Anda di halaman 1dari 4

PROSEDUR PENGGUNAAN LAB KOMPUTER

SMP SANTA MARIA KABANJAHE

1 Tujuan
Prosedur ini disusun dengan tujuan:
a. Menertibkan penggunaan laboratorium komputer.
b. Membentuk karakter siswa berdasarkan nilai ke-SFDan dan Budaya Sekolah.
c. Meningkatkan kualitas pembelajaran Dasar Informatika.
2 Lingkup
Guru dan siswa.
3 Acuan
- Kurikulum Dasar Informatika
- Nilai Karakter ke-SFDan
- Peraturan Sekolah
- Budaya Sekolah
4 Definisi
Laboratorium komputer adalah tempat riset ilmiah, eksperimen, pengukuran ataupun
pelatihan ilmiah yang berhubungan dengan ilmu komputer dan memiliki beberapa
komputer dalam satu jaringan untuk penggunaan oleh kalangan tertentu.
5 Prosedur
5.1 Prosedur Penggunaan Monitor
5.1.1 Menghidupkan
a. Pastikan kabel Monitor sudah terpasang dan lampu scalar sudah menyala.
b. Tekan sekali tombol power pada Monitor untuk mengaktifkan Monitor
c. Tunggu kira-kira 1 menit sampai data tampil pada layar.
5.1.2 Mematikan
a. Tekan tombol power dua kali pada monitor untuk mematikan monitor, lampu
indikator monitor akan berkedip-kedip.
b. Tunggu hingga lampu indikator LED tidak berkedip-kedip lagi atau mati, tekan
saklar untuk mematikan LED.

5.2 Prosedur Penggunaan Komputer


5.2.1 Menghidupkan
a. Tekan tombol power pada komputer.
b. Hidupkan monitor (jika belum hidup).
5.2.2 Mematikan
a. Lakukan proses shutdown pada sistem operasi
b. Tunggu hingga proses shutdown berhasil dilakukan
c. Matikan monitor

5.3 Prosedur Bagi Guru dan Siswa


5.3.1 Guru
a. Guru membariskan siswa di depan lab komputer.
b. Guru mengarahkan siswa untuk melepaskan sepatu dan menempatkannya pada rak
sepatu dengan rapi.
c. Guru mencek keadaan lab komputer kemudian menyalakan saklar listrik dan
menghidupkan AC dan proyektor.
d. Guru mempersilahkan siswa masuk kedalam lab.
e. Guru mengarahkan siswa untuk menghidupkan komputer sesuai dengan prosedur.
f. Guru mengajar sesusai dengan materi RPP.
g. Guru mengarahkan siswa untuk mematikan komputer, merapikan keyboard dan
merapikan posisi kursi kedalam meja.
h. Guru mempersilahkan siswa untuk keluar dari lab dengan tertib.
i. Sebelum meninggalkan lab guru harus mematikan semua peralatan elektronik
5.3.2 Siswa
a. Siswa berjalan dari kelas dengan tertib.
b. Siswa berbaris di depan lab komputer dengan rapi.
c. Siswa melepaskan sepatu dan menempatkannya pada rak sepatu dengan rapi.
d. Siswa kembali berbaris setelah merapikan sepatu dan masuk kedalam lab setelah
dipersilahkan oleh guru.
e. Siswa tetap berdiri didepan komputer yang telah ditentukan sampai dipersilahkan
guru untuk duduk.
f. Siswa mengikuti insturksi guru selama pembelajaran.
g. Siswa mematikan komputer sesuai dengan prosedur.
h. Siswa merapikan keyboard dan kursi kemudian memeriksa kebersihan.
i. Siswa meninggalkan lab setelah diberi arahan oleh Guru
j. Siswa kembali ke kelas dengan menjaga ketertiban

6. Peraturan

a) Siswa tidak diperkenankan membawa makanan dan minuman kedalam lab.


b) Siswa dilarang menginstall aplikasi tanpa sepengetahuan guru.
c) Siswa dilarang menancapkan flashdisk pada CPU tanpa sepengetahuan guru.
d) Siswa diharapkan menjaga ketertiban saat dilaboratorium
e) Siswa dilarang membuka aplikasi yang tidak berhubungan dengan materi
pembelajaran.
f) Siswa dilarang untuk berjalan/berpindah pindah bangku dilab komputer.
g) Siswa dilarang untuk memindahkan perangkat komputer tanpa seijin guru
h) Siswa dilarang dengan sengaja menukar sepatu ataupun kaus kaki siswa yang lain.

Pengesahan/persetujuan oleh :
Kepala Sekolah,

Guido Haga Sigiro, S.Pd


DATA INVENTARIS LAB KOMPUTER
SMP SANTA MARIA KABANJAHE

No Nama Barang Jumlah Keadaan


Baik Buruk
1 Monitor 54 43 11
2 CPU 54 43 11
3 KEYBOARD 56 50 6
4 MOUSE 47 47 0
5 UPS 1 1 0
6 SPEAKER 0 0 0
7 HEADSET 41 40 1
8 MOUSEPAD 48 48 0
9 MEJA 19 19 0
10 TATA TERTIB 1 1 0
11 AC 2 2 0
12 KURSI 54 54 0
13 INFOKUS 1 1 0
14 LAYAR OHP 1 1 0
15 PAPAN TULIS 1 1 0
16 HORDEN 4 4 0
17 LEMARI 1 1 0
18 LAMPU 6 6 0
19 JAM DINDING 1 1 0

Kabanjahe, 30 Agustus 2019


Guru Informatika

Sondius.M.B.Silalahi,S.Kom

Anda mungkin juga menyukai