Anda di halaman 1dari 13

SOAL TRY OUT USBN TAHUN PELAJARAN 2018-2019

IPA PAKET F

A. PILIHAN GANDA

1. Perhatikan skema berikut!

rumput 1 harimau bakteri

Hewan yang tepat untuk menempati nomor 1 pada rantai makanan di hutan pada gambar adalah….
A. ayam
B. kijang
C. belalang
D. kupu-kupu

Kunci Jawaban :B
Pembahasan :
Kijang makan rumput ( herbivora) sebagai konsumen 1 , merupakan hewan yang habitasnya di hutan juga
lazim menjadi mangsa harimau

2. Perhatikan rantai makanan berikut!

Pada rantai makanan tersebut kedudukan tikus dapat digantikan oleh....


A. rusa
B. gajah
C. ayam
D. babi hutan

Kunci Jawaban :C
Pembahasan :
dapat digantikan ayam sesuai makanannya padi, serta ayam dapat dimakan ular. Ayam juga mempunyai
habitat di sawah/kebun sesuai dengan rantai makanan yang disajikan.

3. Fita diminta gurunya untuk menjawab pertanyaan mengenai berbagai tumbuhan dan cara adaptasinya saat
musim kemarau berdasarkan tabel di bawah ini:
NO Tumbuhan Cara Adaptasinya
1 Kapuk (randu) Menggugurkan daunnya
2 Jambu air Mematahkan batangnya
3 Jati Meranggas
4 Mahoni Menggugurkan daunnya
5 Rambutan Menggugurkan buahnya

Berdasarkan tabel di atas, maka pasangan yang tepat antara tumbuhan dan cara adaptasinya pada musim
kemarau ditunjukkan oleh nomor….
A. 1, 2, dan 4
B. 1, 3, dan 4
C. 1, 3, dan 5
D. 1, 4, dan 5

Kunci Jawaban :B
Pembahasan :
Adaptasi di musim panas yang benar adalah tumbuhan randu dengan menggugurkan daunnya, jati dengan
meranggas, mahoni juga dengan menggugurkan daunnya

4. Perhatikan gambar berikut!

Kegiatan yang dilakukan manusia pada gambar dapat mempengaruhi keseimbangan lingkungan, kecuali….
A. banjir
B. tanah longsor
C. tersumbatnya saluran air
D. tercemarnya biota laut

Kunci Jawaban :B
Pembahasan :
Membuang sampah di sungai dapat mengakibatkan banjir, tersumbatnya saluran air, dan tercemarnya biota
laut. Tanah longsor bukan akibat langsung dari pembuangan sampah di sungai

5. Akhir-akhir ini banyak sekali terjadi bencana banjir dan tanah longsor di daerah yang berdekatan dengan
sungai bengawan solo. Akibatnya, penduduk di daerah tersebut kesulitan mendapatkan air bersih untuk
keperluan sehari-hari. Tindakan yang dapat dilakukan untuk membantu mengurangi krisis air bersih
adalah….
A. membuat lubang resapan air supaya air sungai tidak masuk di pemukiman penduduk
B. membangun rumah yang letaknya jauh dari sungai bengawan solo
C. menanam pohon supaya akar-akar dapat menahan air dalam tanah
D. membeli air bersih dalam jumlah banyak untuk cadangan bila kekurangan air bersih

Kunci Jawaban :C
Pembahasan :
Krisis air bersih dapat dikurangi dengan cara menanam pohon supaya akar-akar dapat menahan air dalam
tanah
6. Tanaman Enceng gondok hidup di permukaan air dan memiliki akar sangat lebat. Bentuk adaptasi pada akar
tanaman tersebut berguna untuk.…
A. Menjaga agar tanaman tetap mengapung di air
B. Menjaga keseimbangan agar tanaman tidak terbalik
C. Mengurangi penguapan air
D. Menyimpan air dalam jumlah banyak

Kunci Jawaban :B
Pembahasan :
akar enceng gondok sangat lebat berguna untuk menjaga keseimbangan agar tanaman tidak terbalik

7. Tumbuhan mempunyai bagian-bagian utama yang terdiri atas akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji.
Setiap bagian tumbuhan mempunyai fungsi yang berbeda.
Perhatikan beberapa fungsi bagian tumbuhan di bawah ini!
(1) Sebagai tempat fotosintesis
(2) Alat transportasi
(3) Menyerap air dan unsur hara dari dalam tanah
(4) Menunjang berdirinya tumbuhan
(5) Menyimpan cadangan makanan

Akar tumbuhan memiliki fungsi yang ditunjukkan oleh nomor….


A. (1), (2), dan (3)
B. (2), (3), dan (4)
C. (2), (4), dan (5)
D. (3), (4), dan (5)

Kunci Jawaban :D
Pembahasan :
(1) Sebagai tempat fotosintesis (fungsi daun)
(2) Alat transportasi (fungsi batang)
(3) Menyerap air dan unsur hara dari dalam tanah (fungsi akar)
(4) Menunjang berdirinya tumbuhan (fungsi akar)
(5) Menyimpan cadangan makanan (fungsi akar)

8. Fungsi rangka pada gambar berikut adalah melindungi.…


A. Alat pencernaan
B. Alat reproduksi
C. Ginjal
D. Otot rangka

Kunci Jawaban : B
Pembahasan :
rangka tersebut melindungi alat reproduksi

9. Perhatikan gambar berikut ini!


Bagian paru-paru yang ditandai huruf D adalah….
A. tenggorokan
B. bronkus
C. bronkiolus
D. alveolus

Kunci Jawaban : C
Pembahasan :
B = Tenggorokan, A= C = Bronkus, D = Bronkiolus, F = Alveolus

10. Perhatikan gambar berikut!

Tahapan daur hidup yang ditunjukkan oleh huruf C adalah....


A. telur
B. jentik-jentik
C. nyamuk
D. pupa

Kunci Jawaban :D
Pembahasan :
daur hidup nyamuk adalah telur – jentik-jentik – pupa – nyamuk dewasa

11. Perhatikan tahapan metamorfosis berikut!

Tahapan metamorfosis kumbang badak yang dapat rnerugikan manusia ditunjukkan oleh angka....
A. (i)
B. (ii)
C. (iii)
D. (iv)
Kunci jawaban : D

Tahapan rnetamorfosis kumbang badak (Oryctes rhinoceros) dimulai dari telur. Selanjutnya, telur akan
menetas dan berkembang menjadi larva (ulat). Setelah itu, larva akan berkembang menjadi pupa
(kepompong) dan setelah keluar dari pupa akan menjadi hewan dewasa (kumbang). Tahapan dalam
metamorfosis kumbang badak yang bersifat merugikan manusia adalah imago (kumbang badak dewasa).
Hal Ini karena kumbang badak tersebut termasuk hama pada tanaman kelapa dan kelapa sawit sehingga
menyebabkan penurunan hasil/produksi. Kumbang badak memakan pucuk daun kelapa sehingga
menyebabkan pertumbuhan daun menjadi terganggu.

12. Perhatikan tumbuhan berikut!

Tumbuhan yang dapat dikembangbiakkan dengan cara perkembangbiakan yang sama seperti pada gambar
adalah....
A. stowberi
B. tebu
C. jambu
D. pisang

Kunci jawaban :C
Pembahasan :
Tumbuhan yang ditunjukkan pada gambar adalah pohon mangga. Pohon mangga dapat dikembangbiakkan
dengan cara menanam bijinya atau dengan mencangkok batangnya. Contoh tumbuhan yang dapat
dikembangbiakkan dengan cara yang sama seperti mangga adalah jambu.

13. Pada saat bermain di kebun, Rina terjatuh sehingga bagian lututnya memar dan berdarah. Ternyata setelah
beberapa lama darah tidak berhenti mengucur. Berdasarkan hal tersebut kemungkinan besar Rina
mengidap....
A. anemia
B. hemofilia
C. leukimia
D. talasemia

Kunci jawaban :B
Pembahasan :
Hemofilia ditandai dengan sulitnya darah membeku.

14. Perhatikan gambar sistem pencernaan berikut!

Fungsi bagian X pada sistem pencernaan tersebut adalah....


A. mencernakan makanan secara mekanis dan kimiawi
B. menyerap air dan garam-garam mineral
C. mendorong makanan menuju anus
D. menyerap sari-sari makanan

Kunci jawaban :B
Pembahasan :
Bagian X pada sistem pencernaan tersebut adalah usus besar. Di usus besar terjadi penyerapan air dan
garam-garam mineral. Selanjutnya, sisa makanan dibusukkan oleh bakteri Escherichia coli.

15. Berikut ini beberapa ciri-ciri penyakit pada sistem pencernaan:


1) usus besar mengabsorbsi air secara berlebihan
2) feses menjadi kering dan keras
3) pengeluaran feses menjadi sulit

Ciri-ciri di atas merupakan ciri-ciri penyakit....


A. sembelit
B. wasir
C. ambeien
D. tifus

Kunci jawaban :A
Pembahasan :
Sembelit adalah kelainan dalam sistem pencernaan dengan ciri fesesnya keras. Fesesnya dapat keras
dikarenakan usus besar mengabsorbsi air secara berlebihan. Feses menjadi kering dan keras. Pengeluaran
feses menjadi sulit. Sembelit disebut juga kostipasi.

16. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!


1) Paru-paru mengembang
2) Rongga dada membesar
3) Tekanan udara di rongga dada mengecil
4) Diafragma kontraksi
5) Volume udara di rongga dada membesar
6) Udara luar masuk ke dalam paru-paru

Urutan proses inspirasi pada pernapasan perut adalah....


A. 4-5-2-6-3-1
B. 4-2-5-6-3-1
C. 4-2-5-3-6-1
D. 4-5-2-3-6-1

Kunci jawaban :C
Pembahasan :
Urutan proses inspirasi pada pernapasan perut adalah 4-2-5-3-6-1

17. Saat memasuki masa puber, seorang perempuan sudah mulai memproduksi sel telur dan seorang Iaki-laki
sudah mulai memproduksi sel spermatozoa. Ciri yang menandai telah diproduksinya sel telur dan sel
sperma dalam tabel berikut yang benar adalah....
Perempuan Laki-laki
A. suara menjadi melengking tumbuh jakun
B. pinggul membesar tumbuh kumis
C. mengalami menstruasi mengalami mimpi basah
D. tumbuh rambut di sekitar ketiak dan kemaluan dada terlihat bidang

Kunci jawaban :C
Pembahasan :
Pada masa puber seorang perempuan sudah mampu memproduksi sel telur. Sel telur dihasilkan oleh indung
telur (ovarium). Jika sel telur tidak dibuahi spermatozoa maka sel telur akan mati. Sel telur tersebut akan ke
luar rahim bersama dengan lapisan dinding rahim yang mengalami peluruhan. Hal ini ditandai dengan
adanya pendarahan yang keluar melalui lubang kemaluan. Peristiwa ini disebut menstruasi. Sementara itu,
laki-laki pada masa puber sudah mampu memproduksi sperma yang ditandai dengan mimpi basah.

18. Upaya menjaga kesehatan mata dapat dilakukan dengan cara mengonsumsi makanan yang kaya vitamin....
A. A
B. B
C. C
D. D

Kunci jawaban :A
Pembahasan :
Upaya menjaga kesehatan mata dapat dilakukan dengan cara mengonsumsi vitamin A. Selain dapat
menjaga kesehatan mata, vitamin A juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Vitamin A banyak terdapat
pada buah-buahan yang berwarna merah seperti wortel dan tomat. Mengonsumsi vitamin B baik untuk
mencegah penyakit beri-beri. Mengonsumsi vitamin C baik untuk menjaga kesehaian gusi dan gigi.
Mengonsumsi vitamin D baik untuk menjaga kesehatan tulang.

19. Perhatikan tabel berikut!


Kegiatan Perubahan wujud
1) Memanaskan gula merah. P. Membeku
2) Memanaskan air Q. Menguap
3) Meletakkan kamper di lemari R. Menyublim
4) Membuat agar-agar S. Mengembun
T. Mencair
Pasangan yang sesuai antara jenis kegiatan dengan perubahan wujud yang terjadi adalah....
A. 1-T, 2-Q, 3-R, dan 4-P
B. 1-T, 2-Q, 3-R, dan 4-T
C. 1-P, 2-S, 3-R, dan 4-Q
D. 1-P, 2-Q, 3-S, dan 4-R

Kunci jawaban :A
Pembahasan :
Gula merah adalah benda padat. Saat dipanaskan, gula merah meleleh. Peristiwa ini disebut dengan mencair
(1-T). Air merupakan benda cair. Saat dipanaskan terus-menerus, air akan menguap (2 - Q). Kamper
termasuk benda padat. Saat diletakkan di udara terbuka, kamper lama-kelamaan akan habis. Perubahan
padat menjadi gas disebut dengan menyublim (3-R). Agar-agar awalnya berupa larutan yang termasuk
benda cair. Setelah didiamkan beberapa waktu, larutan agar-agar berubah menjadi padat. Peristiwa ini
disebut membeku (4-P).

20. Saat berkendara menggunakan mobil pada cuaca hujan, kemungkinan besar yang terjadi pada kaca mobil
adalah terlihat....
A. semakin terang dan bening karena peristiwa perubahan wujud dari padat menjadi gas
B. semakin terang dan bening karena peristwa perubahan wujud dari cair menjadi padat
C. buram dan basah karena peristiwa peristiwa perubahan wujud dari cair ke gas
D. buram dan basah karena peristiwa perubahan wujud dari gas ke cair

Kunci jawaban :D
Pembahasan :
Peristiwa perubahan kaca jendela mcbil yang terlihat buram dan terasa basah saat hujan merupakan contoh
terjadinya pengembunan. Uap air yang ada di dalam mobil mengembun di kaca jendela karena suhu dingin
dari luar. Mengembun adalah peristiwa perubahan wujud gas menjadi cair.

21. Perhatikan tabel di bawah ini!


N0. Nama Benda Sifat Benda
1. Kayu Kuat. mudah dibentuk
2. Besi Kuat. tahan karat
3. Plastik Ringan, kedap air
4. Karet Tembus air, tahan api
Pasangan yang tepat antara benda dan sifatnya ditunjukkan dengan nomor….
A. 1 dan 4
B. 2 dan 3
C. 1 dan 3
D. 2 dan 4

Kunci jawaban : C
Pembahasan :
Sifat kayu: penghantar panas yang buruk, mudah dibentuk, kuat. Sifat plastik: ringan, mudah dibentuk,
kedap air, tidak berkarat.

22. Karet memiliki sifat elastis, tidak mudah patah, kedap air , dan tidak berkarat, maka karet
banyak digunakan sebagai bahan pembuat….
A. mebelair
B. ban kendaraan
C. peralatan elektronik
D. perabot rumah tangga

Kunci jawaban : B
Pembahasan :
karet bersifat lentur/ elastis, tidak mudah patah, dan tidak berkarat sehingga sangat baik sebagai bahan
pembuat ban kendaraan, bola, alas sepatu.

23. Perhatikan gambar berikut!

Jenis gaya utama yang digunakan dalam kegiatan pada gambar di atas adalah….
A. gaya pegas dan gaya otot
B. gaya pegas dan gaya gravitasi
C. gaya otot dan gaya gesek
D. gaya otot dan gaya gravitasi

Kunci jawaban : D
Pembahasan :
Pada gambar orang yang sedang melempar lembing, orang yang melempar lembing menggunakan gaya
otot, sedangkan lembing yang meluncur, pada ketinggian tertentu akan jatuh, hal ini disebabkan pengaruh
gaya gravitasi.

24. Contoh kegiatan dalam kehidupan sehari-hari yang memanfaatkan sifat gaya mengubah bentuk benda
adalah....
A. pembuatan keramik
B. melempar bola
C. mendorong meja
D. menangkap bola
Kunci jawaban : A
Pembahasan :
Pada pembuatan keramik, bahan baku keramik dikenai gaya sedemikian rupa sehingga keramik yang
terbentuk mempunyai bentuk seperti yang direncanakan.

25. Perhatikan gambar di bawah ini!

Perubahan energi yang terjadi saat peralatan pada gambar di atas difungsikan adalah….
A. energi listrik menjadi energi panas
B. energi panas menjadi energi gerak
C. energi kimia menjadi energi kalor
D. energi panas menjadi energi potensial

Kunci jawaban :C
Pembahasan :
Bahan bakar gas merupakan sumber energi kimia. Pada kompor gas akan terjadi perubahan energi kimia
menjadi kalor/ panas.

26. Perhatikan gambar alat-alat berikut!

Alat yang kalau difungsikan terjadi perubahan energi yang sama terdapat pada angka....
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 2) dan 4)

Kunci jawaban : D
Pembahasan :
pada gambar 2) dan 4) terjadi perubahan energi listrik menjadi energi cahaya/ bunyi

27. Dalam kehidupan sehari-hari kita mengenal kalender Masehi dan Hijriyah. Adapun yang
menjadi dasar dari perhitungan kalender Masehi atau Syamsiah adalah….
A. revolusi bumi
B. revolusi bulan
C. rotasi bumi
D. rotasi bulan

Kunci jawaban : A
Pembahasan :
Kalender Masehi atau Syamsiah dihitung berdasarkan revolusi bumi yaitu perputaran bumi mengelilingi
matahari. Satu kali revolusi bumi lamanya 365,25 hari.

28. Perhatikan gambar di bawah ini!

Magnet dapat dibuat dengan beberapa cara. Gambar di atas menunjukkan cara membuat
magnet melalui….
A. gosokan
B. induksi
C. langsung
D. elektromagnet

Kunci jawaban : D
Pembahasan :
Pembuatan magnet melalui elektromagnet adalah cara membuat magnet dengan mengaliri arus listrik
melalui lilitan kawat yang membungkus besi/baja yang dijadikan magnet.

29. Di bawah ini yang bukan merupakan ciri- ciri rangkaian seri adalah….
A. memiliki percabangan
B. tidak memiliki percabangan
C. disusun secara berurutan
D. jika satu lampu padam, lampu yang lain ikut padam.

Kunci jawaban : A
Pembahasan :
Ciri- ciri rangkaian seri adalah: tidak memiliki percabangan, hanya ada satu jalan arus, disusun secara
berurutan, jika satu lampu padam, maka lampu yang lain ikut padam.

30. Perhatikan gambar di bawah ini!

Apabila sumber cahaya diubah posisinya di atas huruf S, maka posisi bayang-bayang berada….
A. di atas huruf R
B. di samping huruf S
C. di bawah huruf P
D. di bawah huruf Q

Kunci jawaban : C
Pembahasan :
Letak bayang-bayang suatu benda akan selalu berlawanan arah dengan sumber cahaya. Apabila sumber
cahaya berasal dari atas, maka bayang-bayang akan di bawah, bila cahaya dari samping kanan, bayang-
bayang berada di samping kiri.
31. Dibawah ini yang termasuk sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah....
A. Air, tanah, dan tumbuhan
B. Besi, perunggu, dan hewan
C. Tembaga, timah dan karet
D. Logam, minyak bumi, dan batu bara

Kunci Jawaban : D
Pembahasan :
Logam, minyak bumi, dan batu bara termasuk sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui, karena
pengadaannya kembali sangat sulit dan memerlukan waktu jutaan tahun lamanya

32. Perhatikan gambar berikut!

Bagian alat di atas yang terbuat dari bahan isolator ditunjukkan oleh nomor....
A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 1 dan 3
D. 4 dan 5

Kunci Jawaban : C
Pembahasan :
Bahan isolator terdapat pada bagian no 1 dan 3 yaitu pada pegangan teko dan tutup teko yang biasanya
terbuat dari kayu atau karet supaya pengguna tidak kepanasan.

33. Gelas ibu pecah, beberapa saat setelah ibu menuangkan air panas ke dalam gelas tersebut. Peristiwa
pecahnya gelas ini terjadi karena....
A. penyusutan gelas berlangsung terlalu cepat
B. tekanan air panas terlalu besar
C. gelas menyerap panas terlalu besar
D. pemuaian pada gelas yang tidak merata

Kunci Jawaban : D
Pembahasan :
gelas pecah karena terjadi pemuaian yang tidak merata

34. Pada malam hari terjadi hembusan angin dari darat ke laut yang disebut angin darat. Angin darat
merupakan akibat dari peristiwa perpindahan kalor....
A. yang terjadi melalui aliran zat atau perpindahan zat perantaranya.
B. dengan cara memancar tanpa perantara.
C. secara merambat tidak disertai perpindahan zat perantara
D. dari satu tempat ke tempat yang memerlukan angin

Kunci Jawaban : A
Pembahasan :
Peristiwa angin darat terjadi karena pada malam hari suhu di atas permukaan laut lebih tinggi dibandingkan
suhu di darat. Akibatnya udara di atas permukaan laut memuai dan terjadi konveksi udara ke tempat yang
lebih tinggi. Kerapatan udara diatas permukaan laut turun, tekanan udara juga turun lebih rendah daripada
di darat, maka mengalirlah udara dari darat ke laut

35. Perhatikan gambar berikut ini!

Peristiwa yang terjadi pada tahapan yang ditunjukkan oleh angka 1 adalah ...
A. kondensasi
B. transpirasi
C. evaporasi
D. prespitasi

Kunci Jawaban : C
Pembahasan :
Pada angka 1 terjadi evaporasi yaitu penguapan air dari permukaan bumi ke atmosfir

B. URAIAN

Jawablah Pertanyaan di bawah ini!

36. Jelaskan akibat penggunaan pupuk buatan secara berlebihan pada eceng gondok di sungai!

37. Jelaskan 3 cara menjaga kesehatan organ reproduksi!

38. Jelaskan proses terbentuknya bayang-bayang pohon pada pagi hari!

39. Jelaskan dampak pengambilan atau penambangan pasir secara berlebihan!

40. Jelaskan 3 kegiatan manusia yang memberi dampak positif dalam mempengaruhi daur air!

KUNCI JAWABAN

36. Penggunaan pupuk buatan yang berlebihan akan terbawa ke sungai dan menyebabkan peristiwa
eutrofikasi di sungai. Populasi eceng gondok meledak sehingga menutupi permukaan sungai, tumbuhan
di dalam sungai tidak terkena sinar matahari, sehigga tidak dapat berfotosintesis . hal ini akan menurunkan
kadar O2 terlarut dan berakibat pada matinya hewan air karena kekurangan gas pernafasan

37. - Tidak menggunakan celana dalam yang ketat


- Menggunakan celana dalam yang menyerap keringat
- Menyiram organ kemaluan dengan menggunakan air bersih dan mengeringkannya
- Menyiram organ kemaluan dari depan ke belakang
- Mengeringkan organ reproduksi setelah dibersihkan

38. Cahaya matahari pada pagi hari berada di sebelah timur menyinari bumi terhalang oleh pohon atau benda
gelap lainnya sehingga terbentuklah bayang-bayang pohon di sebelah barat.

39. Dampak pengambilan pasir secara berlebihan adalah menyebabkan terjadinya penggerusan dasar sungai
dan tanggul sungai sehingga tanah di sekitar sungai mudah runtuh terkena aliran sungai, sungai menjadi
semakin dalam dan ekosistem sungai terganggu keseimbangannya

40. – Membuat biopori di halaman rumah


- Melakukan reboisasi hutan yang gundul dan penanaman pohon pada lahan kosong
- Tidak membangun pemukiman di lahan produktif
- Perencanaan pavingisasi dan betonisasi yang cermat dan tidak pada daerah resapan

Anda mungkin juga menyukai