Anda di halaman 1dari 1

KASUS 1

Tn. A 45 tahun dengan nomor rekam medik 01405XX, jenis kelamin laki-laki, beragama Islam,
suku jawa, sudah menikah, pekerjaan pegawai swasta, pendidikan terakhir SMA dan bertempat
tinggal di Kelapa Dua Tugu Cimanggis Depok dibawa ke RS Amanah Husada Pada selasa, 16 Juli
2019 pukul 09.00 dengan keluhan tidak bisa berbicara, bibir perot ke kanan, tangan kanan dan kaki
kanan tidak dapat digerakan setelah terjatuh di kamar mandi. pasien mengalami penurunan
kesadaran. Pasien kemudian mendapatkan terapi RL 20 tpm serta pemberian oksigen Nasal 4 liter
permenit, injeksi neurobat F 1 ampul/24 jam, citicoline 500 mg/12 jam, injeksi ranitidine 1
ampul/12 jam, meloxicam tab 2 x 15 mg dan clopidogrel 1 x 75 mg. hasil CT scan didapatkan
pasien mengalami stroke iskemik. Setelah itu pasien dirujuk ke unit stroke. Rabu, 17 Juli 2019 jam
08.00 seorag siswa/i Amanah Husada melakukan pengkajiam kepada pasien. Hasil pegakjian
ditemukan bahwa TD : 150/100, N : 28X/menit, RR : 16X/menit, suhu 37 C, BB : 80 kg dan tinggi
badan 150 kg. ektermetias kanan atas dan bawah pasien mengalami kelemahan dengan skor 2 dan
ekstermitas kiri atas bawah normal dengan kekuatan otot 5. Pasien terlihat pelo, bicara tidak jelas,
semua kebutuhan makan, mandi, berpakaian, toileting dibantu istri. Istri mengatakan bahwa pasien
belum BAB selama 3 hari, makan 3 X sehari dengan menu diit rendah garam dari rumah sakit dan
minum 1,2 liter air perhari serta membuang urin 1000 liter dari kantong urin per harinya. Istri
pasien mengatakan pasien mempunyai riwayat hipertensi namun tidak pernah mengkonsumsi obat
secara rutin dan masih makan yang berlemak serta mengkonsumsi kopi, jarang berolahraga dan
merokok. Pasien terlihat gelisah dan marah ingin pulang dan berdasarkan pengkajian spiritual
pasien jarang beribadah 5 waktu. Saat dilakukan pemeriksaan fisik ditemukan wajah pelo bibir
kanan melorot, pergerakan mata asimeteris. Dada Simetris, , Vocal fremitus teraba, sonor, suara
paru bersih. Saat dilakukan pengkajian abdomen perut terlihat buncit, bising usus 8X/menit, tidak
ada nyeri tekan terdengar timpani. Istri pasien juga mengatakan pasien tidak bisa tidur hanya tidur
3 jam dan pengelihatan kabur. Saat ini pasien terpasang infus manitol di tangan kanan , terpasang
nasa kanul 3 lpm dan terpasang DC. Pasien mendapatkan terapi amlodipine 10 mg PO,
ciprofloxacin 500 mg, citicoline 250 mg, dan mecobalamin 500 mg. pemeriksaan lab : Hb ; 10
g/dL, eritrosit 3,45 x 106 /mm3, leukosit 8200 /mm3

Anda mungkin juga menyukai