Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR SOAL

1. Apakah nilai-nilai yang diberikan sudah dapat digunakan untuk mengetahui


keliling kedua bangun datar tersebut dalam bentuk persamaan linear dua
variabel? Jelaskan alasanmu!
4𝑥

2𝑦 6y 6y

24
2. Perhatikan bangun yang terbentuk dari segi lima berikut

Bangun 1 Bangun 2 Bangun 3


a. Salin dan lengkapi tabel berikut sampai bangun ke lima
Banyak segi lima Keliling
1 5
2 8
3 11
… …
… …

b. Setelah melengkapi tabel tersebut, cukupkah informasi yang diketahui untuk


menuliskan persamaan untuk menentukan keliling tiap-tiap bangun
3. Harga 3 kemeja dan 2 kaus adalah Rp. 90.000, sedangkan harga 2 kemeja dan 1
kaus jenis yang sama adalah Rp. 55.000.
a. Buatlah model matematikanya kemudian selesaikanlah!
b. Tentukan harga 4 kemeja dan 3 kaus!
4. Umur Pak Dio 5 kali lebih tua dari umur Bani. Sembilan tahun yang akan datang,
umur Pak Dio 3 kali lebih tua dari umur Bani. Berapakah umur mereka masing-
masing sekarang?
5. Tentukan penyelesaian dari sistem persamaan linear berikut (metode grafik,
subsitusi, eliminasi, campuran/subsitusi-eliminasi)
𝑦 = 2𝑥 + 9
𝑦 =6−𝑥
6. Harga tiga kaos dan empat topi dijual seharga 𝑅𝑝. 960.000. Dua kaos dan Lima
topi dijual 𝑅𝑝. 990.000. Lisa akan membeli 1 buah kaos. Untuk mendapatkan
harga 1 kaos, Untuk mendapatkan harga 1 kaos, Langkah apa yang harus
dilakukan Lisa?
7. Dalam lomba balap kelinci, kelinci milikmu berada 3 m di depan kelinci milik
temanmu. Kelincimu berlari dengan kecepatan rata-rata 2 meter per detik.
Kelinci temanmu juga berlari 2 meter per detik. Sistem persamaan linear yang
menyatakan situasi tersebut adalah 𝑦 = 2𝑥 + 3 dan 𝑦 = 2𝑥, “maka kelinci milik
temanmu tidak dapat menyusul kelinci milikmu”. Periksalah pernyataan tersebut!
8. Sebagai latihan menghadapi UAS, kalian mendapatkan tugas matematika dan
IPA untuk dikerjakan di rumah sebanyak 42 soal. Tugas matematika yang kalian
peroleh 10 soal lebih banyak daripada soal IPA. Benarkah banyak soal untuk
mata pelajaran matematika 26 soal dan mata pelajaran IPA adalah 16 soal?
Gunakan sistem persamaan linear untuk mengecek jawaban kalian.
LEMBAR JAWABAN SISWA

NAMA SISWA :
KELAS :
NAMA SEKOLAH :

Anda mungkin juga menyukai