Anda di halaman 1dari 4

Penelitian adalah cara pengamatan

Penelitian dapat pula diartikan sebagai cara pengamatan atau inkuiri dan mempunyai
tujuan untuk mencari jawaban permasalahan atau proses penemuan, baik
itu discovery maupun invention. Discovery diartikan hasil temuan yang memang
sebetulnya sudah ada, sebagai contoh misalnya penemuan Benua Amerika adalah
penemuan yang cocok untuk arti discovery. Sedangkan invention dapat diartikan
sebagai penemuan hasil penelitian yang betul-betul baru dan dukungan fakta.
Misalnya hasil kloning dari hewan yang sudah ada mati dan dinyatakan punah,
kemudian diteliti untuk menemukn jenis yang baru (Sukardi, 2015).
Penelitian pada hakikatnya merupakan suatu usaha untuk menemukan,
mengembangkan, dan menguji kebenaran suatu pengetahuan dengan menggunakan
metode-metode ilmiah. Para pakar mengemukakan pendapat yang berbeda dalam
merumuskan batasan penelitian atau penyelidikan terhadap suatu masalah, baik
sebagai usaha mencari kebenaran melalui pendekatan ilmiah.

Penelitian adalah proses pengumpulan dan analisis data


Secara umum, penelitian diartikan sebagai suatu proses pengumpulan dan analisis
data yang dilakukan secara sistematis dan logis untuk mencapai tujuan tertentu.
Pengumpulan dan analisis data menggunakan metode-metode ilmiah, baik yang
bersifat kuantitatif dan kualitatif, eksperimental atau noneksperimental, interaktif atau
non interaktif. Metode-metode tersebut telah dikembangkan secara intensif, melalui
berbagai uji coba sehingga telah memiliki prosedur yang baku.

Penelitiaan merupakan upaya untuk mengembangkan pengetahuan,


mengembangkan dan menguji teori. Dalam kaitannya dengan upaya pengembangan
pengetahuan, lima langkah pengembangan pengetahuan melalui penelitian, yaitu: (1)
mengidentifikasi masalah penelitian, (2) melakukan studi empiris, (3) melakukan
replikasi atau pengulangan, (4) menyatukan (sintesis) dan mereviu, dan (5)
menggunakan dan mengevaluasi (Narbuko & Abu, 2015).
Penelitian memiliki pengertian yang berbeda-beda
Dari beberapa pendapat tersebut jelas kiranya bahwa setiap orang pada prisipnya
akan memberikan pengertian tentang penelitian berbeda-beda. Perbedaan tersebut
biasanya tergantung dengan beberapa faktor seperti diantaranya; latar belakang
pengetahuan seseorang serta pengalaman yang dimiliki seseorang.

KARAKTERISTIK METODE ILMIAH yaitu:

1 Bersifat kritis, analistis, artinya metode menunjukkan adanya

proses yang tepat untuk mengidentifikasi masalah dan

menentukan metode untuk pemecahan masalah.

2 Bersifat logis, artinya dapat memberikan argumentasi ilmiah.

Kesimpulan yang dibuat secara rasional berdasarkan bukti-

bukti yang tersedia

3 Bersifat obyektif, artinya dapat dicontoh oleh ilmuwan lain

dalam studi yang sama dengan kondisi yang sama pula.

4 Bersifat konseptual, artinya proses penelitian dijalankan

dengan pengembangan konsep dan teori agar hasilnya dapat

dipertanggungjawabkan.

5 Bersifat empiris, artinya metode yang dipakai didasarkan

pada fakta di lapangan


Sistematikaa.

sistematika laporan penelitian:

Bab I Pendahuluan

A. Latar Belakang Masalah

B. Perumusan Masalah

C. Pemecahan Masalah Melalui Rencana Tindakan Yang Akan Dilakukan

D. Tujuan Dan Kemanfaatan Hasil Penelitian

Bab II
Kajian/ tinjauan pustaka
( berisi uraian tentang kajian teori dan pustaka)

Bab III
Metode penelitian
(Menjelaskan prosedur penelitian)

Bab IV
Hasil pemelitian

Bab V
Kesimpulan dan saran
5 Jenis Metode Penelitian dalam Sosiologi

1. Metode Penelitian Kuantitatif. Merupakan salah satu jenis penelitian yang terperinci,
sistematis, dan terstruktur.

2. Metode Penelitian Kualitatif. Merupakan riset yang bersifat penejalasan dan menggunakan
analisis. ...
3. Metode Penelitian Survei. ...

4. Metode Penelitian Ekspos Facto. ...


5. Metode Penelitian Deskriptif.

Anda mungkin juga menyukai