Anda di halaman 1dari 52

PETUNJUK TEKNIS

LOMBA KOMPETENSI SISWA (LKS)


SMK KESEHATAN TINGKAT NASIONAL
HUT PERSEMKI ke-3
Tahun 2018
A. LATAR BELAKANG
Memasuki era global yang saat ini semakin berkembang, maka
kebutuhan akan sumber daya manusia (SDM) yang handal mutlak
diperlukan terutama di tingkat menengah di kalangan Dunia Usaha/Dunia
Industri (DU/DI) yang dituntut untuk dapatmenyiapkan tenaga-tenaga terampil
yang mampu menjawab tantangan masa depan.Sehubungan dengan hal itu,
maka sekolah khususnya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sebagai institusi
pendidikan semakin dituntutuntuk dapat menyesuaikan mutunya sesuai
dengankorelasi dan kebutuhan pasar kerja serta proaktif dalam menyongsong
perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK).
Sebagai upaya mendukung program kerja Direktorat Pembinaan Sekolah
Menengah Kejuruan untuk mewujudkan lembaga pendidikan kejuruan yang
menghasilkan sumber daya manusia berstandar internasional, serta perluasan
layanan pendidikan berbasis keunggulan lokal, Persatuan Sekolah Menengah
Kejuruan Kesehatan Indonesia (PERSEMKI) bekerjasama dengan Direktorat
Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (Dir.PSMK) dan Lembaga Sertifikasi
Profesi (LSP) “Asnakes Indonesia” menyelenggarakan Lomba Kompetensi
Siswa (LKS) SMK Kesehatan tingkat nasional yang mengacu pada Skema
Sertifikasi Kualifikasi II LSP “Asnakes Indonesia”. Selain itu tujuan utama
dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk menyediakan sarana bagi pelajar
SMK untuk menggali dan meningkatkan potensinya dalam pengaplikasian di
bidang akademik.
Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan merupakan kompetisi
tahunan bagi peserta didik SMK Kesehatan sesuai program keahliannya
masing-masing secara berjenjang, dari Tingkat Kabupaten, Tingkat Propinsi
sampai Tingkat Nasional.Peserta Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Bidang
Kesehatan Tingkat Nasional adalah siswa yang telah lolos seleksi tingkat
kabupaten dan provinsi dan karenanya adalah siswa-siswa terbaik dari
propinsinya masing-masing dan menjadi perwakilan untuk masing-masing
Propinsi.
Penyelenggaraan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan tahun
2018 akan memperlombakan 3 (tiga) bidang lomba, yaitu bidang keperawatan,
bidang farmasi dan bidang teknologi laboratorium medik, yang pelaksanaannya
bersamaan dengan peringatan rangkaian HUT PERSEMKI yang ketiga. Agar
kegiatan lomba terselenggara dengan baik dan sukses, kami menerbitkan
pedoman pelaksanaan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan guna
membantu semua pihak yang berpartisipasi dalam lomba ini.
B. Tujuan
Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan diselenggarakan dengan
tujuan:
1. Mengukur pencapaian kompetensi siswa SMK Kesehatan baik
berdasarkan standar kurikulum yang berlaku ataupun berdasarkan Skema
Kompetensi Asisten Tenaga Kesehatan Indonesia yang berlaku
2. Mengukur dan memantau peta kualitas siswa sesuai dengan
kompetensi keahliannya.
3. Sebagai media bagi peserta didik SMK Kesehatan untuk menggali dan
meningkatkan potensinya di bidang pengetahuan, keterampilan dan sikap.
4. Sebagai sarana pengaplikasian kompetensi peserta didik SMK Kesehatan
yang profesional mandiri dan kreatif dalam bidang kesehatan.
5. Untuk meningkatkan kompetensi peserta didik SMK Kesehatan agar
menjadi lebih unggul dan lebih siap dalam menghadapi dunia kerja.
6. Mempromosikan kompetensi lulusan Sekolah Menengah Kejuraan
kepada dunia usaha dan dunia indutri sebagai pengguna tenaga kerja.
7. Meningkatkan citra dan kepercayaan masyarakat dan dunia usaha
pengguna lulusan terhadap keberadaan dan potensi SMK Kesehatan
sebagai tempat pendidikan berkualitas, penyedia asisten tenaga kesehatan
8. Memupuk persahabatan dan kerjasama secara nasional dalam membangun
dan mengembangkan Sekolah Menengah Kejuruan Kesehatan baik saat
sekarang maupun yang akan datang.

C. BIDANG LOMBA
Bidang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan, meliputi :
1. Bidang Keperawatan
2. Bidang Farmasi Komunitas dan Klinik
3. Bidang Teknologi Laboratorium Medik

D. KERANGKA PROGRAM PELAKSANAAN


No Kegiatan Waktu Keterangan
1 Pendaftaran peserta Tanggal : Pendaftaran peserta:
24September s/d 31 Melalui DPD Persemki masing-masing
Oktober 2018 wilayah dan diteruskan kepada panitia
LKS Tingkat Nasional
(Cara pendaftaran terlampir)
2 Technical meeting Senin, Tempat : JX International Convention
seluruhBidangLomba 12 November 2018 Exhibition Surabaya
dan registrasi peserta pukul 15.00 – 17.00 Frontage Ahmad Yani No. 99,
LKS Margorejo, Wonocolo, Surabaya
3 Pembukaan Acara Selasa, Tempat : JX International Convention
13 November 2018 Exhibition Surabaya
pukul 08.00 – 12.00 Frontage Ahmad Yani No. 99,
Margorejo, Wonocolo, Surabaya
Lomba LKS : Selasa, Dilakukan setelah pembukaan Acara
Tes CBT 13 November 2018 HUT Persemki
pukul 13.00 – selesai
4 Lomba LKS : Rabu, Tempat : JX International Convention
Tes Praktik 14 November 2018 Exhibition Surabaya
Pukul 08.00 – selesai Frontage Ahmad Yani No. 99,
Margorejo, Wonocolo, Surabaya
5 Lomba LKS: Kamis, Tempat : JX International Convention
Tes Praktik 15 November 2018 Exhibition Surabaya
Pukul 08.00 – selesai Frontage Ahmad Yani No. 99,
Margorejo, Wonocolo, Surabaya
Tempat : JX International Convention
Finalisasi Hasil Kamis,
Exhibition Surabaya
Lomba seluruh 15 November 2018
Frontage Ahmad Yani No. 99,
Bidang 13.00 – 17.00
Margorejo, Wonocolo, Surabaya
Kamis, Tempat : JX International Convention
15 November 2018 Exhibition Surabaya
Penutupan (Closing)
18.30 – 21.00 Frontage Ahmad Yani No. 99,
Margorejo, Wonocolo, Surabaya

E. PERSYARATAN
Peserta Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan, adalah siswa SMK
Kesehatan dengan ketentuan sebagai berikut :
1. Warga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
2. Tercatat sebagai siswa kelas XI atau XII SMK Kesehatan di wilayah
Republik Indonesia pada tahun 2018
3. Pendaftaran dapat dilakukan secara online pada alamat
https://goo.gl/RejC9o
4. Peserta mengisi biodata peserta (terlampir)
5. Peserta menyerahkan pas photo ukuran 3x4 dengan latar belakang merah
sebanyak 2 lembar dan ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar.
6. Peserta menyerahkan surat keterangan dari sekolah
7. Peserta menyerahkan fotocopy raport
8. Peserta melakukan pembayaran biaya Lomba Kompetensi Siswa sebesar
Rp 650.000/ orang (bidang lomba) dengan mentransfer uang melalui
Bank Mandiri ke No.rekening 141-00-1646919-9 atas nama Persemki
Jawa Timur.
9. Seluruh dokumen tersebut di atas dikirmkan berupa soft copy bersamaan
dengan pendaftaran online dan dalam bentuk hard copy dibawa pada saat
registrasi peserta.
10. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
Eni Widyawati (085649772680)
Tauherate, Amd,AK.,S.KM (085785193641/ 082139262591)
Cynthia Woro Puspita, S.Kep.,Ns (085748833823)
Pegi Pradika Mudayati, S.Farm.,Apt (085784334757)

F. PENDAMPING
1. Setiap bidang lomba hanya dapat didampingi oleh satu guru pendamping
2. Pendamping menyerahkan surat tugas dari kepala sekolah
3. Pendamping mengisi dan menyerahkan biodata
G. MATERI LOMBA
Materi Lomba Kompetensi Siswa SMK Kesehatan meliputi Skema
Kompetensi Asisten Tenaga Kesehatan Indonesia.
*** Lampiran I, II dan II

H. DIAGRAM ALUR PELAKSANAAN LOMBA

Penyusunan Program LKS, Koordinasi Teknis


PEDOMAN/JUKNIS LKS Pelaksanaan & Penyiapan Daya Dukung
SMK PROVINSI Sosialisasi Program LKS SMK Kesehatan Tingkat
Nasional

Penyiapan Arena Lomba


PERSIAPAN
PROGRAM LKS Tingkat Nasional Pendataan Peserta Lomba &
Technical Meeting
Evaluasi: Tes CBT
PELAKSANAAN LKS SMK Kesehatan
Evaluasi: Praktik
Tingkat Nasional
Evaluasi : Tanya Jawab

Pengolahan Data Hasil Lomba


Penentuan Ranking
PENENTUAN KEJUARAAN Kejuaraan Mata Lomba
Data Ranking Kejuaraan
Diserahkan kepada Panitia

JUARA LKS SMK KESEHATAN


TINGKAT NASIONAL
TAHUN 2018

I. PENILAIAN
1. Aspek Penilaian
Penilaian untuk peserta lomba meliputi : penilaian pengetahuan,
keterampilan dan sikap kerja. Masing-masing aspek penilaian diberikan
dengan sistem skor (angka)
2. Rentang Nilai
Penilaian untuk semua bidang lomba menggunakan rentang 0 – 100
3. Penilaian didasarkan pada juknis yang telah dibuat oleh panitia.

J. PENENTUAN JUARA
Dari semua bidang yang dilombakan akan diambil 6 (enam) teratas dari
masing-masing bidang lomba terdiri dari: Juara 1, 2, 3, Harapan 1, Harapan 2 dan
Harapan 3
Penghargaan/ hadiah yang diberikan dalam bentuk:
1. Beasiswa ke luar negeri kepada juara 1
2. Trophy/ Piala kepada Juara 1, 2, 3, Harapan 1, Harapan 2 dan Harapan 3.
3. Uang Pembinaan dengan rinciansebagai berikut:
Juara 1 : Rp 4.000.000,-
Juara 2 : Rp 3.000.000,-
Juara 3 : Rp 2.000.000
Juara Harapan 1 : Rp 1.000.000
Juara Harapan 2 : Rp 750.000,-
Juara Harapan 3 : Rp 500.000,-
4. Sertifikat diberikan kepada seluruh peserta Lomba dan pembimbing.

K. JURI
Juri pada pelaksanaa Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Kesehatan
Tingkat Nasional terdiri dari unsur Akademisi Perguruan Tinggi, Praktisi
Organisasi Profesi dan Asesor LSP Asnakes Indonesia.
1. Bidang Keperawatan
a. Akademisi Perguruan Tinggi
b. Praktisi RS
c. Organisasi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI)
d. Asesor kompetensi
2. Bidang Farmasi
a. Akademisi Perguruan Tinggi
b. Organisasi Persatuan Asisten Farmasi Indonesia (PAFI) dan IAI
(Ikatan Apoteker Indonesia)
c. Praktisi RS/Apotek
d. Asesor kompetensi
3. Bidang Teknologi Laboratorium Medik
a. Akademisi Perguruan Tinggi
b. Organisasi Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik (PATELKI)
c. Asesor kompetensi

L. TATA TERTIB LOMBA


1. Pembimbing :
a. Mendampingi peserta pada saat ‘technical meeting’.
b. Mengisi daftar hadir yang disediakan panitia.
c. Menjaga ketertiban dan ketenangan dalam pelaksanaan lomba.
d. Membantu peserta yang dibimbingnya apabila terjadi gangguan
kesehatan.
e. Tidak membantu peserta pada saat lomba berlangsung.
2. Peserta :
a. Peserta wajib mengikuti ‘technical meeting’
b. Peserta hadir di tempat lomba 15 menit sebelum kegiatan lomba dimulai
c. Peserta tidak diperkenankan membawa alat komunikasi/ ponsel (HP) pada
saat lomba berlangsung
d. Wajib mengisi daftar hadir pada saat setiap jenis lomba yang diadakan.
e. Berpakaian kerja yang rapi, diharapkan hanya memakai identitas
nomor peserta dari panitia.
f. Tidak diperbolehkan membawa buku/catatan/HP di ruang ujian.
g. Mengerjakan tugas dengan menggunakan pena/ballpoint, tidak dibenarkan
menulis dengan pensil.
h. Tidak diperbolehkan menggunakan Tip-ex untuk menghapus kesalahan.
Kesalahan hendaknya dicoret pada kata/angka yang salah dan ditulis
kata/angka yang benar.
i. Tidak dibenarkan peserta diganti di saat lomba tengah berlangsung.
j. Perlengkapan yang harus dibawa oleh peserta :
1) Alat Pelindung diri,
2) Pena/Ballpoint hitam (disarankan lebih dari satu),
3) Penggaris,
4) Penghapus (bukan tipp-ex),
5) Kalkulator minimal 12 digit,
6) Laptop, dan
7) Flash disc.
k. Semua peserta dan pendamping mempunyai hak bertanya pada saat
‘technical meeting’
l. Mematuhi tata tertib yang telah ditentukan oleh panitia atau juri, apabila
melanggar maka akan dikenakan sanksi
m. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

M. PANITIA LOMBA
Susunan panitia lomba adalah sebagai berikut :
1. Pembina : - Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan
- Dewan Pengarah LSP Asnakes Indonesia
2. Penanggung jawab : Ketua Umum Persemki
3. Ketua : Letkol Drs.Amir Agus Said, Apt., M.Kes
4. Wakil Ketua I : Irna Hertinofia, S.Farm, Apt (Bidang Farmasi)
5. Wakil Ketua II : Titik Sumarmi, S.ST (Bidang Teknologi Lab Medik)
6. Wakil Ketua III : Fistin Brillian, M.H.S.Kep.,Ns (Bidang Keperawatan)
7. Sekretaris : - Indah Ratna Sari,S.Si,.Apt
- Evvi Hermawati, Amd, AK
- Zahrotuz Zakiyyah, S.Tr.Keb
8. Anggota : Assesor Kompetensi
N. PENUTUP
Hal-hal yang belum tercantum dalam lembar petunjuk teknis
pelaksanaan LKS SMK Kesehatan ini akan diinformasikan pada waktu rapat
teknis (technical meeting).

Surabaya, 22 September 2018


Panitia Lomba Kompetensi Siswa (LKS)
SMK Kesehatan Tingkat Nasional
Tahun 2018

Ketua Panitia Sekretaris

Drs. M. Fatchul Djinan Tauherate, Amd,AK.,S.KM


LAMPIRAN
DEWAN PIMPINAN DAERAH PERSATUAN SMK KESEHATAN
INDONESIA
(PERSEMKI)
PROVINSI JAWA TIMUR
Sekretariat : Jl. Monginsidhi KAV. DPR Perum Bluru Permai Sidokelumpuk-
Sidoarjo
Telp. 081 333 5414 22
Email: Ketuadpdpersemkijatim@gmail.com

BIODATA PESERTA *)
LOMBA KOMPETENSI SISWA SMK KESEHATAN
TINGKAT NASIONAL
TAHUN 2018

1. NAMA LENGKAP :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

2. TEMPAT TANGGAL LAHIR : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

3. JENIS KELAMIN :..........................................

4. KELAS :..........................................

5. PROGRAM KEAHLIAN : Farmasi / Keperawatan / TLM

6. Data Sekolah :..........................................

a. Nama :.............................................

b. Alamat :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . .

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

c. Email :.............................................

d. No. Telepeon :.............................................

7. Data Kepala Sekolah :

a. Nama :.............................................

b. No.Telepon :.............................................

Surabaya, . . . . . . . . . . . . . . . ..2018
Foto 4 x 6 Peserta,

........................
......

Catatan :
- Biodata mohon di isi dengan lengkap dan benar untuk pembuatan sertifikat
- Menggunakan huruf balok
DEWAN PIMPINAN DAERAH PERSATUAN SMK KESEHATAN
INDONESIA
(PERSEMKI)
PROVINSI JAWA TIMUR
Sekretariat : Jl. Monginsidhi KAV. DPR Perum Bluru Permai Sidokelumpuk-
Sidoarjo
Telp. 081 333 5414 22
Email: Ketuadpdpersemkijatim@gmail.com

BIODATA PEMBIMBING *)
LOMBA KOMPETENSI SISWA SMK KESEHATAN
TINGKAT NASIONAL
TAHUN 2018

KONTINGEN :..................................................
BIDANG LOMBA : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

1. NAMA LENGKAP& GELAR :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

2. TEMPAT/TANGGAL LAHIR :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

3. NIP/ NIK :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

4. JENIS KELAMIN :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

5. JABATAN :..........................................

6. UNIT KERJA :..........................................

7. ALAMAT UNIT KERJA :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

..........................................

.........................................

8. KABUPATEN / KOTA :..........................................

9. No.HANDPONE :..........................................

10. EMAIL :. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

Surabaya, . . . . . . . . . . . . . . . ..2018
Foto 4 x 6 Pendamping,

........................

Catatan :
- Biodata mohon di isi dengan lengkap dan benar untuk pembuatan sertifikat
- Menggunakan huruf balok
Lampiran II
PETUNJUK TEKNIS
LKS SMK KESEHATAN TINGKAT NASIONAL
BIDANG KEPERAWATAN
TAHUN 2018

I. UJIAN TEORI (CBT)


Materi ujian teori mencakup 18 Unit Kompetensi sebagaimana dalam skema
sertifikasi LSP Asnakes Indonesia yaitu
No KODE UNIT JUDUL UNIT
Melakukan komunikasi interpersonal dalam
1 KES.VK01.001.01
melaksanakan tindakan keperawatan
Menerapkan prinsip etika, etiket dalam
2 KES.VK01.002.01
keperawatan.
3 KES.VK01.003.01 Menerapkan prinsip infeksi nosokomial.
4 KES.VK02.001.01 Melakukan personal hygiene kepada klien/pasien.
5 KES.VK02.002.01 Melakukan perawatan pirenium (vulva hygiene).
Menyiapkan tempat tidur sebagai bagian dari
6 KES.VK02.003.01
asuhan kepeawatan
7 KES.VK02.004.01 Membersihkan alat-alat perawatan.
Melakukan perawatan setelah klien/pasien
8 KES.VK02.005.01
meninggal dunia
9 KES.VK02.006.01 Memasang buli-buli panas.
10 KES.VK02.007.01 Memasang kirbat es.
11 KES.VK02.008.01 Mengukur tanda-tanda vital.
Menolong klien/pasien buang air kecil di tempat
12 KES.VK02.009.01
tidur.
Menolong klien/pasien buang air besar di tempat
13 KES.VK02.010.01
tidur.
14 KES.VK02.011.01 Memberi kompres dingin.
15 KES.VK02.012.01 Memberi kompres hangat.
16 KES.VK02.013.01 Membantu klien/pasien duduk di tempat tidur.
Memindahkan klien/pasien dari tempat tidur ke
17 KES.VK02.014.01
brankard dan sebaliknya
Mobilisasi klien/pasien miring kiri, kanan dan
18 KES.VK02.015.01
berbaring.

 Terdapat 50 soal diambil dari 150 butir soal yang tersedia dan tidak ada
komposisi mutlak untuk masing-masing unit kompetensi
II. UJIAN PRAKTIK
NO UNIT KOMPETENSI ELEMEN KOMPETENSI
1. Melakukan komunikasi interpersonal 1.1 Melakukan pra interaksi
dalam melaksanakan tindakan 1.2 Melakukan interaksi
keperawatan
1.3 Melakukan terminasi
2. Menerapkan prinsip etika, etiket dalam 2.1 Mengidentifikasi etika etiket
keperawatan 2.2 Melakukan komunikasi
3. Menerapkan prinsip infeksi nosokomial 3.1 Mengidentifikasi sumber penyebab cara
penularan infeksi
3.2 Mempersiapkan klien/pasien dalam
pencegahan infeksi nosokomial
3.3 Melakukan tindakan pencegahan
terhadap infeksi nosokomial
3.4 Melakukan pencatatan dan pelaporan
4 Menyiapkan tempat tidur (Occupied Bed) 4.1 Melakukan persiapan klien/pasien
sebagai bagian dari asuhan keperawatan 4.2 Melakukan persiapan alat
4.3 Mengganti alat tenun
4.4 Membuat laporan hasil pekerjaan
5 Mobilisasi klien/pasien miring kiri, 5.1 Mengidentifiaksi program mobilisasi/
kanan dan berbaring miring kiri
5.2 Melakukan salam
5.3 Melakukan persiapan alat
5.4 Melakukan persiapan pasien
5.5 Melakukan mobilisasi
5.6 Melakukan pencatatan dan pelaporan
6 Melakukan pengukuran tanda-tanda 6.1 Mengidentifikasi kegiatan pengukuran
vital tanda-tanda vital klien/pasien
6.2 Melakukan salam
6.3 Mempersiapkan alat-alat pengukuran tanda
tanda vital
6.4 Mempersiapkan klien/pasien
6.5 Melakukan pengukuran tanda-tanda vital
6.6 Melakukan pencatatan dan pelaporan
7 Membantu klien duduk di tempat tidur 7.1 Melakukan persiapan klien/pasien
7.2 Melakukan persiapan alat/bahan
7.3 Melakukan pemberian kompres hangat

13 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


7.4 Melakukan evaluasi
7.5 Melakukan pencatatan dan pelaporan
8 Memindahkan pasien dari tempat tidur ke 8.1 Melakukan persiapan klien/pasien
kursi roda 8.2 Melakukan salam
8.3 Melakukan persiapan alat
8.4 Melakukan pemindahan klien
8.5 Melakukan pencatatan dan pelaporan

A. TAHAPAN LOMBA KOMPETENSI SISWA SMK KESEHATAN TINGKAT


NASIONAL 2018 BIDANG KEPERAWATAN
TAHAP PROSES PELAKSANAAN LOMBA
I  Dilaksanakan tanggal 13 November 2018
 Bentuk Lomba : Uji Teori Berbasis Komputer (CBT)
 Penilaian : 30% Nilai CBT,
*) Keterangan
1. CBT (30%)
 Ujian tulis berbasis computer, terdiri atas 50 soal pilihan ganda dengan 5
item pilihan A,B,C,D dan E
 50 soal diambil dari 150 butir soal yang tersedia dan tidak ada komposisi
mutlak untuk masing-masing unit kompetensi
 Waktu penyelesaian sebanyak 60 menit
II 2. Ujian Praktik /Unjuk Kerja dan tanya jawab/interview (70%)
 Peserta wajib menyelesaikan soal praktik mengukur tanda-tanda vital,
mengganti linen dengan klien di atas tempat tidur, mobilisasi mika miki,
membantu klien duduk di tempat tidur, dan memindahkan klien dari
tempat tidur ke kursi roda.
 Waktu penyelesaian sebanyak ≤ 30 menit
 Tes wawancara/responsi (20%) dilakukan oleh Tim Juri yang telah
ditentukan.
 Tes wawancara dilakukan saat peserta telah menyelesaikan unjuk kerja / di
akhir praktik.
 Soal-soal interview adalah persoalan-persoalan yang terkait dengan materi
uji praktik / unjuk kerja
Penilaian : 30% Nilai Tes CBT dan 70% Nilai Tes Praktik /Observasi (50%
praktikum + 20% responsi)
6 Peserta nilai terbaik berhak mendapatkan juara 1, juara 2, juara 3, dan juara
harapan 1, harapan 2 dan harapan 3.

14 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


B. PENILAIAN PRAKTEK TAHAP II LOMBA KOMPETENSI SISWA (LKS) –
BIDANG KEPERAWATAN
Aspek yang dinilai saat tes praktik adalah :
NO ASPEK YANG DINILAI SKOR KRITERIA
A .PROSES KERJA
1 Persiapan Alat lengkap 0 Alat tidak lengkap
2 Alat lengkap
2 Penggunaan APD lengkap dan tepat 0 Menggunakan APD tidak Lengkap
2 Menggunakan APD dengan lengkap
3 Bekerja teliti dan sistematis 0 Tidak teliti dan tidak sistematis
1 Sistematis tetapi tidak teliti
2 Bekerja sangat teliti dan sistematis
4 Waktu pengerjaan efektif dan efisien 0 Selesai > 30 menit dan tidak efisien
1 Selesai ≤ 30 menit dan kurang efisien
2 Selesai < 30 menit dan efisien
5 Komunikasi terapeutik konsisten 0 Tidak berkomunikasi dengan pasien
1 Komunikasi tidak konsisten
2 Komunikasi sangat baik dan konsisten
B. TEKNIK KERJA
6 Mengukur Suhu Tubuh 0 Tidak melakukan pengukuran suhu tubuh
1 Kurang efektif dan efisien
2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
7 Mengukur tekanan darah 0 Tidak melakukan pengukuran TD
1 Kurang efektif dan efisien
2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
8 Mengukur nadi dan pernafasan 0 Tidak melakukan pengukuran HR & RR
1 Kurang efektif dan efisien
2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
9 Melakukan pengambilan linen kotor 0 Tidak melakukan pengambilan linen

1 Kurang efektif dan efisien


2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
10 Melakukan pembersihan tempat 0 Tidak melakukan pembersihan tempat
tidur dan rangka tidur dan rangka
1 Kurang efektif dan efisien
2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
11 Mengganti dan merapihkan linen 0 Tidak mengganti linen dan merapihkan
1 Kurang efektif dan efisien
2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
12 Memindahkan klien dari tempat 0 Tidak melakukan pemindahan
tidur ke kursi roda
1 Kurang efektif dan efisien
2 Dilakukan dengan efektif dan efisien
13 Merapihkan kembali peralatan 0 Tidak merapihkan peralatan
1 Kurang rapih
2 Dirapihkan dengan sangat baik

15 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


C. HASIL KERJA
14 Kerapihan 0 Tidak rapih
1 Kurang rapih
2 Sangat rapih
15 kebersihan 0 Kotor
1 Kurang bersih
2 Sangat bersih
16 Akurasi 0 Hasil pengukuran tidak akurat
2 Hasil pengukuran akurat
17 Pencatatan tindakan 0 Tidak melakukan pencatatan
1 Catatan tidak lengkap dan kurang tepat
2 Hasil pencatatan sesuai prinsip

LEMBAR PENILAIAN JURI


No. Peserta :_______________________
SKOR NILAI
BOBO 0 1 2
NO ASPEK YANG DINILAI (Bobot X
T
Skor)

A PROSES KERJA
1. Persiapan alat lengkap 4
2. Penggunaan APD lengkap dan Tepat 3
3. Bekerja Teliti dan sistematis 2
4. Waktu pengerjaan efektif dan efisien 2
5. Komunikasi terapeutik konsisten 3
B TEKNIK KERJA
6. Melakukan pengukuran suhu 4
7. Melakukan pengukuran tekanan darah 4
8. melakukan pengukuran Respirasi Rate 4
9. Melakukan pengukuran Heart Rate 4
10. Membersihkan thermometer 1
11. Melakukan pengambilan linen kotor 1
12. Melakukan pembersihan tempat tidur 1
dan rangka
13. Mengganti dan merapihkan linen 4
14.Memindahkan klien dari tempat tidur 3
ke kursi roda
15. Merapihkan kembali peralatan 1
C HASIL KERJA
12. Kerapihan 1
13. Kebersihan 1
14. Akurasi (Khusus untuk TTV) 3
15. Pencatatan dokumentasi tindakan 4
TOTAL SKOR
SKOR :
0 : Tidak melakukan Surabaya,…….November 2018
1 : kurang efektif dan efisien
2 : dilakukan dengan efektif dan efisien

(_________________________)

16 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


LEMBAR KISI-KISI RESPONSI
Soal-soal responsi terdiri atas 5 soal, berdasarkan materi ujian praktik yaitu (Pemeriksaan
tnda-tanda vital, mengganti linen dengan klien diatas tempat tidur dan memindahkan
klien dari tempat tidur ke kursi roda

NO LEVEL KOGNITIF LINGKUP MATERI SKOR BOBOT


1 Aplikasi Pemeriksaan TTV: 0: Tidak menjawab
 Mengklasifikasi 1. Siswa mampu 1: Jawaban kurang
mengklasifikasi tepat
rentang tekanan 2:Menjawab
darah dengan tepat
2 Aplikasi 2. Siswa mampu 0: Tidak menjawab
 Menerapkan menerapkan letak- 1: Jawaban kurang
letak pengukuran tepat
nadi 2:Menjawab
dengan tepat
3 Penalaran dan 3. Siswa mampu 0: Tidak menjawab
logika menganalisis 1: Jawaban kurang
 Menganalisis pengukuran tekanan tepat
20%
darah secara 2:Menjawab
langsung dan tidak dengan tepat
langsung
4 Penalaran dan 4. Siswa mampu 0: Tidak menjawab
logika menelaah 1: Jawaban kurang
 Menelaah penggunaan tepat
desinfektan setiap 2:Menjawab
mengganti linen dengan tepat
5 Aplikasi 5. Siswa mampu 0: Tidak menjawab
 Mengklasifikasi mengklasifikasikan 1: Jawaban kurang
kan gangguan mobilisasi tepat
2:Menjawab
dengan tepat

17 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


LEMBAR PENILAIAN JURI – RESPONSI

No. Peserta :_______________________


SKOR NILAI
NO LINGKUP MATERI BOBOT
0 1 2 (Bobot X Skor)

1 Mampu mengklasifikasi rentang 10


tekanan darah
2 Mampu menerapkan letak-letak 10
pengukuran nadi
3 mampu menganalisis pengukuran 10
tekanan darah secara langsung dan
tidak langsung
4 mampu menelaah penggunaan 10
desinfektan setiap mengganti linen
5 mampu mengklasifikasikan gangguan 10
mobilisasi
TOTAL SKOR
SKOR :
0 : Tidak menjawab Surabaya,…..….November 2018
1 : Jawaban kurang tepat Juri
2 : Menjawab dengan tepat

(_________________________)

LEMBAR CATATAN TINDAKAN

No. Peserta :__________________

# KASUS #
Sdra/i .............. (... thn) sudah tiga hari di ruang rawat inap penyakit dalam. Kondisi umum
tampak lemah, mobilisasi terbatas, dan terdapat balutan luka pada kaki sebelah kanan. Dari hasil
observasi klien mengatakan jenuh berada di dalam ruangan dan hanya tiduran dan kondisi tempat
tidur tampak kotor. Dari kondisi tersebut maka perawat merencanakan pemeriksaan tanda-tanda
vital, mengganti alat tenun dan memindahkan klien ke kursi roda
# PENGELOMPOKAN DATA #
DATA SUBJEKTIF DATA OBJEKTIF
1 1

2 2

3 3

4 4

5 5

# MASALAH UTAMA #

18 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


#RENCANA DAN TINDAKAN #
1. Mengukur tanda-tanda vital
2. Mengganti Alat tenun
3. Memindahkan klien ke kursi Roda

#EVALUASI #
HASIL EVALUASI SUBJEKTIF HASIL EVALUASI
OBJEKTIF
1. ___________________________ 1.___________________________
2. ___________________________ 2. __________________________
3. ___________________________ 3. __________________________
4. ___________________________ 4. __________________________
5. ___________________________ 5.__________________________

RENCANA TINDAK LANJUT


1. ____________________________________
2. ____________________________________ ANALISA
1. Masalah teratasi
3. ____________________________________
2. Masalah teratasi sebagian
3. Masalah tidak teratasi

Peserta / Asesi
JURI NAMA TTD
Nama :
1

2 TTD :

3 Tgl :

4
Tgl :
ASESOR

SKENARIO AKTOR (PROBANDUS)

KONDISI :

 Usia Remaja
 Kondisi umum tampak lemah dan jenuh
 Mobilisasi terbatas
 Terdapat balutan luka pada kaki sebelah kanan
 Kondisi tempat tidur tampak kotor

19 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


Tugas :

1. Berbaringlah di tempat tidur pasien dengan kondisi terpasang balutan luka pada kaki
sebelah kanan
2. Kondisi tubuh dalam keadaan lemah, kesadaran penuh, tidak mampu bergerak aktif
kecuali jika di bantu perawat
3. Lakukan komunikasi aktif dengan perawat, ekspresikan kekhawatiran kondisi kesehatan
dengan menanyakan hasil pemeriksaan tanda-tanda vital.
4. Ekspresikan tingkat kepuasan pelayanan yang diberikan.

C. DAFTAR SARANA PRASARANA LKS SMK KESEHATAN NASIONAL 2018


BIDANG KEPERAWATAN
Alat yang harus disiapkan oleh panitia meliputi :
NO ALAT SPESIFIKASI
A. PERALATAN UTAMA
1 Bed pasien dengan kasur busa Ukuran standar, dengan penyangga
2 Trolly Stainless atau kayu
2 Bantal Dacron atau kapuk
3 Alamari tempat menyimpan alat Etalase kaca
4 Baki dan pengalas Palstik atau kain
5 Apron/barascot Plastik atau kain
6 Tempat sampah
7 Bengkok Stainless atau plastik
B. PERALATAN TINDAKAN KEPERAWATAN
1). PEMERIKSAAN TANDA-TANDA VITAL
Nursing Kit, terdiri dari :
8 Stetoskop standar
9 Spygmomanometer Air raksa
10 Termometer Manual Air raksa, thermometer axila
11 Arloji Berjarum detik
12 Note book Kecil/lembar pencatatan
2). MENGGANTI LINEN DAN MERAPIHKAN TEMPAT TIDUR
13 Botol semprot Ukuran kecil
14 Lap kerja standar
Set linen bersih, terdiri dari:
15 1. Linen tanpa karet Ukuran standar, bahan katun
16 2. perlak Ukuran standar
17 3. stik laken Sesuai ukuran perlak

20 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


18 4. selimut Ukuran standar
19 5. sarung bantal Ukuran standar, bahan katun
3). AMBULASI (TEMPAT TIDUR – KURSI RODA)
20 Kursi Roda standar
C. BAHAN HABIS PAKAI
21 Handscrub 500 ml
22 Handscoon Ukuran S (2), M (2), dan L (2) @ 100
pcs
23 Hand Tissue Ball besar
24 Masker Tali atau earloop hijab, isi 100 pcs
25 Desinfektan Cair, 1000 ml
26 Alkohol swab standar

D. SOP PRAKTIK BIDANG KEPERAWATAN


SOP TINDAKAN KEPERAWATAN
Mengetahui kemampuan siswa asisten perawat dalam melakukan tindakan :
1. pemeriksaan tanda-tanda vital agar dapat mengetahui keadaan suhu,
pernafasan, nadi, dan tekanan darah pasien
2. memenuhi kebutuhan kebersihan lingkungan pasien serta memberikan
rasa nyaman pasien selama tidur sehingga dapat membantu proses
penyembuhan
TUJUAN
3. mempersiapkan tempat tidur agar siap pakai tanpa memindahkan pasien.
4. Melatih otot skelet untuk mencegah kontraktur atau sindrom disuse dan
mempertahankan kenyamanan pasien
5. Mempertahankan control diri pasien
6. Memindahkan pasien untuk pemeriksaan (diagnostic, fisik, dll)
PERSIAPAN ALAT : PEMERIKSAAN TANDA-TANDA VITAL
1. Trolly
2. APD (skort, masker, handscoon)
3. Termometer axilla
4. Alkohol swab
5. Bak Bengkok
6. Tissu
7. Sphygmomanometer air raksa
8. Stetoskop
9. Arloji (detik)
10. Handscrub

21 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


11. Buku dokumentasi dan Alat tulis
MENGGANTI LINEN DENGAN KLIEN DI ATAS TEMPAT TIDUR
12. Alat tenun yang bersih ( linen, perlak, stik laken)
13. Selimut
14. Sarung bantal
15. Lap kerja 2 buah
16. Botol semprot yang berisi larutan desinfektan 5%
17. Keranjang alat tenun kotor
AMBULASI (MEMINDAHKAN KLIEN DARI TEMPAT TIDUR KE KURSI RODA)
18. Kursi roda
19. Tangga Bed
1. Memperkenalkan diri dan mengidentifikasi pasien
PERSIAPAN 2. Menyampaikan maksud dan tujuan tindakan
PASIEN 3. Menanyakan kesediaan pasien
A. Mempersilahkan pengunjung untuk menunggu di luar dan menyisakan
PERSIAPAN satu anggota keluarga untuk tetap berada di dalam
LINGKUNGAN B. Menutup pintu
C. Menutup jendela
D. Memasang sketsel
E. Menyalakan lampu jika ruangan gelap
1. Letakkan alat- alat di dekat pasien
PROSEDUR 2. Cuci tangan 6 langkah
PELAKSANAAN MENGUKUR SUHU AXILLA
3. Atur posisi pasien
4. Buka sedikit baju atas pasien, tentukan letak aksila dan bersihkan daerah
aksila menggunakan tisu (bisa dilakukan asisten perawat/pasien).
5. (Letak lengan diusahakan yang tidak terpasang sphygmomanometer)
6. Pastikan raksa termometer dibawah 350C
7. Letakkan termometer pada daerah aksila dengan lengan pasien dilipatkan
ke dada
 MENGUKUR TEKANAN DARAH
8. Letakkan lengan yang hendak di ukur tekanan darah dengan posisi lengan
volar
9. Gulung lengan baju
10. Pastikan sphygmomanometer pada posisi on
11. Tentukan arteri brachialis, letakkan stetoskop diatasnya setelah dipasang
manset

22 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


12. Tentukan arteri radialis sebagai pedoman kapan pemompaan berhenti
13. Setelah denyutan di arteri radialis berhenti, pompa sekali lagi hingga
bertambah 20 – 30 mmHg
14. Pindahkan lengan pemeriksa dari arteri radialis ke atas stetoskop.
15. Buka sekrup balon perlahan- lahan dengan kecepatan 2-3 mmHg per detik
sambil melihat skala dan dengarkan bunyi detak pertama (sistole) dan
detak terakhir (diastole).
16. Turunkan air raksa sampai 0 (nol)
17. (Bila hasil meragukan, pengukuran perlu diulang kembali (tunggu 30
detik)
18. Ambil stetoskop
19. Lepaskan manset dan keluarkan udara yang masih tertinggal di dalam
manset
20. Gulung manset dan masukkan ke dalam sphygmomanometer, pastikan
sphygmomanometer pada posisi off

 MENGHITUNG DENYUT NADI


22. Tentukan letak arteri radialis
23. Periksa denyut arteri dengan menggunakan 2 atau 3 ujung jari (jari
telunjuk, tengah, dan atau jari manis)
24. Hitung jumlah nadi per menit, frekuensi, dan iramanya

 MENGHITUNG PERNAFASAN
25. Hitung jumlah pernafasan per menit, frekuensi dan irama pernafasan
dengan melihat naik turunnya pergerakan dinding dada
26. Sebaiknya jangan ajak pasien bicara
Membaca hasil pengukuran suhu tubuh dan membersihkan
termometer
27. Setelah 5-10 menit angkat termometer dari tubuh pasien dan lihat suhu
pada termometer)
28. Bersihkan termometer dengan alkohol swab dan keringkan dengan tissue
29. Turunkan suhu pada termometer sampai dibawah 350C
30. Kembalikan termometer pada tempatnya
31. Miringkan pasien ke kiri
32. Gulung laken, perlak dan steeklaken ke tengah tempat tidur sejauh
mungkin
33. Lakukan desinfektan pada tempat tidur dan rangka, setelah itu keringkan
dengan lap kerja kering.

23 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


34. Pasang laken bersih setengah bagian
35. Pasang perlak bersih setengah bagian
36. Pasang steeklaken bersih setengah bagian
37. Masukkan laken bagian atas (kepala) dan bawah (kaki) ke bawah kasur ,
ujung laken membentuk sudut 450
38. Masukkan semua bagian perlak dan steeklaken ke bawah kasur
39. Miringkan pasien ke kanan
40. Angkat steeklaken, perlak dan laken yang kotor dan masukkan ke dalam
kantung keranjang alat tenun kotor
41. Lakukan desinfektan pada tempat tidur dan rangka, setelah itu keringkan
dengan lap kerja kering
42. Masukkan laken bagian atas (kepala) dan bawah (kaki) ke bawah kasur,
ujung laken membentuk sudut 450
43. Masukkan semua bagian perlak dan steeklaken ke bawah kasur
44. Pasang selimut bersih dan rapikan
45. Angkat bantal dan lepas sarung bantal yang kotor
46. Kunci semua roda tempat tidur
47. Rendahkan posisi tempat tidur hingga posisi terendah sehingga posisi
kaki pasien bisa menyentuh lantai ( gunakan tangga bed)
48. Letakkan kursi roda sejajar tempat tidur dan sedekat mungkin dengan
tempat tidur
49. Bantu klien duduk di tepi tempat tidur
50. Letakkan tangan klien diatas permukaan tempat tidur atau diatas bahu
perawat sehingga klien dapat mendorong tubuhnya sambil berdiri,
lingkari tubuh klien dengan kedua tangan perawat
51. Bantu klien berdiri dan bergerak bersama-sama
52. Bantu posisi klien tegak pada beberapa saat
53. Bantu klien untuk duduk
54. Kaji pasien untuk kesejajaran yang tepat untuk posisi duduk
55. Posisikan pasien pada posisi yang dipilih
56. Observasi pasien untuk menetukan respon terhadap pemindahan.
57. Pastikan keselamatan klien
58. Turunkan sandaran kaki dan letakkan kedua kaki diatasnya
MERAPIKAN ALAT DAN BAHAN
TERMINASI MELEPAS APD
CUCI TANGAN
DOKUMENTASI
EVALUASI

24 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


LEMBAR SOAL UJIAN PRAKTIK

I. PETUNJUK UMUM
Periksalah dokumen soal ujian praktik dengan teliti.
II. KESELAMATAN KERJA
1.. Gunakan alat perlindungan diri
III. SOAL/TUGAS
Saudara di persilakan untuk melakukan tindakan keperawatan :
1. Pengukuran Tanda-tanda vital
2. Mengganti Linen dengan klien di atas tempat tidur
3. Memindahkan klien dari atas tempat tidur ke kursi roda
Dengan ketentuan sebagai berikut :

LANGKAH KERJA
1. Mempersiapkan alat secara mandiri secara lengkap
2. Alat disusun sesuai dengan prinsip efisien
3. Melakukan tindakan sesuai prosedur
4. Mengevaluasi kegiatan dengan melakukan evaluasi tindakan
5. Mendokumentasikan kegiatan dalam file Pasien
6. Melakukan evaluasi response

PERATURAN KERJA
1. Memakai alat perlindungan diri
2. Berikan privacy kepada pasien
3. Perhatikan kondisi umum Pasien
4. Selama ujian berlangsung siswa tidak boleh membawa alat elektronik dan
catatan dalam bentuk apapun
5. Ujian dilakukan mandiri

SELAMAT & SUKSES”

25 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


PETUNJUK TEKNIS
LKS SMK KESEHATAN TINGKAT NASIONAL
BIDANG FARMASI
TAHUN 2018
I. UJIAN TEORI ( CBT )
Materi ujian teori mencakup 20 Unit Kompetensi sebagaimana dalam skema
sertifikasi LSP Asnakes Indonesia yakni ;

NO1. KODE UNIT JUDUL UNIT


1 FAR.FK01.007.01 Menyiapkan dan meracik sediaan farmasi
Menulis etiket dan menempelkannya pada kemasan
2 FAR.FK01.008.01
sediaan farmasi
3 FAR.FK01.009.01 Menulis Copy Resep
Membuat sediaan obat guna keperluan/persediaan di
4 FAR.FK01.012.01
apotik
Menyiapkan keperluan sediaan non steril di RS
5 FAR.RS01.008.01
sederhana
Mencatat kebutuhan sediaan farmasi dan perbekalan
6 FAR.FK01.001.01
kesehatan
7 FAR.FK01.002.01 Memesan sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan
8 FAR.FK01.003.01 Menerima Sediaan Farmasi dan Perbekalan Kesehatan
Menyimpan Sediaan Farmasi Dan Perbekalan
9 FAR.FK.01.004.01
Kesehatan
Melakukan administrasi dokumen-dokumen sediaan
10 FAR.FK01.005.01
farmasi dan perbekalan kesehatan
Menghitung/kalkulasi biaya obat dan perbekalan
11 FAR.FK01.006.01
kesehatan
Memberikan pelayanan obat bebas, bebas terbatas dan
12 FAR.FK01.011.01
perbekalan kesehatan
Melakukan Pengadaan Sediaan Farmasi dan
13 FAR.FK02.002.01
Perbekalan Kesehatan
Melakukan pencatatan dan dokumentasi perencanaan
14 FAR.RS01.001.01
pengadaan sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan
Melakukan penerimaan sediaan farmasi dan
15 FAR.RS01.004.01
perbekalan kesehatan
Melakukan penyimpanan sediaan farmasi dan
16 FAR.RS01.005.01
perbekalan kesehatan
Mendistribusikan sediaan farmasi dan perbekalan
17 FAR.RS01.006.01
kesehatan dari gudang Rumah Sakit (RS)
Melakukan penerimaan sediaan farmasi dan
18 FAR.RS02.003.01
perbekalan kesehatan
Melakukan distribusi sediaan farmasi dan perbekalan
19 FAR.RS02.005.01
kesehatan
20 FAR.FK01.013.01 Berkomunikasi dengan orang lain

26 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


II. UJIAN PRAKTEK
No Unit Kompetensi Elemen Kompetensi
1 Menghitung/kalkulasi biaya  Menghitung jumlah sediaan farmasi/
obat dan perbekalan kesehatan perbekalan kesehatan
 Menghitung biaya
2 Menyiapkan dan meracik  Menyiapkan sediaan farmasi
sediaan farmasi  Meracik sediaan farmasi
3 Menulis etiket dan  Menulis etiket
menempelkannya pada  Menempelkan etiket dan label
kemasan sediaan farmasi  Melakukan pengecekan etiket dan label
4 Menulis Copy Resep  Meneliti diperlukan/tidak diperlukan
copy resep
 Menulis copy resep
 Memaraf copy resep
5 Berkomunikasi dengan orang  Memberikan informasi yang benar
lain

A. TAHAPAN LOMBA KOMPETENSI SISWA SMK KESEHATAN TINGKAT NASIONAL


2018 BIDANG FARMASI

TAHAP PROSES PELAKSANAAN LOMBA


I  Dilaksanakan Selasatanggal 13 November 2018
 Bentuk Lomba : Uji Teori Berbasis Komputer (CBT)
 Penilaian : 30% Nilai CBT

*) Keterangan
1. CBT (30%)
a. Ujian tulis berbasis computer, terdiri atas 50 soal pilihan ganda dengan 5 item
pilihan A,B,C,D dan E
b. Waktu penyelesaian sebanyak 60 menit
2. Pembuatan Jurnal Praktek (20%) : untuk 2 R Racikan (120 menit)
a. Kelengkapan resep administratif dan farmasetik
b. Khasiat obat dalam resep yang diujikan
c. Perhitungan dosis lazim, dosis maksimal dan dosis penggunaan
d. Perhitungan jumlah bahan yang diminta pada resep
e. Wadah, label dan etiket

II 3. Ujian Praktik /Unjuk Kerja dan tanya jawab/interview (50%)


 Peserta wajib menyelesaikan soal praktik sesuai resep (terdiri dari 4 R : 2 non
racikan dan 2 racikan) yang dibuat jurnalnya hanya resep racikan.
 Waktu penyelesaian sebanyak 90 menit
 Tes wawancara/interview (10%) dilakukan oleh Tim Juri yang telah
ditentukan.
 Tes wawancara berlangsung saat observasi unjuk kerja berlangsung / saat
praktik berlangsung.
 Soal-soal interview adalah persoalan-persoalan yang terkait dengan materi uji
praktik / unjuk kerja
 Pemberian informasi (KIE) terkait obat (10%)
27 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3
Penilaian : 30% Nilai Tes CBT, (20%) Nilai pembuatan jurnal praktikum dan 50%
Nilai Tes Praktik /Observasi(30% Nilai Praktek + 10% Nilai interview + 10% KIE).
6 Peserta nilai terbaik berhak mendapatkan juara 1, juara 2, juara 3, dan juara harapan
1, harapan 2 dan harapan 3.

B. PENILAIAN PRAKTEK LOMBA KOMPETENSI SISWA (LKS) – BIDANG


FARMASI
Aspek yang dinilai untuk Tes Praktik adalah:
No. Komponen/Subkomponen Kriteria Skor
Penilaian
1. PEMBUATAN SEDIAAN
1.1 Persiapan Kerja
1.1.1. Memeriksa kesetaraan Memeriksa, timbangan setara/tidak setara, 3
Timbangan Memperbaiki

Memeriksa, timbangan setara 2


Tidak memeriksa, timbangan setara 1
Tidak memeriksa, timbangan tidak setara 0
1.1.2. Menyiapkan alat-alat Membawa peralatan pribadi minimal 3
pribadi yang diperlukan lap,sudip, spatula, pinset dan anak
dalam peracikan obat di timbangan miligram sesuai persyaratan
laboratorium resep. standar
Membawa peralatan pribadi minimal lap, 2
sudip dan spatula sesuai persyaratan
standar
Membawa peralatan pribadi minimal lap, 1
sudipdan spatula
Tidak mempersiapkan peralatan pribadi 0
1.1.3. Menggunakan alat-alat Benar dalam menggunakan alat-alat, 3
yang diperlukan dalam sesuai Ukuran
peracikan obat di Benar dalam menggunakan alat-alat, tidak 2
laboratorium resep sesuai ukuran
Tidak benar dalam menggunakan alat-alat, 1
sesuai ukuran
Tidak benar dalam menggunakan alat-alat, 0
tidak sesuai ukuran
1.1.4. Menerapkan prinsip- Menggunakan pakaian laboratorium bersih 3
prinsip keselamatan dan Rapi
kerja di laboratorium Menggunakan pakaian laboratorium bersih 2
resep Menggunakan pakaian laboratorium 1
Tidak menggunakan pakaian laboratorium 0
1.2 Proses (Sistematika & Cara Kerja)
1.2.1. Membaca resep
1.2.1.1. Melakukan Benar dalam mengidentifikasi 3
identifikasi resep kelengkapan resep
berdasarkan

28 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


No. Komponen/Subkomponen Kriteria Skor
Penilaian
kelengkapan resep Salah dalam mengidentifikasi kelengkapan 0
resep

1.2.1.2.Membaca resep dan Benar dalam membaca resep dan 3


mengartikan mengartikan singkatan latin
singkatan latin Salah dalam membaca resep dan 0
dalam resep mengartikan singkatan latin
1.2.1.3 Menghitung harga obat Dapat menghitung harga obat dengan 3
tepat, membuat kwitansi benar dan
stempel
Dapat menghitung harga obat dengan 2
tepat, membuat kwitansi benar, tidak
distempel
Dapat menghitung harga obat dengan 1
tepat, membuat kwitansi salah
Salah dalam menghitung harga 0
1.2.1.4. Menghitung dosis obat Dapat menghitung dosis dengan tepat, 3
apabilaterdapat dosis maksimumdi atas
80%, ditimbang satu per satu
Dapat menghitung dosis dengan tepat, 2
apabila
terdapat dosis maksimumdi atas 80%, ada
yang ditimbang ada yang tidak ditimbang
Dapat menghitung dosis dengan tepat, 1
apabila terdapat dosis maksimumdi atas
80%, tidak ditimbang satu per satu
Salah dalam menghitung dosis 0
1.2.1.5. Menghitung Menghitung dengan tepat bahan/sediaan 3
penimbangan, obat
pengambilan, bahan/ Menghitung bahan/sediaan obat dengan 2
sediaan obat yang akan ketepatan 90%
diracik Menghitung bahan/sediaan obat dengan 1
ketepatan 85%
Menghitung bahan/sediaan obat dengan 0
ketepatan <80%
2.2. Mengidentifikasi bahan/sediaan farmasi
1.2.2.1. Mengidentifikasi Benar dalam mengidentifikasi 3
bahan/ sediaan bahan/sediaan farmasi
farmasi Salah mengidentifikasi bahan/sediaan 0
farmasi
1.2.2.2. Mengidentifikasi Benar dalam menggunakan alat dan bahan 3
alat dan bahan pengemas sesuai ukuran
pengemas Benar dalam menggunakan alat dan bahan 2
pengemas kurang sesuai ukuran
Benar dalam menggunakan alat dan bahan 1
pengemas tidak sesuai ukuran
Salah menggunakan alat dan bahan 0
pengemas
1.2.2.3. Menyiapkan bahan aktif, Benar dalam mengambil bahan aktif, obat 3
obat jadi dan bahan jadi dan bahan pembantu mengajukan usul
pembantu jika ada, usul rasional

29 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


No. Komponen/Subkomponen Kriteria Skor
Penilaian
Benar dalam mengambil bahan aktif, obat 2
jadi dan bahan pembantu mengajukan usul
jika ada, usul tidak rasional
Benar dalam mengambil bahan aktif, obat 1
jadi dan bahan pembantu tidak
mengajukan usul jika ada, usul tidak
rasional
Salah dalam mengambil bahan aktif, obat 0
jadi dan bahan pembantu
1.2.2.4.Menimbang / mengukur Menimbang/mengukur, bahan aktif dan 3
bahan aktif obat jadi aktif dengan tepat sesuai dalam
jurnal
dan obat jadi aktif Menimbang/mengukur, bahan aktif dan 2
obat jadi aktif dengan ketepatan 90%
sesuai dalamJurnal
Menimbang/mengukur, bahan aktif dan 1
obat jadi aktif dengan ketepatan 85%
sesuai dalamJurnal
Menimbang/mengukur, bahan aktif dan 0
obat jadi aktif dengan ketepatan <80%
sesuai dalam jurnal
1.2.2.5. Menimbang / mengukur Menimbang/mengukur, bahan pembantu 3
bahan dengan tepat sesuai dalam jurnal
Pembantu Menimbang/mengukur, bahan pembantu 2
dengan ketepatan 90% sesuai dalam jurnal
Menimbang/mengukur, bahan pembantu 1
dengan ketepatan 75% sesuai dalam jurnal
Menimbang/mengukur, bahan aktif dan 0
obat jadi aktif dengan ketepatan <50%
sesuai dalam
Jurnal
1.2.2.6. Mencampur bahan / Tepat dalam mencampursesuai dengan 3
sediaan farmasi sesuai prosedur yang tertulis pada jurnal, dan
bentuk sediaan sesuai SOP
yang diminta Benar dalam mencampur, dan sesuai 2
dengan prosedur yang tertulis pada jurnal,
dan tidak sesuai SOP
Tepat dalam mencampur, namun tidak 1
sesuai dengan prosedur yang tertulis pada
jurnal maupun SOP
Salah mencampur dan salah prosedur 0
dengan hasil yang tidak sesuai
2.3. Menulis etiket/label dan menempelkannya pada kemasan sediaan farmasi
1.2.3.1. Menyiapkan Tepat dalam menulis dan menggunakan 3
etiket/labelsesuai etiket, menempelkan label untuk sediaan
denganpengelompokkan yang memerlukan, bekerja dengan cepat
obat Tepat dalam menulis dan menggunakan 2
(obat luar/dalam) dan etiket, menempelkan label untuk sediaan
besar kemasan yang memerlukan
Tepat dalam menulis dan menggunakan 1
etiket, tidak menempelkan label untuk
sediaan yang memerlukan

30 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


No. Komponen/Subkomponen Kriteria Skor
Penilaian
Salah dalam menulis dan menggunakan 0
etiket.
1.2.3.2. Menulis etiket/label Benar dalam menulis etiket, ditulis 3
sesuai dengan resep lengkap dan jelas
dokter Benar dalam menulis etiket, ditulis 2
lengkap
Benar dalam menulis etiket, ditulis kurang 1
lengkap untuk sediaan tertentu (obat
kumur)
Salah dalam menulis etiket 0
1.2.3.3. Menempelkan etiket / Tepat dalam menempelkan etiket/label, 3
label pada kemasan proporsional dengan wadah, menempel
kuat
Tepat dalam menempelkan etiket/label, 2
proporsional dengan wadah, kurang
menempel
Tepat dalam menempelkan etiket/label, 1
tidak proporsional dengan wadah
Salah menempelkan etiket/label 0
1.2.3.4. Melakukan pengecekan Memeriksa kembali obat/sediaan, 3
atas kebenaran/kesesuaian benar/sesuai antara etiket dan obat, bekerja
secara cepat dan runtut, cepat melaporkan
ke penguji
etiket dengan obat Memeriksa kembali obat/sediaan, 2
benar/sesuai, bekerja secara cepat dan
runtut
Memeriksa kembali obat/sediaan, 1
benar/sesuai
Tidak memeriksa kembali dan salah/tidak 0
sesuai
2.4. Menyerahkan obat dan informasi kepada pasien
1.2.4.1.Melakukan pengecekan Memeriksa kembali obat/sediaan, 3
atas benar/sesuai antara obat dengan nama,
kesesuaian obat umur dan alamat pasien, bekerja secara
dengan nama, umur cepat dan teliti
dan alamat pasien Memeriksa kembali obat/sediaan, 2
benar/sesuai antara obat dengan nama
pasien, bekerja secara cepat dan teliti
Memeriksa kembali obat/sediaan, 1
benar/sesuai antara obat dengan nama
pasien
Tidak memeriksa kembali obat/sediaan 0
dan salah/tidak sesuai
1.2.4.2. Menerangkan Benar dalam menerangkan khasiat, cara 3
khasiat,carapenggunaan penggunaan dan aturan pakai obat
dan Benar dalam menerangkan cara 2
aturan pakai obat penggunaan dan aturan pakai obat
Benar dalam menerangkan aturan pakai 1
obat
Tidak menerangkan khasiat, penggunaan 0
dan aturan pakai obat
1.3 Hasil Kerja

31 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


No. Komponen/Subkomponen Kriteria Skor
Penilaian
1.3.1. Hasil sediaan Hasil sesuai, bersih dan rapi, bekerja 3
secara cepat dan runtut, cepat melaporkan
ke penguji
Hasil sesuai, bersih dan rapi 2
Hasil sesuai, namun kotor dan tidak rapi 1
Hasil tidak sesuai dengan sediaan yang 0
diminta
1.3.2. Jurnal yang dibuat Jurnal ditulis lengkap dari salinan resep, 3
resep standar, monografi (kelarutan),
kelengkapan resep, daftar obat,
perhitungan DM, penimbangan, prosedur,
label dan etiket
Jurnal ditulis dari salinan resep, resep 2
standar, monografi (kelarutan),
kelengkapan resep, perhitungan DM,
penimbangan, dan prosedur,
Jurnal ditulis dari salinan resep, 1
kelengkapan resep, perhitungan DM,
penimbangan, dan prosedur
Jurnal tidak lengkap 0
1.3.3. Kemasan/wadah Menggunakan wadah yang tepat, 3
proporsional dengan isi, bersih dan rapi
Menggunakan wadah yang tepat dan 2
proporsional dengan isi
Menggunakan wadah yang tepat, namun 1
tidak proporsional dengan isi
Salah menggunakan wadah/kemasan 0
1.3.4. Penandaan/etiket/label Benar dalam menulis etiket, ditulis 3
lengkap dan jelas
Benar dalam menulis etiket, ditulis 2
lengkap
Benar dalam menulis etiket, ditulis kurang 1
lengkap untuk sediaan tertentu (obat
kumur)
Salah dalam menulis etiket 0
1.3.5 Copy resep Benar dalam menulis copy resep, di paraf, 3
tandatangankan ke apoteker, distempel
Benar dalam menulis copy resep, ada 2
salah satu komponen berikut yang salah
(paraf, ttd apoteker, stempel)
Benar dalam menulis copy resep, ada 1
salah dua komponen berikut yang salah
(paraf, ttd apoteker, stempel)
Salah dalam menulis copy resep 0
1.4 Waktu
1.4.1. Waktu penyelesaian Menyelesaikan pekerjaan kurang dari 3
Praktik waktu yang ditentukan
Menyelesaikan pekerjaan tepat waktu 2
Menyelesaikan pekerjaan kurang dari 15 1
menit dari waktu yang di tentukan
Tidak tepat waktu (lebih dari 15 menit) 0

32 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


Prosentasi Bobot Komponen Penilaian Nilai Praktik
(NP)
Persiapan Proses Hasil Kerja Waktu ∑ NK
1 2 3 4 5
Bobot 10 50 30 10
Total Skor
Komponen
Skor
Maksimum
NK
Rerata

C. KISI-KISI PEMBUATAN PUYER OBAT TB DAN PEMBUATAN SUSPENSI

1. KISI-KISI PEMBUATAN PUYER OBAT TB

SUB. ASPEK YANG INDIKATOR


NO KOMPETENSI P/K/S
KOMPETENSI DINILAI KEBERHASILAN
1. Mengetahui 1.1. Ketelitian 1. Menuliskan
keabsahan resep dalam membaca kelengkapan resep
Mampu secara resep yang akan dibuat
memahami administrasi 1.2. Pengetahuan
1. perintah yang tentang resep P/K/S 2. Menuliskan
tertulis pada 2. Mengetahui bentuk sediaan
resep keabsahan resep 2.1. Pengetahuan dan jumlah
secara farmasetik tentang sediaan sediaan yang akan
yang akan dibuat dibuat

Mampu 1.1. Perhitungan dosis 1. Hasil perhitungan


menghitung lazim untuk yang benar untuk
dosis obat pemakaian satu dosis lazim satu
1. Menghitung dosis
kali kali
lazim P/K/S

1.2 Perhitungan dosis 2. Hasil perhitungan


lazim untuk yang benar untuk
2. pemakaian satu dosis lazim satu
hari hari
1. Hasil perhitungan
2.1. Perhitungan dosis
yang benar untuk
maksimal untuk
dosis maksimal
pemakaian satu
2. Menghitung dosis satu kali
kali
maksimal (bila ada) P/K/S
2.2. Perhitungan 2. Hasil perhitungan
dosis maksimal yang benar untuk
untuk pemakaian dosis maksimal
satu hari satu hari
3.1. Perhitungan
1. Hasil perhitungan
3. Menghitung jumlah jumlah obat satu P/K/S
jumlah obat untuk
obat pada resep kali pakai dari obat
satu kali pakai.
yang akan diracik

33 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


3.2. Perhitungan
2. Hasil perhitungan
jumlah obat untuk
jumlah obat untuk
pemakaian satu
pemakaian satu
hari dari obat yang
hari.
akan diracik
3.3 Perhitungan 3. Hasil perhitungan
jumlah obat dalam jumlah obat dalam
sediaan yang sediaan yang akan
diminta pada resep diracik
1.Mengambil bahan
1. Cara mengambil
obat dengan baik 1.1. Cara
P/K/S obat secara
dan benar mengambil
higienis
Mampu 1. Massa obat
2. Mencampur obat
membuat tercampur
dengan baik dan
sediaan kapsul 2.1. Tehnik homogen
benar P/K/S
3. penurun panas menggerus 2. Jumlah serbuk
sesuai serbuk yang
permintaan terbuang
resep 3. Membagi massa
3.1. Tehnik 1. Bobot serbuk
obat dengan benar
membagi serbuk P/K/S yang terbagi
obat dengan benar seragam
4. Membungkus 4.1. Tehnik 1. Puyer yang
serbuk obat dengan membungkus dihasilkan
P/K/S
baik dan benar serbuk bersih, rapi, tidak
tumpah.
1. Jumlah puyer,
kerapihan dan
Mampu
1. Memasukkan ke kebersihan
mengemas dan
dalam kemasan 1.1. Tehnik kapsul yang
memberi etiket
dengan baik dan memasukkan puyer dikemas
yang tepat
benar dalam kemasan 2. Penulisan etiket
4. Mampu P/K/S
benar
memahami 2.1. Penulisan etiket
2. Menuliskan etiket 3. Etiket mudah
khasiat obat yang benar
dengan benar dan dibaca dan
yang dibuat
rapi dipahami
4. Etiket rapih dan
bersih
Mampu
memahami Memahami efek Pengetahuan tentang Dapat menjelaskan
5. khasiat obat sediaan obat yang efek terapi obat yang P/K/S indikasi pemakaian
yang dibuat dibuat dibuat obat yang dibuat

34 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


2. KISI-KISI PEMBUATAN SUSPENSI

SUB. ASPEK YANG INDIKATOR


NO KOMPETENSI P/K/S
KOMPETENSI DINILAI KEBERHASILAN
1. Mampu mengenal 1.Menyiapkan bahan 1.1. Menghitung P/K/S Diperoleh jumlah
dengan baik dengan benar jumlah bahan yang bahan-bahan yang
karakteristik dibutuhkan akan ditimbang.
eksipien yang Menggunakan
1.2. Tehnik
digunakan wadah yang tepat
mengambil dan
dalam menimbang
menimbang bahan
1.3. Penggunaan
alat yang tepat
2 1.1. Perhitungan dosis
1. Menghitung dosis lazim untuk 1 Hasil perhitungan
pemakaian satu yang benar untuk
lazim
kali dosis lazim satu kali
P/K/S
1.2 Perhitungan dosis 2 Hasil perhitungan
lazim untuk yang benar untuk
pemakaian satu dosis lazim satu hari
hari
2.1. Perhitungan dosis 1. Hasil perhitungan
maksimal untuk yang benar untuk
P/K/S
pemakaian satu dosis maksimal satu
2. Menghitung dosis kali kali
maksimal (bila ada)
Mampu 2. Hasil perhitungan
2.2 Perhitungan dosis
menghitung dosis yang benar untuk
maksimal untuk P/K/S
obat dosis maksimal satu
pemakaian satu hari
hari

3.1. Perhitungan
1. Hasil perhitungan
jumlah obat satu P/K/S
jumlah obat untuk
kali pakai dari obat
satu kali pakai.
yang akan diracik
3.2. Perhitungan
3. Menghitung jumlah obat untuk 2. Hasil perhitungan
jumlah obat pada pemakaian satu jumlah obat untuk
resep hari dari obat yang pemakaian satu hari.
akan diracik
3.4 Perhitungan 3. Hasil perhitungan
jumlah obat dalam jumlah obat dalam
sediaan yang sediaan yang akan
diminta pada resep diracik
3. Mampu membuat 1. Pembuatan 1.1 Penimbangan PGS P/K/S Diperoleh mucilago
sediaan suspensi mucilago PGS yang digunakan PGS yang kental dan
dengan prosedur 1.2 Pengukuran air P/K/S keruh
yang benar yang digunakan untuk
membuat mucilago
1.3 Teknik pembuatan P/K/S
mucilago PGS

35 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


2. Proses menggerus 2.1 Gerus halus GG, P/K/S Diperoleh campuran
zat aktif GG dan lalu gerus CTM serbuk GG dan CTM
CTM sampai homogen yang homogen

3. Proses 3.1 Proses P/K/S Diperoleh campuran


pencampuran zat pencampuran serbuk larutan suspensi
aktif dengan zat aktif GG dan CTM yang homogen
mucilago dengan mucilago
4. Proses pewadahan 4.1. Proses mengisi P/K/S Diperoleh larutan
suspensi kedalam suspensi dalam
wadah wadah yang baik
dengan jumlah yang
4.2. Volume suspensi
tepat
yang diisi ke dalam
wadah harus sesuai
dengan etiket

36 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


D. PANDUAN KEGIATAN LOMBA

1. Resep

dr. Aulia
Jl. Sumatera No.20 SBY
SIPDU:123
Iter 2x
Surabaya, 7 Nov 2018

R/ Rifampisin 300 mg
INH 100 mg
Vit B6 ½ tab
Equal 1/5 tab
Mf.pulv.dtd.no. X
S 1-0-0 ac

R/ Gliseril Guaicolas
CTM aa tab 3
PGS qs
Sirup Simplek 20%
Mf.susp ad 60 ml
S t d d cth 1

R/ Bedak Salicyl fls 1


S. Adspers

R/ Caviplex Syr fls 1


S. 1 dd 2 cth

Pro: An. Dewi ( 10 th) BB: 25 Kg


Alamat: Jl. Sumatera no.100 SBY

37 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


2.FLOWCHART PEMBUATAN SEDIAAN OBAT BERDASARKAN RESEP DOKTER

MEMBACA RESEP

 Menghitung jumlah sediaan farmasi/ perbekalan kesehatan


 Menghitung biaya

 Menyiapkan sediaan farmasi


 Meracik sediaan farmasi

 Menulis etiket
 Menempelkan etiket dan label
 Melakukan pengecekan etiket dan label

 Menulis copy resep


 Memaraf copy resep

 KIE (memberikan informasi yang benar)

38 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


PETUNJUK TEKNIS
LKS SMK KESEHATAN TINGKAT NASIONAL
BIDANG TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIK
TAHUN 2018

A. KISI-KISI
1. Ujian Teori
Kisi-kisi soal Ujian Teori LKS Bidang Teknologi Laboratorium Medik adalah sebagai
berikut:
No Judul Unit Kisi- kisi Tertulis

1. Memahami peralatan laboratorium 1.1. Instrumentasi laboratorium medik


1.2. Standar Operational Prosedur
penggunaan peralatan laboratorium

2. Melakukan proses pra analitik di 2.1. Teknik phlebotomy


laboratorium
2.2. Antikoagulan
2.3. Identifikasi prosedur preparasi
sampel dan larutan kerja pada reagen
kit
2.4. Identifikasi sampel untuk
pemeriksaan hematologi, mikrobiologi
dan pengujian cairan tubuh

3. Memelihara keselamatan kerja di 3.1. Penggunaan alat pelindung diri


laboratorium/ lingkungan kerja sesuai dengan jenis pemeriksaan
3.2. Penanganan kecelakaan kerja
3.3. Penanganan limbah di laboratorium
medik

4. Melakukan pemeriksaan hematologi 4.1. Penetapan nilai hemoglobin


4.2. Penetapan nilai Laju endap darah
4.3. Penetapan nilai hematokrit
4.4. Hitung jumlah sel darah
4.5. Hitung jenis sel leukosit

5. Melakukan pengujian mikrobiologi 5.1.Teknik sterilisasi


5.2. Pewarnaan differential
5.3. Media untuk pertumbuhan
mikrobiologi
5.4. Identifikasi Nematoda usus

6. Melakukan pengujian cairan tubuh 6.1. Pemeriksaan glukosa darah


6.2. Pemeriksaan kolesterol darah
6.3. Pemeriksaan albumin
6.4. Pemeriksaan total protein

39 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


6.5. Pemeriksaan urine
6.6. Penetapan golongan darah
6.7. Uji widal
6.8. Uji kehamilan

2. Ujian Praktik

Kisi-kisi Ujian Praktik LKS Nasional Bidang Teknologi Laboratorium Medik

No Kompetensi Sub Kompetensi Kriteria Unjuk Kerja Waktu


(Indikator)

1 Pemeriksaan 1.1. Pemakaian  Mampu memilih Alat 25 menit


Hitung jumlah Alat Pelindung Pelindung diri sesuai dengan
sel Leukosit Diri (APD) jenis pemeriksaan yang akan
dilakukan

 Mampu Memakai alat


pelindung diri sesuai dengan
prosedur yang benar

 Mampu Mencuci tangan 6


langkah sebelum dan selesai
melakukan pemeriksaan

1.2. Persiapan  Mampu mempersiapkan alat


pra analitik dan bahan habis pakai secara
mendiri dan sesuai dengan
(alat, bahan dan
standart
sampel)
 Mampu memeriksa
kelayakan alat dan bahan
yang akan digunakan pada
proses pemeriksaan

 Mampu mengembalikan
peralatan dan bahan pada
tempatnya ketika selesai
melakukan pemeriksaan

 Mampu mempersiapkan
sampel yang akan digunakan
dalam pemeriksaan

1.3. Pemeriksaan  Mampu melakukan preparasi


jumlah sel sampel dan reagen sesuai
leukosit dengan SPO (Standart
Operasional Prosedur)

40 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


 Mampu melakukan
pengisian bilik hitung
menggunakan campuran
bahan dan sampel sesuai
dengan SPO (Standart
Operasional Prosedur)

 Mampu mengenali
komponen – komponen
mikroskop dan memeriksa
kondisi mikroskop.

 Mampu memilih perbesaran


okuler dan objektif yang
akan digunakan untuk
memeriksa sediaan hitung
leukosit

 Mampu melakukan
perhitungan jumlah leukosit
dalam bilik hitung

 Mampu membuang limbah


sesuai dengan kategorinya
(infeksius atau non infeksius

 Mampu membersihkan
bagian – bagian mikroskop
setelah selesai digunakan

1.4. Melakukan  Mampu menentukan rumus


perhitungan perhitungan untuk
jumlah sel pemeriksaan leukosit
leukosit
 Mampu menghitung jumlah
leukosit sesuai dengan
rumus tersebut

2. Pemeriksaan 2.1. Pemakaian  Mampu Memakai Jas 15 menit


reduksi urine Alat Pelindung laboratorium dan alas kaki
metode Diri (APD) sesuai dengan prosedur yang
benedict benar

 Mampu memilih Alat


Pelindung diri sesuai dengan
jenis pemeriksaan yang akan
dilakukan

 Mampu memakai Alat


pelindung Diri dengan baik
dan benar

 Mampu Mencuci tangan 6

41 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


langkah sebelum dan selesai
melakukan pemeriksaan

2.2. Persiapan  Mampu mempersiapkan alat


alat, bahan dan dan bahan habis pakai secara
sampel mendiri dan sesuai dengan
standart

 Mampu memeriksa
kelayakan alat dan bahan
yang akan digunakan pada
proses pemeriksaan

 Mampu mengembalikan
peralatan dan bahan pada
tempatnya ketika selesai
melakukan pemeriksaan

 Mampu mempersiapkan
sampel yang akan digunakan
dalam pemeriksaan

2.3. Pemeriksaan  Mampu melakukan preparasi


reduksi urine sampel dan reagen sesuai
metode benedict dengan SPO (Standart
Operasional Prosedur)

 Mampu melakukan teknik


pipetasi sesuai dengan SPO
(Standart Operasional
Prosedur)

 Mampu melakukan
pemeriksaan sesuai dengan
SPO (Standart Operasional
Prosedur)

 Mampu membuang limbah


sesuai dengan kategorinya
(infeksius atau non
infeksius)

2.4. Pemeriksaan  Mampu membaca hasil


reduksi urine pemeriksaan reduksi urine
metode benedict berdasarkan interpretasi
hasil yang benar
 Mampu menyimpulkan hasil
pemeriksaan reduksi urine
3. Pemeriksaan 4.1. Pemakaian  Mampu Memakai Jas 15 menit
kadar albumin Alat Pelindung laboratorium dan alas kaki
darah Diri (APD) sesuai dengan prosedur yang
(MetodeBCG) benar

42 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


 Mampu memilih Alat
Pelindung diri sesuai dengan
jenis pemeriksaan yang akan
dilakukan
 Mampu memakai Alat
pelindung Diri dengan baik
dan benar
 Mampu Mencuci tangan 6
langkah sebelum dan selesai
melakukan pemeriksaan
3.2. Persiapan alat,  Mampu mempersiapkan alat
bahan dan dan bahan habis pakai secara
sampel mendiri dan sesuai dengan
standart

 Mampu memeriksa
kelayakan alat dan bahan
yang akan digunakan pada
proses pemeriksaan

 Mampu mengembalikan
peralatan dan bahan pada
tempatnya ketika selesai
melakukan pemeriksaan

 Mampu mempersiapkan
sampel yang akan digunakan
dalam pemeriksaan

3.3.Pemeriksaan  Mampu melakukan preparasi


kadar albumin sampel dan reagen sesuai
menggunakan dengan SPO (Standart
alat Operasional Prosedur)
spektrofotomete
r  Mampu melakukan teknik
pipetasi sesuai dengan SPO
(Standart Operasional
Prosedur)

 Mampu mengoperasikan alat


Spektrofotometer sesuai
dengan SPO (Standart
Operasional Prosedur)

 Mampu melakukan
pengukuran kadar albumin
darah menggunakan
spektrofotometer

 Mampu membuang limbah


sesuai dengan kategorinya
(infeksius atau non
43 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3
infeksius)

3.4.Melakukan  Mampu menentukan rumus


Perhitungan perhitungan untuk
kadar albumin pemeriksaan albumin darah
darah
 Mampu menghitung kadar
albumin darah sesuai dengan
rumus tersebut

5. Pemeriksaan 5.1. Pemakaian  Mampu Memakai Jas 15 menit


Mikroskopis Alat Pelindung laboratorium dan alas kaki
Telur cacing Diri (APD) sesuai dengan prosedur yang
benar

 Mampu memilih Alat


Pelindung diri sesuai dengan
jenis pemeriksaan yang akan
dilakukan

 Mampu memakai Alat


pelindung Diri dengan baik
dan benar

 Mampu Mencuci tangan 6


langkah sebelum dan selesai
melakukan pemeriksaan

5.2. Persiapan  Mampu mempersiapkan alat


alat, bahan dan dan bahan habis pakai secara
sampel mendiri dan sesuai dengan
standart
 Mampu memeriksa
kelayakan alat dan bahan
yang akan digunakan pada
proses pemeriksaan
 Mampu mengembalikan
peralatan dan bahan pada
tempatnya ketika selesai
melakukan pemeriksaan
 Mampu mempersiapkan
sampel yang akan digunakan
dalam pemeriksaan
5.3. Preparasi  Mampu melakukan preparasi
sediaan telur sediaan basah telur cacing
cacing menggunakan reagen lugol.
 Mampu membuang limbah
sesuai dengan kategorinya
(infeksius atau non
infeksius)
5.4. Pemeriksaan  Mampu mengenali

44 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


sediaan telur komponen – komponen
cacing mikroskop dan memeriksa
menggunakan kondisi mikroskop.
mikroskop  Mampu memilih perbesaran
okuler dan objektif yang
akan digunakan untuk
memeriksa sediaan telur
cacing
 Mampu mengidentifikasi
spesies telur cacing yang
ditemukan
 Mampu membersihkan
bagian – bagian mikroskop
setelah selesai digunakan

B. TAHAPAN LOMBA

TAHAPAN MODEL LOMBA PENILAIAN OUTPUT


Tahap 1 Tes Tertulis :  Total nilai benar: 100 Nilai akumulasi tes
 Metode: Computer Based  Bobot nilai tes tertulis = tulis dan observasi
TesT (CBT) 30% dari total skore. akan menentukan
 Bentuk soal : Pilihan  Skore hasil tes tertulis juara 1, juara 2, juara
ganda, 50 soal/peserta diakumulasi dengan hasil 3, juara harapan 1,
 Data base soal sebanyak penilaian observasi dan juara harapan 2 dan
150 soal, yang akan diacak cerdas cermat juara harapan 3
secara random oleh system
dimana setiap peserta akan
mendapat 50 soal yang
berbeda-beda
 Waktu : 60 menit

Tahap 2 Tes Observasi /Praktikum  Indikator Penilaian:

 Metode: Individual skill 1. Praktikum 1

 Materi tes: a. Teknik pipetasi


menggunakan pipet
1. Praktikum 1 thoma leukosit
a. Hitungjumlahleukosit b. Teknik homogenasi

b. Reduksi urine metode c. Teknik penggunaan


benedict mikroskop
2. Praktikum 2 d. Keseuaian prosedur
pemeriksaan
a. Pemeriksaankadar
albumin metode BCG e. Pembacaan hasil
reduksi urine
b. Identifikasitelurcacing
direct f. Akurasi hasil
 Waktu: 2. Praktikum 2

45 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


a. Praktikum 1: 45 menit a. Teknik pipetasi
menggunakan
b. Praktikum 2: 30 menit mikropipet
b. Kemampuan
membaca prosedur
pada kit insert
c. Teknik menggunakan
spektrofotometri
d. Teknik menggunakan
mikroskop
e. Akurasi hasil

 Bobot penilaian: 70%

 Hasil observasi
diakumulasi dari nilai
praktikum 1 dan
praktikum 2 dikalikan
bobot

 Hasil observasi
diakumulasi dengan tes
tulis

46 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


C. ASPEK PENILAIAN LKS SMK KESEHATAN BIDANG TEKNOLOGI
LABOATORIUM MEDIK Tahun 2018

FORMAT PENILAIAN TES OBSERVASI


LOMBA KOMPETENSI SISWA
BIDANG TEKNOLOGI LABRATORIUM MEDIK

NO.PESERTA:________________________________________________________
1. KompetensiMelakukanhematologi
1.1 pengujianhitungjumlahleukosit

NILAI SKOR
NO KEGIATAN BOBOT
0 1 2 BXN
1 TEKNIK PIPETASI
Memastikan peralatan yang akan digunakan bersih dan kering 1
sebelum dipakai
Menggunakan alat bantu untuk melakukan aspirasi 1
Darah dan larutan pengencer tepat volume pada garis batas pipet 2
2 TEKNIK HOMOGENASI
Membersihkan bagian luar pipet dari sisa darah atau larutan 1
pengencer
Melakukan homogenisasi secara inverse dengan benar 1
Volume cairan dalam pipet tetap terjaga selama dan setelah 2
homogenisasi
3 PROSES KERJA
Menggunakan APD 1
Bekerja dengan tenang dan rapih 1
Meja kerja bersih selama dan setelah pengerjaan 2
Waktu pengerjaan 3
4 TEKNIK PENGISIAN KAMAR HITUNG
Cover glass terpasang kuat dan tidak lepas ketika kamar hitung 1
dibalikan
Ada gradasi warna pelangi pada kedua ujung penguat tempelan 1
cover glass
Volume larutan tepat, menutupi semua area kamar hitung yang 2
akan digunakan untuk pengamatan
Tidak ada gelembung udara pada area kamar hitung untuk 1
pengamatan
5 AKURASI HASIL
Perbedaan hasil yang diperoleh dari nilai target dalam satuan 5
persen dari nilai target
Hasil : + 0 - 5% dari nilai target = 2 Hasil : + 6 - 10 % dari
nilai target = 1 Hasil : + > 11% dari nilai target = 0
TOTAL 25
Keterangan :
0 = tidak melakukan
1 = melakukan tetapi tidak sempurna
2 = Melakukan dengan sempurna
Surabaya,..................................................2018

JURI

47 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


FORMAT PENILAIAN TES OBSERVASI
LOMBA KOMPETENSI SISWA
BIDANG TEKNOLOGI LABRATORIUM MEDIK

NO.PESERTA:________________________________________________________

2. Kompetensi Melakukan Pemeriksaan Kimia urine


2.1 pengujian reduksi urine metode benedict

NILAI SKOR
NO KEGIATAN BOBOT
0 1 2 BXN
1 TEKNIK PIPETASI
Memastikan peralatan yang akan digunakan 1
bersih dan kering sebelum dipakai
Menggunakan alat bantu untuk melakukan 1
aspirasi
volume reagen yang dipipet sesuai dengan 3
prosedur
2 TEKNIK PEMANASAN
Teknik pemanasan memperhatikan aspek 2
keselamatan kerja
Merebus hingga mendidih selama 2 menit 2
Teknik pemanasan tepat sehingga tidak 2
menimbulkan letupan
3 PROSES KERJA
Menggunakan APD 1
Bekerja dengan tenang dan rapih 2
Mejakerja bersih selama dan setelah 2
pengerjaan
Waktu pengerjaan 4
4 AKURASI HASIL
Membaca hasil dengan benar 5
TOTAL
Keterangan :
0 = tidak melakukan
1 = melakukan tetapi tidak sempurna
2 = Melakukan dengan sempurna

Surabaya,..................................................2018

JURI

48 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


FORMAT PENILAIAN TES OBSERVASI
LOMBA KOMPETENSI SISWA
BIDANG TEKNOLOGI LABRATORIUM MEDIK
NO.PESERTA:________________________________________________
3. Kompetensi Melakukan pemeriksaan kimiadarah
3.1 pengujian kadar albumin darah metode BCG

BOBO NILAI SKOR


NO KEGIATAN
T 0 1 2 BXN
1 TEKNIK PIPETASI
Memastikan peralatan yang akan digunakan bersih dan 1
kering sebelum dipakai
Memipet reagen dan sampel dengan tepat sesuai dengan 2
kit insert
Membersihkan bagian luar pipet dari sisa darah atau 1
larutan pengencer
2 TEKNIK INKUBASI
menyiapkan blank, standard dantes 2
Melakukan inkubasi sesuai dengan petunjuk pada kit 1
insert
3 PROSES KERJA
Menggunakan APD 1
Bekerja dengan tenang dan rapih 1
Mejakerja bersih selama dan setelah pengerjaan 2
Waktu pengerjaan 3
4 TEKNIK PENGOPERASIAN SPEKTROFOTOMETER
Mengbilas spektrofotometer dengan menghisap aquades 2
sebelum dan sesudah pembacaan sampel
Dapat mengoperasikan spektrofotometer dengan tepat 2
Menghomogenkan sampel sebelum dihisapkan pada 2
spektrofotometer
5 AKURASI HASIL
Perbedaan hasil yang diperoleh dari nilai target dalam 5
satuan persen dari nilai target
Hasil : + 0 - 5% dari nilai target = 2
Hasil : + 6 - 10 % dari nilai target = 1
Hasil : + > 11% dari nilai target = 0
TOTAL 25
Keterangan :
0 = tidak melakukan
1 = melakukan tetapi tidak sempurna
2 = Melakukan dengan sempurna
Surabaya,..................................................2018

JURI

______________________________________

49 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


FORMAT PENILAIAN TES OBSERVASI
LOMBA KOMPETENSI SISWA
BIDANG TEKNOLOGI LABRATORIUM MEDIK

NO.PESERTA:_________________________________________________
4. Kompetensi Melakukan pemeriksaan parasitologi
4.1. Identiikasi telurcacing

NO KEGIATAN BOBO NILAI SKOR


T 0 1 2 BXN
1 TEKNIK PEMILIHAN ALAT DAN BAHAN
Memilih objek glass yang bersih dan kering 1
Menggunakan reagen yang sesuai dengan pemeriksaan 2
2 PROSES KERJA
Menggunakan APD 1
Bekerja dengan tenang dan rapih 1
Meja kerja bersih selama dan setelah pengerjaan 2
Waktu pengerjaan 3
3 TEKNIK PEMBUATAN PREPARAT
Tidak ada gelembung udara pada area untuk pengamatan 2
Volume bahan pengamatan tidak berlebih 2
4 TEKNIK PENGOPERASIAN MIKROSKOP
Membersihkan mikroskop sebelum dan sesudah digunakan 2
Menggunakan perbesaran yang sesuai dengan pengamatan 2
Kecepatan menemukan lapang pandang 2
5 AKURASI HASIL
Perbedaan hasil yang diperoleh dari nilai target dalam satuan 5
persen dari nilai target
Dapat menemukan telur cacing dan menyebutkan jenisnya
dengan benar = 2
Menemukan telur cacing tapi tidak dapat menyebutkan
dengan benar= 1
Tidak menemukan telur cacing = 0
TOTAL 25
Keterangan :
0 = tidak melakukan
1 = melakukan tetapi tidak sempurna
2 = Melakukan dengan sempurna

Surabaya,..................................................2018

JURI

50 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


D. ALAT-ALAT LKS SMK KESEHATAN BIDANG TEKNOLOGI LABOATORIUM
MEDIK TH 2018

DAFTAR KEBUTUHAN ALAT KEGIATAN LKS TK NASIONAL TAHUN 2018


BIDANG LOMBA : ASISTEN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIK

NO ALAT/REAGEN JUMLAH Satuan KETERANGAN


A PRAKTIK HITUNG LEUKOSIT
1 Tabungvacutainer EDTA 1 box Disediakanpanitia
2 Larutanturk 250 ml Disediakanpanitia

3 Tabung vial + tutup 50 buah Disediakanpanitia

4 Aspirator 10 buah Disediakanpanitia

5 Sampeldarah 5 set Disediakanpanitia

6 Hemocytometer 10 set Disediakanpanitia

7 Mikroskopbinokuler 10 buah Disediakanpanitia


B PRAKTIK REDUKSI URINE
Pot urine Disediakanpanitia
1 pak
1
Pipet pasteurdisposible Disediakanpanitia
1 box
2
Larutan Benedict Disediakanpanitia
1 liter
3
Larutanspirtus Disediakanpanitia
2 liter
4
Sampelreduksi urine Disediakanpanitia
5 set
5
Push ball (Bulb) 20 Disediakanpanitia
buah
7
Lampuspirtus 10 Disediakanpanitia
buah
8
Pipetukur 5 ml 30 Disediakanpanitia
buah
9
Pipet volume 5 ml 30 Disediakanpanitia
buah
10
Tabungreaksi 15-18 cm 60 Disediakanpanitia
buah
11
Raktabungreaksi 10 Disediakanpanitia
buah
12
Penjepittabung 10 Disediakanpanitia
buah
13
C PRAKTIK PERHITUNGAN KADAR ALBUMIN
Disediakanpanitia
1 Aquadest 1 liter
Disediakanpanitia
2 Blue tip 1 pak
Disediakanpanitia
3 Yellow tip 1 pak
Tabungvacutainer non Disediakanpanitia
4 antikoagulan 1 box
Disediakanpanitia
5 Albumin Reagen (Dyasis) 2 kit

51 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3


Disediakanpanitia
6 Sampel albumin serum 5 set
Appendrov Disediakanpanitia
7 Buah
Tabungserologi Disediakanpanitia
8 100 Buah
Raktabungserologi Disediakanpanitia
9 10 Buah
Mikropipet 200 - 1000 µl Disediakanpanitia
10 10 Buah
Mikropipet 5 - 50 µl Disediakanpanitia
11 10 Buah
Rakmikropipet Disediakanpanitia
12 10 Buah
Fotometer Disediakanpanitia
13 3 Buah
D PRAKTIK IDENTIFIKASI TELUR CACING
Deck glass 1 box Disediakanpanitia
1
Object glass 5 pak Disediakanpanitia
2
Lidi/ tusukgigi 1 pak Disediakanpanitia
3
LarutanNaCl 0.89% 100 ml Disediakanpanitia
4
LarutanLugol 100 ml Disediakanpanitia
5
Larutan Eosin 100 ml Disediakanpanitia
6
Sampelawetanfaeces 5 set Disediakanpanitia
7
E KEBUTUHAN UMUM
Handscon 2 box Disediakanpanitia
1
Hand rub 5 box Disediakanpanitia
2
Kresek 1 pak Disediakanpanitia
3
Masker 2 box Disediakanpanitia
4
Sabuncuci 2 botol Disediakanpanitia
5
Sikattabung 10 buah Disediakanpanitia
6
Tisu 10 buah Disediakanpanitia
7
Tempatsampah 7 buah Disediakanpanitia
8
Xylol 500 ml Disediakanpanitia
9
Kapas 1 pak Disediakanpanitia
10

52 LKS SMK Kesehatan (PERSEMKI) ke-3

Anda mungkin juga menyukai