Anda di halaman 1dari 9

Kode soal UPAS Revisi 0

SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 1 dari 9

A. SOAL PILIHAN GANDA

Pilih salah satu jawaban yang paling tepat, dengan memberi tanda centang ( √ ) pada huruf A, B, C, D
atau E pada lembar jawaban yang tersedia!

1. Perhatikan kutipan petunjuk berikut !


(a) Jika anda berada dalam bangunan bertingkat setelah terjadi gempa dan masih sadar.
(b) Janganlah panik berlebihan
(c) ...
(d) Jauhi bagunan agar terhindar dari bahaya reruntuhan
(e) Mintalah pertolongan apabila anda terluka untuk mendapatkan pertolongan pertama.
Teks proseur diatas belum lengkap. Bagian prosedur tersebut dapat dilengkapi dengan kalimat...
A. Carilah jalan untuk keluar secepatnya dan amankan dari bahaya
B. Jangan menggunakan tangga berjalan atau lift, gunakan tangga biasa
C. Cari pertolongan dengan segera agar tidak terjebak di dalam gedung.
D. Cari pintu keluar, gunakan tangga untuk mempercepat waktu keluar ruang.
E. Gunakanlah pintu darurat untuk keluar secepatnya.

2. Perhatikan teks prosedur berikut!


Cara membuat saus tomat
Tahapan membuat saus tomat:
(a) Tomat tersebut dicuci sampai bersih, kemudian dipanaskan dengan cara mengukus selama
lima menit.
(b) Saus tomat dimasukkan ke dalam botol.
(c) Selama proses penghancuran tambahkan bumbu- bumbu sesuai selera.
(d) Pilihlah tomat yang tua dan berwarna merah.
(e) Setelah menjadi bubur yang halus kemudian masaklah.
(f) Tomat yang sudah dikukus kemudian dikupas lalu di blender/dihancurkan.
Urutan cara yang tepat membuat saus tomat pada teks prosedur tersebut adalah ...
A. (e),(a),(c),(b),(f),(d)
B. (a),(d),(c),(f),(b),(e)
C. (c),(f),(e),(a),(d),(b)
D. (d),(a),(f),(c),(e),(b)
E. (f),(b),(d),(e),(b),(a)

Bacalah kutipan kalimat berikut untuk mengerjakan soal nomor 3 dan 4 !


Minumlah vitamin E setiap hari untuk menjaga kesehatan kulit anda dari dalam
3. Berdasarkan kaidah teks prosedur, kalimat tersebut termasuk kalimat...
A. Imperatif
B. Deklaratif
C. Interogatif
D. Persuasif
E. Argumentatif

4. Partisipan yang terdapat pada kalimat tersebut adalah...


A. Vitamin E
B. Hari
C. Kesehatan
D. Kulit
E. Anda

Bacalah kutipan teks prosedur berikut untuk menjawab soal no 5-7!


(a) Ambil beras secukupnya
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 2 dari 9

(b) Kemudian, tuangkan beras kedalam wadah tempat menanak nasi pada rice cooker sesuai
kebutuhan
(c) ...
(d) Setelah beras dicuci, masukkan air sebatas jari kelingking diatas beras.ini bertujuan untuk
mendapatkan nasi yang enak, tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembek.
(e) Masukkan ansi kedalam rice cooker dan jangan lupa menekan tombol cook supaya nasi
dapat matang.
5. Judul yang paling tepat untuk teks prosedur kompleks di atas adalah ...
A. Cara menanak nasi
B. Cara menggunakan Magic com
C. Cara menanak nasi menggunakan Magic com
D. Cara menggunakan Rice cooker
E. Cara menanak nasi menggunakan Rice cooker

6. Kalimat yang tepat untuk mengisi (c) pada teks prosedur tersebut adalah ...
A. Rendamlah berasdengan air bersih
B. Tekan tombol power pada Rice cooker
C. Sambungkan Rice cooker dengan listrik
D. Siapkan 5kg beras
E. Cuci beras yang sudah disiapkan

7. Kata kerja perintah/ imperatif pada kaliamat ( e) adalah ...


A. Masukkan
B. Menekan
C. Tombol
D. Janan lupa
E. Segera
Bacalah teks berikut ini untuk mengerjakan soal nomor 8-9
(a) Campur semua bahan, susu, dan air kedalam panci sambil dipanaskan dan aduk-aduk di atas
api kecil
(b) Cair tepung maizena bercampur dengan bahan
(c) Sambil tetap diaduk, angkat panci tersebut dan campurkan gula, putih telur, vanili, dan terus
aduk sampai semua tercampur rata dan berwarna putih.
(d) Lalu, rebus adonan dan aduk sampai mendidih.
(e) ...
(f) Jika adonan sudah dingin, masukkan ke dalam freezer.
(g) Sebagai garnish atau toping, anda dapat menyiapkan potongan strawberry,anggur, atau
buah-buahan lain dengan potongan kue atau cookies dan taruh sejumput kecil daun mint di
atasnya.
(h) Es krim buatan anda sudah siap disajikan.
8. Teks prosedur diatas merupakan jenis teks prosedur tentang ...
A. Cara menggunakan sesuatu
B. Cara membuat sesuatu
C. Cara melakukan sesuatu
D. Cara menangani sesuatu
E. Cara memakai sesuatu

9. Kalimat yang tepat untuk mengisi ( e) pada teks prosedur tersebut adalah ...
A. Tuangkan tepung maizena
B. Sambil tetap diaduk, angkat adonan dari panci supaya tidak menggumpal.
C. Angkatlah loyang dan sajikan
D. Angkat dan tuang dalam cup dan biarkan sampai dingin
E. Campurlah adonan dengan es

10. Bacalah teks eksplanasi berikut ini !


Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 3 dari 9

Gerhana bulan terjadi saat sebagian atau keseluruhan penampang bulan tertutup oleh bayangan
bumi. Itu terjadi bila bumi berada diantara matahari dan bulan pada satu garis lurus yang sama,
sehingga sinar matahari tidak dapat mencapai bulan karena terhalangi oleh bumi. Dengan
penjelasan lain, gerhana bulan muncul bila bulan sedang beroposisi dengan matahari. Tetapi
karena kemiringan bidang orbit bulan terhadap bidang ekliptika sebesar 5 0, maka tidak setiap
oposisi bulan dengan matahari akan mengakibatkan terjadinya gerhana bulan. Perpotongan
bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika akan memunculkan 2 buah titik potong yang disebut
node,yaitu titik dimana bulan memotong bidang ekliptika. Gerhana bulan ini akan terjadi saat
bulan beroposisi pada node tersebut. Bulan membutuhkan waktu 29,53 hari untuk bergerak dari
satu titik oposisi ke titik oposisi lainnya.
Judul yang tepat untuk teks eksplanasi diatas adalah...
A. Gerak matahari dalam gerhana matahari
B. Fenomena bidang ekliptika matahari
C. Fenomena terjadinya gerhana bulan
D. Munculnya bulan saat gerhana matahari
E. Kejadian dan akibat gerhana bulan

11. Berdasarkan hasil analisis kebahasaan teks (nomor 10) pada kalimat kedua terdapat kata itu
yang menunjuk pada ...
A. Garis matahari dan bumi
B. Seluruh penampang bulan dibumi
C. Tertutup bayangan bumi dan matahari
D. Bumi berada diantara dua bulan
E. Sebagian atau keseluruhan penampang bulan tertutup

12. Gerhana bulan ini akan terjadi saat bulan beroposisi pada node tersebut. Arti istilah yang
bercetak miring adalah
A. Bertentangan
B. Berkebalikan
C. Berlawanan
D. Bersejajar
E. Berhadapan

Cermatilah rangkuman buku pengayaan ( nonfiksi) berikut ini !


Buku pengayaan (nonfiksi) berjudul retorika : Terampil berpidato, berdiskusi,
berargumentasi, bernegosiasi karangan Dori Wuwur Hendrikus ini membahas tentang berbagai
materi tentang retorika. Pada Bab 1 Buku ini berisi tentang materi retorika yang dibagi menjadi
beberapa subbab. Subbab-subbab itu antaralain, pengertian retorika, apakah retorika dapat
dipelajari, pembagian retorika, alasan memepelajari retorika, sejarah retorika, dan retorika
sebagai satu proses komunikasi.
13. Berdasarkan rangkuman buku pengayaan (nonfiksi) berjudul Retorika retorika : Terampil
berpidato, berdiskusi, berargumentasi, bernegosiasi diatas, informasi yang dapat ditemukan
yaitu ...
A. Pada bab I Buku tersebut berisi tentang bab Retorika
B. Buku tersebut berisi teknik-teknik berpidato
C. Buku tersebut mengarahkan tentang cara menyampaikan pendapat dalam diskusi
D. Buku tersebut berisi teknik bernegosiasi
E. Buku tersebut berisi tentang cara berkomunikasi dengan baik

14. Berikut ini yang tidak dipelajari dalam bab I buku pengayaan retorika : Terampil berpidato,
berdiskusi, berargumentasi, bernegosiasi yaitu ...
A. Pengertian retorika
B. Pembagian retorika
C. Alasan mempelajari retorika
D. Sejarah retorika
E. Manfaat retorika
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 4 dari 9

15. Berdasarkan analisis judulnya, berikut ini yang bukan merupakan judul buku nonfiksi yaitu ...
A. Cara bemain gitar
B. Teknik budidaya jamur tiram
C. Terampil menulis cerita pendek
D. Antologi cerpen anak modern
E. Teknik rancang bangun robot

Cermatilah buku pengayaan berikut ini untuk menjawab soal nomor 16 dan 17!
Perkembangan tren urban farming di perkotaan sejalan dengan meningkatnya animo masyarakat
terhadap hidroponik. Buku ini cocok bagi para hobiis dan pelaku usaha agrobisnis yang ingin
memulai bertanam secara hidroponik.
Ditulis berdasarkan pengalaman penulis dalam memilih, merancang, merakit, dan merawat
sayuran hidroponik yang mudah diaplikasikan oleh siapapun.bahasan di dalamnya mencakup
berbagai hal mengenai hidroponik secara praktis dan lengkap.
16. Penggalan buku nonfiksi di atas membahas bagian ...
A. Kelemahan buku
B. Keunggulan buku
C. Kesimpulan buku
D. Judul buku
E. Alasan pemilihan buku

17. Setelah dianalisis buku yang diulas di atas cocok dibaca untuk ...
A. Para pencinta tanaman hidroponik
B. Pembaca yang suka bercocok tanam
C. Para hobiis tanaman hias
D. Pembaca yang suka budidaya tanaman hias
E. Masyarakat yang kurang suka tanaman hidroponik

18. “ Disebuah rumah kecil, hiduplah seorang nenek janda miskin bersama cucunya yang masih
sekolah seberang pulau lain. Nek ira adalah panggilannya, ia mempunyai cucu satu- satunya,
sekaligus menjadi teman hidupnya selama ini. Yusuf namanya.
Yusuf sangat menyayangi nek Ira. Bahkan baginya, neneknya dalah sebagai sosok ibunya. Ibu
Yusuf telah lama meninggal sejak melahirkan Yusuf, sementara ayahnya pergi merantau ke
Jakarta beberapa kemudian semenjak kepergian ibunya. Semenjak itu tidak ada sosok ayah dan
ibu untuk Yusuf.”
Kalimat yang menunjukkan Yusuf berbakti kepada neneknya adalah ...
A. Di sebuah rumah kecil, hiduplah seorang nenek janda miskin bersama cucunya yang masih
sekolah di seberang pulau lain.
B. Nek ira adalah panggilannya
C. Yusuf sangat menyayangi neneknya
D. Tidak ada sosok ayah dan ibu untuk yusuf
E. Ayahnya pergi merantau ke Jakarta

Cermatilah teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 19 dan 20 !


“ bu tapi ini sudah keempat kalinya. Berturut-turut!” kalimat Shafira bergetar.ketakutan . air teh
panas yang dituangkannya membuat gelas beling bening retak. Air teh memenuhi meja makan.
Menetes ke lantai. Shafira mengempaskan teko. Ada embusan putus asa atas kepungan firasat
buruk dibenaknya.
“kamu ini termakan sinetron. Gelas retak itu biasa. Kualitas pabrik sekarang menurun,” ibunya
tidak menggubris. Konsentrasinya tertuju pada mangkuk berisi sayuran dan lauk yang
dihidangkan dimeja makan. Dalam hati, ibunya membenarkan hipotesis tersebut. Shafira
berusia 30 tahun, tetapi kekanak- kanakan. Bagaimana jadi istri orang jika setiap kejadian
diartikan firasat buruk ? bisa makan hati.
“ Apa ini bukan sebuah tanda buruk , Bu? Gelas ini retak berturut- turut.”
19. Konflik kutipan cerita tersebut adalah ...
A. Konflik antara Shafira dan ibunya tetang firasat buruk
B. Konflik anatara shafira dan ibunya, karena shafira memecahkan gelas
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 5 dari 9

C. Konflik batin dalam diri shafira


D. Tokoh ibu menganggap shafira kekanak- kanakan
E. Konflik antara shafira dengan ibunya tentang calon suami shafira

20. Amanat penggalan cerita pendek diatas adalah ...


A. Percayalah pada dirimu sendiri
B. Jangan terlalu percaya dengan takhayul
C. Gelas pecah menandakan sesuatu yang gawat atau tidak diinginkan akan terjadi
D. Seorang ibu tidaklah baik memarahi anaknya
E. Seseorang hendaknya selalu berhati- hati melakukan sesuatu

21. “Satu- satunya yang kusesali dalam hidup ini adalah karena aku tak dapat menyesali apa yang
terjadi. Aku bahkan tak mampu menyesali kenapa aku dilahirkan di Irian atau Nepal di puncak
gunung saja. Atau di tempat yang paling aku sukai, tempat yang ada sungainya, lalu aku dapat
bermain sepuasnya, memandangi terus.”
Berdasarkan hasil evaluasi teks, sudut pandang dalam kutipan cerita pendek di atas adalah ...
A. Orang ketiga
B. Pengamat
C. Pencerita
D. Orang kedua
E. Orang pertama

22. Kulihat wajah ayah yang terus memandangiku. Aku melihat wajah ayah yang sebenarnya.
Wajah seorang guru mengaji. Ayah memang benar- benar seorang guru mengaji . seorang guru
agama dia tidak terpengaruh oleh perubahan zaman. Di mana kapas digantikan karet busa,
untuk sebuah kasur.
Perwatakan tokoh ayah dalam kutipan cerpen diatas digambarkan ...
A. Secara langsung oleh pengarang
B. Melalui jalan pikiran tokoh
C. Melalui tingkah laku tokoh- tokohnya
D. Melalui lingkungan disekitar tokoh
E. Melalui tanggapan tokoh lain

Bacalah kutipan cerpen berikut untuk mengerjakan soal nomor 23, 24, 25 !
“ kita harus membaca buku lebih banyak. Kita butuh profesor yang lebih jenius dan Einsten !
kehancuran ini semakin tidak terkendali dan kita semakin merana, harus ada yang
menghentikan semua kegilaan ini !” pekik Kamer, ikan kakap merah dengan tubuh berpolet
hitam tua muda. Corak kulitnya yang belang, membuatnya disegani segala jenis ikan.
“ Ya , kita butuh ikan jenius, ilmuwan yang bisa mengatasi kehancuran. “ timpal bara, ikan
barakuda berwarna sangar. Rasa geram membuatnya semakin seram.
“ Bagaimana kita menciptakan ikan yang jenius? Waktu kita habis untuk bercerita dan
bersembunyi dari racun- racun limbah, kita tidak memiliki waktu untuk duduk dibangku
sekolah . Gagasan itu kurasa terlalu besar, kawan.” Balu, ikan bawal laut berkulit pucat
terdengar skeptis.
23. Pemilihan diksi yang tepat membuat cerpen ini unik dan menarik penggunaan kata ‘ ikan’
dalam cerpen menggambarkan ...
A. Anak- anak sekolah
B. Semua masyarakat
C. Pejabat
D. Penguasa rakyat kecil
E. Pekerja

24. Kata “ skeptif” pada cerpen bermakna


A. Percaya diri
B. Ragu- ragu
C. Lemah
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 6 dari 9

D. Semangat
E. Takut

25. Pesan yang terdapat dalam penggalan cerpen diatas adalah ...
A. Kehancuran bumi disebabkan oleh manusia
B. Kita harus menghormati hak- hak orang lain
C. Walaupun kita rakyat miskin, kita harus tetap belajar
D. Kita harus dapat menyesuaikan dir dengan lingkungan
E. Kita harus bersekolah dan mempunyai cita- cita yang tinggi.

26. Berikut ini yang merupakan ulasan buku nonfiksi pada bagian penggambaran isi yang tepat
adalah ...
A. Buku yang dikarang oleh Anton mulyono ini memiliki keunggulan yang lain dibandingkan
dengan buku- buku serupa yang dikarang oleh orang – orang sebelumnya
B. Buku Anton mulyono ini pada intinya membahas dan menganalisis kesalahan berbahasa
yang sering dilakukan oleh para orator dan penulisan koran atau majalah.
C. Buku Anton mulyono ini memiliki tebal ix + 205 halaman. Jenis kertas yang diharapkan
HVS 70 g. Diterbitkan oleh ganesa express
D. Buku Anton mulyono ini diharapkan dapat dijadikan petunjuk kepada pemakai bahasa
indonesia khususnya orator dan kaum jurnalis
E. Buku karangan Anton mulyono ini sangat berguna bagi para jurnalis dan para editor
penerbit.

27. Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan YME atas berkat rahmat dan
hidayahnya sehingga kita dapat berkumpul diruangan ini dalam keadaan sehat wal afiat. Saya
berterimakasih kepada ibu guru dan teman- teman yang telah memberikan kesempatan yang
baik ini kepada saya.
Teks tersebut tergolong dalam bagian ...
A. Pembuka
B. Isi
C. Penutup
D. Simpulan
E. Saran

Bacalah kutipan teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 28 dan 29 !


Dengan pendidikan yang tinggi, kita dapat meraih cita-cita setinggi binatang. Dengan
pendidikan pula kita dapat membiayai hidup ini yang tidak semurah kita membeli sebutir
permen di toko dengan pendidikan pula, kita dapat membangun negara kita ini yang masih jauh
dari sempurna. Kita dapat membangun negara yang masih berkembang ini menjadi negara yang
maju.
28. Teks tersebut tergolong dalam bagian ...
A. Pembuka
B. Isi
C. Penutup
D. Simpulan
E. Saran

29. Judul yang sesuai dengan teks tersebut adalah ...


A. Cara mendapatkan pendidikan
B. Siapa yang berhak mendapat pendidikan
C. Manfaat pendidikan bagi pelajar
D. Hasil dari pendidikan
E. Pendidikan untuk generasi muda

30. Cermati langkah- langkah berikut


(1) Mencari mengumpulkan informasi
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 7 dari 9

(2) Menentukan tema ceramah


(3) Menyusun draf teks ceramah
(4) Mengembangkan teks dengan menyunting
(5) Menulis teks
Urutan yang tepat dalam menyusun teks ceramah/ pidato adalah ...
A. (1),(2),(4),(5),(3)
B. (2),(1),(3), (5),(4)
C. (3),(2),(1),(5),(4)
D. (4),(2),(3),(5),(1)
E. (5),(1),(3),(2),(4)

Bacalah kutipan ceramah berikut untuk mengerjakan soal nomor 31 dan 32 !


Hadirin yang saya hormati, tindakan mengkonsumsi narkotika dapat memicu timbulnya
kejahatan. Selain itu juga merupakan perbuatan yang keji. Oleh karena itu, harus kita jauhi agar
selamat dunia akhirat dan lingkungan masyarakat menjadi tentram. Jadi, janganlah sekali-kali
kita mencoba menggunakan narkotika karena jika mencobanya, kita akan menanggung rugi
seumur hidup
31. Isi dari ceramah tesebut adalah ...
A. Manfaat narkotika bagi kesehatan
B. Manfaat narkotika bagi dunia medis
C. Efek narkotika bagi lingkungan
D. Narkotika dan bahayanya
E. Cara menggunakan narkotika

32. Isi ceramah tersebut bersifat ...


A. Naratif
B. Deskriptif
C. Argumentatif
D. Persuasif
E. Deduktif

33. Dalam acara pelepasan siswa SMK Bina karya, syafiq menyampaikan pidato sambutan
mewakili kelas X dan XI
Bagian isi pidato syafiq yang tepat adalah ...
A. Pertahankan prestasi kalian, agar orang tua semakin bangga
B. Pada kesempatan yang bai ini, saya ucapkan terimakasih. Semoga segala pengorbanan
kalian mendapat imbalan dari Tuhan
C. Berjuanglah terus sampai titik darah penghabisan
D. Kami ucapkan selamat dan sukses untuk kakak. Semoga dijenjang yang lebih tinggi, kakak
lebih sukses
E. Teman- teman semua janganlah kita budayakan bolos

34. (1) menguasai materi


(2) berpenamplan menarik
(3) berbicara dengan singkat, padat, dan jelas
(4) menggunakan intonasi dan mimik yang tepat
(5) menggunakan gerak tubuh yang wajar
(6) kendalikan ketegangan
(7) menggunakan bahasa yang baik
(8) tidak terpaku pada teks
Pernyataan yang harus dipenuhi jika ceramah menggunakan teks naskah adalah ...
A. (1),(2),(4),(5),(7)
B. (1),(3),(6),(7),(8)
C. (2),(3),(5),(7),(8)
D. (2),(4),(5),(6),(7)
E. (2),(4),(5),(7),(8)
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 8 dari 9

35. (1) materi dapat bersifat kenyataan atau rekaan


(2) pengembangan materi menunjang pengetahuan dalam kurikulum
(3) materi disajikan secara populer dengan kreatif dan inovatif
(4) penyajian materi dapat terbentuk deskripsi, eksposisi, argumentasi, narasi, dan/ atau
menggunakan penyajian gambar
(5) penggunaan media pun sangat inovatif
Hal – hal tersebut tergolong ciri- ciri buku ...
A. Pengayaan
B. Fiksi
C. Nonfiksi
D. Wajib
E. Pelajaran

Bacalah kutipan cerpen berikut untuk mengerjakan soal nomor 36 dan 37 !


Ditinjau dari segi bahasa, buku ini mudah dipahami, dimengerti, dan cukup bermanfaat untuk
para pemula yang ingin sukses bertanam jagung unggul. Selain itu, kover dengan warna cerah
dan dilengkapi dengan gambar yang menarik, juga kualitas kertas yang digunakan bagus. Isi
buku juga dilengkapi dengan gambar- gambar ilustrasi dan contoh- contoh gambar pada tiap
subbab sehingga memudahkan pembaca memahami maksud si penulis.
36. Hal yang digambarkan dari teks tersebut adalah ...
A. kelebihan buku
B. kekurangan buku
C. identitas buku
D. isi buku
E. harga buku

37. Jika dilihat isinya, buku tersebut membahas bidang ...


A. kesehatan
B. perindustrian
C. pertanian
D. perikanan
E. perdagangan

38. Perhatikan beberapa kriteria buku berikut


(1) memliki ide yang ditulis secara jelas
(2) mengandung informasi yang sesuai fakta
(3) penyempurnaan temuan yang sudah ada
(4) membuat motivasi, rancangan, dan pelaksanaan penelitian yang jelas
(5) penulis memberikan analisis dari data yang dipaparkan dalam tulisannya
(6) penulisan kata dan gaya penulisan sangat baku/formal
Kriteria-kriteria tersebut merupakan kriteria buku ...
A. pengayaan yang tergolong nonfiksi
B. pelajaran yang tergolong buku wajib
C. pelajaran yang tergolong buku penunjang
D. pengayaan yang tergolong buku penunjang
E. nonfiksi yang dipakai insidental

Bacalah kutipan cerpen berikut untuk mengerjakan soal nomor 39 dan 40 !


39. Telah lebih dari satu dasawarsa kulalui hidupku dirumah besar ini. Rumah diatas bukit kecil
wilayah tegal alang. Tepatnya di sebelah kiri jalan menuju kintamani. Tidak ditepi jalan raya
tetapi diantara sawah dan terasering. Tak seperti rumah sekitarnya yang tetap tradisional
melebar, rumah bercat utih ini berlantai dua, bergaya kolonial, seperti sebuah kesendirian yang
telah dirancang sejak muda, rumah ini sangat tidak menyatu dengan lingkungan
Hal yang dominan dibahas pada cerpen tersebut adalah ...
A. Latar
B. Alur
C. Penokohan
Kode soal UPAS Revisi 0
SOAL UTAMA BIND/11 UTAMA Hal 9 dari 9

D. Perwatakan
E. Amanat

40. Hal yang dibahas dalam cerpen tersebut adalah ...


A. Cerita tokoh aku tentang keadaan rumah di daerahnya
B. Rumah yang ditempati aku sangat besar
C. Kehidupan yang dihadapi aku untuk tinggal dirumah besar
D. Kebahagiaan tokoh aku tentang rumah besarnya
E. Cerita tokoh aku tentang kehidupan dirumah besar

B. SOAL ESSAY

1. Pada umumnya teks prosedur memiliki ciri-ciri kebahasaan di dalamnya. Jelaskan unsur
kebahasaan teks prosedur kompleks minimal 3, Sertakan contoh dari setiap unsur!
2. Kalian tentu pernah membaca teks eksplanasi dan teks berita mengenai informasi tentang
fenomena atau peristiwa di lingkunganmu. Apakah teks eksplanasi sama dengan teks berita?
jelaskan menggunakan bahasa kalian sendiri!
3. Berdasarkan kaidah secara umum, teks eksplanasi sama dengan teks prosedur. Jelaskan
kaidah kebahasaan teks eksplanasi minimal 3, serta berilah contoh!
4. Ceramah merupakan pembicaraan di depan umum yang berisi penyampaian suatu informasi,
pengetahuan dan sebagainya. Selain itu, ada pula yang disebut dengan pidato dan khotbah.
Jelaskan perbedaan antara pidato dan khotbah!
5. Kalian tentu pernah membaca buku fiksi dan nonfiksi, Jelaskan perbedaan utama antara
buku fiksi dan nonfiksi

Blora, ……….. 2019


Disahkan, Penyusun Soal
Kepala Sekolah Penelaah, Guru mata pelajaran,

....................................... ...............................
NIP. NIP:... NIP. .

Persetujuan Guru Sejawat:

1. Nama : ................................... Tanda tangan : ...................................

Anda mungkin juga menyukai