Anda di halaman 1dari 3

Lampiran 8

SATUAN ACARA PENYULUHAN

(SAP)

Topik Penyuluhan : PHBS (Cuci Tangan)

Hari/Tanggal : Senin / 28 Mei 2018

Waktu : 1 Jam

Sasaran : Siswa siswi TK MADA

Penyuluh : Mahasiswa KKN STIKES TANA TORAJA.

I. TUJUAN UMUM : Setelah mendapat penyuluhan, siswa siswi TK memahami


tentang Mencuci Tangan Dengan benar.

II. TUJUAN KHUSUS : Setelah mendapat penyuluhan diharapkan siswa mampu :


1. Menjelaskan pengertian tentang mencuci tangan dengan benar
2. Menjelaskan tentang langkah-langkah mencuci tangan.
3. Mempraktekkan tentang cara mencuci tangan.
III. MATERI PENYULUHAN
A. Cuci Tangan
a) Pengertian
PHBS di Sekolah adalah sekumpulan perilaku yang dipraktikkan oleh
peserta didik, guru dan masyarakat lingkungan sekolah atas dasar kesadaran
sebagai hasil pembelajaran, sehingga secara mandiri mampu mencegah
penyakit, meningkatkan kesehatannya, serta berperan aktif dalam mewujudkan
lingkungan sehat.

CTPS (cuci tangan pakai sabun) merupakan kebiasaan yang


bermanfaat untuk membersihkan tangan dari kotoran dan membunuh kuman
penyebab penyakit yang merugikan kesehatan. Mencuci tangan yang baik
membutuhkan beberapa peralatan berikut: sabun antiseptik, air bersih, dan
handuk atau lap tangan bersih. Untuk hasil yang maksimal disarankan untuk
mencuci tangan selama 20-30 detik.

b) Langkah-langkah mencuci tangan:


1) Basahi tangan dengan air bersih yang mengalir
2) Gunakan sabun secukupnya
3) Usap-usap kedua telapak tangan
4) Usap – usap kedua punggung tangan
5) Gosok semua sela – sela jari
6) Gosok jari dan kuku tangan kanan ke telapak tangan kiri, lakukan
sebaliknya
7) Bersihkan ibu jari
8) Bersihkan pergelangan tangan
9) Bilas kedua tangan kita dengan air bersih
10) Keringkan tangan kita dengan menggunakan handuk atau lap tangan
11) Jangan lupa untuk mematikan kran air setelah mencuci tangan

Ada 5 waktu penting cuci tangan pakai sabun, diantaranya sebelum makan,
sesudah buang air besar, sebelum memegang bayi, sesudah menceboki anak, dan
sebelum menyiapkan makanan. Kebiasaan CTPS yang bersih dan teratur dapat
menjauhkan kita dari bakteri dan kuman penyebab penyakit yang ikut masuk ke
dalam tubuh melalui makanan, misalnya diare.
IV. KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR
NO FASE WAKTU KEGIATAN KEGIATAN METODE
PENYULUHAN PESERTA

1. Pendahuluan 5 menit - Memberi salam - Menjawab Ceramah


- Menyebutkan salam
tujuan - Mendengarkan

2. Penyajian 20 menit - Menjelaskan Ceramah


materi materi - Mendengarkan
dan
memperhatikan
/ menyimak

3. 35 menit - Memberikan Tanya


Penutup kesempatan - Bertanya jawab
untuk bertanya - Mendengarkan
- Menjawab - Menjawab
pertanyaan - Mendengarkan
- Mempraktekka
n cara mencuci
tangan.
- Evaluasi

Anda mungkin juga menyukai