Anda di halaman 1dari 3

BENTUK PERGELARAN

Pergelaran INDOOR (pergelaran yang diadakan di dalam ruangan)


Contoh :

a) Orkestra/ symphony adalah penyajian music secara lengkap (petik, gesek, tiup,
pukul), berasal dari Eropa, dan alat-alat musiknya bersifat internasional.

b) Musik keroncong adalah suatu jenis musik atau aliran musik yang lahir di Indonesia
yang dipengaruhi oleh musik barat (diatonis) sehingga bukan termasuk sebagai musik
tradisional melainkan salah satu jenis musik diatonis (world musik) yang banyak
berkembang pada saat ini. Adapun pada perkembangan selanjutnya akan berkolaborasi
dengan jenis musik tradisional.
Paduan suara adalah penyajian music vocal oleh sekelompok vokalis dengan satu
ataubeberapa suara yang dipimpin oleh seorang dirigent/konduktor.

c) Vokal Group adalah kumpulan orang bernyanyi bersama.

2) Pergelaran OUTDOOR (pergelaran yang diadakan di luar ruangan)


Contoh :

A. Band adalah sekelompok orang yang satu aliran musik yang mempunyai satu cita – cita
untuk berkarya dengan membentuk kelompok musik / band itu sendiri.
B. Dangdut adalah salah satu musik Indonesia yang sudah merakyat di wilayah Nusantara,
yang dipadu dari unsur musik Melayu, India, dan juga musik tradisional Indonesia.
Dinamakan Dangdut karena suara musik yang terdengar adalah suara ‘dang’ dan ‘dut’ dan
musik Dangdut lebih dikuasai oleh suara gendang dan suling.

C. Musik rock adalah salah satu genre dalam khasanah musik populer dunia yang biasanya
didominasi oleh vokal, gitar, drum, dan bas. banyak juga dengan penambahan instrumen
seperti keyboad, piano maupun synthesizer. Musik rock biasanya mempunyai beat yang
kuat dan didominasi oleh jenis-jenis gitar, baik elektrik maupun akustik.

Anda mungkin juga menyukai