Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

SEKOLAH : SD NEGERI WATESNEGORO 2


KELAS/SEMESTER : II/I
TEMA : 3. TUGASKU SEHARI-HARI
SUBTEMA : 2. TUGASKU SEHARI-HARI DI SEKOLAH
PEMBELAJARAN : 2 (DUA)
ALOKASI WAKTU : 5 X 35 MENIT (1 PEMBELAJARAN)

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


PJOK
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
3.3 Memahami variasi gerak dasar 3.3.1 Menjelaskan cara melakukan
manipulatif sesuai dengan konsep gerakan melempar dan menangkap
tubuh, ruang, usaha, dan bola
keterhubungan dalam berbagai bentuk
permainan sederhana dan atau
tradisional. 4.3.1 melakukan gerakan melempar dan
4.3Mempraktikkan variasi gerak dasar menangkap bola
manipulatif sesuai dengan konsep
tubuh, ruang, usaha, dan
keterhubungan dalam berbagai bentuk
permainan sederhana dan atau
tradisional.

BAHASA INDONESIA
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
3.2 Menentukan kosakata dan konsep 3.3.1 Menyusun daftar kosakata baru
tentang lingkungan geografis, dalam bacaan yang berjudul
kehidupan ekonomi, sosial, dan budaya bermain Kendhi gerl (C1)
di lingkungan sekitar dalam bahasa 3.3.2 Mengartikan kosakata yang
Indonesia atau bahasa daerah melalui ditemukan (C2)
teks tulis, lisan, visual dan/atau
eksplorasi lingkungan.
4.3 Melaporkan penggunaan kosakata 4.3.1 Menunjukkan gambar yang sesuai
bahasa Indonesia yang tepat atau dengan kosa kata
bahasa daerah hasil pengamatan
tentang lingkungan geografis,
kehidupan ekonomi, sosial dan
budaya di lingkungan sekitar dalam
bentuk teks tulis, lisan, dan visual.

PPKN
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
1.1 Menerima hubungan gambar bintang,
rantai, pohon beringin, kepala banteng,
dan padi kapas dan sila-sila Pancasila
sebagai anugerah Tuhan Yang Maha
Esa. 2.1.1 Menampilkan sikap bekerja sama
2.1 Bersikap bekerja sama, disiplin, dan dalam permainan kendhi Gerl (A2)
peduli sesuai dengan silasila Pancasila
dalam lambing negara “Garuda
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 3.1.1 Menyebutkan perbedaan jenis
3.1 Mengidentifikasi jenis-jenis kelamin teman sekelas (C1)
keberagaman karakteristik individu di 4.1.1 Menunjukkan pemahaman terhadap
sekolah. perbedaan jenis kelamin dengan
4.1Mengelompokkan jenis-jenis mengelompokkan siswa di kelas
keberagaman karakteristik individu di
berdasarkan jenis kelaminnya (P1)
sekolah.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
D. MATERI AJAR
1. Melempar bola
2. Menemukan kosakata
3. jenis-jenis keberagaman karakteristik individu di sekolah.

E. PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN


Pendekatan : Saintifik
Metode : diskusi
Teknik : ceramah, tanya jawab, penugasan, demonstrasi
F. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu
Awal 1. Guru mengucapkan salam pada peserta didik 15 menit
2. Guru menanyakan kabar keadaan peserta didik
3. Guru mempresensi kehadiran peserta didik
4. peserta didik berdoa
5. Peserta didik menyanyikan lagu “Bermain Bola.” dengan
bersemangat
6. Guru memberikan motivasi kepada peserta didik
7. Guru memeriksa kesiapan dan konsentrasi peserta didik dengan
tepuk konsentrasi.
8. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini pada peserta
didik
9. Guru menyampaikan manfaat pembelajaran
Inti 1. Guru menyampaikan kepada peserta didik bahwa pada hari kita 120 menit
akan bermain Kendhi Gerl
2. Peserta didik mendengarkan penjelasan guru mengenai tata
cara bermain Kendhi Gerl
3. Peserta didik diajak guru keluar kelas dan mulai memainkan
permainan Kendhi Gerl
4. Peserta didik membaca nyaring secara klasikal teks bacaan
bermain Kendhi gerl di buku paket halaman 53
5. Peserta didik mencatat kosakata baru yang ditemukan pada teks
bacaan bermain Kendhi gerl di buku paket halaman 53
6. Peserta didik mendengarkan penjelasan guru mengenai arti dari
kosakata baru yang ditemukan di teks bacaan bermain Kendhi
gerl di buku paket halaman 53
7. Peserta didik memasangkan kosakata yang ditemukan dengan
gambar yang sesuai
8. Peserta didik mendengarkan penjelasan guru mengenai
permainan Kendhi Gerl yang tadi mereka mainkan, bahwa
dalam permaian Kendhi Gerl tadi mereka dibentuk kelompok
menurut jenis kelamin
9. Peserta didik menjawab pertanyaan guru:
- Apakah kalian tahu ada berapa jenis kelamin? Apa saja?
Apa perbedaan antara perempuan dan laki-laki?
10. Peserta didik menyebutkan perbedaan antara peserta didik
perempuan dan peserta didik laki – laki
11. Peserta didik mengelompokkan teman sekelasnya menurut
jenis kelaminnya
12. Peserta didik memajang hasil karyanya di papan pajangan, guru
menilai hasil kerja peserta didik
Akhir 1. Peserta didik bersama guru menyimpulkan pembelajaran hari 15 menit
ini.
2. Guru memberikan reward kepada Peserta didik yang mampu
mengelompokkan teman sekelasnya menurut jenis kelamin
secara tepat
3. Guru dan Peserta didik melakukan refleksi pembelajaran hari
ini
4. Kegiatan tindak lanjut berupa tugas untuk bercerita kepada
orang tua mengenai keberagaman teman sekelasnya.
5. Guru menyampaikan pembelajaran hari selanjutnya.
a. Mengenal nilai mata uang
b. Mengenal keberagaman melalui kegemaran
6. Guru menyampaikan pesan moral kepada Peserta didik seperti:
a. Selalu menghargai keberagaman yang ada di sekitar
b. Disiplin dalam melakukan olah raga setiap pagi supaya
badan selalu sehat
c. Sportiflah pada saat bermain bersama teman.
7. Guru meminta salah satu Peserta didik untuk memimpin doa.
8. Guru mengucapkan salam pada Peserta didik

G. PENILAIAN
Teknik penilaian:
1. Penilaian sikap
Penilaian yang dilakukan meliputi penilaian sikap sosial. Sikap sosial yang diamati
meliputi disiplin dan tanggung jawab (terlampir).
2. Penilaian pengetahuan
Menggunakan instrumen penilaian hasil belajar dengan bentuk soal evaluasi berupa
tes tertulis (terlampir).
3. Penilaian Keterampilan
Penilaian keterampilan meliputi:
a. Melempar dan menangkap bola
b. Memasangkan kosakata yang baru ditemukan pada teks bacaan bermain Kendhi
gerl di buku paket halaman 53 dengan gambar yang sesuai
c. Mengelompokkan peserta didik menurut jenis kelaminnya
Instrumen penilaian:
1. Lembar Pengamatan Sikap
2. Lembar Pengamatan Keterampilan
3. LKPD
4. Lembar Evaluasi

H. MEDIA, ALAT, BAHAN, DAN SUMBER BELAJAR


1. Media : video peredaran darah, “ Hataraku Saibou Eps 08."
2. Alat : alat tulis, papan tulis
3. Bahan :
4. Sumber belajar :
Kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. 2017. Buku Siswa SD/MI Kelas V
Tema 4 Sehat itu Penting (hal 1-9). Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013.
Cetakan ke-2 (revisi). Jakarta: Kemdikbud.
Kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. 2016. Buku Guru SD/MI Kelas V Tema
4 Sehat itu Penting (hal 1-9). Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013.
Cetakan ke-2 (revisi). Jakarta: Kemdikbud.

Surabaya, September 2018


Mengetahui,
Guru Pamong Guru PPL

Cristiano Ronaldo, S.Pd M.Pd. Ririn Suhariyanti, S.Pd


NIP. 19850205 200601 1 001

Anda mungkin juga menyukai