan jangka panjang, seperti visi dan misi bisnis anda, daftar kontak networking potensial dan
sejenisnya. Hal ini penting dilakukan untuk membantu pemilik usaha ketika akan mengembangkan
bisnis. Perencanaan yang baik di awal akan memudahkan si pengusaha dalam mengembangkan
usahanya nanti karena tidak harus menyusun ulang rencana bisnis yang sudah terlanjur jauh
sehingga memboroskan waktu, uang dan tenaga.

e. Tidak Bisa Membangun Jaringan

Kekuatan bisnis terdapat pada jaringan. Sebesar apa pun usaha yang anda punya, wajib hukumnya
untuk terus menambah dan membina jaringan yang sudah ada. Jaringan bisa berupa pelanggan,
teman, saudara dan sebagainya. Cara membentuk dan membina jaringan adalah dengan banyak
silaturahmi bisnis. Sering mendatangi acara atau pertemuan untuk menambah kenalan baru yang
bisa jadi jaringan baru usaha anda. Banyak pebisnis yang mungkin ragu, malu, atau malas untuk
membuka jalur networking dengan alasan bahwa toh bisnisnya baru berkembang tanpa itu. Hal ini
tentu saja keliru. Cepat atau lambat jika pemilik bisnis malas membangun jaringan, usahanya akan
kalah bersaing dengan usaha lain.

Baca Juga: Tantangan Memulai Usaha Sendiri dan Cara Mengatasinya

21 Ide Usaha Sampingan dengan Modal Kecil

Usaha sampingan memang bisnis yang termasuk dalam skala kecil. Tetapi dari skala kecil tersebut,
yang tadinya hanya sekadar iseng atau hanya untuk penghasilan tambahan saja, jika dijalani dengan
sungguh-sungguh bisa berubah menjadi bisnis dengan skala dunia. Siapa sangka bisnis yang berawal
dari ide sederhana ini bisa mendatangkan uang yang sangat banyak. Jika Anda masih terkendala oleh
kebingungan akan pemilihan usaha apa yang akan dijalani, berikut kami telah merangkum 21 usaha
sampingan dengan modal kecil yang patut Anda coba.

A. Menyediakan Jasa

Menjual Tenaga sebagai Usaha Sampingan

1. Laundry Kiloan

Di jaman yang sudah serba praktis seperti sekarang ini, masih banyak orang berfikir pragmatis.
"Daripada waktu habis untuk mencuci pakaian, mending laundry saja." Oleh karena itu, ide untuk
membuka usaha laundry kiloan menjadi sangat populer. Pemain bisnis di bidang ini juga sudah mulai
menjamur, khususnya di daerah yang dekat dengan daerah kampus maupun tempat kerja.
Banyaknya pemain yang terjun membuat persaingan menjadi ketat sehingga tarifnya pun juga
ikut bersaing.

Semudah itukah membuka usaha jasa laundry kiloan? Sebenarnya iya, namun untuk sukses di bisnis
ini, anda harus pintar mencari celah untuk memulainya. Hal paling utama yang perlu Anda
pertimbangkan adalah pangsa pasar. Tempat yang terdapat banyak mahasiswa dan karyawan swasta
(atau pegawai negeri sipil) adalah lokasi yang paling tepat untuk membuka usaha ini.

Berapa modal yang diperlukan? Anda bisa memulai menjalankan bisnis ini cukup dengan modal
Rp7,5 juta saja. Uang tersebut setengahnya untuk membeli sebuah mesin cuci satu tabung otomatis,
dan sebuah mesin pengering. Setengahnya lagi untuk membeli perangkat pendukung (misalnya
timbangan, plastik, dan setrika) dan gaji seorang pegawai.

2. Cuci Motor dan/atau Mobil

Bisnis ini seolah tak pernah sepi. Orang rela antri hingga berjam-jam untuk mendapatkan giliran.
Harga, kualitas dan tenaga yang dikeluarkan untuk cuci motor dan mobil ini membuat banyak
pemilik kendaraan lebih memilih jasa cuci profesional dibandingkan cuci sendiri.

Modal yang dikeluarkan juga relatif terjangkau untuk membuka usaha ini. Bagi pemula, sebaiknya
dimulai dengan usaha cuci motor dulu saja. Kebutuhan peralatan yang harus dimiliki juga cukup
sederhana. Anda hanya perlu menyediakan pompa air, kompresor, kain lap, sabun motor, dan
peralatan semir ban motor. Semua barang tersebut bisa didapatkan dengan dana paling tidak Rp2
juta untuk jasa cuci motor sederhana, atau maksimal hingga sekitar Rp10 juta jika Anda ingin
membuat jasa cuci motor yang lebih profesional. Pengeluaran biasanya dilakukan untuk sewa
tempat Rp2 juta, untuk membeli peralatan Rp5 juta, dan untuk biaya operasional termasuk gaji
pegawai Rp3 juta.

3. Desain Grafis

Usaha sampingan ini cocok bagi karyawan yang bekerja di perusahaan desain grafis. Di sela-sela
pekerjaan utama, Anda bisa menawarkan jasa ke rekanan yang anda kenal atau melalui
beberapa marketplace. Jasa desain yang banyak dicari adalah kartu nama, logo, baju, maskot,
poster, booth dan interior. Beberapa markteplace penyedia jasa jual beli desain grafis ini adalah
sribu.com dan projects.co.id, 99designs.com, elance.com, dan upwork.com (dulu bernama
odesk.com). Bisnis ini tidak membutuhkan modal berarti, hanya cukup koneksi internet dan
keterampilan yang harus anda tingkatkan selalu untuk menjaga kualitas jasa layanan anda. Produk
yang kreatif dan tepat waktu adalah kunci sukses bisnis ini.

4. Les Privat

Jasa mengajar privat untuk mata pelajaran sekolah sejauh ini banyak ditawarkan oleh mahasiswa
yang ingin menambah tabungan mereka atau untuk biaya kuliah. Selain pelajaran sekolah, bahasa
asing atau bermusik juga merupakan bidang yang banyak dicari tenaga pengajarnya. Awalnya anda
bisa mulai dari rumah ke rumah mendatangi murid-murid. Tetapi nantinya jika sudah mulai dikenal
dan punya banyak murid, Anda pun bisa membuka tempat les sendiri di rumah sehingga bukan anda
yang keliling tapi para murid lah yang akan datang ke rumah anda.

Modal yang dibutuhkan untuk les privat ini relatif kecil. Jika anda yang keliling mendatangi murid
berarti modal yang diperlukan hanyalah biaya transportasi. Jika anda membuka les di rumah, berarti
modal untuk peralatan tulis dan ruang belajar, yang bila dihitung secara kasar, paling tidak
membutuhkan modal sekitar Rp1 juta saja, dan anda sudah bisa menjalankan usaha ini di rumah.
Tarif les bisa anda tentukan berdasar pasaran biaya les di lokasi Anda.

5. Menjahit Pakaian

Bagi Anda yang memiliki keterampilan dalam hal menjahit pakaian, Anda bisa memanfaatkannya
untuk menjadi sebuah ide usaha sampingan. Usaha sampingan yang melayani jasa menjahit pakaian
pada awalnya terdengar kurang menarik. Perlu diingat kembali bahwa konsep usaha sampingan
adalah untuk membuat waktu luang Anda lebih bermanfaat dan dapat menghasilkan uang. Jadi,
tidak perlu terburu-buru untuk membuka kios jahit sendiri.

Untuk tahap awal, sebaiknya memanfaatkan yang sudah ada dengan modal minimal. Anda bisa
membeli mesin jahit bekas di toko terdekat atau bisa memesan dari internet. Dana minimal yang
diperlukan untuk membeli mesin jahit, mesin obras, dan perlengkapan lainnya kurang lebih adalah
sebesar dua jutaan saja. Selanjutnya cari pelanggan dari orang-orang di sekitar Anda. Batasilah
pesanan jahit sesuai dengan kemampuan dan waktu yang Anda miliki. Kemudian, jika sudah mulai
dikenal dan pesanan mulai bertambah, Anda bisa membayar tenaga kerja yang standar hasil
jahitannya sesuai dengan Anda.

6. Penerjemahan

Anda menguasai suatu bahasa asing? Manfaatkan keahlian tersebut dengan menawarkan jasa
penerjemahan. Memang penerjemah terbagi menjadi dua golongan, yaitu penerjemah profesional
dan penerjemah pemula. Tetapi semua profesional bermula dari pemula juga, bukan? Penerjemah
profesional biasanya bekerja di bawah sumpah dan relatif mahal tarifnya. Bagi pemula, sebaiknya
anda mulai saja dengan menerjemahkan dokumen-dokumen seperti artikel, skripsi, makalah, dan
lain sebagainya.

Bisnis ini memberikan hasil yang cukup berarti. Sebagai contoh, Anda memberlakukan tarif
penerjemahan sebesar Rp50/kata. Jika dalam satu halaman ada 500 kata, maka Anda sudah berhasil
mengantongi sebanyak Rp25 ribu. Kemudian, apabila Anda bisa menyelesaikan 10 halaman dalam
satu hari, maka keuntungan Anda dalam sehari adalah sebesar Rp250 ribu. Menarik, bukan?

Modalnya, yang juga relatif mudah dan murah, antara lain adalah laptop dan koneksi internet. Jika
hasil fisik memang dibutuhkan, maka mesin cetak atau printer termasuk ke dalam modal yang
diperlukan. Internet adalah modal pokok yang perlu ada dan bisa digunakan untuk melakukan riset
yang diperlukan dalam proses penerjemahan, seperti mencari definisi suatu kata dan lain
sebagainya. Lokasi kerjanya pun fleksibel. Bisa di kantor, di cafe, di rumah, atau di mana
pun. Marketplace yang banyak digunakan untuk menjual jasa ini adalah freelancer.co.id dan
sribulancer.

7. Pengetikan

Bisnis ini umumnya paling laku di daerah sekitar kampus. Banyak mahasiswa yang membutuhkan
jasa pengetikan untuk penulisan tugas kuliah atau juga skripsi. Ide ini cocok dijadikan usaha
sampingan karena cukup dengan mengetik, Anda bisa mendatangkan uang. Tarif yang biasanya
digunakan untuk jasa ini biasanya berdasarkan per halaman atau per kata. Dan yang pasti, usaha ini
tidak memakan biaya yang besar sebagai modal dasar. Anda hanya butuh beberapa perangkat yang
harus disiapkan yakni komputer atau laptop, printer, kertas HVS, scanner, dan lain sebagainya.

Tips Menjalankan Bisnis Pengetikan

 Lokasi yang Strategis


Misalnya dekat dengan kampus atau yang dekat perkantoran karena usaha seperti ini
banyak dicari oleh kalangan pelajar dan mahasiswa yang membutuhkan jasa seperti ini.
Seiring perkembangan teknologi, usaha jasa pengetikan ini juga bisa dilakukan secara online.
Pemilik usaha bisa mempromosikan usahanya melalui blog atau marketplace.

 Promosi
Beberapa media promosi seperti selebaran atau pamflet adalah ide yang bagus. Anda bisa
juga menggunakan internet untuk melakukan internet marketing, khususnya jika anda
membuka usaha jasa pengetikan online. Di sekitar lokasi anda sebaiknya juga dipasang
spanduk yang besar dan jelas agar orang yang melihat dapat membaca dengan baik.

8. Makelar Properti

Aset yang selalu naik harganya adalah properti. Banyak orang yang memiliki dana lebih,
menginvestasikan uangnya di bidang ini. Ketika para investor tersebut ingin menjual properti yang
mereka miliki, mereka pun butuh beberapa jasa makelar properti yang bisa menjual dengan harga
yang sesuai harapan. Kondisi ini membuka peluang bagi anda untuk bergabung sebagai makelar
properti. Coba amati lingkungan sekitar rumah, apakah ada proyek pembangunan rumah dan
apartemen baru? Jika iya tawarkan saja diri anda untuk menjadi makelar. Jangan lupa untuk
menanyakan sistem komisi dan bonusnya.

Tidak butuh modal biaya untuk usaha ini. Hanya membangun kepercayaan saja yang diperlukan.
Jangan pernah bosan untuk terus menambah wawasan anda tentang dunia properti sehingga
jaringan dan pengetahuan anda kian bertambah terus setiap harinya untuk mendukung usaha ini.

Pemasaran Properti Online

 Blog Marketing
Ini yang sering dilakukan oleh para internet marketers saat ini. mereka membuat sebuah
website yang dioptimasi dengan menerapkan teknik SEO (Search Engine Optimization)
supaya mereka mendapatkan pengunjung tertarget. Anda bisa meniru cara ini karena blog
marketing merupakan salah satu cara pemasaran properti secara online yang sangat efektif.
Hanya saja, Anda harus pandai dalam hal mengoptimasi agar mampu bersaing dengan
website lain dalam memperebutkan calon pembeli tertarget.
 Display Marketing
Jika Anda tidak ingin terlalu repot mengoptimasi website agar berhasil mengalahkan website
pesaing, Anda bisa menerapkan cara display marketing. Cara pemasaran online yang satu ini
menerapkan konsep berupa meletakkan banner-banner iklan Anda di situs-situs di mana
banyak pengunjung tertarget mengunjungi situs tersebut. Anda bisa memasang banner Anda
di situs sosial bookmark, situs penerbitan, atau forum. Hanya saja, Anda harus mengeluarkan
budget untuk iklan seperti ini.

 Email Marketing
Bisa dikatakan ini adalah cara pemasaran online yang konvensional karena cara ini
digunakan oleh para internet marketers jauh lebih dulu daripada cara-cara yang lain. Strategi
yang satu ini jelas ampuh karena pada dasarnya orang secara suka rela memasukkan alamat
email mereka untuk mendapatkan informasi apapun dari Anda, tidak terkecuali penawaran
produk properti. Akan tetapi, sebaiknya Anda juga memberikan informasi yang bermanfaat
bagi mereka, tidak hanya penawaran.

9. Agen Asuransi

Agen asuransi umumnya memang sering dijadikan profesi sampingan. Hal tersebut dikarenakan
bisnis ini tidak mengikat, tidak butuh modal, namun memberikan pendapatan secara berkelanjutan
selama nasabah terdaftar dalam suatu program asuransi. Tentu ini sangat menarik, ditambah lagi
penghasilan yang sangat proporsional. Artinya, jika Anda ingin punya penghasilan yang tinggi, anda
juga harus kerja keras dan sanggup menjual produk asuransi dalam jumlah besar juga.

Bagi yang ingin berkarir di sini, ada tahapan pengembangan diri lebih lanjut. Tak jarang sebuah usaha
sampingan yang sukses bisa berlanjut ke karir yang lebih baik, agen asuransi juga termasuk yang
seperti itu. Agen asuransi yang berprestasi biasanya mendapatkan kesempatan berkembang dengan
diberikan berbagai macam training maupun kesempatan studi banding ke berbagai tempat di
seluruh dunia.

10. Agen Pemasaran Umroh dan Haji

Binis umroh sangatlah menggiurkan. Antrian haji yang sedemikian lamanya, bahkan mencapai 17
tahun lebih, adalah cermin bahwa Anda bisa mendapat peluang menjalankan usaha pada bidang ini.
Jumlah jamaah umroh telah mencapai lebih dari 1,6 juta jamaah dalam satu periode umroh. Akan
tetapi hal tersebut kurang didukung dengan pengelolaan yang profesional. Hal ini membuat calon
jamaah banyak yang skeptis terhadap biro umroh seiring dengan banyaknya kasus penipuan umroh
yang dilakukan oleh biro yang tidak bertanggung jawab.

Anda pun bisa turut serta mengambil peluang untuk menjalankan bisnis umroh ini. Selain dapat
pahala, anda juga mendapat manfaat berupa komisi dari pemilik biro umroh. Tidak butuh modal
dalam menjalankan bisnis sebagai agen pemasaran umroh dan haji ini. Yang perlu dilakukan adalah
rajin menawarkan paket umroh dari biro rekanan, baik melalui kelompok pengajian, arisan,
atau door to door. Pemasaran umroh dan haji relatif mudah, serta minim risiko dengan keuntungan
yang lumayan. Bandingkan dengan membuka biro sendiri yang butuh dana ratusan juta dan penuh
dengan risiko. Apabila salah mengelola, risikonya bisa saja bangkrut dan meninggalkan banyak
masalah dengan jamaah. Untuk setiap jamaah yang mendaftar ke biro umroh atas referensi anda,
maka komisi atas usaha tersebut bisa anda dapatkan, dengan nilai yang berkisar antara Rp500 ribu
hingga 1 juta.
Bagaimana caranya untuk menjadi agen pemasaran umroh dan haji? Untuk bisa memasarkan produk
umroh dan haji, idealnya anda sudah pernah umroh sehingga lebih mudah menggambarkan paket
umroh yang dijual dengan kondisi riil di lapangan. Tetapi tidak perlu khawatir bagi yang belum
pernah, karena seluk beluk haji dan umroh bisa Anda pelajari sendiri. Kemudian, sampaikan minat
anda untuk menjadi agen pemasaran umroh ke biro umroh yang memiliki reputasi bagus. Jangan
terjebak dengan biro yang jamaahnya banyak, utamakan legalitasnya. Intinya, lakukan sedikit riset
terlebih dahulu mengenai biro perjalanan umroh dan haji di mana Anda akan mendaftar.

Jika sudah yakin dengan biro yang dipilih, maka sampaikan niat anda untuk jadi agen pemasaran
produk umroh dan haji tersebut. Sebaiknya proses menjadi agen dilakukan secara resmi dengan
tanda tangan kesepakatan bersama (MoU) antara kedua belah pihak. Dalam kerjasama ini, ada
kesepakatan antara kita dengan manajemen travel atau perusahaan travel, dari situlah akan timbul
kesepakatan yang berkenaan dengan hak dan kewajiban antara kedua belah pihak. Kemudian, yang
krusial adalah mekanisme pemasaran dan komisi atas penjualan yang dilakukan. Hal tersebut harus
dibicarakan dengan jelas.

Baca Juga: Perhatikan 5 Hal Penting Ini Sebelum Membuka Usaha Waralaba

Update:

Jasa Titip Beli

Bisnis jasa titip beli sedang naik daun belakang ini mengiringi kemajuan teknologi yang pesat. Hal ini
karena usaha tersebut berbasis online. Secara garis besar, Anda hanya perlu membelikan barang-
barang pesanan pelanggan yang kemudian akan dikirimkan lagi ke mereka dengan tambahan ongkos
kirim. Modal yang dibutuhkan pun relatif kecil dengan omzet besar hingga jutaan rupiah.

Usaha yang dikenal juga dengan istilah personal shopper atau pebelanja pribadi ini banyak di jumpai
di media sosial populer seperti Instagram, Facebook, dan Twitter, namun tak jarang juga dijumpai
pada aplikasi berbasis chat seperti Line, Whatsapp dan BBM. Oleh karena itu sistem pemasarannya
pun dilakukan melalui media sosial dengan cara mengunggah foto produk yang akan dipasarkan ke
media sosial guna menarik perhatian para calon pembeli.

Baca Juga: Usaha Titip Beli: Bisnis dengan Untung Besar Berbasis Online

B. Menawarkan Barang
Menjual Berbagai Macam Produk untuk Penghasilan Tambahan

11. Jual Pulsa Elektrik

Jual pulsa elektrik justru paling tepat dilakukan oleh seorang karyawan sebagai usaha sampingan.
Pasalnya, teman kantor, teman kost, dan sebagainya adalah pasar yang tepat dan menggiurkan.
Menurut kabar, seorang pebisnis pulsa skala besar di Jakarta memiliki omzet Rp20 triliun setahun.
Usaha besar tentu dimulai dari yang kecil lebih dahulu, dan Anda bisa memilih pulsa elektrik sebagai
tahap awal. Mudah, tanpa biaya besar, dan waktu yang fleksibel adalah daya tarik bisnis ini.
Modalnya pun relatif kecil, yaitu berkisar mulai dari Rp50 ribu hingga Rp1 jutaan saja. Untuk
mendapatkan pelanggan tetap juga relatif mudah yaitu teman dan tetangga anda sendiri.

Bagaimana cara menjadi agen pulsa elektrik ini? Tiap provider pulsa elektrik punya ketentuan yang
berbeda, namun secara umum Anda cukup mendaftar dan melakukan deposit. Kemudian, saldo
anda bisa digunakan untuk transaksi semua produk. Untuk mendaftar, Anda bisa menggunakan
formulir pendaftaran atau kirim SMS dengan format yang sudah ditentukan. Untuk informasi lebih
lanjut, beberapa provider pulsa elektrik online seperti istana-reload.com atau
pulsamurahlengkap.com bisa menjadi referensi Anda.

Tips Menjalankan Bisnis Pulsa Elektrik

 Memilih Server Pulsa Tepercaya


Server atau provider pulsa yang tepercaya lebih menjamin transaksi kirim pulsa bisa berjalan
dengan lancar. Kunci kepercayaan pembeli ada pada cepatnya transaksi. Hal tersebut juga
dapat membuat Anda merasa nyaman karena tidak merasa dikejar-kejar oleh konsumen
yang kesal karena pulsa tidak masuk-masuk. Jika transaksi lancar terus, maka pelanggan
akan puas dan akhirnya menjadi pelanggan tetap.

 Rutin Promosi
Dalam bisnis pulsa elektrik, harus tetap melakukan promosi meskipun sebenarnya anda
tidak butuh modal banyak atau biaya operasional. Bagaimanapun juga, dalam menjalankan
bisnis, anda harus punya target penjualan. Dan ini bisa dicapai dengan cara promosi yang
baik. Promosi tersebut bisa di lakukan dengan cara sederhana, misalkan sebagai contoh jika
anda adalah seorang karyawan, maka Anda bisa melakukan promosi secara mulut ke mulut,
demikian juga misal anda pelajar atau mahasiswa. Jangan lupa untuk memanfaatkan sosial
media yang Anda miliki untuk melakukan promosi kecil-kecilan.

 Survei Harga
Walaupun hanya usaha sampingan, tetapi survei tetaplah perlu dilakukan. Survei ini
bertujuan untuk mengetahui harga pasaran pulsa di sekitar Anda, dan bisa dilakukan dengan
cara cek harga di pedagang pulsa terdekat. Intinya, jangan sampai anda menjual lebih mahal
dari harga pasaran, karena tentunya pulsa yang dijual akan menjadi susah laku.

 Fokus Layanan dan Jangan Bersaing Harga


Meskipun penting untuk mengetahui harga pulsa di pasaran, tetapi harga pulsa saat ini
sudah bukan menjadi isu sensitif lagi. Pembeli sudah jarang mengambil keputusan beli
berdasar harga, namun lebih ke layanan yang baik. Jadi bersainglah dalam memberikan
layanan bukan dalam harga yang sebenarnya relatif sama untuk satu wilayah tertentu.

 Mendaftar Lebih Dari Satu Server


Penjual pulsa elektrik disarankan mendaftar di lebih dari satu server yang bisa digunakan
sebagai cadangan ketika server utama bermasalah. Misalnya ketika server utama merespon
dengan lambat, transaksi delay atau tertunda, server sedang maintenance, jaringan down,
stok kosong dan berbagai masalah lainnya. Dengan adanya server cadangan, maka penjualan
pulsa pun tetap bisa berjalan dengan lancar.

 Hindari Pelayanan Utang


Nilai keuntungan dari menjual pulsa pada seseorang memang tidaklah seberapa. Namun
sebisa mungkin jangan pernah memperbolehkan pelanggan Anda untu berutang atau
'ngebon' pulsa. Karena jika satu orang diperbolehkan berutang, maka pelanggan lain pun
akan meminta hal yang sama dan bisa menyebabkan kerugian yang besar. Nyatanya,
kejadian seperti inilah yang paling sering menyebabkan orang akhirnya harus gulung tikar
dalam bisnisnya.

 Jangan Mengambil Keuntungan Terlalu Besar


Bisnis ini termasuk ke dalam golongan bisnis dengan perputaran modal yang cepat.
Menggiurkan, bukan? Tetapi patut untuk diwaspadai, jangan sampai terbuai oleh keinginan
untuk mencari keuntungan besar dengan cepat. Karena bisnis ini juga melibatkan persaingan
yang ketat, jadi sebaiknya berikan harga yang kompetitif sehingga kios pulsa Anda tidak
ditinggalkan oleh konsumen karena harga yang terlalu mahal.

12. Jual Beli Motor Bekas


Usaha sampingan yang menarik lainnya adalah jual beli motor bekas. Dealer di kota sekelas
kabupaten saja saat ini setidaknya bisa melepas 50-100 unit kendaraan baru per minggu. Bisa anda
bayangkan betapa pesatnya pertumbuhan bisnis di bidang ini. Anda bisa ikut andil mencari
peruntungan di bisnis ini dengan cara jual beli motor bekas. Istilah pasarnya adalah makelar. Jika
sudah mulai mengerti siklus dan persaingan pasar, tak ada salahnya mulai buka display motor di
rumah.

Jika memulai usaha ini sebagai makelar, maka secara teknis Anda tidak butuh modal. Tugas anda
hanyalah membangun kepercayaan saja. Langkah pertama, Anda bisa membantu menjualkan motor
orang lain dan mendapatkan komisi. Jika sudah yakin punya pasar yang jelas, maka Anda bisa
memulai dengan membeli motor bekas di bawah Rp10 juta, kemudian jual kembali dengan
mengambil selisih harga. Jual beli motor bekas banyak dibantu situs iklan populer seperti olx.co.id.

13. Menjual Pakaian Murah

Jika ingin menjalankan usaha sampingan yang dapat dikelola secara sederhana, sebaiknya
jualah produk yang tahan lama atau tidak bisa kadaluarsa. Salah satu contohnya adalah pakaian.
Terlebih lagi, pakaian adalah salah satu kebutuhan pokok. Modal yang digunakan sebenarnya
tergolong kecil, tergantung stok yang ingin diambil. Misalnya, dengan modal Rp1 juta, anda bisa
membeli sejumlah pakaian baru dari toko grosir seperti dewagrosir.com. Beberapa situs ini juga bisa
Anda jadikan pembanding harga: deltagrosir.com, tanahabangpgmta.com,
dan bursatanahabang.com. Beberapa produk dengan harga murah dan banyak dicari antara lain
adalah daster, mukena, busana muslim, dan sarung tenun, dan lain-lain.

14. Menjual Produk Berdasarkan Hobi

Banyak bisnis sukses berawal dari hobi. Sebagai contohnya adalah hobi memancing. Hobi ini
termasuk irrasional, atau dengan kata lain tidak setimpal. Pasalnya, harga alat pancing dan
perlengkapannya bisa sampai berjuta-juta sedangkan yang didapat hanyalah kepuasan. Anda
sebenarnya bisa mengolahnya menjadi sebuah keuntungan dari pengetahuan seputar hobi
memancing yang Anda miliki.

Caranya adalah berjualan alat pancing dengan sistem dropship atau bisa juga dengan membeli
beberapa stok produk terlebih dahulu jika anda memiliki modal cukup. Harga alat pancing berkisar
antara Rp500 ribu hingga Rp2,5 jutaan. Jika dana yang Anda miliki pas-pasan, maka Anda bisa
'menjual' keahlian Anda dalam memancing pada para pemancing yang masih pemula. Jika merasa
sudah memiliki dana yang cukup, Anda bisa membeli stok alat pancing pada
situs dpfishingmart.com. Untuk harga yang lebih murah atau pembelian grosir bisa cek ke
tokopancingmurah.com dan sohorgroup.com.

Pilihan produknya pun sangatlah beragam sesuai dengan kegemaran Anda. Bagi Anda pecinta musik
bisa menjual beragam alat musik seperti gitar, harmonika, biola, dan segala macam aksesorisnya.
Terlebih lagi, pengrajin alat-alat pendukung hobi pun sudah banyak pabriknya di Indonesia, sehingga
Anda bisa menjual produk-produk lokal dan meningkatkan kualitas produk dalam negeri.

Baca Juga: 6 Marketplace Terpopuler Di Indonesia

C. Menyajikan Santapan

Menjajakan Makanan di Luar Jam Kerja


15. Makanan Pagi (Sarapan)

Bagi Anda yang termasuk karyawan dengan jadwal masuk siang atau sore, menjual makanan untuk
sarapan adalah ide yang menarik. Saat ini banyak karyawan yang kerepotan menyediakan sendiri
sarapannya khususnya mereka yang masih tinggal sendiri. Untuk usaha ini tidak dibutuhkan ruangan
yang spesifik. Anda bisa memanfaatkan halaman depan rumah Anda untuk menjual makanan
tersebut. Menunya pun sederhana dan tidak butuh waktu lama untuk mengolahnya. Bubur ayam,
nasi uduk, nasi kuning, dan gorengan, ditambah kopi sebagai pelengkap adalah menu sederhana
yang punya nilai jual tinggi.

Modalnya juga terbilang kecil untuk memulai usaha ini, yaitu sekitar Rp4 juta per bulan. Dari angka
tersebut, sekitar 80%-nya akan digunakan untuk membeli bahan baku seperti telur, beras, daging
ayam, tahu, tempe, dan sayuran. Sisanya untuk membeli minyak goreng, gas, dan juga transportasi.
Berapa besar keuntungan yang didapatkan? Berdasar informasi dari beberapa media online, dengan
modal sebesar itu Anda berpeluang mendapatkan penghasilan bersih sebesar Rp2 juta per bulan.
Cukup banyak, bukan?

16. Membuka Warung Kopi di Malam Hari

Warung kopi adalah sebuah perwujudan ide paling sederhana dari sebuah cafe. Mengapa malam
hari? Jika memang anggaran dan tenaganya terbatas, maka paling baik buka di malam hari saja,
mengingat kebanyakan orang memiliki jam kerja dari pagi hingga sore. Dengan begitu, malam hari
adalah waktu yang tepat karena Anda dapat memantau usaha sampingan tersebut. Selain itu, waktu
yang tepat untuk 'ngopi' biasanya pada malam hari. Usaha ini sangat cocok bila lokasi usaha terletak
di sekitar kampus atau kawasan industri.

Untuk usaha ini Anda bisa memulainya dengan modal Rp10 juta sudah termasuk untuk membeli
sejumlah peralatan seperti gelas, sendok, kursi, meja, dan lain-lain. Angka tersebut juga sudah
termasuk untuk menyewa tempat apabila rumah tidak bisa dijadikan sebagai tempat berjualan.
Penghasilan dari usaha ini juga bisa ditambah dengan menjual gorengan, rokok, mi instan atau
minuman lainnya.

17. Menjual Aneka Kue

Bagi Anda yang menyukai atau memiliki hobi memasak kue, maka ide berikut adalah ide yang
sempurna. Pasalnya, Anda bisa menghasilkan uang dari kegiatan yang Anda gemari tersebut. Setelah
seharian bekerja, kemudian sore harinya setelah pulang dari kantor, Anda bisa menyalurkan hobi
membuat kue itu, yang mana bisa dijual pada keesokan harinya di kantor atau kepada tetangga
sekitar tempat tinggal. Pastinya menyenangkan jika setiap sore bisa melakukan hobi serta
mendapatkan penghasilan pula.

Kue yang dijual bisa dalam bentuk kue basah seperti brownies kukus, bika ambon, dadar
gulung, banana cake, bolu coklat, lapis legit, klepon, apem, onde-onde, dan kue cucur. Kue kering
pun juga tak kalah banyak, misalnya walnut cream cheese, sandwich coklat mint, nastar nanas, putri
salju, cookies lemon, dan kukis selai kacang coklat. Untuk variasi resep, situs bacaresepdulu.com bisa
dijadikan referensi.

Tidak perlu modal besar untuk menjual aneka kue ini. Modal yang diperlukan paling hanya berkisar
Rp10 juta selama satu bulan pertama, dengan rincian Rp9 juta untuk bahan baku (Rp300 ribu x 30
hari), Rp300 ribu untuk biaya gas, dan Rp250 ribu untuk biaya listrik dan air. Tempat usaha
adalah dapur Anda sendiri tentunya.
Baca Juga: 11 Cara Gampang Mencari Modal Usaha

D. Transaksi Online

Mendatangkan Uang dengan Memanfaatkan Koneksi Internet

18. Membuat Blog

Menjadi seorang blogger merupakan sebuah kombinasi menyenangkan antara hobi dan pekerjaan.
Kunci sukses dari sebuah website adalah traffic atau jumlah pengunjung yang banyak. Memang
untuk mendatangkan pengunjung dalam jumlah besar bukanlah pekerjaan yang mudah. Banyak
orang yang berfikir instan dengan membeli traffic ke penyedia layanan jasa traffic. Hal tersebut
sangatlah keliru. Pengunjung yang datang dari jasa ini bukanlah manusia tapi fake traffic yang tidak
memberikan keuntungan apapun bagi pemilik website.

Untuk memulai bisnis blog ini, pilihlah tema yang sesuai dengan passion atau hal-hal yang sangat
anda sukai seperti misalnya barang-barang eletronik, makanan, musik, dan lain sebagainya.
Kemudian isi blog anda dengan konten tersebut yang bisa berupa artikel, ulasan, komentar, atau
apapun.

Jika konten blog anda berkualitas, maka pelan tapi pasti akan banyak pembaca yang
berkunjung. Traffic blog akan naik dengan sendirinya, backlink dari situs web lain juga mudah
didapatkan. Apabila traffic blog Anda bagus, maka blog kemudian bisa di-monetize untuk
mendapatkan uang. Caranya pun beragam, mulai dari buka space iklan untuk pengiklan lokal sampai
dengan tergabung dalam jaringan periklanan profesional layaknya Google Adsense. Menariknya,
hanya butuh modal maksimal Rp1 juta untuk membuka usaha ini.

19. Membuka Toko Online

Di era internet sekarang ini, masyarakat sudah mulai lumrah dengan transaksi online. Peluang
membuka toko online pun semakin menarik untuk dicoba. Beberapa produk yang paling banyak
dijualbelikan di toko online adalah pakaian, obat herbal, kerajinan khas daerah, tas, kaos, atau
produk barang digital lainnya seperti ebook, perangkat lunak, musik, dan lain sebagainya. Ditambah
lagi, bisnis toko online ini bisa dilakukan dengan menjual barang sendiri atau orang lain yang ingin
menitip jual pada kita.

Anda tak perlu khawatir dengan modal karena modal yang perlu dipersiapkan juga relatif kecil. Yang
perlu dibeli antara lain hanyalah template yang harganya sekitar Rp300 ribuan. Jika bisa membuat
dan mendesain sendiri, maka bisnis ini bisa dibilang nyaris tanpa modal.

Bagi yang masih awam dengan jual beli online dan juga masih bingung untuk memilih produk apa
yang akan dijual, mulailah dengan sistem dropship. Sistem ini akan memberikan kemudahan dalam
berjualan karena Anda tidak perlu membeli stok barang untuk dijual. Cukup meneruskan informasi si
pembeli/pelanggan, dan pihak supplier akan mengirimkan barang sesuai pesanan. Atau dengan kata
lain, Anda adalah pihak ketiga antara pembeli dan pemilik barang. Salah satu siasatnya,
mulailah bergabung dalam komunitas dropshipper lokal di supplier.id.

20. Bisnis MLM Online

MLM atau Multi Level Marketing adalah metode pemasaran terkini yang diharapkan bisa
menghemat biaya pemasaran. Banyak usaha yang dijalankan dengan model MLM, dan seiring
dengan perkembangan teknologi, model MLM ini bisa dijalankan secara online. Karena dijalankan
secara online, maka bisnis ini tidak menyita waktu dan tenaga untuk kegiatan seperti
pertemuan, follow up calon member, dan pembelian barang, karena semua proses itu bisa dilakukan
secara online. Namun, hati-hati terhadap MLM abal-abal. Tidak semua bisnis MLM punya sistem
yang baik.

21. Menjual Foto di Internet

Teknologi digital yang ada jaman sekarang ini sangat mendukung seseorang yang ingin membuka
usaha sampingan. Apabila memiliki hobi fotografi, maka Anda bisa menghasilkan uang dari jepretan
foto-foto yang diambil sendiri. Caranya adalah dengan menjual foto tersebut secara online. Pasti
akan ada orang yang bersedia membayar foto yang Anda hasilkan jika memang fotonya bagus dan
berkarakter.

Beberapa situs jual beli foto digital yang melayani transaksi ini adalah istockphoto.com (komisi 15%
per foto) dan shutterstock.com (komisi 20-30% per foto). Selain itu, situs fotolia.com dan
stockfresh.com juga bisa digunakan untuk menjajakan foto-foto Anda. Untuk transaksi skala global
biasanya menggunakan PayPal sebagai mode transaksi. Jadi jangan lupa untuk memiliki kartu kredit
terlebih dahulu sebelum membuat akun ini.

Baca Juga: 5 Bisnis Online yang Paling Laku

Tumbuhkan Jiwa Pengusaha

Menurut penelitian dari Dr. David McCelland, seorang psikolog dari Harvard University, dalam
bukunya yang berjudul The Achieving Society menunjukkan bahwa suatu negara dapat mencapai
kemakmuran dan kesejahteraan apabila minimal 2% dari jumlah penduduknya menjadi pengusaha.
Hal tersebut mengindikasikan bahwa, negara Indonesia membutuhkan paling tidak sekitar 5 juta dari
total 230 juta penduduknya untuk menjadi pengusaha.

Tetapi faktanya tidak begitu indah. Menurut data yang disampaikan, jumlah total pengusaha di
Indonesia saat ini hanyalah sekitar 450.000 pengusaha atau sebanyak 0,2% dari jumlah penduduk
Indonesia. Sebagai perbandingan, Amerika memiliki pengusaha lebih dari 12%, Singapura 8%, Jepang
dan China lebih dari 7%.

Jiwa enterpreneurship atau jiwa pengusaha memang perlu ditumbuhkan dalam diri anak muda.
Karena merekalah yang menjadi ujung tombak dalam memakmurkan negara. Apabila semakin
banyak pemuda Indonesia yang memiliki jiwa pengusaha, maka akan semakin besar juga
kesempatan untuk bekerja karena banyaknya lapangan kerja yang tersedia. Hal ini tentu saja
beriringan dengan semakin banyak pula harapan kesejahteraan bagi penduduk Indonesia.

Poin-poin yang telah disebutkan di atas hanyalah sebagian kecil dari ide usaha sampingan yang
berkembang dan populer beberapa tahun belakangan ini. Bagaimanapun juga, masih ada ratusan
bahkan ribuan ide usaha sampingan lain yang masih belum terungkap dan menunggu seseorang
untuk segera menjalankannya. Selalu berpikir kreatif akan mengantarkan Anda pada sebuah ide
yang belum pernah ada sebelumnya sehingga peluang sukses pun semakin besar.
Orang Tionghoa Selalu Sukses Berbisnis, Simak Rahasianya!

Edited by Aufi Ramadhania Pasha • 18 Januari 2019

9
Shares

Orang Tionghoa bisa dibilang mapan dari segi ekonomi. Sekian banyak masyarakat etnis Tionghoa
yang tinggal di Indonesia, sekitar 75% diantaranya mampu dalam mengelola hal ekonomi. Banyak
dari mereka yang memilih untuk berkecimpung di dunia bisnis dan menjadi seorang
bos dibandingkan bekerja di sebuah perusahaan dan menjadi karyawan biasa.

Bisnis yang dijalankan oleh orang Tionghoa pun rasanya jarang mengalami kebangkrutan. Malahan
sebaliknya, bisnis yang dijalankan berhasil menuai kesuksesan besar atau bahkan dikenal di
penghujung dunia. Kenapa bisnis orang Tionghoa bisa sukses, berikut rahasia yang perlu Anda
ketahui dan bisa dijadikan inspirasi:

Anda Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk KTA Terbaik!

1. Pekerja Keras

Pekerja keras

Hari pekan memang sebaiknya digunakan untuk beristirahat. Tapi, orang Tionghoa memilih untuk
menghabiskan hari pekan dengan bekerja. Mereka mengatakan kalau hari pekan adalah hari yang
paling tepat untuk menambah pundi-pundi kekayaan. Di saat orang lain bermalas-malasan dan
bersantai, disitulah waktu yang tepat untuk bekerja lebih keras supaya bisa lebih maju dibandingkan
orang lain.

2. Bekerja dengan Sepenuh Hati

“Do what you love, love what you do”, motto ini diterapkan dengan benar oleh orang Tionghoa.
Karena tidak suka diatur, mereka lebih memilih untuk membuka usaha sendiri dan menjadi seorang
bos. Usaha yang dibuka juga tidak asal-asalan, melainkan usaha yang didasarkan pada passion. Inilah
alasan kenapa orang Tionghoa selalu terlihat ceria saat bekerja karena apa yang dikerjakannya
merupakan apa yang disukainya. Sehingga mereka dapat bekerja dengan sepenuh hati, hasilnya pun
jadi lebih maksimal.

3. Berupaya untuk Hidup Hemat

Berupaya untuk hidup hemat

Orang Tionghoa memang terlihat elegan saat menghadiri jamuan makan malam atau menghadiri
pesta ulang tahun rekan bisnisnya. Tapi, tampilan yang seperti ini sama sekali tidak ditunjukkan
dalam kehidupan sehari-hari. Mereka lebih suka berpakaian sederhana saat menginjakkan kaki ke
luar rumah, seolah-olah terlihat seperti orang biasa padahal seorang jutawan.

Orang Tionghoa juga berupaya untuk hidup hemat. Hal ini bisa dilihat jelas saat berbelanja, dimana
mereka sangat teliti saat membandingkan harga barang yang satu dengan yang lain. Mereka juga
tidak malu untuk berburu barang yang lagi diskon demi menghemat pengeluaran.

4. Sudah Diajari Bisnis Sejak Kecil

Usaha yang digeluti orang Tionghoa adalah usaha keluarga. Jadi jangan heran kalau Anda mendapati
anak-anak mereka turut membantu orang tuanya saat bekerja. Karena ini termasuk salah satu
budaya untuk mengajari anak cara berbisnis yang baik dan benar. Sehingga budaya untuk berbisnis
memang sudah tertanam kuat dalam diri anak-anaknya sejak kecil. Lagipula, mengajarkan teori
tentang berbisnis saja tidaklah cukup jika tidak dibarengi dengan praktek.
Baca Juga: 10 Rahasia para Orang Sukses

5. Punya Keahlian Dasar di Bidang Manajemen

Punya keahlian dasar di bidang manajemen

Usaha yang dikelola langsung oleh orang Tionghoa memiliki sistem manajemen yang sangat baik.
Contoh kecilnya bisa dilihat dari stok barang yang dijual di toko. Mereka tidak pernah kehabisan stok
barang karena selalu mengecek ketersediaan barang tersebut sebelum membuka toko di hari
berikutnya.

Cara ini dilakukan agar pelanggan tidak kecewa saat ingin berbelanja di toko tersebut. Sehingga
pelanggan tetap setia untuk berbelanja di satu toko saja tanpa ada niat untuk berpindah ke toko
yang lain.

6. Berani Mengambil Risiko

Setiap keputusan yang diambil tidak pernah luput dari risiko yang nantinya akan sangat berpengaruh
bagi perjalanan bisnis di masa yang akan datang. Tapi, orang Tionghoa tidak terlalu memikirkan
risiko yang akan terjadi karena keputusan yang diambil sudah melalui proses analisis yang amat
panjang. Tidak hanya itu, keputusan juga tidak dikaitkan pada satu aspek bisni saja, melainkan
seluruh aspek bisnis sehingga mereka dapat menetapkan spekulasi yang terjadi di masa yang akan
datang.

Baca Juga: Ingin Menjadi Pebisnis Sukses? Terapkan 8 Etika Bisnis ini

7. Selalu Tepat Waktu


Selalu tepat waktu

Berbeda dengan orang pribumi, orang Tionghoa memiliki rutinitas yang sudah terjadwal dengan
baik. Misalnya, jam bangun pagi, makan pagi, berangkat kerja, dan seluruh aktivitas yang akan
dilakukan selama satu hari. Rutinitas ini sifatnya tetap, tidak berubah sehingga mereka dapat
mengerjakan seluruh aktivitas dengan baik dan tepat pada waktunya.

Pentingnya Mengubah Budaya Hidup

Semua orang yang terlahir di dunia ini memiliki kesempatan untuk sukses di dunia bisnis. Asalkan
mau untuk merubah pola hidup yang awal “malas” menjadi “pekerja keras”. Tak ada salahnya
meniru budaya hidup orang Tionghoa di atas, siapa tahu dengan meniru hidup dapat berubah ke
arah yang lebih baik dan tentunya bisa meraih sukses.
7 Peluang Usaha Dengan Modal di Bawah 500 Ribu

Edited by Cermati.com • 23 Oktober 2015

299
Shares

297

Saat ini negara kita sedang dihadapkan dengan ekonomi yang sulit. Harga barang semakin mahal dan
entah kapan permasalahan ekonomi ini bisa berakhir. Namun Anda tak harus meratapi nasib karena
Anda bisa memulai bisnis sendiri dengan modal sendiri. Banyak orang yang berpendapat bahwa
membuka sebuah bisnis harus terlebih dahulu memiliki uang yang banyak.

Siapa bilang membuka sebuah usaha harus memiliki modal ratusan juta? Ada banyak peluang bisnis
yang dapat Anda jalankan dengan modal 500 ribu, apa saja saja? ini dia?

1. Buka Warkop

Warung Kopi via www.blogspot.com

Hampir setiap orang suka minum kopi. Warkop kecil tidak membutuhkan modal lebih dari 500 ribu
jika didirikan di pinggir jalan, atau bahkan di halaman rumah Anda sendiri. Konsepnya bisa berupa
lesehan atau warung duduk yang menjual aneka macam snack dan minuman utama yang bikin
melek, yaitu kopi. Warkop Anda akan diserbu oleh tetangga dan kenalan sebelum mereka pergi
bekerja. Ada banyak kebutuhan yang harus dibeli namun harganya tidak mahal. Spanduk yang
bertuliskan nama warkop Anda, alat-alat dapur serta kompor untuk menghangatkan makanan. Perlu
diketahui, resiko yang sering terjadi adalah makanan sisa yang tidak terjual.

Baca Juga : 10 Kesalahan Fatal Dalam Pengelolaan Usaha

2. Berjualan Pulsa Elektronik

Berjualan Pulsa Elektronik via www.blogspot.com

Jaman sekarang, siapa yang tidak punya handphone? Hampir setiap orang memiliki ponsel karena
harganya yang semakin terjangkau, dan internet pun sudah masuk desa. Anda dapat mencoba usaha
berjualan pulsa karena semua hape membutuhkannya. Apalagi, saat ini deposit minimal yang
dibutuhkan untuk berjualan pulsa cukup hanya seharga Rp. 300.000,-.

Yang Anda butuhkan hanyalah ponsel yang dapat mengirimkan pulsa elektronik tersebut ke ponsel
pembeli. Handphone yang biasa pun dapat digunakan dan tidak perlu harus smartphone.

3. Berjualan Gorengan

Berjualan Gorengan via akangbagja.files.wordpress.com


Cemilan sejuta umat ini digemari oleh siapa saja. Sebagai peluang usaha sampingan, berjualan
gorengan dapat dilakukan saat sore hari, sepulang kerja. Bahannya pun mudah didapat dan murah
harganya. Mulai dari tahu hingga tempe goreng, peluang usaha ini tidak membutuhkan banyak
modal untuk memulainya.

Modal yang paling besar untuk peluang usaha ini adalah membeli gerobak dan alat-alat
penggorengan termasuk tabung gas dan wajan. Untuk bahan-bahannya sendiri cukup mudah
didapat dan harganya pun cukup murah. Sebagai bonus, gorengan disukai anak-anak maupun orang
tua, miskin maupun kaya! Jadi, pangsa pasar Anda sangat terbuka lebar bagi semua kalangan.

4. Menerima Pesanan Kue

Menerima Pesanan Kue via griyamarket.com

Anda suka membuat kue? Jadikan kegemaran Anda ini sebagai peluang bisnis. Banyak orang yang
suka mencicipi makanan manis tapi malas untuk membuatnya sendiri. Pesanan kue tidak
membutuhkan modal banyak karena biaya yang Anda harus keluarkan bergantung pada
pesanannya. Anda pun tidak perlu membayar sewa tempat dan lain sebagainya.

Peluang usaha ini mengharuskan Anda membeli oven untuk memanggang roti. Namun ada banyak
pilihan oven tradisional yang harganya di bawah 500 ribu. Selain itu, Anda dapat meminta
pembayaran dimuka untuk membeli bahan-bahan yang dibutuhkan.

5. Menjadi Dropshipper

Dropshipper via appliedminds.in

Saat ini, online shop semakin menjamur. Anda bisa membuka peluang di dunia maya dengan
menjadi dropshipper. Dropshipper tidak mengharuskan anda memiliki stok barang di rumah, sistem
dropshipper ini sangat menguntungkan Anda karena Anda akan memesankan order dari pembeli ke
pihak ketiga. Dan pihak ketiga ini pula yang akan mengirimkan barangnya kepada pembeli Anda.
Dropshipper meminimalkan resiko ‘barang mati’ atau tidak laku, karena Anda tidak membutuhkan
stok barang.

Ada banyak jenis bisnis yang bisa dilakukan dengan sistem dropshipper. Misalnya, baju, aksesoris,
alat elektronik, dan lain sebagainya. Kesusahan menjadi dropshipper adalah, membuat konsumen
percaya akan layanan Anda. Disaat penipuan yang semakin marak, sangat penting untuk
menciptakan image yang positif serta menjalankan usaha dengan jujur agar pelanggan Anda pun
bertambah.

6. Menulis Blog

Menjadi Penulis Blog via redjeweledmedia.com

Banyak blog-blog pribadi yang bermunculan dalam berbagai tema, dari traveling hingga kuliner.
Banyak yang rela menulis informasi, menghabiskan banyak waktu memotret objek sampai bagus
tanpa dibayar?

Keuntungan menulis blog yang bagus dan banyak dikunjungi oleh netizen adalah banjirnya
permintaan dari pengiklan untuk memasang “spanduk” di website Anda. Peluang usaha yang
populer dan bermodal murah saat ini adalah dengan menulis blog. Ada banyak layanan membuat
website gratis yang bisa dicoba seperti wordpress.com atau blogspot.com.

Dengan konten yang relevan dan berkualitas, iklan akan muncul secara otomatis setelah di setting.
Dari sinilah blog Anda bisa mendapat penghasilan.

7. Menjadi Endorser
Contoh Endorser Artis via whitehorse.digital

Anda tahu istilah celeb-gram? Para pengguna Instagram yang memiliki follower ribuan bahkan
ratusan ribu.

Para celebgram inilah yang dinamakan endorser. Bukan melulu harus artis, tapi para pemilik akun
Instagram yang follower-nya cukup banyak. Setiap hari, para endorser ini mendapatkan kiriman
produk dari para penjual, untuk diiklankan di Instagram mereka. Untuk pemula, Anda tidak perlu
meminta bayaran namun untuk yang sudah berskala besar, sekali posting tarifnya bisa mencapai
Rp200.000 hingga Rp800.000 !
10 Pekerjaan Sampingan yang Sepertinya Remeh Tapi Ternyata Lumayan Menghasilkan

Written by Siti Hadijah • 26 Oktober 2017

33
Shares

33

Semua orang pasti pernah mengalami saat dimana uang bulanan sudah habis, padahal tanggal gajian
saja masih jauh di depan mata. Apalagi para generasi millenial saat ini yang gaya hidupnya masih
suka nongkrong di cafe-cafe kekinian dan punya hobi yang mahal. Uang dari gaji bulanan semata
tidak mungkin cukup untuk menutupi itu semua.

Belum lagi harga kebutuhan pokok pun banyak yang sudah naik bikin kita harus revisi terus-terusan
pengeluaran kita. Bagaimana mau memikirkan biaya untuk senang-senang, jika kebutuhan sehari-
hari saja sudah memakan lebih dari 80% gaji kita. Mulai dari biaya makan, ongkos jalan,
perlengkapan rumah tangga, belum lagi bayar kosan/kontrakan, listrik, air, ada juga yang harus
disisihkan kedalam tabungan, dikasih ke orang tua, pokoknya banyak banget deh.

Terus uang minum kopinya bagaimana? Uang buat travellingnya juga bagaimana? Yah, kalau kamu
pintar-pintar atur uang sih mungkin kamu masih punya sisa gaji untuk hobi nongkrong sama jalan-
jalan kamu. Namun, jika kamu masih susah mengatur gaji tapi tetap tidak mau bangkrut, solusinya
kamu bisa mulai untuk memiliki pekerjaan sampingan.

Saat ini sudah banyak jenis pekerjaan baru yang mudah untuk kamu kerjakan, tidak harus ke kantor
dan bisa bebas kamu lakukan kapan saja, tapi ternyata lumayan menghasilkan. Ini dia pekerjaan
sampingan yang bisa kamu lakukan untuk menambah uang jajan kamu saat uang gajian sudah habis:

1. Jadi Tukang Antre dan Beli Makanan


Dibayar Mengantre Makanan untuk Orang Lain

Sekarang sudah banyak loh platform untuk pekerjaan ini, ada go-food, go-mart dan grab food. Jadi
kamu tidak perlu bingung harus pergi kemana jika mau punya kerja sampingan ini. Modalnya kamu
cukup punya kendaraan bermotor sama surat-surat kendaraan yang lengkap, pinjam teman juga
tidak apa-apa asal, SIM-nya atas nama sendiri yah. Kelebihan pekerjaan ini bisa kamu kerjakan ketika
punya waktu luang atau kalau memang sedang ingin saja.

Baca Juga: 6 Pertanyaan yang Harus Dijawab Sebelum Menjadi Freelancer

2. Baby Sitter untuk Binatang Peliharaan Teman-Teman Kamu


Mengurus Binatang Peliharaan Teman Kamu yang Ditinggal Sendirian

Kamu memiliki teman yang punya binatang peliharaan tapi hobinya travelling? Kamu bisa
memanfaatkannya sebagai lahan uang. Bukan memeras teman sendiri kok, kamu hanya
menawarkan jasa untuk menjaga binatang peliharaannya yang sering ditinggal sendiri. Mulai dari
ngajak jalan-jalan sore, kasih makan, bahkan memandikan mereka.

Jika teman kamu melihat hasil kerja kamu merawat binatang peliharaannya bagus, bisa saja pada
kesempatan lain kamu ditawari lagi bahkan dengan bayaran yang lebih besar.

3. Jadi Cameo, atau Jadi Penonton Bayaran


Jadi Penonton Bayaran untuk Acara TV Favorit

Kalo ini pasti sudah tidak asing lagi dong? Pekerjaan ini ternyata tidak cuman kasih kamu uang jajan
tambahan saja, tapi juga bikin social-circle kamu tambah luas karena kamu akan banyak bertemu
orang baru yang mungkin bisa kamu jadikan teman. Tidak sulit kok mencari lowongan untuk
pekerjaan ini, kamu bisa cari infonya dari internet dengan mengunjungi website asli dari program TV
yang kamu mau terus tinggal ikutan casting.

4. Jadi Pemberi “Feedback” untuk Website-Website Baru

Memberi Feedback untuk Website Baru


Kalau yang ini adalah pekerjaan yang sudah tidak asing lagi untuk para freelancer yang sudah sering
cari lowongan melalui online. Pekerjaan ini tidak akan banyak memakan waktu kok, hanya perlu
bermodalkan laptop dan kuota internet (bisa pake wifi kantor biar tambah hemat) dan bikin akun
untuk bisa login ke website yang meng-hire kamu untuk kasih feedback ke mereka.

Biasanya tingginya bayaran di pertimbangkan dari berapa banyak akun yang bisa kamu buat. Karena
tentu saja di perlukan banyak “feedback” yang bagus untuk sebuah website baru biar
pengunjungnya terus bertambah.

5. Kamu Pintar Membuat Kerajinan Tangan? Kenapa Tidak Sekalian Dijual Saja

Jadikan Hobi Membuat Kerajinan Tangan jadi Sumber Penghasilan

Untuk pekerjaan ini memang awalnya harus jadi hobi dulu. Kamu punya banyak barang hasil
kreativitas kamu sendiri, tapi dibiarkan begitu saja kalau sudah tidak terpakai? Lebih baik dijual
dong.

Bingung jualnya? Bisa kok dimulai dari yang paling mudah, seperti menawarkan lansung ke teman
dekat kamu, atau dijual secara online. Kalau laku dan banyak yang suka kan kamu juga yang untung
karena akan ada banyak tawaran datang untuk barang kamu. Yang tadinya cuman jadi pekerjaan
sampingan bisa berubah jadi bisnis yang menjanjikan.

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!

6. Dapat Uang dari Hobi Fotografi


Fotografi juga Bisa Menjadi Hobi yang Menghasilkan

Kalau sudah hobi, artinya sudah punya banyak koleksi dong? Sayang kan koleksi foto kamu yang
bagus dan berharga itu cuman diam aja di hardisk dan laptop kamu. Padahal jika tau cara
memanfaatkannya kamu bisa dapat banyak uang tambahan dari itu. Ada banyak website yang
membutuhkan jasa freelancer yang doyan fotografi untuk stok foto mereka.

Mulai dari yang cukup profesional seperti Shutterstock dan i.Stock sampai ke yang khusus untuk
gambar ala-ala liburan, untuk website-website atau blog yang bertemakan pariwisata. Kamu bisa
menawarkan koleksi foto kamu dengan tawaran harga tertentu. Untuk Shutterstock dan iStock kamu
bisa buat akun untuk bagian creatornya terlebih dahulu, lalu kamu akan dapat uang untuk setiap
foto kamu yang didownload.

7. Jadi Editor untuk Tulisan Orang Lain


Malas Menulis, Jadi Editor Saja

Banyak sekali website-website baru yang tidak hanya membutuhkan freelancer sebagai Penulis tapi
juga freelancer sebagai Editor. Untuk job yang satu ini sama mudahnya dicari dengan
mencari freelance writer. Kamu cukup pergi ke site yang khusus memaparkan informasi untuk para
pencari kerja freelance. Untuk tips tambahan, lebih baik kamu memilih meng-edit jenis tulisan yang
temanya memang kamu sukai agar lebih mudah mengerjakannya dan lebih bagus hasilnya.

8. Freelance untuk Content Writer dan Copy Writer

Content Writer, Job untuk para Freelancer yang Paling Populer


Kalau pekerjaan ini, yaudah lah yah. Pasti kamu semua sudah tau dimana dan bagaimana caranya
biar bisa jadi freelancer untuk kerjaan yang satu ini. Untuk site freelance yang bisa kamu kunjungi
untuk lamar-lamar job ini bisa ke upwork.com, freelancer.com, guru.com, dan toptal.com sebagai
situs yang paling banyak memberikan lapak pekerjaan untuk para freelancer untuk Content
writer dan Copy Writer.

9. Cari-Cari Lowongan Freelance untuk Graphic Designer

Tambah Uang Saku dengan Jadi Freelance Graphic Designer

Untuk kamu wahai para mahasiswa jurusan Graphic Design yang perlu tambahan uang untuk
nongkrong atau beli gadget baru. Coba peruntungan kamu jadi freelancer untuk bidang graphic
design. Jangan salah, walaupun jadi freelancer tapi bayarannya lumayan loh. Rata-rata fee untuk
satu project bisa lebih dari Rp3juta. Semakin sulit dan banyak pekerjaannya tentu semakin tinggi
bayarannya.

10. Jadi Customer Service yang Melayani Konsumen dari Kamar Tidur Sendiri
Melayani Keluhan Konsumen dari Kamar Sendiri

Jika kamu masih asing sama pekerjaan ini, berarti kamu kurang update. Pekerjaan ini sebenarnya
sudah banyak dilakukan. Dan yah, ini adalah jenis pekerjaan untuk para freelancer yang punya
banyak waktu luang pada malam hari. Seperti biasa, pekerjaan ini bisa kamu cari di berbagai situs
yang berisi informasi mengenai lowongan pekerjaan untuk freelancer dan situs info lowongan
kerja lainnya.

Baca Juga: Waspada Penipuan Lowongan Kerja di Perusahaan Online Gadungan

Bisa untuk Menambah Ilmu dan Pengalaman

Keuntungan lain dari mencoba memiliki pekerjaan sampingan adalah bisa menyentuh bidang lain
untuk dikerjakan selain pekerjaan utama kamu. Lumayan kan untuk menambah pengetahuan
dan skill kamu, bahkan bisa kamu jadi kan pengalaman kerja untuk mempercantik CV nanti saat
kamu akan melamar pekerjaan baru.
5 Investasi Modal Minim ini Cocok untuk Pemula bagi Mahasiswa

Edited by Aufi Ramadhania Pasha • 23 Oktober 2018

7
Shares

Masih di usia yang masih muda dan memiliki investasi, hal ini mungkin bukan sesuatu yang populer
di kalangan millenial indonesia, khususnya mahasiswa. Pada umumnya, mahasiswa sangat identik
memiliki jadwal yang sibuk dengan berbagai aktivitas perkuliahan hingga hangout bersama teman.
Padahal, uang hangout yang dikeluarkan bisa dialihkan ke hal yang lebih positif, misalnya investasi.

Memang kebanyakan mahasiswa lain beranggapan investasi bisa dilakukan di lain waktu, padahal
aktivitas investasi sejak muda justru bisa mendukung keuangan yang sehat dan lebih stabil di masa
yang akan datang.

Bagi kamu yang masih berstatus mahasiswa, tidak perlu khawatir soal modal awal untuk mulai
berinvestasi. Sebab, beberapa instrumen investasi bisa dijalankan walau hanya dengan modal yang
minim sekalipun. Hal ini tentu akan sangat cocok untuk dijalankan oleh kamu para pemula
khususnya mahasiswa yang baru akan terjun ke dunia investasi.

Ada 5 jenis investasi yang bisa kamu coba, di antaranya:

Anda Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk KTA Terbaik!

1. Logam mulia

Logam Mulia
Investasi yang satu ini cukup banyak diminati, terutama bagi mereka yang menginginkan investasi
yang lebih fleksibel. Logam mulia bisa kamu dapatkan dalam beberapa ukuran, mulai dari yang besar
(100 Gr) hingga yang terkecil (0,5 Gr).

Dengan logam mulia juga kamu akan leluasa untuk memulai dengan modal yang terbilang kecil, yaitu
ratusan ribu rupiah. Keuntungan lainnya pun, logam mulia termasuk salah satu investasi dengan
harga yang stabil dan cenderung mengalami peningkatan harga setiap waktunya. Artinya,
menjalankan investasi logam mulia cukup aman bagi para pemula seperti mahasiswa.

2. Reksa Dana

reksa dana

Potensi keuntungan investasi di reksa dana ini memang cukup besar, namun tentunya sebanding
dengan risiko yang nantinya akan dihadapi juga. Modal awal yang disetorkan di reksa dana akan
dikelola oleh seorang manajer investasi. Di mana modal yang kamu investasikan akan disebar pada
beberapa produk yang berbeda.

Hal tersebut dilakukan untuk menurunkan risiko yang dihadapi bisa lebih rendah. Pastikan kamu
memilih perusahaan investasi yang tepat sejak awal, di mana perusahaan tersebut telah memiliki
reputasi dan bisa diandalkan.

Baca Juga: Mengenal Reksa Dana dan Profil Risikonya

3. P2P Lending
P2P Lending

Investasi yang saat ini sedang populer dan banyak diminati adalah Peer to Peer Lending atau P2P
Lending. Kamu bisa menjadikan investasi yang satu ini sebagai pilihan awal, sebab modalnya
terbilang ringan, yaitu mulai dari Rp100 ribu. Di dalam sistemnya, kamu akan bertindak sebagai
pihak yang meminjamkan modal kepada pihak lain,misalnya saja pemilik usaha UKM (Usaha Kecil
Menengah) melalui platform.

Dari aktivitas tersebut, kamu bisa mendapatkan sejumlah keuntungan berupa bunga hingga
mencapai 20% sebagai hasil investasi. Proses peminjaman ini tidak menggunakan jaminan, sehingga
memiliki resiko yang juga cukup besar. Artinya, pentingnya memilih perusahaan yang tepat serta
memahami berbagai kebijakan yang mereka terapkan sejak awal. Hal ini akan memberikan kamu
kesempatan untuk mengelola berbagai risiko pada investasimu.

4. Forex (Foreign Exchange) / Valas (Valuta Asing)


Valas

Untuk para pemula dan mahasiswa, investasi forex atau valas menjadi salah satu yang paling
diminati. Sistemnya yang mudah dan modal yang ringan menjadi alasan tersebut. selain itu, forex
juga menjadi salah satu investasi yang menjanjikan potensi keuntungan yang cukup besar. Namun
berbanding lurus dengan keuntungan tersebut, resiko yang harus ditanggung juga tentu cukup
tinggi.

Baca Juga: Pilihan Mata Uang yang Cocok untuk Investasi Valas bagi Millenial

5. Deposito
Deposito

Bukan hanya oleh orangtua saja, jenis investasi yang satu ini juga cukup banyak diminati oleh anak
muda. Untuk kamu para pemula dan mahasiswa, investasi dalam bentuk deposito ini tentu layak
dijadikan sebagai pilihan. Dengan bunga pendapatan yang stabil dengan kisaran 5 hingga 8%, kamu
tidak akan perlu repot-repot untuk mengelola investasi yang satu ini.

Mulai Sejak Dini, Pilih Investasi yang Tepat

Melakukan investasi tidak harus setelah bekerja atau memiliki penghasilan. Kamu bisa memulai
aktifitas ini sejak dini, bahkan meski kamu masih berstatus mahasiswa sekalipun. Untuk modal
awalnya, kamu bisa memulainya dengan menyisihkan uang jajan kamu dan menabungnya di tempat
khusus, seperti celengan. Setelah terkumpul, segeralah setorkan untuk investasi yang kamu pilih.
Sebelum itu, kamu juga perlu pertimbangkan antara keuntungan dan risiko setiap produk investasi.
20 Bisnis Menjanjikan yang Cocok Dijalankan Mahasiswa

Edited by Cermati.com • 2 Februari 2017

85
Shares

85

Sebagai mahasiswa, Anda harus dituntut untuk kreatif supaya bisa mandiri dan tidak hanya
mengandalkan kiriman dari orang tua. Para mahasiswa pasti ada yang memikirkan bagaimana
caranya berbisnis sambil tetap kuliah. Berbekal kreativitas, jeli melihat peluang, dan berani
mengambil risiko, sebenarnya banyak peluang bisnis yang tepat untuk mahasiswa dengan modal
yang kecil. Karena itu, masa-masa berkuliah adalah menjadi saat yang tepat bagi mahasiswa untuk
memulai bisnis. Sebab mahasiswa suatu saat akan menghadapi tantangan dunia kerja sehingga akan
lebih baik mempersiapkan diri sedari awal.

Bisnis bagi mahasiswa bukan hanya menambah uang saku, tetapi sebagai modal dan pengalaman
yang dapat dijadikan pilihan setelah lulus kuliah. Dengan berbisnis, mahasiswa tak lagi dipusingkan
dengan urusan keuangan sebelum lulus dan tidak akan pusing mencari-cari pekerjaan setelah lulus.
Ada beberapa bisnis yang bisa dijalankan mahasiswa yang sesuai dengan minat, bakat, dan
keterampilan. Inilah 20 bisnis menjanjikan bagi mahasiswa.

Baca Juga: Mengajukan KTA Ternyata Menguntungkan bagi Mahasiswa

1. Bisnis Pulsa Elektrik

Ilustrasi Bisnis Pulsa Elektrik via solusisehatku.com

Sebagian besar mahasiswa memilih bisnis pulsa elektrik untuk mulai belajar berbisnis karena tidak
memerlukan modal yang besar. Selain mudah dilakukan, bisnis ini dapat mendatangkan keuntungan
yang lumayan apabila dikelola dengan baik. Dalam sekali penjualan pulsa, keuntungan yang
diperoleh mulai Rp500-Rp1500. Namun, bisnis pulsa elektrik bukan tanpa risiko. Sebab Anda harus
siap dengan konsekuensi adanya utang pembayaran pulsa. Terlebih kalau pelanggan tersebut adalah
kenalan atau teman. Jadi, sebelum memulai bisnis ini, perhitungkan kemungkinan-kemungkinan
terburuk terlebih dahulu.

2. Bisnis Online Shop

Peluang usaha mahasiswa selanjutnya adalah online shop. Di sini mahasiswa dapat menjual berbagai
macam baju, celana/rok, pernak-pernik, dan berbagai jenis sepatu. Ada banyak forum jual
beli online yang menawarkan kemudahan transaksi di dunia maya. Penjualan tidak hanya ditujukan
kepada teman-teman kampus, tetapi juga kepada pelanggan lain di dunia maya. Ada beberapa situs
jual beli yang dapat dimanfaatkan untuk menjual barang milik pribadi ataupun milik orang lain. Kalau
tidak memiliki barang, Anda dapat menjualkan barang dari beberapa situs reseller maupun dropship.
Jadi, modal yang dibutuhkan tidak banyak, tetapi hasilnya lumayan, tergantung seberapa tekun
menjalankan bisnis ini.

3. Bisnis Les Privat

Bisnis mahasiswa berikutnya adalah bisnis les privat, yaitu bisnis untuk memberikan pelajaran les
privat kepada beberapa anak, mulai SD, SMP, sampai SMA, tergantung keterampilan. Misalnya,
mahasiswa jurusan ilmu eksak atau sains dapat memberikan pelajaran biologi, kimia, matematika,
atau fisika. Bahkan, dapat memberikan pelajaran yang bersifat umum semisal bahasa Inggris. Bisnis
ini memberikan dua keuntungan, yaitu menambah uang saku dan memperdalam penguasaan
materi. Biasanya bisnis ini laris ketika akan diadakan ujian nasional (UN). Sebab ada banyak anak
yang ingin makin memperdalam mata pelajaran yang diujikan secara nasional melalui les privat.

4. Bisnis Jualan Makanan Kecil

Jika kantin kampus letaknya cukup jauh dari ruang kuliah, ada sebuah bisnis yang dapat dijalankan,
yaitu bisnis menjual makanan kecil. Peluang bisnis ini muncul saat pergantian mata kuliah dan ada
waktu jeda singkat di antaranya. Momen ini adalah peluang untuk berjualan makanan kecil di ruang
kelas. Sebab makanan kecil, seperti snack dan air mineral sangat dibutuhkan untuk mengganjal perut
yang lapar ketika sedang kuliah.

5. Bisnis Jasa Pengetikan dan Print

Bisnis jasa pengetikan dan print merupakan bisnis yang menjanjikan bagi mahasiswa, terutama bagi
yang tinggal/indekos di sekitar lingkungan kampus. Kuliah identik dengan berbagai macam tugas
yang mesti diberikan dalam bentuk cetakan. Dibandingkan mencetak tugas sendiri, saat ini masih
banyak mahasiswa yang memilih untuk menggunakan jasa pengetikan dan print. Alasannya
dikarenakan masih banyak mahasiswa yang tidak mempunyai perangkat cetak dan tidak ada waktu
untuk mengetik serta mencetak tugas tersebut.

Untuk membuka bisnis ini, diperlukan kemampuan dalam pengetikan. Sebab biasanya pelanggan
akan kembali bila hasilnya memuaskan. Cukup memiliki laptop/komputer dan printer sebagai modal
utama. Untuk menghemat biaya, Anda bisa membeli perangkat bekas yang masih bagus dengan
harga yang lebih murah.

6. Bisnis Bimbingan Belajar

Ilustrasi Bimbingan Belajar via print.kompas.com

Sejauh ini selalu ada saja mahasiswa yang membutuhkan bantuan orang lain yang lebih menguasai
mata kuliah tertentu untuk menaikkan Indeks Prestasi (IP). Tentu ini adalah peluang yang dapat
dimanfaatkan untuk menciptakan bisnis bimbingan belajar. Bisnis ini dapat dilakukan sendiri atau
bersama orang lain yang kompeten dalam bidang tersebut. Dalam menjalankan bisnis bimbingan
belajar, sebaiknya jangan hanya terbatas pada bidang akademis. Bisnis ini dapat dikembangkan
hingga bidang non akademis, seperti mengemudi, olah vokal, renang, bermain gitar, dan sebagainya.
Sewaktu menjalankan bisnis ini, perlu kesabaran ekstra dalam memberikan bimbingan.

7. Bisnis Online Programmer Web dan Blogger


Untuk mahasiswa jurusan Teknologi Informasi (TI), ada bisnis online yang sangat cocok dijalankan.
Jasa yang ditawarkan berhubungan dengan mata kuliah yang dipelajari, yaitu bisnis online
programmer web dan blogger. Anda dapat membuat situs, blog, atau e-commerce yang
menghasilkan pemasukan pasif.

Ada banyak cara monetize blog, seperti ikut Pay-Per-Click (PPC), pasang iklan, atau menjual produk
dari blog. Jika situs/blog tersebut banyak dikunjungi dan mendapat tempat di hati pembaca, berikan
penawaran kepada perusahaan yang memiliki relevansi dengan konten yang dimuat untuk beriklan
di halaman utama. Dengan begitu, perusahaan tersebut akan dikenal pembaca situs/blog dan Anda
mendapat keuntungan.

8. Bisnis Jual Beli Buku Bekas

Mahasiswa pasti membutuhkan buku-buku akademik untuk menunjang kegiatan perkuliahannya. Ini
merupakan peluang bisnis yang dapat dimanfaatkan dengan menjual buku bekas dengan harga yang
lebih murah tanpa mengorbankan fungsinya. Saat biaya pendidikan semakin mahal, buku bekas
menjadi alternatif untuk mengurangi beban keuangan mahasiswa. Buku bekas yang masih layak
digunakan dapat dibeli dengan harga murah dari pengumpul buku atau/dari teman/orang lain yang
sudah tidak membutuhkannya lagi. Kemudian jual kembali buku bekas tersebut kepada teman/orang
lain yang membutuhkan.

9. Bisnis Jasa Servis Laptop/Komputer

Bisnis mahasiswa selanjutnya yang dapat menghasilkan uang adalah bisnis jasa servis
laptop/komputer. Bisnis ini cukup potensial karena mahasiswa sebagian besar telah memiliki laptop
saat ini. Namun, bisnis ini hanya dapat dijalankan orang yang mengerti atau mempunyai
keterampilan soal hardware dan software. Selain membutuhkan keterampilan
soal hardware dan software, diperlukan juga peralatan perbaikan, seperti obeng, tang, dan alat-alat
lainnya. Bisnis ini dapat dipromosikan kepada teman-teman kuliah, bahkan tidak menutup
kemungkinan membuka jasa servis untuk umum.

10. Bisnis Jasa Pembuatan Website

Saat ini hampir setiap perusahaan, sekolah, dan kampus sudah mempunyai website sendiri. Bahkan,
banyak website personal/blog bertebaran di internet. Ini merupakan peluang yang sangat
menguntungkan bagi mahasiswa yang dapat membuat website dengan cara membuka jasa
pembuatan website. Untuk menjalankan bisnis ini, diperlukan keterampilan dalam mengolah
kode Personal Home Page (PHP) atau Active Server Pages(ASP) secara manual dan dapat
menggunakan Content Management System (CMS), seperti Wordpress.

11. Bisnis Jasa Penerjemah

Ilustrasi Penerjemah Bahasa via dichthuatviet.com

Bisnis jasa penerjemah termasuk bisnis yang simpel sehingga banyak mahasiswa yang telah memulai
bisnis ini karena hanya membutuhkan keterampilan serta tidak membutuhkan modal yang besar dan
banyak peralatan. Cukup menyediakan perangkat ketik semisal laptop, gadget, atau komputer.
Bisnis ini tidak terbatas hanya untuk mahasiswa, tetapi bisa juga untuk pelajar atau orang umum
yang memerlukan jasa penerjemah. Untuk memulai bisnis ini, diperlukan kemahiran berbahasa
asing. Bisnis ini sangat cocok dijalankan mahasiswa jurusan bahasa, seperti bahasa Inggris, bahasa
Jepang, bahasa Belanda, bahasa Mandarin, dan bahasa lainnya.

12. Bisnis Jasa Pengiriman

Peluang bisnis mahasiswa berikutnya adalah bisnis yang memanfaatkan motor, yaitu bisnis jasa
pengiriman untuk mengantar barang yang ada di sekitar kampus. Bisnis ini merupakan bisnis yang
terbilang menguntungkan karena tidak memerlukan modal besar. Dalam menjalankan bisnis jasa
pengiriman ini, yang terpenting harus mempunyai kendaraan dan mengenal baik wilayah
pengiriman.

13. Bisnis Jasa Desain Grafis

Bagi mahasiswa yang senang dengan desain grafis serta mempunyai keahlian, mereka dapat
memulai bisnis jasa desain grafis dengan menawarkannya kepada mahasiswa lain atau mungkin
dosen. Bisnis ini menuntut keterampilan mahasiswa dalam mengoperasikan software semisal
Photoshop untuk melakukan desain grafis. Dengan ketrampilan desain yang dimiliki, mahasiswa
dapat memperoleh banyak untung dari kliennya dalam mengerjakan tugas desain grafis teman, jasa
desain kaos, jasa desain website, jasa edit foto, dan jasa desain lainnya.

14. Bisnis Jasa Tour and Travel

Untuk mahasiswa yang senang dengan wisata alam dan melakukan traveling, serta dapat
merencanakan perjalanan wisata maka dapat memulai bisnis jasa tour and travel ke tempat wisata
dalam negeri ataupun luar negeri. Bisnis ini memberikan keuntungan ganda, yaitu keuntungan
berupa uang dan keuntungan dapat ikut merasakan wisata. Bisnis ini dapat dimulai dengan
mengumpulkan mahasiswa yang ingin liburan, bahkan dapat dikembangkan dengan
melayani tour orang umum.

15. Bisnis Pertunjukan Seni

Bagi mahasiswa yang memiliki minat dan bakat dalam pertunjukan seni, seperti musik, tari, atau
drama, dapat membentuk kelompok dan mengikuti acara yang dapat mengembangkan bakat dan
menghasilkan uang. Contohnya, menjadi penari di panggung panggung tari atau pemain drama di
teater. Bagi yang suka bermain musik band, dapat mulai mengumpulkan personel band dan tampil di
kafe-kafe yang menyediakan fasilitas full music.

16. Bisnis Jasa Perawatan Hewan Peliharaan

Penjual Jasa Perawatan Hewan Peliharaan via theanimalkeeper.com

Mahasiswa yang mempunyai hobi merawat hewan peliharaan dapat menciptakan peluang bisnis
jasa perawatan hewan peliharaan. Sebab banyak orang yang memiliki hewan peliharaan, tetapi tidak
mempunyai waktu untuk merawatnya. Bisnis ini cocok dijalankan di area yang cukup luas karena
akan ada banyak hewan yang ditangani. Bisnis ini tidak bisa dijalankan sendirian. Sebaiknya,
berdayakan karyawan untuk membangun bisnis ini agar menjadi lebih besar.

17. Bisnis Jasa Fotografi dan Video


Bisnis untuk mahasiswa yang berikutnya adalah bisnis yang berhubungan dengan hobi, yaitu bisnis
jasa fotografi dan video. Banyak orang yang suka difoto dan direkam aktivitasnya karena hasilnya
menjadi memori yang diabadikan. Bisnis ini berpotensi besar kalau diatur dengan baik. Untuk
memulai bisnis ini, harus mempunyai keahlian dalam menyusun gambar atau video.

18. Bisnis Jasa Jual Barang Bekas

Bisnis mahasiswa selanjutnya adalah bisnis jual barang bekas yang biasanya diremehkan banyak
orang. Barang bekas dapat menjadi barang yang sangat berarti apabila dijual kepada orang yang
benar-benar membutuhkannya. Tawarkan jasa menjual barang kepada teman yang mempunyai
barang bernilai, tetapi sudah tidak digunakan lagi dan tidak mempunyai waktu untuk menjualnya.

19. Bisnis Jual Kaos

Ide bisnis mahasiswa yang berikutnya adalah bisnis jual kaos. Untuk memulai bisnis ini, mahasiswa
harus mempunyai hubungan dengan tempat konveksi dan tempat sablon. Kemudian membuat
desain kaos yang paling keren untuk dijual sehingga perlu menggunakan kreativitas. Semakin keren
desain maka semakin banyak orang yang tertarik untuk membeli. Buatlah desain yang unik dengan
kata-kata atau gambar lucu.

20. Bisnis Menjadi Penulis Lepas

Jika suka menulis dan mempunyai kemampuan menyampaikan ide dalam bentuk tulisan, menjadi
penulis lepas dapat menjadi bisnis terbaik. Bisnis ini mudah dikerjakan dan nyaris tanpa modal.
Sebab yang dibutuhkan hanya kemampuan menulis, kreativitas, dan imajinasi. Di samping itu, bisnis
ini dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja tanpa terikat waktu. Bentuk tulisan yang ditawarkan
sangat bervariasi, misalnya artikel umum dengan berbagai topik hingga tulisan kreatif semisal puisi
dan cerpen.

Baca Juga: Kartu Kredit Mahasiswa, Apa Syarat dan Manfaatnya?

Kelola dengan Baik dan Terkonsep demi Mendapatkan Hasil  Terbaik

Bisnis-bisnis yang telah diuraikan di atas akan dapat berkembang jika dikelola dengan baik dan
terkonsep. Akan sangat luar biasa bila belum lulus kuliah, tetapi sudah mempunyai bisnis yang
berjalan secara sistematis. Jika bisnis Anda bisa berkembang, mungkin Anda bisa memenuhi syarat
untuk mengajukan pinjaman uang onlineuntuk mendapatkan modal bisnis di masa depan. Karena
itu, cari tahu apa bakat dan kemampuan pribadi yang ada di dalam diri. Lalu tentukan bisnis yang
sesuai keterampilan yang dikuasai. Segera lakukan dan jangan terlalu banyak berpikir. Semoga
berhasil.
8 Pekerjaan Bergengsi yang Bisa Diambil Sejak Masih Mahasiswa

Edited by Siti Hadijah • 4 Oktober 2016

18
Shares

17

Semakin berkembangnya zaman menuju ke masa modern, ada banyak lapangan pekerjaan baru
yang muncul dan memerlukan skill khusus untuk menyelesaikannya. Hal ini bisa menjadi peluang
untuk Anda, para mahasiswa yang memiliki bekal keahlian khusus atau pengetahuan yang cukup di
bangku kuliahnya, untuk bekerja sama dan bergabung ke beberapa perusahaan yang memang
memerlukan keahlian khusus seperti itu.

Menjadi seorang mahasiswa adalah masa untuk belajar dan menimba pengalaman, agar kelak siap
untuk bersaing di dunia kerja. Mencoba bekerja atau magang saat masih kuliah merupakan batu
loncatan yang akan memudahkan kita masuk ke perusahaan favorit nantinya yang sesuai keinginan.
Ada beberapa pekerjaan dan magang yang cukup bergengsi untuk Anda para mahasiswa yang
mungkin berminat untuk masuk ke dunia kerja, berikut ulasannya:

1. Copywriter

Copywriter via typingpandas.com

Di era digital saat ini, pekerjaan untuk menjadi seorang Copywriter adalah salah satu yang
diperlukan oleh perusahaan yang bergerak di bidang IT. Selain itu, beberapa situs marketplace
terkenal juga selalu memerlukan jasa seorang copywriter untuk mengulas banyak produk yang
mereka jual secara online. Jika Anda adalah seorang mahasiswa yang memiliki kemampuan menulis
cepat, tepat dan juga memiliki kemampuan membuat tulisan tersebut bersifat “menarik” perhatian
pembeli, Anda cocok bekerja di bidang ini.

2. Translator

Jasa translator juga banyak diperlukan saat ini, terutama di Indonesia. Sebagai mahasiswa, jika Anda
merasa sudah cukup mahir berbahasa inggris, Anda bisa bekerja menjadi seorang penerjemah.
Peluangnya cukup banyak, seperti menerjemahkan artikel bahasa inggris, surat resmi dalam bahasa
inggris dan masih banyak lagi. Anda yang pemula dan ingin mencoba pekerjaan ini juga bisa belajar
dengan bantuan Google translate, atau minta bantuan senior untuk bisa merangkai kata setelah di
terjemahkan.

Baca Juga : Tips Cermat Memilih Tempat dan Jurusan Kuliah

3. Reporter
Reporter via youtube.com

Jika Anda mahasiswa yang menyukai bidang jurnalis dan broadcasting atau Anda memang sedang
berkuliah di jurusan ini, Anda bisa mencoba pekerjaan sebagai Reporter, baik di TV lokal maupun TV
swasta besar di Tanah air. jika belum bisa mencapai tingkat tersebut, Anda bisa mulai dengan
menjadi reporter untuk majalah bulanan kampus, atau surat kabar lokal di daerahmu.

4. LO (Liaison Officer)

Profesi yang satu ini juga masih berkaitan dengan penerjemah. Lebih tepatnya LO ini istilah bagi
penerjemah paruh waktu yang biasanya bekerja untuk menerjemahkan sesuatu artikel atau surat
dan lain sebagainya hanya pada saat weekend saja. Di luar negeri mahasiswa yang menjadi LO
sepertinya sudah mulai banyak, namun di Indonesia sepertinya profesi ini masih jarang ditemui.

5. Desain Grafis

Desain Grafis via blogspot.com

Pekerjaan lain yang banyak ditekuni para mahasiswa adalah menjadi Desain Grafis. Di zaman
modern seperti sekarang ini, ada banyak perusahaan startup yang bergerak di dibidang IT yang
pastinya membutuhkan jasa seorang desain grafis. Anda yang menguasai bidang ini, bisa mencoba
bekerja sebagai desain grafis yang hampir selalu dibutuhkan.

6. Internship di Perusahaan Ternama

Salah satu pekerjaan impian yang ingin dicoba oleh para mahasiswa adalah bekerja sebagai intern
atau anak magang di sebuah perusahaan ternama. Biasanya, beberapa perusahaan besar sering
mengadakan program magang tahunan, yang memberi kesempatan ini untuk para mahasiswa yang
ingin menimba pengalaman bekerja di perusahaan terkait. Salah satu perusahaan ternama yang
sering mengadakan program magang adalah Google Indonesia dan juga beberapa Bank. Siapkan CV-
mu dari sekarang.

Baca Juga : 5 Masalah Keuangan yang Wajib Diketahui Fresh Graduate

7. Interpreter

Istilah interpreter ini mungkin masih asing di telinga kita. sebagian orang menganggap bahwa
interpreter sama saja dengan penerjemah, padahal kedua profesi ini memiliki perbedaan.
Penerjemah dibutuhkan dalam waktu yang lama, sementara Interpreter diperlukan segera saat itu
juga. Jika Anda mahasiswa yang memiliki kemampuan bahasa lebih dari satu bahasa, Anda bisa
mencoba profesi ini.

8. Website Developer

Website Developer via www.techwebly.com

Anda yang merupakan mahasiswa di jurusan IT sangat cocok mencoba pekerjaan ini. menjadi
seorang website Developer memiliki prospek yang baik di masa yang akan datang, pasalnya hampir
sebagian besar perusahaan di kita tentunya membutuhkan sebuah website sebagai identitas mereka
untuk dipublikasikan kepada orang yang memerlukan jasa mereka. Anda yang bukan dari jurusan IT
juga bisa memilih pekerjaan ini , dengan catatan mau belajar dan tekun dalam mengelola sebuah
website.

Pilih Pekerjaan Yang Sesuai dengan Skill Anda

Setiap orang memiliki skill yang berbeda-beda yang sebenarnya akan menentukan
keberhasilan mereka saat bekerja nantinya. Pilihlah jenis pekerjaan yang memang Anda
memiliki skill dasar di dalamnya. Dengan begitu Anda akan lebih mudah menyerap apa saja yang
harus dikerjakan tanpa merasa kebingungan. Anda juga akan menikmati pekerjaan tersebut tanpa
banyak mengeluh.
25 Kutipan yang Membuat Anda Semangat Kerja

Edited by Cermati.com • 2 April 2016

217
Shares

216

Bekerja memang menjadi salah satu kebutuhan sekaligus kewajiban kita ketika hidup di dunia.
Dengan bekerja, kita bisa mengumpulkan uang yang kita gunakan untuk membeli keperluan kita
sekaligus menjaga kelangsungan hidup kita. Dalam ajaran agama pun, bekerja sangat dianjurkan
bahkan diwajibkan dan ditetapkan sebagai salah satu bentuk ibadah.

Memang, semua kegiatan yang bersifat rutinitas akan terlihat sangat membosankan lama-kelamaan.
Apapun kegiatan itu, setelah lama kita menjalankannya pasti akan terasa membosankan. Belum lagi
bila kita masih mendapat kritikan, tuntutan, atau mungkin sebagai pelampiasan kesal orang lain yang
sebenarnya merasakan kebosanan yang sama.

Namun mau tidak mau, kita pasti akan mengalami fase bekerja di mana kita akan menghadapi
rutinitas setiap harinya dalam jangka waktu yang tidak bisa ditentukan. Akan sangat biasa bertemu
dengan setumpuk tugas yang harus selesai dalam satu hari, omelan dari rekan kerja maupun atasan,
protes dan kritikan dari pelanggan, keluh kesah dari staf yang sangat berpotensi mempengaruhi
keadaan diri Anda hingga merasakan tekanan pekerjaan.

Meski bekerja terlihat sebagai sesuatu yang menakutkan dan menyeramkan, ada beberapa hal
positif yang bisa Anda renungkan dari 25 kutipan penyemangat kerja berikut ini agar bisa kembali
menumbuhkan semangat bekerja Anda. Belajar dari para ahli dan orang sukses mengenai pekerjaan
adalah hal yang sangat positif yang bisa membantu Anda untuk lebih fleksibel dalam berpikir
sehingga Anda lebih mampu menyelesaikan pekerjaan Anda. Berikut ini merupakan 25 kata
penyemangat kerja yang bisa memotivasi Anda setiap hari.

1. "Bisnis yang bagus itu dijalankan, bukan ditanyakan terus." (Bob Sadino)

Bob Sadino via wordpress.com

Sama seperti bisnis, pekerjaan yang baik adalah pekerjaan yang dikerjakan. Bukan pekerjaan yang
terus ditanyakan atau hanya dipikirkan. Banyak orang merasa jenuh dan kemudian hanya melamun
tentang apa yang terjadi bila tugas mereka sudah selesai daripada fokus pada pekerjaan yang
seharusnya mereka selesaikan. Selain membuang waktu dan justru membuat Anda semakin jenuh,
memikirkan pekerjaan tidak akan membuatnya selesai sendiri.

2. "Saya hanya bekerja tak peduli penilaian orang. Mau jelek, mau gagal, mau berhasil, yang
penting saya bekerja." (Presiden Joko Widodo)

Banyak orang memiliki sikap untuk terlalu memperhatikan apa yang dikatakan orang tentang dirinya.
Banyak orang yang kemudian gagal dalam bekerja dan pekerjaannya karena merasa tidak cukup baik
dan meremehkan dirinya sendiri. Anda harus belajar dari Presiden Joko Widodo, bahwa beliau selalu
bekerja dan melakukan tugasnya meski riuhnya politik yang berusaha menurunkan beliau.
Setidaknya, Anda berusaha untuk melakukan sesuatu yang lebih baik daripada hanya mengomentari
orang yang mungkin pekerjaannya tidak dapat Anda selesaikan.

3. "A person who never made a mistake never tried anything new." (Albert Einstein)

Albert Einstein via bgr.com

"Orang yang tak pernah melakukan kesalahan adalah orang yang tak pernah mencoba sesuatu yang
baru." Kesalahan adalah suatu tanda bahwa seseorang telah mencoba sebuah hal yang belum
pernah diketahui sebelumnya. Kebanyakan orang memilih menghindari risiko gagal daripada
mencobanya lebih dahulu. Anda tahu, kesuksesan tidak datang karena satu kali pencobaan saja.
Bahkan kesuksesan belum tentu langsung datang pada mereka yang sudah beberapa kali melakukan
percobaan. Kesuksesan bekerja datang ketika Anda sungguh-sungguh melakukan pekerjaan Anda
dan tidak pernah bosan memperbaiki kesalahan yang dia buat serta melakukan perbaikan
berkelanjutan.

4. "The key to failure is trying to please everyone." (Ed Sheeran)

"Kunci kegagalan adalah berusaha menyenangkan semua orang." Yang paling berhak memutuskan
pilihan dalam hidup Anda adalah diri Anda sendiri. Orang lain hanya mengomentari, mengkritik, dan
jika beruntung Anda akan mendapatkan saran yang bagus. Segala tanggapan dari orang lain tidak
perlu Anda telan mentah-mentah semuanya. Hati-hati, beberapa di antara komentator itu hanya
berusaha menjatuhkan Anda. Saring kritik dan saran yang membangun dan lakukan perbaikan dalam
hidup dan pekerjaan Anda. Itu akan membantu Anda dalam bekerja.

5. "Have patience. All things are difficult before they become easy." (Saadi, Penyair Iran)

"Bersabarlah, segala sesuatu itu awalnya sulit sebelum menjadi mudah." Semua hal pasti akan terasa
sulit pada awal dikerjakan. Hal ini wajar karena tidak semua orang pernah mengalami semua
pengalaman hidup dan bekerja. Ada fase belajar yang harus dilalui orang sebelum akhirnya menjadi
ahli dalam bidang pekerjaannya. Berjuanglah dan tetap bertahan meski Anda merasakan hal paling
buruk dalam bekerja, karena pengalaman itu akan bisa Anda tanggapi secara lebih baik bila
menemukan keadaan sama di kemudian hari.

Baca Juga: 15 Kata-kata Motivasi di Pagi Hari

6. "The harder the conflict, the more glorious the triumph." (Thomas Paine)
Thomas Paine via bookfans.net

"Semakin sulit perjuangannya, semakin besar kemenangannya." Tidak ada kemenangan dari
perjuangan yang mudah dan biasa-biasa saja. Jika Anda ingin mendapatkan hasil yang terbaik dan
bernilai besar, Anda harus berjuang dan bekerja untuk itu. Mengapa? Karena yang menginginkan hal
tersebut bukan hanya Anda. Mungkin dalam satu wilayah hanya Anda yang seolah paling
menginginkannya, tetapi jutaan orang di luar sana siap menjadi saingan Anda dengan kemampuan
masing-masing.

7. "Success seems to be connected with action. Successful men keep moving. They make mistakes,
but they don't quit." (Conrad Hilton)

"Sukses selalu bersumber dari perbuatan. Orang yang sukses terus berusaha. Mereka mungkin
membuat kesalahan, tetapi mereka tidak menyerah." Berusaha adalah kunci untuk mencapai
kemenangan dan kesuksesan. Anda tidak bisa menyewa orang untuk bekerja dan mendapatkan
kesuksesan bagi Anda. Hidup ini perjuangan sekaligus persaingan. Yang berhasil melawan
ketakutannya untuk gagal dan terus berusaha dan mencoba meski memang telah gagal adalah
mereka yang berhak mendapatkan kesuksesan.

8. "As we advance in life, we learn the limits of our abilities." (Henry Ford)

Henry Ford via dailymaverick.co.za

"Setelah kita melaju dalam hidup , kita mempelajari batas kemampuan kita." Tidak ada manusia
yang terlahir tanpa kelemahan tetapi tidak ada manusia yang terlahir tanpa kelebihan. Semua orang
diciptakan setara dengan kemampuan, kelebihan, dan kekurangan masing-masing. Ketika Anda
hendak mencoba suatu hal baru tetapi dengan ketidakyakinan terhadap diri sendiri dan dipenuhi
rasa takut gagal, Anda sama saja sudah membatasi kemampuan Anda dan meremehkan diri sendiri.

9. "Choose a job you love, and you will never have to work a day in your life." (Confucius)

"Pilihlah pekerjaan yang Anda sukai, dan Anda tidak akan perlu bekerja seumur hidup
Anda." Kebanyakan dari kita melakukan pekerjaan yang tidak kita sukai. Akibatnya kita terus merasa
tertekan dengan pekerjaan dan merasa bahwa pekerjaan kita semakin hari semakin sulit. Jika Anda
tidak menginginkan keadaan terjebak pada pilihan yang salah, Anda sebaiknya mulai berjuang untuk
pekerjaan yang Anda cintai, bukan pekerjaan yang mau menerima Anda apa adanya. Karena dengan
bekerja pada hal yang Anda cintai, Anda tidak akan merasa tertekan. Bahkan Anda seolah merasa
dibayar untuk melakukan hobi.

10. "The best preparation for good work tomorrow is to do good work today." (Elbert Hubbard)

"Persiapan terbaik untuk pekerjaan yang baik esok hari adalah melakukan pekerjaan baik hari
ini." Tidak ada persiapan terbaik untuk pekerjaan yang baik selain pekerjaan yang baik pula. Anda
tidak bisa mengharapkan kejadian baik muncul setelah Anda melakukan kejadian buruk. Bahkan
persiapan yang baik pun terkadang harus terhalang dengan berbagai kemungkinan terburuk, apalagi
jika Anda menyiapkannya dengan hal yang buruk. Maka mengusahakan persiapan pekerjaan sebaik
mungkin hari ini akan membawa pekerjaan yang baik bagi Anda esok hari.

Baca Juga: 11 Kata Kata Motivasi Kerja yang Akan Membuatmu Sukses

11. "There is no substitute for hard work." (Thomas Alva Edison)

Thomas Alva Edison via ondacultural.org

"Tidak ada pengganti kerja keras." Tidak ada yang bisa menggantikan kerja keras untuk mencapai
kesuksesan dalam hidup, bukan saja dalam pekerjaan. Kerja keras adalah mata uang yang berlaku di
seluruh dunia yang mana akan mengantarkan Anda pada posisi terbaik. Kesuksesan pun terkadang
masih memilah kerja keras mana yang berhak mendapatkannya.

12. "Working hard and working smart sometimes can be two different things." (Bryon Dorgan)

"Bekerja keras dan bekerja cerdas terkadang menjadi dua hal yang berbeda." Anda mungkin menjadi
pribadi yang selalu bersemangat dan selalu bekerja keras. Tak peduli ketika jam tidur Anda
terganggu atau Anda mulai terlihat mudah sakit dan lemah. Satu-satunya yang ada dalam pikiran
Anda adalah bekerja dan bekerja. Sikap yang bagus tetapi bukan sikap yang benar. Bekerja keras
memang menjadi hal yang seharusnya Anda lakukan ketika menginginkan sebuah kesuksesan, tetapi
bekerja cerdas merupakan hal yang mutlak Anda lakukan. Anda tidak seharusnya mengesampingkan
kebutuhan hiburan hanya untuk bekerja dan bekerja. Bekerja secara cerdas artinya Anda tahu kapan
waktu bekerja serius, merilekskan otot Anda, dan kapan waktunya Anda memberikan apresiasi
terhadap diri sendiri. Cara bekerja yang seperti ini justru lebih baik dan lebih membuat Anda nyaman
dalam bekerja.

13. "The only place success comes before work is in the dictionary." (Vince Lombardi)
Vince Lombardi via ytimg.com

"Satu-satunya kesuksesan yang datang sebelum bekerja hanya ada di dalam kamus." Tidak ada
kesuksesan yang mau mendatangi Anda yang tidak mau bekerja. Satu-satunya tempat yang
membuktikan sukses muncul sebelum bekerja adalah kamus. Anda tidak hidup di dalam kamus,
Anda hidup di dalam dunia nyata yang mana persaingan dan perjuangannya tidak fiktif. Hukum alam
berlaku di sini. Meski keras, bukan berarti Anda tidak bisa melakukannya. Yang Anda butuhkan
adalah keyakinan bahwa diri Anda tidak lebih rendah dari sesama manusia dan pekerjaan Anda lah
yang membuat Anda lebih menjadi manusia.

14. "Nothing will work unless you do." (Maya Angelou)

"Tidak akan ada keberhasilan sampai Anda mengerjakannya." Pekerjaan bukanlah makhluk hidup,
tetapi pekerjaan adalah hal yang membuat seseorang hidup. Anda tidak bisa mengharapkan
pekerjaan menyelesaikan masalah dirinya sendiri. Anda harus membuktikan diri Anda sebagai
manusia bahwa Anda adalah makhluk yang bermartabat dan memiliki kemampuan tinggi untuk
bekerja dan menyelesaikan tugas-tugas. Anda harus menyadari bahwa Anda dikaruniai kemampuan
dan kekuatan untuk mengalami proses kehidupan yang salah satunya adalah bekerja.

15. "What you are will show in what you do." (Thomas Alva Edison)

"Kualitas diri Anda akan terlihat dari apa yang Anda kerjakan." Anda tidak perlu mengatakan kepada
semua orang seperti apakah diri Anda. Tanpa memberitahukan kepada orang lain, kualitas diri Anda
sudah tercerminkan dari apa yang Anda kerjakan, cara menyelesaikan tugas, menanggapi keadaan,
mengomentari atau mengkritik sesuatu, dan lain sebagainya.

Baca Juga: 6 Kebiasaan Orang Sukses Yang Harus Kamu Tiru

16. "Work while you work, play while you play - this is a basic rule repressive self-discipline."
(Theodor Adorno)

Theodor Adorno via wordpress.com

"Bekerjalah ketika waktunya bekerja, bersenang-senanglah ketika waktunya bermain - ini adalah
peraturan dasar dari kedisiplinan diri yang represif." Menjadi disiplin bukan hanya ketika Anda
bekerja. Ingat, Anda bukan robot dan tubuh Anda tidak sekedar membutuhkan waktu sebentar
untuk memulihkan keadaannya setelah Anda paksa untuk bekerja keras. Lagi pula, inti hidup
bukanlah kerja sepenuhnya, ada hal-hal lain yang harus Anda beri porsi untuk dinikmati. Apa
gunanya Anda bekerja ketika Anda tidak bisa menikmati pencapaian Anda?

17. "Anybody can do bad work, but not everybody does good work." (Paul Simon)

"Semua orang bisa menghasilkan karya yang buruk, tapi tidak semua orang bisa menghasilkan karya
yang baik." Tidak semua orang mau dan mampu bekerja secara baik, dalam artian memiliki
kemampuan dan kemauan kerja. Jika Anda sadar bahwa diri Anda tidak diciptakan berkekurangan,
lantas mengapa terkadang masih menggerutu tentang apa yang tidak bisa Anda kerjakan dan Anda
capai? Kerjakan pekerjaan yang bisa Anda kerjakan selagi itu baik dan lakukanlah sebaik mungkin.
Pekerjaan baik akan membuahkan hasil yang baik juga kepada Anda.

18. "I just hate losing and that gives you an extra determination to work harder." (Wayne Rooney)

Wayne Rooney via guim.co.uk

"Saya membenci kekalahan dan hal itu akan memberimu kemauan kuat untuk bekerja lebih
keras." Menjadi sukses bukan perkara soal pencapaian saja, bukan tentang keberhasilan mencapai
tujuan. Sukses juga diukur dari seberapa mampu seseorang menjaga apa yang dia dapatkan dan
mempertahankan apa yang sudah dia perjuangkan sebelum dia mencapai posisi terbaiknya saat ini.

19. "I've done a lot work to get where I'm at, but I have to keep working." (Wiz Khalifa)

"Saya telah bekerja keras untuk mencapai posisi saya sekarang, tetapi saya harus terus bekerja
keras." Hidup bukan masalah sekali jadi, bukan perjalanan sekali sampai. Bahkan bisa dikatakan,
sekalipun Anda memiliki tujuan hidup, hidup tidak berhenti pada tujuan tersebut. Bisa dikatakan
pula, tujuan bukan merupakan titik akhir, namun lebih kepada babak baru kehidupan Anda. Jadi,
tidak ada alasan untuk tidak menjalani hidup sesemangat mungkin, untuk bekerja, untuk belajar, dan
tentunya untuk berjuang.

20. "Do your work with your whole heart, and you will succeed - there's so little competition."
(Elbert Hubbard)

"Kerjakan pekerjaan Anda dengan sepenuh hati dan Anda akan meraih kesuksesan dengan sedikit
kompetisi akan terjadi." Pekerjaan yang paling bagus adalah pekerjaan yang dikerjakan sepenuh hati.
Tidak ada pekerjaan terburuk selain pekerjaan yang tidak niat dikerjakan. Semudah apapun
pekerjaan tersebut hasilnya tidak akan maksimal ketika Anda tidak memiliki keinginan untuk
mengerjakannya. Sebaliknya, serumit dan sesulit apapun pekerjaan tersebut akan tetap selesai
dengan baik ketika Anda memiliki keinginan dan kemauan kuat serta aksi nyata untuk
menyelesaikannya.

Baca Juga: Mau Sukses? Lakukan Ini Sejak Kamu Masih Umur 20an

21. "You have to train your brain to be positive just like you work out your body." (Shawn Achor)

"Anda harus melatih otak Anda supaya menjadi positif, seperti Anda melatih tubuh Anda." Pikiran
adalah kunci tubuh Anda bekerja. Ketika Anda yakin bahwa Anda bisa melakukan pekerjaan, tubuh
Anda akan lebih mudah untuk dikendalikan dan mengerjakan sesuatu yang baik. Maka tidak
mungkin seseorang yang berpikir negatif akan bisa menghasilkan pekerjaan yang baik. Dan tidak
mungkin juga seseorang yang memiliki pikiran positif serta semangat tidak mampu menyelesaikan
pekerjaannya dengan hasil yang baik.
22. "Where there is no work, there is no dignity." (Paus Fransiskus)

"Ketika tidak ada usaha, maka tidak ada harga diri." Bekerja merupakan salah satu bentuk kita
memuliakan pencipta kita. Kita menggunakan potensi yang sudah diberikan kepada kita untuk
bekerja dan memenuhi kebutuhan dan keinginan kita, tidak hanya bergantung dari pemberian
Tuhan yang didapat tanpa harus kita berkorban sesuatu. Tidak ada kemuliaan yang Anda dapatkan
dari mengadahkan tangan ke atas dan berharap bahwa Tuhan akan selalu memberi tanpa Anda
berusaha lebih dulu.

23. "There is simply no substitute for hard work when it comes to achieving success." (Heather
Bresch)

Heather Bresch via wordpress.com

"Tidak ada pengganti kerja keras untuk mencapai kesuksesan." Kesuksesan bukan sesuatu yang
mudah untuk didapat. Hal itu karena kesuksesan bukan hal instan, terdapat jutaan proses di
dalamnya yang dialami seseorang yang mengerti arti berjuang dan tetap tidak menyerah meskipun
sempat dikecewakan apa yang dipertahankannya berulang kali. Sukses memberikan kunci-kunci
kelemahannya pada mereka yang tidak ragu untuk berusaha tanpa mengeluh sedikitpun.

24. "Everyone's dream can come true if you just stick to it and work hard." (Serena Williams)

"Mimpi semua orang bisa menjadi kenyataan jika Anda terus bekerja keras." Tidak ada mimpi yang
tidak mungkin. Apa yang kita impikan bisa menjadi sebuah kenyataan. Perbedaannya, beberapa
orang memilih sebatas bermimpi tinggi sementara yang lain rela tak tidur untuk benar-benar
mewujudkan mimpinya. Bukan ambisius, tetapi orang ini hanya yakin bahwa mimpi tidak dapat
datang sendiri apalagi kepada orang yang tidak berusaha untuk mengejar apa yang diinginkannya.

25. "Four things for success: work and pray, think and believe." (Norman Vincent)

"Empat hal untuk sukses: bekerja dan berdoa, berpikir dan percaya." Kesuksesan dalam
pekerjaan Anda bukan hanya didapat dari bekerja sepenuhnya. Setidaknya ada tiga hal lain yaitu
berdoa, berpikir, dan percaya. Mungkin kelihatan sekilas seperti masalah keyakinan tapi apa yang
kita yakini sesungguhnya akan dibantu untuk direalisasikan oleh alam. Jadi mengapa tidak yakin
ketika alam pun berusaha membantu Anda mencapai kesuksesan?

Hasilkan Buah Karya Anda

Sebuah pekerjaan bisa saja membuat Anda merasa hidup yang Anda jalani hanya terfokus pada satu
hal saja. Tetapi pekerjaan adalah hal yang membuat hidup Anda juga tetap berlangsung. Bukan
hanya kemampuan menghasilkan untuk menopang kebutuhan dan keinginan dalam hidup, tetapi
esensi pekerjaan adalah membuat Anda sungguh-sungguh hidup, yang mengerti hakikat berjuang
dan bisa bangkit meski mengalami kegagalan berulang kali.

Terlepas dari segala sisi buruk pekerjaan yang selalu lebih banyak dilihat orang daripada sisi baiknya,
pekerjaan tetap bagian dari hidup semua orang karena di dalam pekerjaan tersimpan makna
perjuangan yang harus mereka lakukan. Ingatlah, hanya pohon berbuah yang dilempari batu. Begitu
juga dengan Anda. Ketika Anda merasa ujian hidup dan pekerjaan Anda semakin berat, sebenarnya
hal itu ingin mengatakan pada Anda bahwa Anda adalah orang yang sangat berharga dengan buah
karya Anda sendiri.
Cara Sederhana Mengembangkan Diri agar Hidupmu Sukses

Edited by Fiki Ariyanti • 23 Januari 2019

10
Shares

10

Memiliki kepribadian menyenangkan dengan berbagai potensi menjadi keinginan banyak orang,
mungkin kamu salah satunya. Potensi harus selalu diasah atau digali lebih dalam sehingga betul-
betul terlihat jelas arahnya. Dengan memaksimalkan potensi atau bakat yang ada, kamu akan lebih
percaya diri dalam berkarier.

Sayangnya, tak semua orang menyadari, bahkan tak memahami setiap potensi yang ada di dalam
dirinya. Walhasil potensi tak pernah muncul dan berkembang. Hal itu terjadi karena banyak yang tak
tahu cara untuk mengenali diri mereka sendiri dengan baik.

Pengenalan diri sangat penting dilakukan agar kamu benar-benar memahami diri dengan baik,
termasuk potensi tersebut. Hal ini akan membawa dampak positif dalam kehidupanmu, sehingga
kamu bisa mengembangkan potensi diri dan membuat kualitas hidup jauh lebih maksimal dari
sebelumnya.

Pengembangan diri ini tidak harus dengan cara ekstrem. Ada cara mudah dan sederhana yang bisa
kamu lakukan untuk mengembangkan dirimu, antara lain:

Baca Juga: Kata-Kata Inspirasi Sukses dari Tokoh Dunia Ini Ngena Banget

Bingung cari asuransi kesehatan terbaik dan termurah? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Asuransi Kesehatan Terbaik!

1. Move on dari masa lalu dan menata masa depan


Move on dari masa lalu dan menata masa depan

Tak sedikit orang terbebani dengan berbagai kenangan di masa lalunya. Entah itu masa lalu yang
menyenangkan, bahkan menyedihkan. Mau sampai kapan larut dalam kubangan masa lalu?
Sementara hidup harus terus berjalan. Mumpung momennya pas di tahun baru, waktunya kamu
berdamai dengan masa lalu dan dirimu sendiri.

Belajarlah mengikhlaskan berbagai hal yang terjadi di masa lampau, terutama kejadian atau
peristiwa yang tidak menyenangkan dalam hidupmu. Apapun yang terjadi di masa lalu, biarkan
berlalu karena kamu juga berhak bahagia, bukan?Move on, dan mulai menata hati dan masa
depanmu, sehingga kamu bisa lepas dari bayang-bayang masa lalu. Keputusan ini merupakan sebuah
titik perubahan penting untuk memulai pengembangan dirimu ke depan.

2. Menata pola hidup

Cara mudah pengembangan diri lainnya adalah menata pola hidup. Jika sebelumnya pola hidupmu
kacau balau, seperti sering mengonsumsi makanan tidak sehat, begadang, jarang olahraga,
kecanduan media sosial (medsos), dan aktivitas lainnya yang dapat mengancam kesehatan, maka
mulai sekarang tinggalkan. Lakukan pola hidup normal dan seimbang, di antaranya tidur lebih awal
sehingga bangun lebih cepat, datang ke kantor tidak telat, sehingga akhirnya produktivitasmu
meningkat. Hal ini akan membuat dirimu berkembang secara maksimal.

3. Menghadiri seminar, pelatihan, dan aktivitas positif lain

Untuk mengembangkan diri secara maksimal, kamu bisa ikutan seminar, workshop, pelatihan, atau
kelas motivasi yang berkaitan dengan hal tersebut. Kamu bisa bertemu dan berinteraksi dengan
orang-orang baru. Pilihlah kegiatan yang paling sesuai dengan kebutuhanmu, sehingga dapat
memberikan dampak positif bagi pengembangan dirimu.

Baca Juga: Hal yang Harus Anda Lakukan Saat Berkarir di Usia 20-an Tahun

4. Mengubah penampilan
Penampilan sangat penting karena menunjukkan pengembangan dirimu. Tentunya melalui padu
padan baju yang akan kamu kenakan sehari-hari. Saat berada di rumah dengan bekerja pastinya
penampilan berbeda. Kamu juga harus berusaha mengkombinasikan atasan dan bawahan dengan
pas, jangan tabrakan.

Cara kamu berpakaian bisa menjadi salah satu poin yang menghambat pengembangan dirimu
selama ini, terutama jika kamu terbiasa tidak rapi. Ada banyak kondisi di mana kamu harus tampil
bersih dan rapi, sehingga aura dan rasa percaya dirimu terpancar. Pastikan kamu memahami hal ini
dengan baik dan mulai mengubah cara berpakaianmu menjadi lebih baik lagi.

5. Fokus pada kemampuanmu

Tidak perlu susah-susah melakukan pengembangan diri. Fokus saja pada kemampuanmu dalam hal
apapun, termasuk pekerjaan. Jika kamu memiliki kelebihan menulis misalnya, gali terus mengenai
tulis menulis. Dengan begitu, kamu bisa berkembang dan mendapat pencapaian terbaik dalam
hidupmu. Fokus pada kemampuan dan kelebihan akan membuatmu lebih percaya diri dan akan
meninggalkan hal-hal negatif yang selama ini menjadi titik kelemahanmu.

6. Menjaga hubungan baik

Menjaga Hubungan Baik

Pengembangan diri dapat dilakukan dengan dukungan dari keluarga, teman, dan kerabat dekat lain.
Oleh sebab itu, pentingnya untuk menjaga hubungan dengan mereka yang selalu senantiasa
menyayangimu. Menjalin hubungan bersama orang-orang yang satu visi misi, berpikiran positif akan
memberi efek positif luar biasa untuk hidupmu.

Jadilah Pribadi yang Lebih Baik

Pengembangan diri jangan dianggap sepele karena manfaatnya sangat besar di dalam kehidupanmu,
baik itu untuk karier, hubungan sosial, dan lainnya. Awali pengembangan diri dengan mengenali
dirimu sendiri, sehingga kamu dapat menemukan hal-hal yang harus diperbaiki, dipertahankan, dan
yang perlu dikembangkan.
18 Peluang Bisnis yang Cocok Bagi Mahasiswa

Edited by Cermati.com • 26 Januari 2016

126
Shares

126

Kampus merupakan tempat bagi mahasiswa untuk menimba ilmu. Namun bagi mahasiswa yang
kreatif, selain sebagai tempat menimba ilmu, kampus juga menjadi tempat belajar membuka bisnis
sampingan. Bahkan dapat digunakan untuk merintis bisnis yang lebih serius, sebagai awal dari bisnis
yang akan ditekuni setelah lulus kuliah nantinya. Sudah banyak fakta yang membuktikan bahwa
kampus selain menjadi tempat belajar materi kuliah, juga menjadi titik awal mahasiswa untuk
merintis bisnis dari nol.

Ada banyak peluang bisnis yang dapat dicoba mahasiswa, baik bisnis yang membutuhkan modal
besar maupun yang tidak memerlukan modal. Bisnis mahasiswa dapat berupa bisnis online maupun
bisnis yang dijalankan secara nyata. Berikut ini beberapa peluang bisnis yang sebaiknya dicoba
mahasiswa:

1. Bisnis Kursus Private

Bisnis Kursus Privte via letc4u.com


Bisnis kursus private merupakan bisnis sampingan yang tidak memerlukan modal. Namun bisnis ini
menuntut mahasiswa yang menjalankannya mempunyai keterampilan dan keahlian khusus.
Misalnya saja bisnis kursus private matematika, paling cocok bagi mahasiswa jurusan matematika.
Kursus matematika banyak dicari orang tua murid, karena matematika diajarkan sejak pendidikan
dasar dan diujikan pada ujian nasional. Ini merupakan ladang emas yang sebaiknya dicoba
mahasiswa.

2. Bisnis Jualan Barang Bekas

Bisnis Jualan Barang Bekas via wordpress.com

Bisnis jualan barang bekas merupakan bisnis sampingan yang memerlukan modal. Bisnis ini
memerlukan kecermatan membaca peluang. Karena barang yang dijual merupakan barang bekas
yang biasanya disepelekan oleh banyak orang, namun merupakan barang yang berarti bagi orang
yang membutuhkannya. Seperti misalnya membeli kipas angin di pasar barang bekas, kemudian
dijual kembali kepada teman kampus yang membutuhkan kipas untuk kamar kosnya. Semakin
cermat membaca peluang, semakin kecil modal yang dibutuhkan dan semakin besar laba yang
didapat.

3. Bisnis Jasa Foto dan Video


Bisnis Jasa Foto via wordpress.com

Bisnis jasa foto dan video juga merupakan bisnis sampingan mahasiswa yang berhubungan dengan
hobi. Bisnis ini biasanya ditekuni mahasiswa jurusan fotografi, sehingga mereka dapat berbisnis
sekaligus mengaplikasikan materi yang didapat di kampus. Walaupun awalnya hanya sebagai bisnis
sampingan sewaktu kuliah, namun bisnis ini berpotensi besar jika dilakukan dengan baik dan
manajemennya bagus. Sehingga dapat menjadi rintisan bisnis yang serius setelah lulus kuliah
nantinya.

Baca Juga : 7 Ide Usaha Untuk Kamu Para Fresh Graduate

4. Bisnis Hiburan Musik


Bisnis Hiburan via mshcdn.com

Bisnis hiburan musik merupakan bisnis yang cocok bagi mahasiswa yang hobi nge-band. Dalam bisnis
ini mahasiswa dituntut dapat menyanyi atau menguasai salah 1 alat musik, kemudian menjadi
penghibur di cafe yang menyediakan fasilitas full musik bagi para pengunjungnya. Ini merupakan
salah 1 bisnis sampingan yang cukup lumayan honornya. Bahkan Anda dapat mengumpulkan
personil band sendiri untuk menjadi professional performer dari kafe ke kafe.

5. Bisnis Jasa Penulis


Bisnis Jasa Penulis via licdn.com

Bisnis jasa penulis merupakan bisnis online mahasiswa yang hobi menulis. Selain menjadi penulis
online mahasiswa dapat mencoba menjadi kontributor sebuah situs online. Bahkan dapat membuka
jasa penulisan online, kemudian mempromosikannya di media sosial dan dunia maya. Jika tulisan
Anda enak di baca manusia dan mesin pencari google, para pelanggan akan memberi nilai plus untuk
bisnis online Anda.

6. Bisnis Jasa Desain Grafis


Desain Grafis via dsolusindo.com

Bisnis jasa desain grafis merupakan bisnis yang memerlukan modal kecil. Namun bisnis ini menuntut
ketrampilan mengoperasikan software, misalnya saja photoshop untuk membuat desain grafis.
Bisnis ini memiliki prospek yang cerah, karena banyak orang yang membutuhkannya, seperti tugas
desain grafis dari teman, jasa desain kaos, jasa desain website, jasa edit foto dan jasa desain lainnya,
khususnya dari orang yang suka desain atau seni.

7. Bisnis Jasa Penerjemah


Bisnis Penerjemah via wordpress.com

Bisnis jasa penerjemah merupakan bisnis sampingan yang cocok dijalankan mahasiswa jurusan
bahasa, baik Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, Bahasa Arab, Bahasa Mandarin dan bahasa lainnya.
Bisnis ini tidak membutuhkan modal, hanya membutuhkan keterampilan dan kefasihan berbahasa
asing saja. Bahkan Anda dapat mulai menawarkan jasa kepada mahasiswa lain yang berbeda jurusan,
seperti jurusan IT dan jurusan lainnya.

8. Bisnis Jasa Printing


Bisnis Jasa Printing via madniprinting.com

Bisnis jasa printing memerlukan modal minimal 1 buah laptop, print dan perlengkapan lainnya.
Peluang usaha ini cukup menjanjikan, karena banyak orang yang membutuhkan, seperti mahasiswa
yang tidak bisa lepas dari tugas atau laporan berupa hard copy. Ini merupakan peluang untuk
mendirikan jasa printing, baik print tugas sesama mahasiswa maupun jasa print kepada orang
umum. Jasa printing ini dapat dibuka di tempat tinggal, seperti di rumah, kost atau kontrakan Anda.
Bahkan jasa printing ini dapat dijadikan rintisan bisnis untuk dikembangkan menjadi bisnis
percetakan yang lebih besar setelah lulus kuliah.

9. Bisnis Kaos
Bisnis Kaos Bagi Yang Kreatif via wordpress.com

Bisnis kaos sedang menjadi tren bisnis anak muda masa kini, sehingga banyak bermunculan distro.
Ini adalah kesempatan untuk ikut meramaikannya, namun dalam bisnis ini mahasiswa dituntut
kreatifitasnya. Untuk memulai bisnis ini, Anda harus mempunyai hubungan yang baik dengan
konveksi dan sablon. Kemudian Anda dituntut kreatifitasnya membuat desain kaos yang paling keren
untuk dijual. Semakin keren desain Anda, semakin banyak pula orang yang membelinya.

10. Bisnis Jasa Pembuatan Toko Online

Bisnis Jasa Pembuatan Online Shop via wordpress.com

Bisnis jasa pembuatan toko online merupakan bisnis sampingan yang cocok untuk mahasiswa IT.
Jasa yang ditawarkan berhubungan dengan mata kuliah pemrograman web, sehingga mahasiswa
dapat mencari uang sekaligus mempraktikkan materi yang didapatkan di bangku kuliah.
Seperti pinjaman uang online, bisnis online ini sangat ramai karena mempunyai keuntungan finansial
yang sangat besar s. Sebab saat ini banyak orang yang menjual barangnya secara online. Sehingga
toko online dengan tampilan yang elegan, akan menambah kepercayaan calon pembeli.

11. Bisnis Jasa Pengiriman


Jasa Pengiriman via phillymag.com

Bisnis jasa pengiriman merupakan bisnis sampingan dengan memanfaatkan motor. Bisnis sampingan
ini sangat menguntungkan, karena tidak memerlukan modal yang besar. Namun Anda wajib memiliki
kendaraan dan mengenal baik wilayah pengiriman, agar tidak tersesat dan tidak menghabiskan
banyak BBM.

12. Bisnis Jasa Pembuatan Website


Jasa Pembuatan Website via wordpress.com

Saat ini bisnis jasa pembuatan website merupakan bisnis yang menjanjikan, karena hampir semua
perusahaan, sekolah, kampus dan blog atau website personal sangat banyak bertebaran di internet.
Ini adalah peluang yang sangat menguntungkan. Bisnis ini cocok dijalankan mahasiswa IT yang
mempunyai jurusan berkaitan dengan pembuatan website. Anda dapat menggunakan keterampilan
mengolah kode PHP atau ASP secara manual atau menggunakan CMS, seperti wordpress untuk
membuka bisnis jasa pembuatan website.

13. Bisnis Jualan Pulsa


Bisnis Jualan Pulsa via besttronik.com

Bisnis jualan pulsa merupakan bisnis yang membutuhkan modal yang sangat kecil, sehingga banyak
yang menjadikan bisnis ini sebagai bisnis pertama untuk mulai belajar berbisnis. Bisnis ini sangat
mudah dijalankan dan dapat langsung jalan, seperti menjual ke saudara dan teman dekat. Namun
sebelum memulai bisnis ini siapkan strategi secara hati-hati agar bisnis dapat terus bertahan, karena
banyaknya orang dekat yang bayar pulsa belakangan.

14. Menjadi publisher bagi seorang Blogger

Bisnis Publisher Untuk Blogger via amazonaws.com

Bisnis yang cocok bagi seorang bogger adalah menjadi publisher beberapa penyedia layanan iklan
seperti Google Adsense misalnya. Bisnis ini bisa menjadi bisnis sampingan yang cukup keren karena
Anda akan terhubung dengan jaringan global. Namun ada banyak hal yang harus dipelajari sebelum
memulai bisnis ini. Karena setiap waktu harus terus update dengan tantangan yang baru. Ada
banyak cara monetize blogger, seperti ikut PPC, pasang iklan, atau menjual produk dari blog.

15. Bisnis Jasa Servis Laptop


Bisnis Servis Laptop via gopher.co.id

Bisnis jasa servis laptop merupakan bisnis sampingan yang dapat jalankan oleh mahasiswa teknik
computer yang mengerti dan mempunyai keterampilan hardware maupun software laptop, serta
mempunyai skill yang mumpuni. Selain membutuhkan keterampilan hardware dan software, Anda
harus mempunyai peralatan perbaikan, seperti obeng, tang dan alat-alat penting lainnya. Setelah
semuanya siap, saatnya mempromosikan bisnis jasa servis laptop ini kepada teman, saudara dan
tetangga.

16. Bisnis Jualan Aplikasi Game

Jualan Aplikasi Games via gigaom.com

Bisnis jualan aplikasi game merupakan bisnis yang berhubungan dengan hobi main game. Bisnis ini
dapat dijalankan jika Anda mempunyai koleksi game yang sangat banyak, baik game android
maupun game PC yang banyak peminatnya, khususnya kalangan mahasiswa. Anda dapat juga
membuka jasa copy game untuk teman, semakin koleksi game, maka semakin banyak pula pilihan
pelanggan. Ini menjadi nilai plus, karena pelayanan terbaik dan harga termurah banyak di cari orang.

17. Bisnis Jualan E-Book

Bisnis Jualan e-book via wired.co.uk

Bisnis jualan E-book secara online saat ini sangat populer dan disukai banyak orang. Semakin banyak
E-book yang dijual di internet, maka pelanggan E-book di internet juga semakin banyak. Selain itu
perkembangan gadget dan smartphone yang semakin pesat, membuat banyak orang lebih memilih
E-book daripada buku hard copy. Produk E-book yang dijual sebaiknya merupakan hasil karya sendiri
yang bermanfaat bagi pembacanya.

18. Bisnis Penitipan dan Perawatan Hewan

Jasa Penitipan Hewan via beritadaerah.co.id

Bisnis penitipan dan perawatan hewan merupakan bisnis sampingan yang cocok untuk mahasiswa
dan mahasiswi yang senang dengan dunia hewan. Bisnis ini sebaiknya dijalankan di area yang cukup
luas, karena ada banyak hewan yang ditangani. Bisnis ini tidak dapat dijalankan sendirian, sebaiknya
berdayakan karyawan untuk membangun bisnis ini agar menjadi lebih besar dan terkenal.

Baca Juga : Mau Usaha Sukses? Hindari 6 Kesalahan Fatal Ini


Pilih dan Tekuni

Apapun bisnis yang dijalani, harus dijalankan secara baik dan terkonsep. Siapkan mental, karena
biasanya akan sulit untuk memulai sebuah bisnis, bahkan mungkin dipikiran terdapat berbagi macam
alasan yang membuat Anda ragu untuk action dalam bisnis mahasiswa ini. Padahal jika tekun akan
sangat membanggakan ketika belum lulus kuliah sudah mempunyai bisnis yang berjalan secara
sistematis. Selamat berbisnis.
7 Jenis Pekerjaan yang Cocok Untuk si Pemalas

Edited by Siti Hadijah • 30 Desember 2018

3
Shares

Bermalas-malasan di tempat tidur rasanya seperti surga. Sulit rasanya untuk move on jika badan
sudah menyentuh tempat tidur. Tapi, kita punya kewajiban untuk berangkat kerja demi
kelangsungan hidup. Tanpa bekerja, mustahil rasanya bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Jangankan membeli makanan, membayar uang parkir saja tidak sanggup kalau tidak punya uang.

Akan tetapi, rasa malas sering membawa seseorang ke lembah terdalam dalam sebuah karir. Dimana
orang tersebut harus merasakan akibat dari sifat malas tersebut yaitu “pemecatan”. Bagi kamu yang
pernah merasakan hal yang serupa, jangan khawatir. Kamu tetap bisa memenuhi kebutuhan sehari-
hari dengan jenis pekerjaan yang cocok buat tipe pemalas:

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!

1. Pengamat atau Peneliti

Menjadi peneliti mungkin butuh keseriusan ekstra untuk menemukan fakta di balik objek yang
sedang ditelitinya. Namun, banyak sumber yang mengatakan kalau pekerjaan ini merupakan
pekerjaan orang pemalas karena seorang peneliti hanya berdiam diri dimana suatu objek berada dan
tidak akan berpindah tempat kecuali ia memindahkan objek yang diteliti.
Keinginan untuk meneliti biasanya hadir untuk menemukan terobosan baru untuk mempermudah
suatu hal. Karena pada dasarnya para peniliti tidak suka terlalu disulitkan dalam menjalankan tugas.

2. Pembuat Software

Selain pintar, seorang pembuat software atau programmer juga harus dibekali ketelitian yang tinggi
agar berhasil menciptakan suatu perangkat. Dikatakan pekerjaan malas karena seorang programmer
tidak terikat waktu dan tempat saat melaksanakan tugasnya. Programmer bekerja dengan
fleksibilitas tinggi karena diperkenankan untuk memilih ingin bekerja atau tidak, ingin menyelesaikan
suatu perangkat atau tidak.

Bagi Anda yang “agak” malas untuk bepergian ke kantor bisa melirik pekerjaan yang satu ini. Tapi,
pastikan kalau Anda memiliki pengetahuan yang tinggi mengenai ilmu komputer dan teknologi.

Baca Juga: Cek Penyebab Lamaran Kerja Kamu Ditolak Melulu

3. Translator Profesional
Hanya bermodalkan kemampuan berbahasa asing saja, seorang translator bisa tetap bertahan hidup
atau bahkan mendapat tawaran untuk keliling dunia. Ia juga berkesempatan untuk menghadiri even-
even bergengsi di negara lain dan dibayar dengan gaji yang tinggi.

Meskipun termasuk salah satu pekerjaan malas, tapi seorang translator harus memiliki wawasan
yang luas agar ia bisa menjual kemampuan yang dimiliki kepada orang-orang yang membutuhkan.
Seorang translator juga dituntut harus mahir dalam public speaking, terutama saat dirinya dimintai
untuk menjadi pembicara di even tertentu.

4. Artis Figuran
Dalam dunia perfilman dibutuhkan yang namanya artis figuran. Kerjanya tidaklah sulit, cukup dengan
numpang lewat saja, artis figuran bisa mendapatkan uang. Beberapa artis yang dulunya berperan
sebagai figuran bahkan ada yang telah menjadi artis sungguhan. Tertarik untuk mencoba? Silahkan
saja. Siapa tahu Anda bisa jadi artis sungguhan.

5. Tester Produk

Sebuah perusahaan biasanya membutuhkan jasa seorang tester sebelum memasarkan produknya
kepada masyarakat luas. Kalau mau, Anda bisa bekerja menjadi seorang testeror untuk memberikan
pendapat pribadi mengenai produk tersebut.

Ada banyak produk yang membutuhkan tester. Misalnya, makanan, pakaian, hingga barang-barang
rumah tangga sekalipun. Gaji yang didapat seorang testeror lumayan besar. Di Amerika sendiri
seorang tester produk dibayar $18 selama satu jam. Kalau berjam-jam, penghasilannya bakal
lumayan kan?

6. Penjaga Binatang

Binatang peliharaan seperti kucing, anjing, dan kelinci ternyata juga butuh seorang pengasuh yang
siap merawat mereka selama majikannya pergi kerja. Binatang yang “mungkin’ paling membutuhkan
penjagaan adalah anjing. Karena binatang ini bisa dibilang sangat manja dan perlu dibawa berkeliling
komplek agar tidak merasa bosan di rumah.

Apabila Anda termasuk salah satu penyayang binatang, tidak ada salahnya untuk mencoba pekerjaan
ini. Gaji yang didapat lumayan untuk membeli barang baru atau ditabung.

Baca Juga: Tertarik Berkarir di Bidang Marketing? Cantumkan 6 Poin Ini Pada CV Kerja

7. Pengasuh Orang Tua


Orang tua yang sudah berumur atau lansia perlu penjagaan khusus karena sudah tidak sanggup lagi
untuk bekerja sendiri. Jangankan mandi, berdiri saja sudah susah. Maka dari itu, para lansia butuh
seseorang yang siap menjaga mereka saat dibutuhkan.

Jika bersedia, Anda bisa bekerja menjadi pengasuh orang tua. Tidak butuh ijazah atau persyaratan
khusus untuk melamar pekerjaan ini karena siapapun bisa mengajukan diri sebagai pengasuh orang
tua asalkan telaten dalam hal merawat.

Malas pun Bisa Hidup

Malas adalah sifat jelek manusia. Orang malas bukan berarti bodoh atau idiot, tapi hanya suka
menunda-nunda waktu sehingga semua pekerjaan menjadi terbengkalai. Biarpun malas, ternyata
orang malas tetap bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah agar mampu bertahan hidup. Kalau Anda
tertarik, silahkan coba salah satu dari jenis pekerjaan si pemalas di atas.
7 Ide Usaha Untuk Kamu Para Fresh Graduate

Edited by Cermati.com • 19 Oktober 2015

51
Shares

48

Proses wisuda dan kelulusan memang akan sangat menggembirakan bagi siapapun. Namun
sayangnya, setelah lulus umumnya para fresh graduates ini akan kembali bingung karena ia harus
segera mencari pekerjaan agar tidak menganggur. Meski telah mempunyai gelar sarjana, hal ini tak
lantas melancarkan jalan mereka menempati posisi di perusahaan impian. Hal itu disebabkan karena
persaingan mendapatkan pekerjaan sangat sengit dan ketat, membuat para fresh graduates ini tidak
sedikit yang menganggur akibat sulitnya mendapatkan pekerjaan.

Melihat hal ini, beberapa dari para fresh graduates ini memutuskan untuk terjun ke dunia bisnis dan
menjadi entreprenuer. Keputusan ini memang tidaklah salah, mengingat kegiatan di dunia bisnis ini
akan banyak membawa manfaat bagi yang menjalankannya. Bagi kamu yang juga menginginkan
untuk menjadi pengusaha setelah prosesi kelulusan dengan modal yang minim, kamu bisa mencoba
beberapa ide bisnis berikut ini.

1. Reseller Produk Online Shop

Menjadi Reseller Produk Online Shop via remoteonlineworkfromhome.com


Ide bisnis dengan modal usaha minim pertama yang bisa kamu kerjakan setelah kelulusan adalah
menjadi reseller produk online shop. Menjadi seorang reseller sebuah produk online memang tidak
akan membuat kamu harus mengeluarkan uang sepeser pun. kamu hanya bertugas memasarkan
produk dan ketika ada konsumen membeli produk kamu, maka kamu akan mendapatkan komisi dari
hasil penjualan tersebut. Kegiatan stok barang dan pengiriman barang sendiri akan dilakukan oleh
pihak supplier (online shop owner). Meski sangat menguntungkan, namun ada satu hal yang perlu
kamu ingat yaitu untuk bisa menjadi reseller, kamu memang harus berjuang keras menawarkan jasa
kamu kepada beberapa toko online. Tapi ketika kamu berhasil mendapatkan supplier (online shop
owner) yang mau menerima kamu, yakinlah kegaiatan ini akan sangat menyenangkan dan memberi
banyak manfaat.

2. Jualan Kartu Perdana Internet Murah

Jual Kartu Perdana Murah via cauchymurtopo.files.wordpress.com

Internet memang telah menjadi sesuatu atau kebutuhan bagi banyak orang. Jika kamu memiliki
channel atau jaringan agen atau distributor dari penjualan kartu perdana internet ini kamu bisa
memanfaatkannya untuk usaha atau bisnis. Untuk memulai bisnis ini kamu tidak harus langsung
memiliki tempat permanen sebagai toko. kamu bisa mulai memasarkan dan menjual kartu perdana
internet ini secara langsung dari orang ke orang. Mulailah dari teman-teman atau mungkin adik
tingkat yang masih kuliah atau sekolah. Penggunaan smartphone berbasis jaringan internet yang
makin marak ini membuat peluang bisnis kartu perdana internet ini akan semakin besar
menghasilkan keuntungan.

Baca Juga : Tips Bekerja Bagi Para Freshgraduate

3. Penerjemah Bahasa Asing


Penerjemah Bahasa Asing via smartling.com

Jika kamu adalah lulusan jurusan atau prodi bahasa asing, maka kamu bisa mencoba menjadi
seorang translator atau penerjemah. Seorang translator saat ini memang sangat dibutuhkan oleh
banyak perusahaan. Dengan hanya bermodal laptop atau PC serta modem internet, kamu bisa
mencari informasi job atau project translator secara freelance ini dibeberapa situs freelance job.
Dengan sedikit negosiasi yang tepat, kamu bisa mengerjakan beberapa project dari sebuah
perusahaan untuk bisa mendapatkan penghasilan atau pendapatan tertentu.

4. Jasa Desain Untuk Clothing Line, Website, atau Blog


Jasa Pembuatan Desain Untuk Website via bikinwebsite.net

Bertumbuh pesatnya media online tentu saja akan banyak membawa peluang dan kesempatan
untuk mendapatkan penghasilan. Media-media online yang bisa berupa website, blog dan clothing
line ini bisa menjadi sasaran kamu untuk kamu maintenance sedemikian rupa dengan kemampuan
desain yang kamu miliki. Jasa untuk membuat desain website ini memang kini banyak yang
membutuhkan. Tak hanya datang perorangan, beberapa company atau perusahaan juga acap kali
membutuhkan jasa desainer untuk media online yang dimilikinya. Untuk bisa mendapatkan uang
dari jasa ini yang kamu perlukan hanyalah sebuah laptop, internet dan tentu saja keahlianmu.
Pekerjaan ini juga bisa kamu dapat dengan part time untuk kamu kerjakan secara remote atau jarak
jauh dari rumah.

5. Jasa Penitipan Anak


Tempat Penitipan Anak via viralportal.net

Dewasa ini beberapa orangtua memang banyak yang sangat sibuk dengan pekerjaannya di kantor.
Terutama untuk masyarakat kota besar, fenomena orangtua yang kemudian harus menitipkan
anaknya ke day care memang sudah sangat lumrah. Nah untuk kamu yang punya tempat yang cukup
luas di rumah, kamu bisa memanfaatkanya untuk membuka jasa penitipan anak guna memperoleh
penghasilan. Untuk bisa memulai usaha ini, kamu bisa mulai menawarkan jasa penitipan anak ini
kepada para ibu-ibu pekerja atau mungkin ibu yang hendak pergi tapi tidak bisa membawa anaknya.
Biasanya para penitip anak akan membayar kamu per hari saat ia menjemput lagi. Jika kamu bisa
membuat pelayanan yang maksimal dan memuaskan untuk para pelanggan kamu, maka bisa saja
kamu akan mendapatkan order yang lebih besar lagi.

6. Jasa Pesan Antar


Jasa Pengantaran Barang via i.huffpost.com

Kebutuhan manusia akan layanan yang mudah dan cepat kini semakin tahun memang semakin
diminati. Terutama di kota-kota besar, layanan yang mudah dan cepat ini sepertinya telah menjadi
primadona konsumen. Tidak mengherankan bila kemudian banyak bisnis yang menawarkan layanan
ekstra seperti order delivery untuk bisa memuaskan para pelanggannya. Meski telah banyak bisnis
yang menawarkan layanan ekstra ini, ternyata permintaan pada jasa delivery ini tetap tak
terbendung. kamu yang memiliki waktu dan kendaraan bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk
bisa mendapatkan penghasilan atau pendapatan.

Caranya? Jalankan bisnis jasa delivery service yang secara khusus menjajakan jasa pengantaran
apapun sesuai dengan kebutuhan orang. kamu bisa saja melayani beberapa jasa antar seperti jasa
antar makanan, jemput anak sekolah, dokumen atau mungkin jasa antar laundry. Kamu bisa
menentukan fee pengantaran berdasarkan jauh dekatnya jarak atau mungkin lama di perjalanan.

7. Pedagang Barang-barang Import


Jualan Barang Impor via blogspot.com

Terakhir, ide bisnis dengan modal minim pertama yang bisa kamu kerjakan setelah prosesi kelulusan
adalah berdagang barang-barang impor. Jenis bisnis ini bisa dilakukan oleh kamu yang sering
berpergian ke luar negeri atau yang punya akun pembayaran paypal. Kamu bisa berbelanja aneka
barang dalam jumlah banyak dari di luar negeri dan untuk dijual lagi di Indonesia. Kamu bisa
menawarkan harga yang lebih tinggi namun memiliki kelebihan jika dibanding mereka harus ke luar
negeri dengan ongkos yang besar.

Baca Juga : 5 Cara Mencari Kerja Setelah Lulus Kuliah

Berikan Komitmen Pada Hal Kecil

Itulah beberapa ide bisnis yang bisa kamu lakukan, jangan takut untuk mencoba, karena tanpanya
kita tidak akan tahu apakah bisnis tersebut akan berhasil atau tidak. Meskipun keuntungan yang
kamu dapatkan mungkin tidak sebesar yang diharapkan, namun berikan komitmen pada hal kecil,
dengan begitu kamu akan siap menerima dan mengelola hal-hal besar yang nantinya akan
dipercayakan kepada kamu. Karena ini bukan tentang seberapa besar yang kamu dapat, tapi tentang
pengalaman yang dapat kamu gunakan kelak. Ingat proses yang kamu lewati jauh lebih berarti
daripada besarnya hasil yang kamu dapat. Jadi jangan pernah merasa kecil hati meskipun hasil yang
kamu dapatkan sekarang belum dapat memenuhi kebutuhan kamu seluruhnya. Jadi, sudah siap
berbisnis?
11 Cara Gampang Mencari Modal Usaha

Edited by Cermati.com • 20 Juli 2015

172
Shares

172

Saat memutuskan untuk membangun usaha sendiri, yang pertama kali terpikir adalah apakah Anda
memiliki modal usaha yang cukup? Modal memang faktor yang paling penting dalam membuka
usaha sendiri. Tanpa modal, sepertinya sebuah rencana usaha akan tinggal mimpi dan sulit untuk
tercapai.

Besar atau tidaknya modal tergantung jenis usaha yang akan dibangun. Bila usaha yang akan dimulai
adalah toko kelontong misalnya, maka modalnya akan lebih besar dari pada bila Anda membangun
sebuah usaha jual beli pulsa. Begitu juga modal usaha katering akan lebih mahal dibanding modal
usaha membuat penerbitan yang saat ini bisa mengunakan digital.

Perlu diketahui, mencari modal usaha tidaklah sesulit beberapa tahun yang lalu yang hanya melalui
jalur konvensional seperti bank. Kini banyak cara untuk memperoleh modal usaha secara orang
lebih kreatif. Tidak percaya? Silakan dicek sebelas cara gampang mendapatkan modal untuk usaha
Anda:

Baca Juga: 10 Tips Sukses Memulai Bisnis Untuk Pemula

1. Pinjam dari Bank dengan Jaminan


Pinjam Ke Bank Dengan Jaminan via businessconnected.co.uk

Bank adalah tempat yang paling sering dituju orang yang membutuhkan modal usaha. Ada program
pinjaman di bank yang dinamakan kredit multi guna (KMG) dimana Anda memberikan sejumlah
jaminan misalnya aset properti atau kendaraan bermotor kepada bank. Bunga yang ditawarkan
antara 9-12 persen dengan tenor antara lima hingga 20 tahun, tergantung jumlah pinjaman yang
diambil.

2. Pinjam dari Bank tanpa Agunan

Pinjam Uang Ke bank Dengan KTA via kingpark.org

Anda juga bisa meminjam uang ke bank dengan memakai fasilitas KTA atau Kredit Tanpa Agunan.
Pinjaman ini merupakan favorit dari pencari modal karena tetap mendapatkan uang meskipun tanpa
memberikan jaminan apa pun. Bunganya lebih besar dari KMG yaitu antara 10-23 persen!
Disarankan untuk mengambil tenor cicilan yang lebih singkat.

3. Memakai Tabungan
Gunakan Tabungan Anda via carpejuvenis.com

Anda tidak suka berhutang ke bank karena merasa bunga yang dikenakan terlalu tinggi? Anda bisa
memakai tabungan untuk dijadikan modal usaha. Cara ini jauh lebih aman karena tidak berisiko
berhutang.

4. Menjual Aset
Jual Aset via exitpromise.com

Bila Anda memiliki aset seperti properti, kendaraan bermotor, emas atau investasi lain yang
menguntungkan, kenapa tidak dijual untu digunakan sebagai modal usaha? Bila usaha Anda berhasil,
Anda bisa membeli aset yang telah dijual tadi dengan yang lebih bagus dan lebih banyak.

5. Mengadaikan Aset
Gadaikan Aset via lamna.co.za

Sayang pada aset Anda? Nah kenapa tidak digadaikan saja ke institusi gadai? Cara ini termasuk
menguntungkan karena Anda tetap memperoleh modal usaha, sementara aset mereka tetap utuh.
Tetapi jangan lupa untuk menebusnya kembali karena kalau tidak aset itu akan disita oleh usaha
gadai. Padahal harga gadai tidak seberapa dibanding harga aset itu kalau dijual.

6. Pinjam dari Teman atau Saudara


Pinjam Uang Dari Teman Atau Saudara via mhginsurance.com

Cara lain adalah mencoba mendapatkan pinjaman pada orang-orang dekat Anda misalnya pada
teman, saudara, mertua, sepupu dan lain-lain. Pinjaman dari mereka mungkin tidak banyak seperti
Anda meminjam di bank, tetapi pinjaman itu biasanya bebas bunga.

7. Ikut Pelatihan
Ikuti Pelatihan via hscmd.org

Alternatif lainnya adalah mendapatkan modal yang disalurkan lembaga pemberdayaan ekonomi.
Lembaga-lembaga ini sering melakukan training, pelatihan atau workshop yang bisa Anda ikuti.
Biasanya setelah training, akan ada informasi soal akses modal usaha. Lembaga-lembaga
penyelenggara training ini misalnya organisasi buruh PBB ILO atau lembaga penyalur kredit usaha
rakyat (KUR)

8. Joint Venture
Joint Venture via largocapital.com

Anda bisa mengajak teman atau saudara untuk membuka usaha bersama dengan patungan modal.
Modal usaha secara Joint venture ini juga akan menguntungkan karena modal dan pekerjaan akan
dibagi sama rata, termasuk juga membagi kerugian. Namun lakukan perjanjian tertulis soal
pembagian hasil antara Anda dan partner kerja untuk menghindari konflik di waktu mendatang.

Baca Juga: 5 Buku Bisnis yang Akan Mengubah Pola Pikir Anda

9. Modal dari Konsumen


Dapatkan Modal Dari Konsumen via psfk.com

Ada juga cara mendapatkan modal dari calon konsumen Anda. Wah memangnya bisa? Tentu saja,
bisa. Anda bisa meminta uang muka jasa Anda terlebih dahulu pada calon konsumen, misalnya 30
persen. Uang muka itu bisa digunakan sebagai modal sampai pekerjaan selesai dan mendapatkan
pembayaran seluruhnya. Cara seperti ini sering dilakukan pada usaha katering, sablon baju atau
usaha laundry.

10. Franchise (Waralaba)


Secara Franchise via tweakyourbiz.com

Sistem Franchise ini maksudnya usaha kerja sama antara pihak pemilik usaha dengan pelaku usaha.
Pembagian keuntungan berdasarkan perjanjian yang telah disepakati dan pemilik usaha akan
menyediakan semua fasilitas dan modal yang kemudian akan dijalankan oleh pelaku usaha. Sistem
ini tidak mengeluarkan modal yang banyak bagi Anda sang pelaku usaha. Tetapi Anda harus memilih
brand franchise yang sudah terkenal sehingga kemungkinan untung lebih besar.

11. Sponsor dari Website


Dapatkan Sponsor Dari Website via wildapricot.net

Cara terakhir yang saat ini jadi tren mencari modal usaha adalah sponsorship lewat website tertentu
yang didukung teknologi internet yang canggih. Nama kerennya sih crowdfunding. Program ini masih
tergolong baru di Indonesia, tetapi sudah cukup lama dikenal di manca negara. Caranya kamu
menawarkan jenis usaha yang akan Anda buat lewat salah satu situs crowdfunding dan para
pengunjung yang berminat bisa menjadi sponsor yang menyumbangkan uangnya. Sebagai gantinya,
Anda bisa memberikan bayaran berupa reward sesuai dengan peraturan dalam situs tersebut.
Beberapa situs crowdfunding di Indonesia misalnya KitaBisa, Wujudkan, atau AyoPeduli.

Oh iya jujur saja, modal usaha yang diperoleh biasanya tidak begitu besar dibandingkan cara mencari
modal yang sudah disebutkan. Tetapi tidak ada salahnya Anda mencoba kan?

Tentukan Usaha Terlebih Dahulu

Sebelum memilih beberapa opsi cara mendapatkan modal usaha seperti yang disebutkan di atas,
ada baiknya Anda memutuskan usaha apa yang akan digeluti terlebih dahulu. Anda harus tahu
secara detil apa-apa saja yang harus dilakukan termasuk risiko yang harus ditanggung. Bila Anda
sudah yakin untuk melakukan usaha secara mandiri, nah tunggu apa lagi? Temukan cara mencari
modal usaha yang paling cocok untuk Anda dan selamat menjadi enterpreneur.
Mulai Bisnis Tanpa Modal? Bisa Kok!

Edited by Cermati.com • 18 Mei 2015

143
Shares

143

Saat ini, semakin banyak uang yang dibutuhkan agar kita bisa hidup layak. Harga kebutuhan hidup
yang semakin meningkat, seperti BBM, beras, listrik, bahan makanan, dll membuat gaji dari bekerja
terasa sangat tidak cukup. Oleh karena itu, banyak orang yang berpikir untuk memulai bisnis supaya
bisa mendapatkan pendapatan yang lebih besar atau sekedar untuk mendapat penghasilan
tambahan. Namun, kendala yang biasanya dialami adalah tidak ada modal. Kebanyakan orang
berpikir bahwa untuk memulai bisnis hingga sukses, dibutuhkan modal yang besar. Pemikiran ini
tidak salah, tetapi juga tidak sepenuhnya benar. Sekarang kamu sangat bisa memulai bisnis tanpa
perlu modal.

Untuk memulai bisnis, satu hal yang penting adalah ide besar tentang apa yang akan kamu lakukan.
Cobalah mulai mengumpulkan ide bisnis berdasarkan keterampilan atau hobi kamu. Karena selain
kamu akan lebih senang melakukannya, biasanya bisnis yang dimulai berdasarkan kedua hal itu tidak
memerlukan modal. Banyak hal yang bisa dijadikan ide untuk memulai bisnis, untuk membantu
kamu memikirkannya, kami akan memberikan beberapa ide bisnis yang bisa dimulai tanpa modal.

1. Penulis Lepas
Banyak orang yang memiliki keterampilan dalam menulis, dan jika kamu salah satunya, keahlian ini
dapat kamu jadikan peluang untuk memulai bisnis. Saat ini, terdapat cukup banyak perusahaan yang
membutuhkan penulis lepas untuk menulis artikel di website-nya. Selain itu, pekerjaan ini juga
sangat nyaman, Karena kamu tidak perlu datang ke kantor, kamu dapat kerjakan dimana saja
sehingga kamu juga bisa melakukan pekerjaan lainnya.

Meski terlihat remeh, namun jangan anggap remeh penghasilan yang bisa didapatnya. Dengan
melakukan pekerjaan ini, kamu bisa mendapatkan uang jutaan rupiah. Misalkan untuk satu artikel,
kamu mendapat 10.000 rupiah. Jika dalam sehari kamu dapat menulis 5 artikel saja, maka dalam 1
bulan kamu akan mendapatkan 1.5 juta rupiah. Tentunya pekerjaan ini akan sangat menyenangkan
untuk kamu yang memang gemar dan terampil dalam menulis.

Baca Juga: 5 Buku Bisnis yang Akan Mengubah Pola Pikir Anda

2. Dropshipper/Reseller
Kedua istilah ini pasti sudah cukup akrab bagi kamu yang sering belanja di dunia online. Pada
dasarnya, dropshipper atau reseller adalah orang yang menjual produk orang lain. Keuntungan dari
memulai bisnis sebagai dropshipper atau reseller adalah kamu tidak perlu mengeluarkan biaya
produksi dan menyediakan stok barang. Tugas kamu adalah menyampaikan pesanan pembeli
kepada produsen. Yang penting untuk kamu lakukan agar sukses dalam bisnis ini adalah menemukan
produsen yang tepat, dalam arti produknya berkualitas baik, dan mencari pembeli yang banyak serta
memberikan pelayanan terbaik agar mereka menjadi pembeli setia kamu. Penghasilan dari menjadi
reseller bisa sangat besar, tergantung dari apa yang kamu jual dan seberapa banyak penjualan kamu.
Jadi kalau kamu merasa jago dalam menjual barang, kamu bisa mulai memikirkan tentang ide ini.

Baca Juga: 5 Fasilitas Online Terbaik untuk Memasarkan Bisnis Anda

3. Bisnis di Bidang Jasa/Pelayanan


Memulai bisnis tidak akan perlu modal jika kamu bergerak di bidang jasa atau pelayanan. Dalam
bidang ini, yang diperlukan adalah keterampilan, koneksi dan kepuasan konsumen. Banyak bisnis
yang bergerak di bidang jasa yang dapat dikembangkan, misal bisnis tiket pesawat, bisnis travel,
bisnis penyalur asisten rumah tangga, dll. Contoh jasa travel ke Pulau Seribu, dalam bisnis ini, kamu
hanya perlu mengenal dan mempercayai satu orang lokal untuk menjadi orang lapangan, yang
mengatur seluruh kegiatan tamu di pulau. Tugas kamu adalah memasarkan bisnis ini dan mengatur
perputaran uangnya. Keuntungannya sangat besar dan bisnis ini dapat kamu kerjakan dimana saja.
Kunci utama untuk sukses di bisnis ini adalah kepuasan pelanggan. Semakin banyak pelanggan yang
puas, bersiaplah untuk sukses di bisnis ini.

4. Blogger
Memulai bisnis ini, selain tidak perlu modal, juga dilakukan sesuai kesenangan kamu. Jadi pastinya
bisnis ini selain menjanjikan, juga sangat menyenangkan untuk dilakukan. Istilah fashion blogger,
food blogger, dan travel blogger banyak kita jumpai sekarang ini. Sekilas mungkin pekerjaan mereka
terlihat tidak menghasilkan uang, malah buang-buang uang, namun ternyata dengan menjadi
blogger, penghasilan yang kamu dapatkan besar loh.

Jika banyak orang yang membuka blog kamu setiap harinya, dan orang tertarik untuk memasang
iklan di blog kamu, maka kamu akan mendapatkan pendapatan darinya. Tugas kamu adalah terus
memperbaharui blog kamu sehingga menarik sehingga semakin banyak orang yang mengunjungi
blog kamu. Melakukan hobi, senang-senang, dan mendapatkan uang, menyenangkan banget kan?

Baca Juga: 6 Blogger Terkaya di Dunia, Siapa Saja?

Sebenarnya masih banyak sekali ide untuk memulai bisnis tanpa modal yang bisa kamu lakukan,
namun kami menyediakan 4 pilihan ide di atas karena keempat bisnis inilah yang sedang tren saat
ini. Jadi, memulai bisnis itu ternyata tidak perlu modal besar kan? Sudah banyak contoh sukses dari
orang-orang yang menjalankan bisnis di atas. Kalau mereka bisa, kamu juga pasti bisa. Selamat
menjadi pengusaha!

Anda mungkin juga menyukai