Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KABUPATEN CIANJUR

PUSKESMAS CIJEDIL
Alamat : Jl. Raya Cianjur Cipanas KM 7 Desa Cijedil Kec. Cugenang – Cianjur 43252
Email : pkmcijedil.blud@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS CIJEDIL
NOMOR : SK/A/PKM.02302/…../III/2017

TENTANG
KEBIJAKAN MUTU PUSKESMAS CIJEDIL

KEPALA PUSKESMAS CIJEDIL

Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan mutu manajemen dan kinerja puskesmas


maka perlu di tetapkannya kebijakan mutu;
b. bahwa untuk melaksanakan maksud tersebut point a, perlu ditetapkan
keputusan Kepala Puskesmas Cijedil;

Mengingat : 1. Undang – undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 Tentang


Kesehatan;
2. Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 46 Tahun 2015 tentang
Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktik Mandiri
Dokter dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
3. Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 44 Tahun 2016 Tentang
Pedoman Manajemen Puskesmas;
4. Peraturan Bupati Cianjur Nomor 46 Tahuun 2011 tentang Tugas
pokok, Fungsi, Uraian Tugas Jabatatan dan tata kerja organisasi dan
tata kerja organisasi Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS CIJEDIL TENTANG


KEBIJAKAN MUTU DI PUSKESMAS CIJEDIL.

Kesatu : Kebijakan Mutu puskesmas sebagai berikut :

1. Berorientasi pada kepuasan pelanggan.


2. Memberikan pelayanan yang berkualitas dan profesional.
3. Mengadakan perbaikan dan peningkatan mutu pelayanan secara
kontinyu dan berkesinambungan.
4. Mematuhi peraturan dan standar yang berlaku.
5. Menetapkan sasaran mutu dan mengevaluasi hasil pencapaian.

Kedua : Segala biaya yang ditimbulkan oleh keputusan ini akan dibebankan pada
anggaran puskesmas.
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apa bila
ternyata kemudian hari terdapat perubahan, maka surat keputusan ini
akan ditinjau kembali.

Ditetapkan di : Cianjur
pada tanggal : 20 Maret 2017
KEPALA PUSKESMAS CIJEDIL,

AJUD MAULANA

Anda mungkin juga menyukai