Anda di halaman 1dari 20

ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN

RUMAH TANGGA VERZA MALANG CLUB


AD/ART (VMC)

2019
ANGGARAN DASAR
VERZA MALANG CLUB (VMC)

BAB I

NAMA, WAKTU, SIFAT dan KESEKERTARIATAN

PASAL 1
NAMA
 Nama komunitas ini adalah VERZA MALANG CLUB yang selanjutnya disingkat
menjadi VMC
 Berslogan “WE ARE FAMILY” yang artinya “Kita Adalah Keluarga”

PASAL 2
WAKTU
Komunitas ini berdiri di Kota Malang pada tanggal 04 JULI 2013 pada pukul 21.00
WIB di Area Stasiun Kota Baru Malang dan kemudian mendeklarasikan diri pada tanggal
05 OKTOBER 2015 di Amazy Chiken (Jl. Sigura-gura).

PASAL 3
SIFAT
 Verza Malang Club (VMC) bersifat terbuka bagi umum tanpa terkhusus bagi
pemilik motor Honda Verza (Kondisional)
 Komunitas ini bersifat tenggang rasa, kekeluargaan, saling menghargai dan
menghormati antar sesama anggota, club lain dan pengguna jalan yang lain.

PASAL 4
KESEKERTARIATAN
Komunitas ini berseketariatan di Jl. Candi 3 E No.268, RT 007, RW 003,
Karang Besuki, Malang.
BAB II

VISI, MISI, STRUKTUR dan PRINSIP ORGANISASI

PASAL 5
VISI
Menjadikan Verza Malang Club sebagai wadah komunitas otomotif usebagai
bentuk mengembangkan dan memperkenalkan ke dunia otomotif Honda Verza khusunya.
Serta dapat menciptakan tenggang rasa dan kekeluargaan, solidaritas tinggi, mempererat tali
persaudaraan diantara sesama anggota khususnya, dan sesama bikers pada umumnya. Serta
dapat menjadi panutan dalam menciptakan ketertiban, keselamatan dalam berlalu lintas
dijalan raya.

PASAL 6
MISI
1. Menjaga tali persaudaraan antar anggota khususnya dan sesama bikers pada
umumnya
2. Mempersatukan kreatifitas bermotor pada satu wadah club
3. Membawa nama bikers melalui hal-hal yang positif
4. Selalu menjaga keselamatan dan ketertiban berlalu lintas dijalan raya
5. Menciptakan suasana aman dan nyaman baik dalam komunitas maupun dalam
berkendara di jalan raya
6. Menciptakan kebersamaan yang solid antar sesama dan kepedulian terhadap
lingkungan
7. Turut ikut dalam Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPN) guna
menciptakan kesadaran dan perilaku berkendara aman dengan mensosialisasikan
program “Safety Ridding” agar tercipta keselamatan, ketertiban, dan panutan baik
dalam berlalu lintas
8. Turut ikut serta dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Federasi Otomotif
Malang (FOM), dan wadah naungan lainnya sesuai yang disepakati.
PASAL 7
STRUKTUR
Struktur Komunitas Verza Malang Club (VMC) tersusun atas :
 Kekuasaan tertinggi adalah Musyawarah Besar (MUBES) Verza Malang Club
VMC.
 Kepemimpinan Verza Malang Club (VMC) dipegang oleh Ketua Umum (KETUM)
dan dibantu pengurus lain, dimana terdiri atas Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris,
Bendahara, Humas, Divisi Umum serta diawasi oleh Dewan Penasehat.
 Dalam kesehariannya pengurus dibantu Dewan Penasehat dalam Menentukan
Keputusan.

PASAL 8
PRINSIP
 Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
 Demokrasi untuk mencapai musyawarah untuk mufakat
 Sukarela, kerjasama dan gotong royong
 Saling menghargai, menghormati dan solidaritas sosial kepada sesama
 Patuh terhadap peraturan club dan perundang-undangan yang berlaku.

BAB III
LAMBANG DAN NOMOR REGISTRASI

PASAL 9
LAMBANG
1. Tulisan VMC ditengah berwarna orange melambangkan VMC memiliki semangat
serta symbol dari petualangan, optimis, percaya diri dan kemampuan dalam
bersosialisasi dalam dunia otomotif.
2. Headlamp Honda Verza mengurung tulisan VMC melambangkan jiwa sosialisasi
yang tinggi.
3. Sayap mengepak mengartikan sebuah persaudaraan tanpa batas.
4. Tulisan yang berada dibawah dan didalam pita VERZA MALANG CLUB ini
menunjukkan nama Komunitas.
5. Tulisan didalam 05 OKTOBER 2015 adalah tanggal deklarasi.
6. Api berada di kedua ujung pita melambangkan semangat menyambungkan tali
persaudaraan.

PASAL 10
NOMOR REGISTRASI
Semua nomor registrasi berwarna putih diawali huruf “V” dan diikuti dengan
nomor registrasi anggota yang telah terdaftar dalam kepengurusan.
ANGGARAN RUMAH TANGGA
VERZA MALANG CLUB
ART (VMC)
BAB 1
KEANGGOTAAN

PASAL 1
SYARAT ANGGOTA RESMI
1. Memiliki sepeda motor HONDA VERZA (Kondisional)
2. Menyerahkan dokumen pelengkap :
a. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
b. Fotocopy Surat Izin Mengemudi (SIM) berlisensi C
c. Fotocopy Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
d. Pas foto hardcopy dan softcopy terbaru ukuran 4x6 terbaru @ 1 lembar
3. Mengisi form pendaftaran dengan lengkap, jelas dan benar
4. Membayar biaya administrasi dari PROSPEK menuju MEMBER sebesar Rp.
50.000,00 (Lima Puluh Ribu Rupiah) untuk 2 buah Stiker Cutting Member
Resmi Verza Malang Club dan KTA (Kartu Tanda Anggota) VMC
5. Membayar iuran kas dengan sistem patungan seikhlasnya setiap KOPDAR dan
Acara, Dan dana kas ini berfungsi sebagai keperluan Verza Malang Club.
6. Aktif dalam kopdar setiap sabtu pukul 20.00 WIB sampai selesai selama :
a. 3x (kali) kopdar dan ikut andil mewakili VMC dalam 1x acara kegiatan
untuk menjadi NEWBIE.
b. Ikut andil mewakili VMC dalam 5x acara kegiatan (Terutama FRIEND
JAVA) untuk menjadi PROSPEK.
c. Mengikuti DIKLAT MEMBER dan menghadiri acara MUSYAWARA
NASIONAL ASOSIASI VERZA INDEPENDENT / HONDA BIKERS
DAY untuk menjadi MEMBER.
7. Membaca, mengerti, mentaati dan menjalankan tata tertib peraturan komunitas
(AD/ART) Verza Malang Club (VMC)
8. Tidak menjadi anggota geng motor
9. Boleh mengikuti komunitas lain tapi harus bisa memperioritaskan Verza Malang
Club (VMC)
10. Memiliki komitmen dan tanggung jawab terhadap Verza Malang Club (VMC)
11. Menjaga nama baik dan martabat Verza Malang Club (VMC)
BAB II

KEPENGURUSAN DAN ANGGOTA


PASAL 2
PENGURUS
 Pengurus dipilih, diangkat dan diberhentikan setelah masa jabatan 1 tahun
 Pengurus dalam menjalakan kegiatan agenda kepengurusan dapat bertempat di
secreteriat club / kondisional.
 Musyawarah Besar (MUBES) VMC merupakan badan pimpinan tertinggi dan
diadakan dalam 1 tahun sekali serta dapat dilaksanakan MUBES LUAR BIASA
VMC sesuai kesepakatan bersama bila ada ketentuan yang menyimpang dalam
AD/ART dan kepengurusan.
 Ketua sebagai pimpinan komunitas dan dibantu pengurus lain dapat membuat
keputusan komunitas secara demokrasi, musyawarah dan mufakat.
 Pengurus mempertanggungjawabkan periode kepengurusannya dalam forum Mubes
 Masa jabatan Ketua dan Pengurus 1x dalam 1 tahun anniversary Verza Malang Club
 Dapat memangku jabatan lagi maksimal 2 periode / 2 tahun / 2x Anniversary Verza
Malang Club.
 Apabila ditengah-tengah masa kerja posisi Ketua kosong, maka akan dilanjutkan
oleh Wakil Ketua hingga masa jabatan selesai
 Apabila ditengah-tengah masa kepengurusan ada posisi Pengurus yang kosong,
maka akan diajukan kandidat untuk dipilih / diresafel dalam forum musyawarah
pengurus atau dapat melalui pengajuan ketua langsung serta melalui musyawara
dan mufakat.
 Pengurus harus sudah terdiklat dan ber- NRA
 Pengurus Verza Malang Club DILARANG mengikuti kepengurusan di
Club/Komunitas lain

Tugas dan tanggungjawabnya pengurus :


1. Melaksanakan keputusan dan mesosialisasikan ke anngota agar terlaksana.
2. Mengambil keputusan secara musyawarah dan memberi arahan kepada anggota
3. Menyelenggarakan rapat reguler beserta seluruh anggota sekurang-kurangnya 1x
(satu kali) dalam 1 (satu) bulan
4. Membuat laporan secara tertulis mengenai hasil kinerjanya setiap sebulan sekali
dan diberitahukan keseluruh anggota
5. Mengumpulkan dan memanfaatkan iuran anggota secara bijaksana dan penuh
tanggungjawab.

Pada saat mendesak pengurus memiliki kewenangan mengundang anggota dengan


pemberitahuan yang disampaikan selambat-lambatnya 1 (satu) hari sebelum rapat
dilakukan

BAB III
TUGAS FUNGSI BADAN PENGURUS

PASAL 3
Dewan Penasehat :
 Memberi arahan, pertimbangan, pengawasan dan nasehat kepada pengurus dalam
memberikan keputusan serta dapat memanggil secara langsung bila ada hal yang
mendesak tentang kepengurusan di periodenya.
 Mengembalikan tugas dan fungsi pengurus sesuai AD/ART

PASAL 4

Ketua Umum
 Menetapkan kebijakan umum dari pelaksanaan rapat umum anggota yang
berlandaskan AD/ART Verza Malang Club
 Bertanggungjawab kepada rapat umum anggota atas kelancaran komunitas
 Berhak memberikan pernyataan umum yang berlaku secara intern maupun ekstern

PASAL 5

Wakil Ketua Umum


 Membantu Ketua dalam mengkoordinasikan bidang-bidang pembantu kepengurusan
 Membantu tugas Ketua untuk tercapainya kelancaran komunitas dalam keseharianya
 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada ketua
 Berhak memberikan pernyataan umum yang berlaku secara intern maupun ekstern
komunitas dengan persetujuan Ketua Umum
PASAL 6
Sekretaris
 Menyelenggarakan pengelolaan administrasi kesekretarisan Verza Malang Club
 Memelihara ketertiban administrasi kesekertarisan pengurus Verza Malang Club
sehingga tercapainya keserasian dengan instansi pemerintah, swasta dan komunitas
lainnya yang berkaitan dengan kepentingan komunitas

 Memelihara hubungan kerja administrasi kesekertarisan dan menyiapkan bantuan


administrasi kepada bidang-bidang pembantu kepengurusan sesuai dengan
kebijakan badan pengurus
 Melaksanakan prosedur penerimaan anggota Verza Malang Club
 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada Ketua.

PASAL 7

Bendahara
 Mengatur dalam pembendaharaan komunitas termasuk mengumpulkan iuran kas, dll.
 Mengelola keuangan komunitas secara umum tas persetujuan ketum
 Membuat laporan keuangan (pemasukan dan pengeluaran) komunitas secara
transparan dan lengkap serta dapat dipertanggungjawabkan setiap saat kepada
anggota.

 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada Ketua.

PASAL 8
Divisi Humas dan PDD :
 Sebagai pusat mediator Verza Malang Club dalam berbagai informasi untuk
kepentingan intern maupun ekstern Verza Malang Club serta membuat akses di
internet/dunia maya (Facebook: Verza Malang Club (grup) dan Humas Verza
Malang Club, Twitter: @verzamalangclub, Blog: Verzamalang.wordpress.com,
Whatsaaps: Verza Malang Club)
 Mewakili pengurus sebagai penghubung dengan pihak luar Verza Malang Club
yang berhubungan langsung maupun tidak langsung untuk menunjang kinerja
pengurus Verza Malang Club
 Mensosialisasikan segala bentuk program dan kegiatan Verza Malang Club kepada
seluruh dan anggota
 Mendokumentasikan atau bekerja sama dengan bidang dokumentasi untuk segala
jenis kegiatan untuk kepentingan Verza Malang Club maupun pihak luar guna
mempertanggungjawabkan segala jenis program dan kegiatan Verza Malang Club
 Mempublikasikan kegiatan club kepada seluruh anggota club dan juga pihak luar
sebagai upaya memperkenalkan keberadaan club dan juga membangun kesan
positif di masyarakat
 Menjembatani dalam menyelesaikan segala permasalahan yang terjadi secara intern
maupun ekstern Verza Malang Club
 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada ketua

PASAL 9

Divisi Tata Tertib dan Peraturan


 Membantu Pengurus menciptakan suasana yang kondusif didalam Verza Malang
Club
 Mengawasi dan menjalankan seluruh program tata tertib dan pengaturan yang
berlaku sesuai AD/ART Verza Malang Club
 Memberikan teguran secara lisan maupun tertulis kepadda seluruh anggota dalam
hal terjadinya pelanggaran kedisplinan
 Membuat aturan teknis dalam segala kegiatan di dalam maupun di luar kota
 Menentukan syarat-syarat perjalanan dalam maupun luar kota bekerjasama dengan
Divisi Touring
 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada ketua.

Pasal 10

Divisi Touring
 Menyiapkan kelengkapan kegiatan taouring yang dilaksanakan oleh Verza Malang
Club bekerja sama dengan bidang Tata Tertib dan Peraturan
 Menyiapkan agenda touring club dengan berkoordinasi dengan bidang-bidang lain
 Melakukan servey atau mencari informasi penting mengenai keadaan jalan atau
lokasi yang akan dilewati dan memberikan laporan kepada pemimpin dan petugas
touring

 Melakukan koordinasi dengan pihak lain yang terlibat atau turut serta dalam kegiatan
touring
 Melakukan pengecekan fisik sepeda motor seluruh anggota yang mengikuti kegiatan
touring
 Memberikan laporan kepada pimpinan perjalanan dan petugas touring mengenai
jumlah anggota yang mengikuti kegiatan touring
 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada ketua.

PASAL 11

Divisi Kesekertariatan
 Membawa dan menyimpan perlengkapan club
 Mengkoordinir peralatan saat diperlukan
 Bertanggungjawab dan merawat inventaris club
 Dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab kepada ketua

PASAL 12

ANGGOTA
 Izin kopdar harus sepengetahuan divisi tertib TIDAK BOLEH dishare ke media
sosial
 Izin kopdar HARUS jelas dan atau disertai /foto
 Upload blog harus berhubungan dengan club
 Sesi penjualan dalam sosial media (facebook) HANYA bisa dilakukan dihari
minggu, selain itu admin WAJIB menghapusnya
 Keluarga Verza Malang Club yang menggunakan motor selain Honda Verza
menggunakan stiker personal
 Saat rolling aba-aba kaki TIDAK BOLEH terlalu keluar dari kendaraan dan terlalu
tinggi dari bostap kendaraan
 Semua member berkewajibkan melaksanakan SAFETY RIDDING pada diri pribadi
dan kendaraan, meliputi:
Diri Pribadi:
a. Mengunakan helm saat berkendara
b. Memakai jaket safety saat touring dan kopdar
c. Menggunakan celana panjang saat touring dan kopdar
d. Menggunakan sepatu saat touring dan kopdar
e. Serta gear lain yang menunjang safety riding
Kendaraan:
a. Wajib memakai 2 (dua) kaca spion dikirin dan kanan
b. Lampu wajib nyala saat siang hari (sesuai regulasi pemerintah)
c. Terdapat speedometer dan berfungsi
d. Plat nomor kendaraan terlihat jelas didepan dan dibelakang kendaraan
e. Dokumen kendaraan legal, nomor mesin dan rangka sesuai Surat Tanda
Nomor Kendaraan (STNK) Disarankan memasang lampu double sign
(hazard)
f. Lampu sign, lampu berhenti dan lampu kota bagian belakang terpasang dan
berfungsi
g. Tidak diperbolehkan menggunakan bel angin (TRUK)
h. Tidak diperkenankan menggunakan sirine/toa dan lampu strobo
i. Wajib mengikuti peraturan lalu lintas
j. Dilarang keras menggunakan knalpot brong/bodong yang tak bermerk yang
tidak sesuai aturan pemerintah
k. Ukuran ban kendaraan yang digunakan minimal standart yang dikeluarkan
dari pabrik
l. Maksimal kecepatan saat touring adalah 60km/jam di dalam kota dan
80km/jam diluar kota

BAB III
DISIPLIN ANGGOTA

PASAL 13
KRITERIA SANKSI
1. Melakukan tindak kriminal dalam bentuk apapun yang membawa nama club atau
pribadi
2. Menggunakan NARKOBA dan OBAT-OBAT TERLARANG
3. Mengikuti club motor lain
4. Menyangkut nama club atas kepentingan pribadi yang merugikan Komunitas
5. Dan akan ditindak tegas oleh pengurus.

PASAL 14
HAK PEMBELAAN DIRI
Anggota yang menerima sanksi berhak melakukan pembelaan diri didepan
pengurus dan anggota lainnya jika pembelaan diterima maka direhabilitasi harus
diberikan
BAB IV
PASAL 15
KEUANGAN

a. Sumber keuangan Verza Malang Club didapat dari:


 100% (seratus persen) dari iuran kas
 100% (seratus persen) dari pendaftaran anggota baru
 50% (lima puluh persen) dari hadiah yang mengatas namakan club
 Donasi yang tidak mengikat dari simpatisan
 Kerja sama dari pihak lain/sponsor
 Dan usaha – usaha lainnya yang halal dan sah.
b. Pengelola dan pemegang keuangan adalah Bendahara
Bendahara diharuskan membacakan laporan keuangan disampaikan dalam forum
pada hari sabtu terakhir tiap bulan (kopdar terakhir tiap bulan)
c. Untuk menjaga keamanan maka dana dapat disimpan terpisah dari rekening pribadi
dibank
d. Hal lain yang belum diatur diatas akan diatur dikemudian hari

BAB V
PASAL 16
AGENDA
Adapun agenda yang harus dijalankan Pengurus dan diikuti member adalah:
1. TOURING WAJIB : Touring wajib (tanpa wisata) bagi semua anggota tanpa
terkecuali akan dilaksanakan 1 kali dalam tempo 2 bulan bergantian dengan agenda
Nomor 2
2. SOWAN MEMBER : Sowan member (tanpa wisata) akan dilaksanakan 1 kali
dalam tempo 2 bulan bergantian dengan agenda Nomor 1
3. BAKTI SOSIAL : Bakti Sosial akan dilaksanakan sebanyak 2 kali dalam tempo
1 tahun
4. MUSYAWARA BESAR : Musyawarah Besar (Mubes) akan dilaksanakan sekali
dalam tempo 1 tahun dan bisa diadakan sewaktu – waktu MUSYAWARA LUAR
BIASA bila ada ketentuan yang menyimpang dari AD/ART dan pengurus.
5. TOURING WISATA : Touring wisata akan dilaksanakan sesuai waktu dan
kesepakatan bersama
BAB VI

PASAL 17

ATURAN TAMBAHAN / LAIN - LAIN

Hal-hal yang belum diatur dalam AD/ART ini, akan diatur dikemudian hari.
KETETAPAN
MUSYAWARAH BESAR VERZA MALANG CLUB
Nomor : 01/TAP/MUBES– 01/09/2019
Tentang
PENGESAHAN AD/ART
VERZA MALANG CLUB
2019-2020

Bismillahirrohmaanirrohiim
Dengan senantiasa mengharap Rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa, Verza Malang Club
telah:

MENIMBANG :
1. Demi menjaga kelancaran dan ketertiban mekanisme jalannya Musyawara Besar VMC
maka dipandang perlu untuk menetapkan pengesahan AD/ART Verza Malang Club.
2. Bahwa untuk memberikan kepastian dan jaminan hukum maka dipandang perlu untuk
menetapkan hasil – hasil Musyawarah Besar Verza Malang Club .
MENGINGAT :
- Anggaran Dasar VMC
- Anggaran Rumah Tangga VMC

MEMPERHATIKAN :
- Hasil Sidang Musyawarah Besar Verza Malang Club.

MENETAPKAN dan MEMUTUSKAN:


1. Penetapan hasil – hasil MUBES VMC di Gedung Serba Guna SOB
2. Keputusan Ini ditinjau kembali apabila terdapat kekeliruan.
3. Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Wassalamu’ alaikum Warrohmatullahiwabarokatuh


Ditetapkan di : Kesekertariatan VMC
Pada tanggal : 01 September 2019
Pukul : 21.00 WIB

PRESIDIUM SIDANG TERPILIH


MUSYAWARAH BESAR
VERZA MALANG CLUB
2019-2020

Ketua Umum Dewan Penasehat Sekretaris

M. ARIFUL IQBAL AGUNG WAHYU AKHMAD RESTU

Anda mungkin juga menyukai