Anda di halaman 1dari 1

NAMA : ACHMAD ROIHAN

NIM : G011181372
PROGRAM STUDI : AGROTEKNOLOGI

Review Presentasi 1 “Impelemntasi Nilai-Nilai Pancasila pada Sila ke-1”


Indonesia merupakan bangsa yang beragam agama. Agar tidak terjadi pertentangan
antara pemeluk agama dalam menjalankan ibadahnya masing-masing, kita harus memiliki
sikap toleransi antar umat beragama, sikap menghormati kebebasan dalam menjalankan
ibadah, dan tidak boleh memaksakan suatu agama kepada orang lain. Ketuhanan Yang Maha
Esa mengandung makna adanya keyakinan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, yang menciptakan
alam semesta beserta isinya. Setiap orang harus memiliki agama dengan meyakini Tuhan Yang
Maha Esa. Implementai sila pertama pancasila di lingkungan masyarakat yaitu, pengadaan
pengajian secara berkala dan berkesinambungan, memberikan kebebasan setiap orang
memeluk agama sesuai kepercayaannya, menghormati perbeedaan kepercayan.
Pertanyaan :
1. Bagaimana pendapat anda kenapa pelajaran agama tidak ada di semester 2 ?
(Nurul Izzah Pratiwi)
> Belajar karena hanya untuk mengisi sks, itu percuma teman-teman, kita kembalikan
tujuan belajar kita bagaimana (Arfan Chanandi)
> Sebagaimana yang saya ketahui bahwa, setiap semester itu mata kuliah, apa lagi mata
kuliah wajib itu telah diatur oleh Dikti (Sudirman)
> Kalau menurut saya, kita tidak hanya dapat belajar di kelas jika mau mendalami ilmu
agama, sekarang sudah banyak media baca dan majelis yang dapat kita manfaatkan
untuk memperdalam ilmu agama. (Afradillah)
2. Bukti rasional tentang impelementasi pada sila 1 (Emmy Fadhillah)
> Kalau menurut saya, masih 50:50 karena masih banyak yang mengira bahwa islam
itu teroris dan Kristen itu adalah kafir. (Siti Naurah)
> Dari sana, kita sudah menganggap bahwa Tuhan itu Esa, jadi sudah jelas buktinya
teman. (Arfan Chanandi)

3. Bagaimana jika ada orang ateis dan penganut 2 agama (bapak dan ibunya berbeda
agama)?
> Ateis, sudah melanggar sila pertama dan tidak diakui secara resmi oleh negara karena
tidak memiliki KTP, selain itu telah mengenai pasal 56 A KUHP. Untuk orang yang
bapak dan ibunya memiliki agama yang berbeda, anak itu akan diebrikan kebebasan
dalam memilih agama. (Kelompok presentasi)

4. Kenapa pada sila pertama lambangnya bintang, padahal kita ketahui Tuhan tidak boleh
di lambangkan dengan apapun?
> Berdasarkan sejarah, lambang bintang pada sila pertama, bintang terdapat 5 sudut
yang bersinambungan menjadi bintang. Nah, disini para filosofis mengatakan bahwa
itu seperti di Negara ini terdpat 5 agama pada waktu itu yang saling bekerjas sama
membangun Negeri ini. (Achmad Roihan & Wafiq Azzahrah)

Anda mungkin juga menyukai