Anda di halaman 1dari 4

BAB VI

PENUTUP

A. Simpulan
Dari hasil kegiatan Stase Manajemen Profesi Ners STIKES Sari Mulia
Banjarmasin dari tanggal 30 April – 26 Mei 2018, didapatkan beberapa
simpulan sebagai berikut:
1. Man (M1)
a. Jumlah tenaga keperawatan saat ini berjumlah 18 orang dan menurut
perhitungan PPNI masih kelebihan 2 orang tenaga perawat. Jumlah
tenaga non keperawatan (pekarya) saat ini berjumlah 1 orang, loper 1
orang, apoteker 1 orang, dan administrasi 1 orang.
b. Masih ada tenaga perawat yang lulusan DIII yaitu sebanyak 2 orang,
S1 Keperawatan tanpa Ners yaitu sebanyak 9 orang dari 18 perawat
yang bekerja di Ruang Tulip 1C
c. Tingkat kepuasan klien diruang Tulip IIC berada dalam kategori baik
dan terjadi peningkatan sebelum dilakukan roleplay 80% menjadi 95%
pada klien kelolaan roleplay.

2. Money (M2)
a. Pemeliharaan ruangan seperti sarana atau prasarana dan alat
kesehatan serta perbaikan keadaan Ruang Perawatan Jantung Tulip
IIC BLUD RS Ulin Banjarmasin biasanya diperoleh dari penghasilan
yang dikelola sendiri oleh rumah sakit dan dari anggaran pertahun
oleh APBN/APBD, sedangkan prosedur pengadaan barang dan jasa,
dananya bersumber dari BLUD Ulin Banjarmasin.
b. Data pada bulan februari 2018 BOR Ruang Tulip IIC adalah 54 %,
pada bulan maret 2018 nilai BOR ruang Tulip IIC adalah 49% dan
pada bulan april 2018 nilai BOR 49%. Hasil penjumlahan BOR bulan
februari-april 2018 51% (Tidak ideal)
c. Jadi rata-rata lama perawatan klien di ruang pada tanggal 30 April
2018 – 26 Mei 2018 Tulip IIC adalah 3 hari dan nilai parameter ALOS
yang ideal adalah 1-10 hari.

104
3. Material (M3)
a. Cukup tersedianya alat penunjang yang dapat dimanfaatkan oleh
tenaga kesehatan dan klien serta keluarga (Musholla, WC, dan
Gudang).
b. Fasilitas dan sarana kesehatan yang terdapat diruang Tulip IIC
sebagaian besar sudah cukup baik dan dapat dimanfaatkan dan
digunakan oleh klien dan keluarga.

4. Machine (M4)
Rata-rata kesesuaian pelaksanaan tindakan keperawatan dengan SOP
ruangan meningkat dari 85,85%menjadi 92%.

5. Method (M5)
a. Terjadi peningkatan pada kegiatan timbang terima yaitu kegiatan
timbang terima dilakukan setiap pergantian shift
b. Terjadi peningkatan pada kegiatan discharge planning yakni discharge
planning dilakukan dengan menggunakan format discharge planning
yang telah dibuat pihak RSUD Ulin Banjarmasin dan menggunakan
media pendidikan kesehatan berupa leaflet.
c. Pada penerimaan klien baru mahasiswa manajemen hanya
meneruskan dengan membuat format pengkajian klien masuk dan
menggunakan format yang sudah ada dari rumah sakit untuk
penerimaan klien masuk.
d. Terjadi peningkatan pada kegiatan ronde keperawatan yaitu dalam
pelaksanaannya dilaksanakan sesuai langkah-langkah ronde
keperawatan.
e. Kegiatan supervisi tidak dilaksanakan secara umum supervisi ruangan
sudah diterapkan dan dilaksanakan dengan baik, di antaranya 1 orang
kepala ruangan, 1 orang supervisor, 1 orang sebagai perawat primer
dan 1 orang perawat pelaksana/asociate.
f. Secara umum sentralisasi obat sudah dilaksanakan dengan baik
menggunakan prinsip 12 benar. Obat-obatan yang diberikan dan
disimpan sudah sesuai dengan penomoran bed klien dan diberikan
sesuai order medikasi/dokter.

105
g. Dokumentasi keperawatan secara keseluruhan mengalami
peningkatan Catatan kep- : “Pencatatan telah ditulis dengan jelas,
ringkas, istilah yang baku dan benar, terdapat pencantuman jam tiap
tindakan yang telah diberikan,” Intervensi, implementasi, evaluasi :
belum terdapat blanko khusus untuk intervensi, implementasi, dan
evaluasi namun terdokumentasi pada catatan perkembangan
(SOAPIE).

B. Saran
1. Man (M1)
a. Tingkat kepuasan klien diruang Tulip IIC berada dalam kategori baik,
hal ini tidak lepas dari peran perawat yang selalu berusaha
memberikan pelayanan yang terbaik dan diharapkan perawat dapat
mempertahankan pelayanan tersebut.
b. Diharapkan pihak manajerial dapat memfasilitasi peningkatan
jenjang pendidikan bagi perawat DIII dan terutama ketua tim yang
masih lulusan DIII Keperawatan.

2. Money (M2)
a. Strategi yang mungkin dilakukan untuk mengurangi stressor yang
meningkat di kalangan perawat adalah dengan memberikan
penyegaran dalam bentuk retraksi atau hiburan untuk menurunkan
stress dikalangan perawat.

3. Material (M3)
a. Diharapkan untuk manajemen ruangan Tulip IIC untuk menindak
lanjuti sarana dan prasarana (pemeliharaan WC dan kamar mandi
yang kurang bersih) yang belum terlaksana untuk mengoptimalkan
sarana prasarana yang sudah ada.
b. Diharapkan juga kepada seluruh pihak dari tulip IIC, untuk tetap
membatasi pengunjung dengan berkoordinasi dengan petugas
keamanan dan cleaning service.
c. Diharapkan bagi semua perawat di ruang Tulip IIC dan Cleaning
service menjaga sarana dan prasarana yang ada di ruangan.

106
4. Machine (M4)
Diharapkan dilakukan koordinasi lebih lanjut dengan rumah sakit terkait
penyusunan dan pengesahan SOP terbaru Ruang Tulip IIC, pengawasan
secara berkala terhadap tindakan keperawatan mandiri maupun
kolaborasi agar sesuai SOP.

5. Method (M5)
a. Diharapkan kepada ruangan untuk tetap mempertahankan
pelaksanaan timbang terima pada setiap pergantian shift dinas dan
melakukan validasi data tidak hanya pada saat dinas pagi.
b. Diharapkan kepada ruangan ataupun pihak Manajemen Rumah Sakit
untuk dapat menyediakan format blanko tindakan keperawatan
(implementasi)
c. Diharapkan kepada ruangan untuk menjelaskan kepada klien baru
dan keluarga mengenai orientasi terhadap ruangan saat pertama kali
masuk ruangan dan mengetahui tata tertib ruangan yang ada di
ruang Tulip IIC.
d. Diharapkan kepada ruangan untuk tetap melaksanakan ronde
keperawatan secara berkala jika ada klien dengan kasus langka atau
masalah yang tidak teratasi dengan melibatkan beberapa ahli bidang
kesehatan, misalnya dokter, farmasi, dan ahli gizi.
e. Mempertahankan peran farmasi diruangan dalam sentralisasi obat.

107

Anda mungkin juga menyukai