Anda di halaman 1dari 6

ANTAN - TIMUR

KALIM

ruh
ui - rahayu

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

SKPD : Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perumahan Rakyat


Provinsi Kalimantan Timur

NAMA KPA : H. Irhamsyah, ST, MT

NAMA KEGIATAN : Pembangunan Prasarana Air Baku, Pengendali Banjir


dan Pengaman Pantai
NAMA PEKERJAAN : Pengendalian Banjir Sistem Loa Janan dan Rapak Dalam
Kota Samarinda

TAHUN ANGGARAN 2019


KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)
PEKERJAAN : Pengendalian Banjir Sistem Loa Janan dan Rapak Dalam
Kota Samarinda

1. LATAR BELAKANG Mengantisipasi pesatnya perkembangan wilayah yang


mengalami perubahan jenjang/status dalam hal
pembukaan lahan untuk kawasan permukiman,
perkebunan, pertambangan, perniagaan dan industri, maka
konsekuensi logis adanya perkembangan tersebut adalah
pengaruh secara hidrologis terhadap tata guna lahan,
pengisian air tanah dan limpasan banjir. Banjir yang
terjadi pada lokasi rawan banjir merupakan pengaruh dari
hal-hal tersebut. Untuk mengatasinya diperlukan kajian
perilaku hidrologis yang berdampak pada iklim sehingga
dapat direncanakan sistem pengendalian banjir, baik
berupa perencanaan umum dan sektoral maupun
rehabilitasi sistem yang telah ada.
Berdasarkan hal tersebut diatas maka pada tahun anggaran
2019, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur melalui
Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perumahan
Rakyat bermaksud melakukan Konstruksi Bangunan
Pengendali Banjir guna mewujudkan dan merealisasikan
penanganan terpadu terhadap permasalahan banjir agar
pemanfaatan dan pendayagunaan sumber daya air di
wilayah Kota Samarinda dapat berlangsung serasi dan
optimal, sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan daya
dukung lingkungan.

2. MAKSUD DAN a. Maksud dari pelaksanaan pekerjaan ini adalah


TUJUAN mendapatkan bangunan pengendali banjir yang efektif
dalam menanggulangi terjadinya banjir serta mengurangi
kerugian yang diakibatkannya.

b. Tujuan
Tujuan Pengendalian Banjir Sistem Loa Janan dan
Rapak Dalam adalah mengendalikan banjir dengan
bangunan berupa Kolam Retensi, Perkuatan Tebing,
Normalisasi Sungai, dan Pembuatan Saluran Drainase.
3. TARGET/SASARAN Terbangunnya bangunan pengendali banjir berupa Kolam
retensi, Perkuatan Tebing, Normalisasi Sungai, dan
Pembuatan Saluran Drainase, sehingga dapat memberi
hasil/manfaat guna mewujudkan dan merealisasikan
penanganan terpadu terhadap permasalahan banjir.

4. NAMA ORGANISASI Nama organisasi yang menyelenggarakan/melaksanakan


PENGADAAN pengadaan pekerjaan konstruksi
BARANG/JASA  SKPD : Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan
Perumahan Rakyat Provinsi Kalimantan Timur,
 Alamat : Jl. Tengkawang No. 1 Samarinda
 KPA : H. Irhamsyah, ST, MT

5. SUMBER DANA a. Sumber dana yang diperlukan untuk membiayai


DAN PERKIRAAN pengadaan pekerjaan konstruksi : APBD Provinsi
BIAYA Kalimantan Timur Tahun Anggaran 2019, melalui DPA
SKPD DPUPR Provinsi Kalimantan Timur.
b. Total perkiraan biaya yang diperlukan : Pagu Dana
sebesar Rp. 4.566.003.000,- (Empat Milyar Lima Ratus
Enam Puluh Enam Juta Tiga Ribu Rupiah)

6. RUANG LINGKUP, a. Ruang lingkup/batasan lingkup pengadaan pekerjaan


LOKASI konstruksi :
PEKERJAAN,
Kolam Retensi, Perkuatan Tebing, Normalisasi Sungai,
FASILITAS
PENUNJANG dan Pembuatan Saluran Drainase
b. Lokasi pengadaan pekerjaan konstruksi/pekerjaan
konstruksi yang akan dilaksanakan : Kecamatan
Samarinda Seberang, Kota Samarinda
c. Fasilitas penunjang yang disediakan oleh PA/KPA/PPK :
Tidak ada
7. JANGKA WAKTU Jangka waktu pelaksanaan pengadaan pekerjaan konstruksi
PELAKSANAAN 180 (Seratus Delapan Puluh) hari kalender, terhitung sejak
SPMK (tidak termasuk waktu yang diperlukan untuk
pemeliharaan pekerjaan konstruksi)

8. TENAGA AHLI Tenaga ahli yang diperlukan untuk melaksanakan pengadaan


pekerjaan konstruksi :
a. Kepala Proyek dan Pelaksana Lapangan
Satu Orang Minimal Pendidikan Diploma 3 (D3)
Teknik Sipil, berpengalaman pada pekerjaan
Sumber Daya Air minimal 5 (lima) tahun, dibuktikan
dengan Ijasah dan SKT Pelaksana Bangunan
Irigasi/Pelaksana Saluran Irigasi dari
lembaga/asosiasi yang berkompeten dan masih
berlaku sesuai keahliannya;
b. Juru Ukur
Satu Orang Minimal Pendidikan STM/SMK survey
pemeteaan berpengalaman pada pekerjaan survey
dan pemetaan proyek minimal 3 (tiga) tahun,
dibuktikan dengan Ijasah dan SKT Juru
Ukur/Teknisi Survey Pemetaan dari
lembaga/asosiasi yang berkompeten dan masih
berlaku sesuai keahliannya ;
c. Juru Gambar
Satu Orang Minimal Pendidikan STM/SMK
Bangunan berpengalaman pada pekerjaan gambar
dan desain proyek minimal 3 (tiga) tahun, dibuktikan
dengan Ijasah dan SKT Juru Gambar/Draftman-Sipil
dari lembaga/asosiasi yang berkompeten dan masih
berlaku sesuai keahliannya ;
d. Mekanik
Satu Orang Minimal Pendidikan STM/SMK Mesin
berpengalaman pada pekerjaan mekanik alat berat
minimal 3 (tiga) tahun, dibuktikan dengan Ijasah dan
SKT Mekanik Alat-alat berat dari lembaga/asosiasi
yang berkompeten dan masih berlaku sesuai
keahliannya;

e. Petugas K3
Satu Orang Minimal Pendidikan STM/SMK/SLTA
berpengalaman pada pekerjaan K3 minimal 3 (tiga)
tahun, dibuktikan dengan Ijasah dan sertifikat
pelatihan K3

f. Administrasi dan Keuangan


Satu Orang Minimal Pendidikan Diploma 3 (D3)
Ekonomi berpengalaman pada pekerjaan
Administrasi dan Keuangan Proyek minimal 3 (tiga)
tahun dan dibuktikan dengan ijasah;

g. Logistik
Satu Orang Minimal Pendidikan STM/SMK/SLTA
berpengalaman pada pekerjaan Logistik proyek
minimal 3 (tiga) tahun, dibuktikan dengan Ijasah.

9. PERALATAN Jumlah Kapasitas


No. Kebutuhan Alat
Alat
1 Excavator 1 0.80 M3
2 Dump Truck 2 4 M3
3 Concrete Mixer 1 300 Liter
4 Concrete Vibrator 1 5,5 HP
5 Stamper 1 6 HP
6 Water Tank Truck 1 4.000 Liter

10. KELUARAN/PRODUK Keluaran/produk yang dihasilkan dari pelaksanaan


YANG DIHASILKAN pengadaan pekerjaan konstruksi :

a. Konstruksi fisik yang sesuai dengan dokumen untuk


pelaksanaan konstruksi, yaitu terbangunnya Kolam
Retensi, Perkuatan Tebing, Normalisasi Sungai, dan
Pembuatan Saluran Drainase

b. Dokumen hasil pelaksanaan konstruksi, meliputi :


1. Gambar-gambar yang sesuai dengan pelaksanaan
(as build drawings).
2. Kontrak kerja pelaksanaan konstruksi fisik dengan
pelaksana konstruksi, beserta segala
perubahan/addendumnya.
3. Laporan harian, mingguan, bulanan yang dibuat
selama pelaksanaan konstruksi fisik oleh
pelaksana konstruksi.
4. Berita acara perubahan pekerjaan, pekerjaan
tambah/kurang, serah terima I dan II, pemeriksaan
pekerjaan, dan berita acara lain yang berkaitan
dengan pelaksanaan konstruksi fisik.
5. Foto-foto dokumentasi yang diambil pada setiap
tahapan kemajuan pelaksanaan konstruksi fisik.

11. SPESIFIKASI Spesifikasi teknis pekerjaan konstruksi , meliputi :


TEKNIS PEKERJAAN  Ketentuan penggunaan bahan/material yang diperlukan;
KONSTRUKSI  Ketentuan penggunaan peralatan yang diperlukan ;
 Ketentuan penggunaan tenaga kerja;
 Metode kerja/ prosedur pelaksanaan pekerjaan;
 Ketentuan gambar kerja;
 Ketentuan perhitungan prestasi pekerjaan untuk
pembayaran;
 Ketentuan pembuatan laporan dan dokumentasi;
 Ketentuan mengenai penerapan manajemen K3 konstruksi
(Keselamatan dan kesehatan kerja);
 Dll yang diperlukan.

Anda mungkin juga menyukai