Anda di halaman 1dari 1

Kuis E-learning pak ferry, komunitas IV

1. Jelaskan sumber daya apa sajakah yang diperlukan dalam kemitraan


Sumber daya yang diperlukan dalam kemitraan (selain kebutuhan keuangan) adalah
seperti waktu, keterampilan, keahlian, reputasi, jaringan dan koneksi pribadi (personal
network) dan karakteristik lain yang relevan. Durasi layanan pada saat menjadi mitraan
dan riwayat kemitraan sebelumnya dari mitra satu sama lain juga diketahui
memengaruhi fungsi dengan cara yang positif, karena Sumber daya yang cukup serta
mitra yang terampil dapat meningkatkan efektivitas dalam hubungan kemitraan.
2. Apa yang dimaksud dengan antagony? Mengapa antagony diperlukan dalam kemitaan
promosi kesehatan?
Jawab: Antagony merupakan suatu istilah yang digunakan oleh BMCF (suatu kerangka
teoritis yang dikembangkan untuk menguji secara empiris dalam sejumlah inisiatif
promosi kesehatan) untuk suatu hasil yang negatif/ kurang memuaskan. Hal ini sangat
diperlukan dalam bermitra sebab dapat mengevaluasi, dan pembelajaran sekaligus
menjadikan fungsi mitra menjadi lebih baik lagi.
3. Jelaskan pemahaman anda tentang “The Berger Model of Collaborative Functioning”
yang dipergunakan dalam inisiatif promosi kesehatan
Jawab: Yang saya pahami tentang The Berger Model of Collaborative Functioning
adalah suatu kerangka teoritis yang dikembangkan dan sebagai patokan untuk menguji
secara empiris sejumlah promosi kesehatan yang beragam. Model ini memberikan
kerangka analitis untuk memeriksa pengaturan kerja kemitraan promosi kesehatan
karena fokus dari BMCF ini terfapat pada proses kemitraan dan pengakuannya atas
interaksi negatif dan positif.
4. Mengapa sinergi dikaitkan dengan keberlanjutan promosi kesehatan? Jelaskan jawaban
anda yang disertai dengan contoh.
Prediktor sinergi yang paling penting (diperiksa sebagai output kemitraan) adalah
kepercayaan, kepemimpinan dan efisiensi. Sinergi terpusat pada kepercayaan dan
kepemimpinan. Temuan menunjukkan bahwa mekanisme pembangunan kepercayaan
harus dibangun ke dalam tahap pembentukan kemitraan dan berkelanjutan sepanjang
proses kolaboratif. Sebagai contoh kerjasama antara Indonesia dengan Australia yang
bekerjasama dalam hal 1) pemberantasan penyakit menular yang baru muncul 2)
perawatan riset HIV 3) memperkuat penyediaan mikronutrien Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai