Anda di halaman 1dari 29

Contents

BAB I.......................................................................................................................................................................2
PENDAHULUAN...................................................................................................................................................2
1.1 LATAR BELAKANG.............................................................................................................................2
1.2 RUMUSAN MASALAH.......................................................................................................................2
1.3 TUJUAN.................................................................................................................................................3
1.3.1 Tujuan Umum................................................................................................................................3
1.3.2 Tujuan Khusus...............................................................................................................................3
BAB II......................................................................................................................................................................4
TINJAUAN TEORI.................................................................................................................................................4
2.1 PENGERTIAN.......................................................................................................................................4
2.2 PREVALENSI........................................................................................................................................4
2.3 ETIOLOGI.............................................................................................................................................4
2.4 MANIFESTASI KLINIS........................................................................................................................5
2.5 KLASIFIKASI.......................................................................................................................................6
2.6 PATOFISIOLOGI...................................................................................................................................7
2.7 KOMPLIKASI.......................................................................................................................................7
2.8 PEMERIKSAAN PENUNJANG...........................................................................................................8
2.9 PENATALAKSANAAN........................................................................................................................9
2.10 ASUHAN KEPERAWATAN...............................................................................................................13
2.10.1. PENGKAJIAN............................................................................................................................13
2.11 DIAGNOSA KEPERAWATAN DAN INTERVENSI..........................................................................14
2.12 EVALUASI...........................................................................................................................................20
BAB III..................................................................................................................................................................21
KASUS SINDROM KOMPARTEMEN................................................................................................................21
1.1 Identitas................................................................................................................................................21
1.2 Anamnesis (14 Maret 2011, autoanamesis)..........................................................................................22
1.3 Pemeriksaan Fisik (14 Maret 2011)......................................................................................................22
1.4 Status Lokasi........................................................................................................................................24
1.5 Usulan PemeriksaanPenunjang (14 Maret 2011)................................................................................25
1.6 Diagnosis..............................................................................................................................................25
1.7 Penata Laksanaan.................................................................................................................................25
1.8 Pronogsis..............................................................................................................................................25
BAB IV..................................................................................................................................................................26
PENANGANAN KEGAWATDARURATAN.......................................................................................................26
BAB V....................................................................................................................................................................27
PENUTUP..............................................................................................................................................................27
5.1. KESIMPULAN....................................................................................................................................27
5.2. SARAN................................................................................................................................................27
DAFTAR PUSTAKA.............................................................................................................................................29
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Sindroma kompartemen adalah suatu kondisi dimana terjadi peningkatan
tekanan intertisial di dalam ruangan yang terbatas, yaitu di dalam kompartemen
osteofisial yang tertutup. Peningkatan tekanan intra kompartemen akan
mengakibatkan berkurangnya perfusi jaringan dan tekanan oksigen jaringan, sehingga
terjadi gangguan sirkulasi dan fungsi jaringan di dalam ruangan tersebut. Ruangan
tersebut berisi otot, saraf dan pembuluh darah yang dibungkus oleh tulang dan fascia
serta otot-otot individual yang dibungkus oleh epimisium. Ditandai dengan nyeri yang
hebat, parestesi, paresis, pucat, disertai denyut nadi yang hilang. Secara anatomi
sebagian besar kompartemen terletak di anggota gerak. Paling sering disebabkan oleh
trauma, terutama mengenai daerah tungkai bawah dan tungkai atas. Sindroma
Kompartemen dapat di klasifikasikan berdasarkan etiologinya yaitu penurunan
volume kompartemen dan peningkatan tekanan struktur kompartemen serta lamanya
gejala yaitu akut dan kronik. Penyebab umum terjadinya sindroma kompartemen akut
adalah fraktur, trauma jaringan lunak, kerusakan pada arteri dan luka bakar.
Sedangkan sindroma kompartemen kronik biasa terjadi akibat melakukan aktivitas
yang berulang-ulang, misalnya pelari jarak jauh, pemain basket, pemain sepak bola
dan militer.

1.2 RUMUSAN MASALAH


1. Apa yang dimaksud dengan sindroma kompartemen?
2. Bagaimana kasus sindroma kompartemen di dunia khususnya di
indonesia?
3. Apa penyebab munculnya sindrom kompartemen?
4. Bagaimana manifestasi klinis dari sindrom kompartemen?
5. Bagaimana patofisiologi dari sindrom kompartemen?
6. Bagaimana penatalaksanaan untuk penyakit sindrome kompartemen?
7. Apa saja pemeriksaan diagnostik untuk mendeteksi sindrom
kompartemen?
8. Bagaimana asuhan keperawatan yang akan diberikan pada penderita
sindrome kompartemen?

2
1.3 TUJUAN

1.3.1 Tujuan Umum


Tujuan pembuatan makalah ini adalah untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem
Muskulokeletal 2 dan untuk menambah wawasan para pembaca tentang penyakit
sindrome kompartemen.

1.3.2 Tujuan Khusus


a. Untuk mengetahui definisi dari sindrome kompartemen.
b. Untuk mengetahui bagaimana prevalensi dari kasus sindrome kompartemen.
c. Untuk mengetahui etiologi dari sindrome kompartemen.
d. Untuk mengetahui bagaimana tanda dan gejala dari sindrome kompartemen.
e. Untuk mengetahui patofisiologi dari sindrome kompartemen.
f. Untuk mengetahui bagaimana penatalaksanaan yang tepat untuk kasus sindrome
kompartemen.
g. Untuk mengetahui pemeriksaan diagnostik yang digunakan untuk kasus sindrome
kompartemen.
h. Untuk mengetahui bagaimana pemberian asuhan keperawatan pada pasien
penderita sindrome kompartemen.

3
BAB II

TINJAUAN TEORI

2.1 PENGERTIAN
Sindrom kompartemen adalah kondisi yang menyakitkan yang terjadi saat
tekanan di dalam otot membangun ke tingkat yang berbahaya. Tekanan ini bisa
menurunkan aliran darah, yang mencegah nutrisi dan oksigen mencapai sel saraf
dan otot.
Sindrom Kompartemen merupakan suatu kondisi yang bisa mengakibatkan
kecacatan hingga mengancam jiwa akibat terjadi peningkatan tekanan interstitial
dalam sebuah ruangan terbatas yakni kompartemen osteofasia yang tertutup.
Sebagian besar terjadi pada daerah lengan bawah dan kaki. Sehingga
mengakibatkan berkurangnya perfusi jaringan dan tekanan oksigen jaringan.
(ENA,2000:533)

2.2 PREVALENSI
Di Amerika, ektremitas bawah distal anterior adalah yang paling banyak
dipelajari untuk sindrom kompartemen. Dianggap sebagai yang kedua paling sering
untuk trauma sekitar 2-12%. Dari penelitian McQueen (2000), sindrom
kompartemen lebih sering didiagnosa pada pria dari pada wanita, tapi hal ini
memiliki bias, dimana pria lebih sering mengalami luka trauma. McQueen
memeriksa 164 pasien yang didiagnosis sindrom kompartemen, 69% berhubungan
dengan fraktur dan sebagian adalah fraktur tibia. Ellis pada tahun 1958 melaporkan
bahwa 2 % iskemi. kontraktur terjadi pada fraktur tibia. Detmer dkk melaporkan
bahwa sindrom kompartemen bilateral terjadi pada 82% pasien yang menderita
sindrom kompartemen kronis. Sindrom kompartemen akut sering terjadi akibat
trauma, terutama di daerah tungkai bawah dan tungkai atas. Pada tahun 1981,
Delee dan Stiehl menemukan bahwa 6 % pasien dengan fraktur tibia terbuka
berkembang menjadi sindrom kompartemen, sedangkan 1,2 % fraktur tibia
tertutup.

2.3 ETIOLOGI
Terdapat berbagai penyebab dapat meningkatkan tekanan jaringan lokal yang
kemudian memicu timbulnya sindrom kompartemen, yaitu antara lain:

4
1. Penurunan volume kompartemen
Kondisi ini disebabkan oleh:
a. Penutupan defek fascia
b. Traksi internal berlebihan pada fraktur ekstremitas
2. Peningkatan tekanan eksternal
a. Balutan yang terlalu ketat
b. Berbaring di atas lengan
c. Gips
3. Peningkatan tekanan pada struktur komparteman
Beberapa hal yang bisa menyebabkan kondisi ini antara lain:
a. Pendarahan atau Trauma vaskuler
b. Peningkatan permeabilitas kapiler
c. Penggunaan otot yang berlebihan
d. Luka bakar
e. Operasi
f. Gigitan ular
g. Obstruksi vena

Sejauh ini penyebab sindroma kompartemen yang paling sering adalah


cedera, dimana 45 % kasus terjadi akibat fraktur, dan 80% darinya terjadi di
anggota gerak bawah.

2.4 MANIFESTASI KLINIS


1. Pain (nyeri) : nyeri yang hebat saat peregangan pasif pada otot-otot yang
terkena, ketika ada trauma langsung. Nyeri merupakan gejala dini yang
paling penting. Terutama jika munculnya nyeri tidak sebanding dengan
keadaan klinik (pada anak-anak tampak semakin gelisah atau memerlukan
analgesia lebih banyak dari biasanya). Otot yang tegang pada
kompartemen merupakan gejala yang spesifik dan sering.
2. Pallor (pucat), diakibatkan oleh menurunnya perfusi ke daereah tersebut.
3. Pulselesness (berkurang atau hilangnya denyut nadi )
4. Parestesia (rasa kesemutan)
5. Paralysis : Merupakan tanda lambat akibat menurunnya sensasi saraf yang
berlanjut dengan hilangnya fungsi bagian yang terkena kompartemen
drom.

5
anggota gerak bawah.

2.5 KLASIFIKASI
Berikut merupakan klasifikasi sindrom kompartemen berdasar penyebabnya :
1. Sindrom kompartemen Intrinsik : merupakan sindrom kompartemen yang berasal
dari dalam tubuh,seperti : pendarahan,fraktur.
2. Sindrom kompartemen ekstrinsik : merupakan sindrome kompartemen yang
berasal dari luar tubuh : gift, penekanan lengan terlalu lama.
3. Sindrom kompartemen akut
Sindrom kompartemen akut biasanya berkembang setelah mengalami luka parah,
seperti kecelakaan mobil atau patah tulang. Jarang, ia berkembang setelah cedera
yang relatif kecil.
Kondisi yang mungkin timbul pada sindrom kompartemen akut meliputi:
1. Sebuah fraktur.
2. Otot yang memar parah. Jenis cedera ini bisa terjadi saat sepeda motor jatuh di
kaki pengendara, atau pemain sepak bola dipukul di kaki dengan helm pemain
lain.
3. Terbangun kembali aliran darah setelah diblokir sirkulasi. Hal ini bisa terjadi
setelah seorang dokter bedah memperbaiki pembuluh darah yang rusak yang
telah diblokir selama beberapa jam. Sebuah pembuluh darah juga bisa
tersumbat saat tidur. Berbaring terlalu lama di posisi yang menghalangi
pembuluh darah, lalu bergerak atau bangun dapat menyebabkan kondisi ini.
Sebagian besar orang sehat secara alami akan bergerak saat darah mengalir ke
anggota badan yang tersumbat saat tidur. Perkembangan sindrom kompartemen
dengan cara ini biasanya terjadi pada orang-orang yang mengalami gangguan
neurologis. Hal ini bisa terjadi setelah keracunan parah dengan alkohol atau
obat lain.
4. Crush luka.
5. Penggunaan steroid anabolik. Mengambil steroid adalah faktor yang mungkin
terjadi pada sindrom kompartemen.
6. Membungkus perban. Pemain dan perban yang ketat dapat menyebabkan
sindrom kompartemen. Jika gejala sindrom kompartemen berkembang,
lepaskan atau lepaskan perban yang menyempit. Jika Anda memiliki pemain,
segera hubungi dokter Anda.

6
2.6 PATOFISIOLOGI
Patofisiologi sindrom kompartemen melibatkan hemostasis jaringan lokal normal
yang menyebabkan peningkatan tekanan jaringan, penurunan aliran darah kapiler,
dan nekrosis jaringan lokal yang disebabkan hipoksia. Tanpa memperhatikan
penyebabnya, peningkatan tekanan jaringan menyebabkan obstruksi vena dalam
ruang yang tertutup. Peningkatan tekanan terus meningkat hingga tekanan
arteriolar intramuskuler bawah meninggi. Pada titik ini, tidak ada lagi darah yang
akan masuk ke kapiler, menyebabkan kebocoran ke dalam kompartemen, sehingga
tekanan (pressure) dalam kompartemen makin meningkat. Penekanan saraf perifer
disekitarnya akan menimbulkan nyeri hebat. Metsen menpelihatkan bahwa bila
terjadi peningkatan intrakompartemen, tekanan vena meningkat. Setelah itu, aliran
darah melalui kapiler akan berhenti. Dalam keadaan ini penghantaran oksigen juga
akan terhenti, Sehingga terjadi hipoksia jaringan (pale). Jika hal ini terus berlanjut,
maka terjadi iskemia otot dan nervus, yang akan menyebabkan kerusakan
ireversibel komponen tersebut.

2.7 KOMPLIKASI
Komplikasi terjadi akibat trauma permanen yang mengenai otot dan syaraf yang
dapat mengurangi fungsinya. Apabila sindrom kompartemen lebih dari 8 jam dapat
mengakibatkan nekrosis dari syaraf dan otot dalam kompartemen. Syaraf dapat
beregenerasi sedangkan otot tidak sehingga jika terjadi infark tidak dapat pulih
kembali dan digantikan dengan jaringan fibrosa yang tidak elastis yaitu kontraktur
iskemik Volkmann, yaitu kelanjutan dari sindrom kompartemen akut yang tidak
mendapat terapi selama lebih dari beberapa minggu atau bulan. Kira-kira 1-10%
dari semua kasus sindrom kompartemen berkembang menjadi kontraktur
volkmann. Kontraktur volkamann Iskemia berat yang berlangsung selama 6-8 jam
dapat menyebabkan kematian otot dan nervus, yang kemudian menyebabkan
terjadinya kontraktur Volkmann. Kontraktur Volkmann adalah deformitas pada
tangan, jari, dan pergelangan tangan karena adanya trauma pada lengan bawah.
Disebabkan oleh iskemia yang biasanya disebabkan oleh peningkatan tekanan
(sindrom kompartemen). Trauma vaskuler menyebabkan infark otot dan kematian
serat otot, kemudian otot digantikan oleh jaringan ikat. Sedangkan komplikasi
sistemik yang dapat timbul dari sindroma kompartemen meliputi gagal ginjal akut,
sepsis dan acute respiratory distress syndrome (ARDS) yang fatal jika terjadi sepsis
kegagalan organ secara multi sistem.

7
Sindrom kompartemen jika tidak mendapatkan penanganan dengan segera, akan
menimbulkan berbagai komplikasi antara lain:
a. Nekrosis pada syaraf dan otot dalam kompartemen
b. Kontraktur volkman, merupakan kerusakan otot yang disebabkan oleh
c. terlambatnya penanganan sindrom kompartemen sehingga timbul deformitas
pada tangan, jari, dan pergelangan tangan karena adanya trauma pada lengan
bawa.
d. Trauma vascular
e. Gagal ginjal akut
f. Sepsis
g. Acute respiratory distress syndrome (ARDS)

2.8 PEMERIKSAAN PENUNJANG


a) Laboratorium :
1. Comprehensive metabolic panel (CMP)
Sekelompok tes darah yang memberikan gambaran keseluruhan keseimbangan
kimia tubuh dan metabolisme. Metabolisme mengacu pada semua proses fisik dan
kimia dalam tubuh yang menggunakan energi.
2. Complete blood cell count (CBC)
Pemeriksaan komponen darah secara lengkap yakni kadar : Hemoglobin,
Hematokrit, Leukosit (White Blood Cell / WBC), Trombosit (platelet), Eritrosit
(Red Blood Cell / RBC), Indeks Eritrosit (MCV, MCH, MCHC), Laju Endap
Darah atau Erithrocyte Sedimentation Rate (ESR), Hitung Jenis Leukosit (Diff
Count), Platelet Disribution Width (PDW), Red Cell Distribution Width (RDW).
3. Amylase and lipase assessment
4. Prothrombin time (PT), activated partial thromboplastin time (aPTT) bila pasien
diberi heparin
5. Cardiac marker test (tes penanda jantung)
6. Urinalisis and urine drug screen
7. Pengukuran level serum laktat
8. Arterial blood gas (ABG): cara cepat untuk mengukur deficit pH, laktat dan basa.
9. Kreatinin fosfokinase dan urin myoglobin
10. Serum myoglobin
11. Toksikologi urin : dapat membantu menentukan penyebab, tetapi tidak membantu
dalam menentukan terapi pasiennya.

8
12. Urin awal : bila ditemukan myoglobin pada urin, hal ini dapat mengarah ke
diagnosis rhabdomyolisis.
b) Imaging
1) Rontgen : pada ekstremitas yang terkena.
2) USG: USG membantu untuk mengevaluasi aliran arteri dalam memvisualisasi
Deep Vein Thrombosis (DVT).

2.9 PENATALAKSANAAN
Tujuan dari penanganan sindrom kompartemen adalah mengurangi defisit fungsi
neurologis dengan lebih dulu mengembalikan aliran darah lokal, melalui bedah
dekompresi. Walaupun fasciotomi disepakati sebagai terapi yang terbaik, namun
beberapa hal, seperti timing, masih diperdebatkan. Semua ahli bedah setuju bahwa
adanya disfungsi neuromuskular adalah indikasi mutlak untuk melakukan
fasciotomi.
a) Terapi
1. Terapi Medikal/ Non bedah
Pemilihan terapi ini adalah jika diagnosa kompartemen masih dalam bentuk dugaan
sementara. Berbagai bentuk terapi ini meliputi:
a. Menempatkan kaki setinggi jantung, untuk mempertahankan ketinggian
kompartemen yang minimal, elevasi dihindari karena dapat menurunkan aliran
darah dan akan lebih memperberat iskemi.
b. Pada kasus penurunan ukuran kompartemen, gips harus di buka dan
pembalut kontriksi dilepas.
c. Pada kasus gigitan ular berbisa, pemberian anti racun dapat menghambat
perkembangan sindroma kompartemen
d. Mengoreksi hipoperfusi dengan cairan kristaloid dan produk darah
e. Pada peningkatan isi kompartemen, diuretik dan pemakainan manitol dapat
mengurangi tekanan kompartemen. Manitol mereduksi edema seluler, dengan
memproduksi kembali energi seluler yang normal dan mereduksi sel otot yang
nekrosis melalui kemampuan dari radikal bebas.
2. Terapi Bedah
Fasciotomi dilakukan jika tekanan intrakompartemen mencapai > 30 mmHg.
Tujuan dilakukan tindakan ini adalah menurunkan tekanan dengan memperbaiki
perfusi otot.
Jika tekanannya < 30 mm Hg maka tungkai cukup diobservasi dengan cermat dan
diperiksa lagi pada jam-jam berikutnya. Kalau keadaan tungkai membaik, evaluasi
terus dilakukan hingga fase berbahaya terlewati. Akan tetapi jika memburuk maka

9
segera lakukan fasciotomi. Keberhasilan dekompresi untuk perbaikan perfusi
adalah 6 jam. Terdapat dua teknik dalam fasciotomi yaitu teknik insisi tunggal dan
insisi ganda. Insisi ganda pada tungkai bawah paling sering digunakan karena
lebih aman dan lebih efektif, sedangkan insisi tunggal membutuhkan diseksi yang
lebih luas dan resiko kerusakan arteri dan vena peroneal. Pada tungkai bawah
fasciotomi dapat berarti membuka keempat kompartemen, kalau perlu dengan
mengeksisi satu segmen fibula. Luka harus dibiarkan terbuka, kalau terdapat
nekrosis otot dapat dilakukan debridemen jika jaringan sehat luka dapat dijahit
(tanpa regangan ) atau dilakukan pencangkokan kulit.

Indikasi untuk melakukan operasi dekompresi, antara lain :


a. Adanya tanda - tanda sindrom kompartemen seperti nyeri hebat.
b. Gambaran klinik yang meragukan dengan resiko tinggi ( pasien koma, pasien
dengan
c. Masalah psikiatrik dan dibawah pengaruh narkoba ), dengan tekanan jaringan
> 30 mmHg pada pasien yang diharapkan memiliki tekanan jaringan yang
normal.

Bila ada indikasi operasi dekompresi harus segera dilakukan karena penundaan
akan meningkatkan kemungkinan kerusakan jaringan intrakompartemen
sebagaimana terjadinya komplikasi. Waktu adalah inti dari diagnosis dan terapi
sindrom kompartemen.

Kerusakan nervus permanen mulai setelah 6 jam terjadinya hipertensi


intrakompartemen. Jika dicurigai adanya sindrom kompartemen, pengukuran dan
konsultasi yang diperlukan harus segera dilakukan secepatnya.

Beberapa teknik telah diterapkan untuk operasi dekompresi untuk semua sindrom
kompartemen akut. Prosedur ini dilakukan tanpa torniket untuk mencegah
terjadinya periode iskemia yang berkepanjangan dan operator juga dapat
memperkirakan derajat dari sirkulasi lokal yang akan didekompresi. Setiap yang
berpotensi mambatasi ruang termasuk kulit dibuka di sepanjang daerah
kompartemen, semua kelompok otot harus lunak pada palpasi setelah prosedur
selesai. Debridemen otot harus seminimal mungkin selama operasi dekompresi
kecuali terdapat otot yang telah nekrosis.
a. Fasciotomi untuk sindrom kompartemen
akut : Teknik Tarlow

10
Incisi lateral dibuat mulai dari distal garis intertrocanterik sampai ke
epikondilus lateral. Dieksisi subkutaneus digunakan untuk mengekspos daerah
iliotibial dan dibuat insisi lurus sejajar dengan insisi kulit sepanjang fascia
iliotibial. Perlahan - lahan dibuka sampai vastus lateralis dan septum
intermuskular terlihat, perdarahan ditangani bila ada. Insisi 1 - 5 cm dibuat
pada septum intermuskular lateral perpanjangan ke proksimal dan distal.
Setelah kompartemen anterior dan posterior terbuka, tekanan kompartemen
medial diukur. Jika meningkat dibuat insisi setengah medial untuk

membebaskan kompartemen adductor.

1) Facsiotomi kompartemen tungkai bawah :


a) Fibulektomi :
Prosedur radikal dan jarang dilakukan dan jika ada, termasuk
indikasi pada sindrom kompartemen akut. Insisi tunggal dapat
digunakan untuk jaringan lunak pada ekstremitas. Teknik insisi

ganda lebih aman dan efektif.

b) Fasciotomi insisi tunggal (darvey, Rorabeck dan Fowler ) :


Dibuat insisi lateral, longitudinal pada garis fibula, sepanjang
mulai dari distal caput fibula sampai 3 - 4 cm proksimal malleolus
lateralis. Kulit dibuka pada bagian anterior dan jangan sampai
melukai nervus peroneal superficial. Dibuat fasciotomi
longitudinal pada kompartemen anterior dan lateral. Berikutnya
kulit dibuka ke bagian posterior dan dilakukan fasciotomi
kompartemen posterior superficial. Batas antara kompartemen
superficial dan lateral dan interval ini diperluas ke atas dengan
memotong soleus dari fibula. Otot dan pembuluh darah peroneal
ditarik ke belakang, kemudian diidentifikasi fascia otot tibialis

posterior ke fibula dan dilakukan insisi secara longitudinal . Insisi


sepanjang 20 - 25 cm dibuat pada kompartemen anterior, setengah
antara fibula dan caput tibia. Diseksi subkutaneus digunakan
untuk mengekspos fascia kompartemen. Insisi transversal dibuat
pada septum intermuskular lateral dan identifikasi nervus peroneal
superficial pada bagian posterior septum. Buka kompartemen
anterior kearah proksimal dan distal pada garis tibialis anterior.
11
Kemudian dilakukan fasciotomi pada kompartemen lateral ke arah
proksimal dan distal pada garis tubulus fibula. Insisi kedua dibuat
secara longitudinal 1 cm dibelakang garis posterior tibia.
Digunakan diseksi subkutaneus yang luas untuk mengidentifikasi
fascia. Dibuat insisi transversal untuk mengidentifikasi septum
antara kompartemen posterior profunda dan superficial. Kemudian
dibuka fascia gastrocsoleus sepanjang kompartemen. Dibuat insisi
lain pada otot fleksor digitorum longus dan dibebaskan seluruh
kompartemen otot tibialis posterior. Jika terjadi peningkatan

tekanan pada kompartemen ini segera dibuka.

2) Facsiotomi pada lengan bawah :


a. Pendekatan Volar ( Henry )
Dekompresi kompartemen fleksor volar profunda dan superficial
dapat dilakukan dengan insisi tunggal. Insisi kulit dimulai dari
proksimal ke fossa antecubiti sampai ke palmar pada daerah
tunnel carpal. Tekanan kompartemen dapat diukur selama operasi
untuk mengkonfirmasi dekompresi, tidak ada penggunaan
torniket. Insisi kulit mulai dari medial ke tendon bicep
bersebelahan dengan siku kemudian ke sisi radial tangan dan
diperpanjangan ke arah distal sepanjang brachioradialis
dilanjutkan ke palmar. Kemudian kompartemen fleksor
superficial di insisi mulai titik 1 atau 2 cm diatas siku ke arah

bawah sampai pergelangan tangan. Kemudian nervus radialis


diidentifikasi dibawah brachioradialis, keduanya kemudian
ditarik ke arah radial. Kemudian fleksor carpi radialis dan arteri
radialis ditarik ke sisi ulnar yang akan mengekspos fleksor
digitorum profundus, fleksor pollicis longus, pronatus quadratus
dan pronator teres. Karena sindrom kompartemen biasanya
melibatkan kompartemen fleksor profunda harus dilakukan
dekompresi fascia disekitar otot tersebut untuk memastikan

bahwa dekompresi yang adekuat telah dilakukan.

b. Pendekatan Volar Ulnar

12
Pendekatan volar ulnar dilakukan dengan cara yang sama dengan
pendekatan Henry. Lengan disupinasikan dan insisi mulai dari
medial bagian atas tendon bicep melewati lipatan siku terus ke
bawah melewati garis ulnar lengan bawah dan sampai ke carpal
tunnel sepanjang lipatan thenar. Fascia superficial pada fleksor
carpi ulnaris di insisi ke atas sampai ke aponeurosis siku dan ke
carpal tunnel ke arah distal. Kemudian dicari batas antara fleksor
carpi ulnaris dan fleksor digitorum sublimis. Pada dasar fleksor
digitorum sublimis terdapat arteri dan nervus ulnaris yang harus
dicari dan dilindungi. Fascia pada kompartemen fleksor profunda

kemudian di insisi.

c. Pendekatan Dorsal
Setelah kompartemen superficial dan fleksor profunda lengan
bawah didekompresi, harus diputuskan apakah perlu dilakukan
fasciotomi dorsal ( ekstensor ). Hal ini lebih baik ditentukan
dengan pengukuran tekanan kompartemen intraoperatif setelah
dilakukan fasciotomi kompartemen fleksor. Jika terjadi
peningkatan tekanan pada kompartemen dorsal yang terus
meningkat, fasciotomi harus dilakukan dengan posisi lengan
bawah pronasi. Insisi lurus dari epikondilus lateral sampai garis
tengah pergelangan tangan, batas antara ekstensor carpi radialis
brevis dan ekstensor digitorum komunis di identifikasi kemudian
dilakukan fasciotomi.

2.10 ASUHAN KEPERAWATAN

2.10.1. PENGKAJIAN

1. Identitas/data umum
Meliputi nama, umur, agama,pendidikan, pekerjaan, alamat, suku bangsa :
morbiditas kompartemen sindrom abdomen tidak tergantung pada
perbedaan ras, seksual, dan usia
2. Keluhan utama
Nyeri yang timbul misalnya : saat aktivitas, terutama saat olehraga.
3. Riwayat Kesehatan Sekarang

13
Keluhan yang muncul adalah terdapat salah satu pembengkakan pada
lengan atas, lengan bawah, tungkai atas dan tungkai bawah. Dengan ciri-
ciri parestesia pada tangan atau kaki, denyut nadi tidak teraba pada bagian
yang mengalami kompartemen sindrom. Kehilangan fungsi motorik
(gerak) pada bagian yang mengalami kompartemen sindrom, dan adanya
riwayat fraktur
1. Riwayat Penyakit Dahulu
Kaji riwayat obesitas, DM, riwayat pemasangan gips
2. Riwayat Kesehatan Keluarga
Kaji riwayat keluarga obesitas, riwayat hepatitis,
3. Pemeriksaan Fisik
a. Keadaan umum: Lemah
b. Pemeriksaan fisik Persistem :
1) B1 (Breath/Sitem respirasi)
Dispnea, hipoksia, hiperkarbia, sianosis.
2) B2 (Blood/ Sistem Cardiovaskuler)
Bradikardia, distensi vena jugularis, asidosis , penurunan curah
jantung, tekanan darah menurun, MAP : menurun, CRT > 5 detik
3) B3 (Brain/Sistem Persyarafan)
Gelisah, penurunan kesadaran, nyeri kepala.kejang
4) B4 (Bladder/Sistem perkemihan)
Oliguria, anuria.
1) B5 (Bowel/Sistem pencernaan)
Hematemesis, melena, mual, muntah, distensi abdomen.

2.11 DIAGNOSA KEPERAWATAN DAN INTERVENSI


a. Diagnosa pre operatif :
1. Nyeri akut b.d agen injury fisik, terputusnya jaringan tulang, gerakan fragmen
tulang, edema dan cidera pada jaringan, alat traksi atau imobilisasi (Nanda,2005).

INTERVENSI NOC NIC


a) Kaji lokasi, Klien mampu Setelah dilakukan
intensitas dan tipe mengontrol tindakan keperawatan
nyeri atau nyeri, klien selama 120 menit
karakteristik nyeri. melaporkan adanya laporan klien

b) Observasi reaksi nyeri berkurang, nyeri berkurang.

non verbal tentang skala nyeri


c) ketidaknyamanan. berkurang,
14
d) Atur posisi klien
lebih tinggi (15-45)
dan dukung
ekstermitas yang
ekspresi wajah
sakit.
rileks, TTV
e) Ajarkan teknik
dalam batas
relaksasi nafas
normal
dalam.
f) Kolaborasidengan
tim medis dalam
pemberian analgetik.

1. Kerusakan mobilitas fisik b.d nyeri atau ketidaknyamanan, kerusakan


muskuloskeletal, terapi pembatasan aktivitas dan penurunan kekuatan atau
tahanan (Nanda, 2009).

INTERVENSI NOC NIC


a) Kaji derajat Meningkatkan atau Setelah dilakukan
immobilitas yang mempertahankan tindakan keperawatan
dihasilkan oleh mobilitas pada tingkat selama 120 menit
cidera atau yang tinggi maupun klien mampu
pengobatan dan mampu melakukan menunjukkan tingkat
perhatikan mobilitas tanpa mobilitas yang
persepsi klien bantuan. optimal.
terhadap
immobilisasi.
b) Motivasi klien
untuk melakukan
rentang gerak
pasif atau aktif
pada ekstermitas
yang sakit.
c) Berikan/ bantu
dalam mobilisasi
dengan kursi
roda, kruk tongkat
sesegera
mungkin.

15
16
1. Ansietas b/d kurang pengetahuan terhadap prosedur operasi
(Nanda,2009).

INTERVENSI NOC NIC


a) Berikan serta akui Klien rilaks dan Setelah dilakukan
kenyataan atau melaporkan ansietas tindakan keperawatan
normalitas menurun sampai selama 120 menit,
perasaan cemas dapat ditangani, klien klien memiliki
yang dialami dapat mengakui dan rentang respon
klien. mendiskusikan rasa adaptif(tidak cemas)
b) Dorong ekspresi takut, klien dapat
ketakutan klien menunjukkan rentang
c) Berikan informasi perasaan yang tepat.
akurat tentang
prosedur operasi
dan
perkembangan
kesehatan.
d) Motivasi
penggunaan
menejemen stress,
contoh : relaksasi
napas dalam,
bimbingan
imajinasi, dan
visualisasi.

17
a. Diagnosa intra operasi :
1. Resiko infeksi b.d port de entry (Nanda, 2005).

INTERVENSI NOC NIC


a) Lakukan cuci tangan TTV dalam batas Setelah
dengan prinsip steril. normal Tidak dilakukan
b) Sterilisasi pada area muncul tanda- tindakan
sekitar pembedahan tanda infeksi keperawatan
menggunakan, savlon, seperti tumor, Selama
betadine. rubor, dolor, color 120menit klien
c) Tutup dengan sampai nekrotik Tidak terjadi
memperkecil area yang infeksi.
dilakukan insisi dengan
duk steril.
d) Lakukan tindakan operatif
berprinsip steril untuk
setiap tindakan dan alat
yang dipergunakan harus
dalam keadaan steril.
e) Amati tanda – tanda vital.

2. Resiko perdarahan b.d efek samping terkait terapi (pembedahan)


INTERVENSI NOC NIC
a. Monitor tanda – Tanda vital dalam Setelah dilakukan
tanda vital secara batas normal,
tindakan keperawatan
terus – menerus. perdarahan berhenti,
b. Persiapkan akral teraba hangat. selama 120 menit,
pemakaian couter klien memiliki
bipolar.
c. Pantau jumlah rentang respon
perdarahan yang adaptif(tidak cemas)
keluar.
d. Pantau jumlah
cairan masuk ke
dalam tubuh.
e. Kaji tanda –
tanda
perdarahan.

a. Diagnosa Post operasi :


18
1. Resiko cedera berhubungan dengan penurunan kesadaran (Nanda, 2009).

INTERVENSI NOC NIC


a) Bebaskan klien dari Klien sampai di ruang Setelah dilakukan
alat –alat operasi. pulih sadar dalam tindakan keperawatan
b) Pastikan posisi klien kondisi aman atau selama 120 menit
sejajar dari kepala bebas dari cedera. klien tidak terjadi
hingga kaki sebelum Tidak ada laporan cedera.
dipindahkan. klien terjatuh dari
c) Pindahkan klien brankar.
menggunakan long
spine board secara
bersamaan.
d) Naikkan pengaman
brankar dan
perhatikan jalan
yang Akan dilalui,
pastikan sesuai
prosedur.

1. Gangguan perfusi jaringan perifer b.d penurunan atau interupsi aliran


darah, cedera vaskuler langsung, edema (Muttaqin, 2012).

INTERVENSI NOC NIC


a. Lepaskan perhiasan Perabaan kulit Setelah dilakukan
dari ekstremitas yang hangat, sensasi tindakan
sakit normal, TTV stabil, keperawatan selama
b. Evaluasi adanya haluaran urin adekuat 120 menit klien tidak
kualitas nadi perifer mengalami
distal terhadap cidera gangguan perfusi
melalui palpasi. jaringan perifer
c. Kaji aliran perifer,
warna kulit pada
fraktur
d. Awasi TTV,
perhatikan tanda
sianosis, pucat, kulit
dingin
e. Lakukan kajian
neuromuskulair,
perhatikan adanya
perubahan fungsi
motorik atau
sensorik

19
2.12 EVALUASI

1. Klien mampu mengontrol nyeri, klien melaporkan nyeri berkurang, skala


nyeri berkurang, ekspresi wajah rileks, dan TTV dalam batas normal.
2. Klien mampu mempertahankan mobilitas pada tingkat yang tinggi
maupun mampu melakukan mobilitas tanpa bantuan.
3. Klien rileks dan melaporkan ansietas menurun sampai dapat ditangani,
klien dapat mengakui dan mendiskusikan rasa takut, klien dapat
menunjukkan rentang perasaan yang tepat.
4. Tidak muncul tanda-tanda infeksi seperti tumor, rubor, dolor, color
sampai nekrotik
5. Klien sampai di ruang perawatan pulih dan dalam kondisi aman atau
bebas dari cedera. Tidak ada laporan klien terjatuh dari brankar.
6. Perabaan kulit hangat, sensasi normal, TTV stabil, haluaran urin adekuat.

20

20
BAB III

KASUS SINDROM KOMPARTEMEN

1.1 Identitas

Nama : Ny. T
Jenis Kelamin : Perempuan
Umur : 70 Tahun
Agama : Islam
Status : Ibu rumah tangga
Alamat : Rasau Jaya II Dusun Banjar laut
Masuk RS : 11 Maret 2011

21
1.2 Anamnesis (14 Maret 2011, autoanamesis)

a) Riwayat Penyakit Sekarang


Nyeri pada tungkai bawah kiri
b) Riwayat Penyakit Sekarang
Sejak 15 hari sebelum masuk rumah sakit timbul bercak merah kehitaman pada
tungkai bawah kiri Orang Sakit (OS). Bercak merah kehitaman tersebut timbulnya
mendadak, OS tidak mengeluhkan gejala apapun sebelumnya. Bercak merah
kehitaman tersebut awalnya hanya berupa bercak kecil namun semakin lama melebar
hingga dirasakan nyeri dan gatal. Satu minggu sebelum masuk rumah sakit bercak
semakin banyak timbul, menjalar ke kaki dan paha kiri. Satu hari sebelum masuk
rumah sakit tungkai bawah kiri pasien semakin sakit dan membengkak serta muncul
rasa kesemutan dan kaki tidak bisa digerakkan lagi. Keluhan demam disangkal.
Riwayat mengalami jatuh atau terluka pada kaki kiri disangkal, riwayat digigit ular
beracun pada kaki kiri juga disangkal.

Setelah masuk rumah sakit pasien langsung menjalani operasi pada tungkai bawah
kirinya.Lima hari perawatan di rumah sakit (pasca operasi) kaki kiri pasien masih
susah untuk digerakkan. Nyeri sudah dirasakan berkurang.

c) Riwayat Penyakit Dahulu


Tidak pernah mengalami keluhan serupa sebelumnya.
Riwayat hipertensi disangkal
Riwayat diabetes mellitus disangkal.
d) Riwayat Operasi
OS belum pernah menjalani operasi sebelumnya.

1.3 Pemeriksaan Fisik (14 Maret 2011)

a. Tanda Vital
Keadaan Umum : Tampak sakit sedang, kesan gemuk

Kesadaran : kompos mentis


Tekanan darah : 120/70 mmHg
Nadi : 84x/menit
Napas : 18x/menit

1. Status Generalis
Kepala-Leher :
Kepala : Tak ada kelainan

Mata : Konjungtiva anemis (-), Sklera ikterik (-)

Hidung : Sekret (-), Darah (-)

Telinga : Sekret (-), Darah (-)

Leher : Tidak ada keterbatasan gerak


Thorax :
Paru :
o Inspeksi
o Palpasi

: Stem fremitus kanan=kiri


: Bentuk dan Gerak Simetris
Jantung :

o Inspeksi : Ictus cordis tak tampak


o Palpasi : Ictus cordis tak teraba
o Perkusi : pembesaran jantung sulit dinilai
o Auskultasi : S1/S2 reguler, bising jantung (-)

Abdomen :

o Inspeksi : Tampak cembung


o Auskultasi : Bising usus (+)
o Palpasi : Hepar dan lien tak teraba, Nyeri
tekan (-)

o Perkusi : Timpani

Extremitas :

Ekstremitas Atas

o Dextra : DOTS (-)

o Sinistra: DOTS (-)


Ekstremitas Bawah
o Dextra : DOTS (-)

o Sinistra: Status Lokalis

1.4 Status Lokasi

Tungkai atas kiri :

Look : oedem (+), bercak kemerahan (+)


Feel : Nyeri tekan (-)
Move : keterbatasan gerak (-)
Tungkai bawah kiri : sulit dinilai (diperban)
Kaki kiri :

Look : oedem (+), eritem/bercak kemerahan(+) di digiti dan


dorsalis pedis
Feel : Nyeri tekan (+), parestesi (+), paralisis (-), pulsasi dorsalis
pedis(+)
Move : keterbatasan gerak (+)

1.5 Usulan PemeriksaanPenunjang (14 Maret 2011)


Darah Rutin

1.6 Diagnosis
Post fasciotomi dengan sindrom kompartemen

1.7 Penata Laksanaan


IVFD RL 20 tetes/menit
Ketorolac drip

Ceftriaxon 2x1gr

Gentamicin 2x1 amp


Ranitidin 2x1 amp
Diet tinggi protein

1.8 Pronogsis

Ad vitam : dubia ad bonam

Ad functionam : dubia ad bonam

Ad sanationam : dubia ad bonam


BAB IV

PENANGANAN KEGAWATDARURATAN

Pada kondisi pasien tertentu juga akan terjadi kegawatdaruratan yang


tentunya akan mengancam nyawa sehingga perlu dilakukan tindakan
untuk menyelamatkan pasien. Tindakan tersebut seperti :

a. Singkirkan semua tekanan dari luar.


b. Hilangkan hal-hal yang mengganggu sirkulasi.
c. Hindarkan penggunaan kompres es, karena akan
mengakibatkan vaso kontriksi.
d. Hindarkan meninggikan ekstremitas : bisa memperburuk aliran
arteri.
e. Siapkan dan bantu hal-hal yang dapat meminimalisasi fraktur
jika diindikasikan.
f. Berikan analgetik bila diinstruksikan.
g. Siapkan untuk operasi fasciotomi untuk memperbaiki fungsi
neuromuscular.
h. Berikan pengetahuan pada pasien dan keluarga
BAB V

PENUTUP

5.1. KESIMPULAN

Sindrom kompartemen dapat terjadi pada kasus trauma yang


disertai fraktur, paling sering di tungkai bawah. Sindrom
kompartemen tidak memiliki tanda dan gejala khusus, tanda
dan gejalanya sering diduga berasal dari trauma primer. Tanda
dan gejala serta mekanisme terjadinya sindrom kompartemen
sangat perlu dipahami agar dapat didiagnosis dalam periode
emasnya. Tindakan definitif terbaik dekompresi kompartemen
tungkai bawah adalah fasiotomi dengan teknik insisi ganda.

5.2. SARAN

Berdasarkan kesimpulan di atas, kami ingin memberikan saran


sebagai berikut :

a. Pada perawat
Agar meningkatkan kualitas dalam pelaksanaan asuhan
keperawatan pada klien dengan kompartemen sindrom dan
meningkatkan pengetahuan dengan membaca buku-buku
dan mengikuti seminar serta menindaklanjuti masalah yang
belum teratasi.
b. Pada mahasiswa
Diharapkan dapat melaksanakan teknik komunikasi
terpeutik dan melakukan pengkajian agar kualitas
pengumpulan data dapat lebih baik sehingga dapat
melaksanakan asuhan keperawatan dengan baik.

c. Pada klien dan keluarga


Diharapkan klien dapat melaksanakan anjuran dan
penatalaksanaan pengobatan dan diit yang telah
diinstruksikan oleh perawat dan dokter.
DAFTAR PUSTAKA

1. Antall, Gloria, dkk. 2004. The Use Guade Imagery To Manage


Pain In An Elderly Orthopedic Population. Orthopaedic
nursing;23,5; proquest research library pg.335

2. Muttaqin, Arif. 2012. Buku saku gangguan muskuluskeletal


aplikasi pada praktik klinik keperawatan. Jakarta : Salemba
Medika

3. Petrus Aprianto.2017. Sindrome kompartemen akut tungkai


bawah vol.44 no.06. Riau.

4. http:/anakkomik.blogspot.co.id/2010/01/sindroma-
kompartemen.html?m=1 diakses tanggal : 16/11/2017
jam :10.30

5. http:/nurse-carewithlove.blogspot.co.id/2016/05/sindrom-
kompartemen-

konsep-gejala.html?m=1 diakses tanggal : 16/11/2017 jam:


10.34

1. https://masperawat.wordpress.com/2009/03/05/sindrome-
kompartemen/ diakses tanggal: 16/11/2017 jam :10.45

Anda mungkin juga menyukai