Anda di halaman 1dari 2

GEJALA ALAM BIOTIK DAN GEJALA ALAM ABIOTIK

Gejala alam biotik merupakan gejala alam yang terjadi pada makhluk hidup di suatu
lingkungan. Contoh gejala alam biotik :
1. Hama wereng yang menyerang tanaman padi di sawah
2. Tertutupnya kolam oleh ganggang yang menyebabkan warna air kolam berubah dari jernih
menjadi hijau.
3. Timbulnya bercak-bercak hitam pada roti setelah beberapa hari dibiarkan di tempat lembab.

Gejala alam abiotik merupakan gejala alam yang terjadi pada benda mati (tidak memiliki
sifat hidup). Contoh gejala alam abiotik :
1. Angin bertiup
2. Gunung api meletus
3. Air sungai mengalir ke laut
Contoh Soal :
1. Perhatikan beberapa gejala alam berikut :
1) Lumba-lumba muncul ke permukaan air untuk bernapas
2) Tanaman mangga bertambah tinggi
3) Air sungai mengalir menuju laut
4) Gunung api meletus
Gejala-gejala alam biotik terdapat pada nomor….
a. 1) dan 2) c. 2) dan 4)
b. 1) dan 3) d. 3) dan 4)
2. Pernyataan berikut yang menunjukkan gejala alam abiotik adalah….
a. Suhu udara meningkat akibat pemanasan global
b. Tanaman benalu menempel di batang pohon mangga
c.Tanaman padi di sawah terserang hama wereng coklat
d. Permukaan sungai tertutup oleh eceng gondok akibat peristiwa eutrofikasi.
3. Pasangan yang tepat antara peristiwa dengan jenis gejala alam dalam tabel berikut
adalah…
No. Peristiwa Jenis Gejala Alam
A Terjadinya erosi tanah disepanjang aliran Biotik
sungai
B Pupil membesar saat intensitas cahaya Abiotik
yang masuk ke mata sedikit
C Suhu udara di laut lebih hangat pada Abiotik
malam hari dari pada siang hari
D Terjadinya longsor akibat pengundulan Biotik
hutan

4. Peristiwa berikut yang menunjukkan gejala alam abiotik adalah….


a. sulur tanaman melon membelit batang kayu
b. daun petai cina menutup di sore hari
c. bunga tulip mekar di musim semi
d. air dalam freezer membeku
5. Peristiwa berikut yang menunjukkan adanya gejala alam abiotik adalah….
a. menguapnya air dalam ember saat terkena cahaya matahari
b. tertutupnya permukaan air sungai oleh tanaman eceng gondok
c. adanya ratusan ulat bulu yang menyerang tanaman jambu biji
d. lalat buah meletakkan telur-telurnya di dalam buah mangga
6. Cermati beberapa gejala alam berikut!
1) Burung pipit memakan bulir padi di sawah
2) Di berbagai daerah di landa angin puting beliung
3) Anak kelinci milik dewi semakin hari semakin besar
4) Batu yang berada di sekitar sungai mengalami pelapukan
5) Di Yogyakarta pernah terjadi gempa bumi yang menewaskan banyak orang
Gejala-gejala alam abiotik terdapat pada nomor….
a. 1), 2) dan 3) c. 2), 4) dan 5)
b. 1), 3) dan 4 d.3), 4) dan 5)
7. Salah satu contoh gejala alam abiotik adalah….
a. angin kencang bertiup
b. burung puyuh bertelur
c. daun pepaya bertambah lebar
d. daun lamtoro mengatup pada malam hari
8. Pasangan yang tepat antara peristiwa dengan jenis gejala alam dalam tabel berikut
adalah…
No. Peristiwa Jenis Gejala Alam
A Es meleleh ketika dipanaskan Abiotik
B Tikus melahirkan untuk melestarikan Abiotik
keturunannya
C Pelangi terbentuk karena adanya Biotik
pembiasaan cahaya matahari oleh titik-
titik air hujan
D Gunung api mengeluarkan lava pijar Biotik

Anda mungkin juga menyukai