Anda di halaman 1dari 8

Nama : Nindi Pratiwi Zen

Kelas : X MB 1

Pengelolaan e-book
A. Format e-book
Istilah e-book sebenarnya merupakan singkatan dari Electronic Book.
Buku Elektronik atau E-book memiliki pengertian sebagai sebuah file digital
berupa dokumen yang berisi informasi penting baik berupa panduan,
tutorial, atau informasi lainnya yang dibuat menggunakan perangkat digital
seperti, smartphone, komputer, serta laptop yang dapat diakses melalui
internet. Konsep utama dari e-book adalah membuat dan mengelola buku
dalam bentuk digital dan diunggah ke dunia maya.
Format e-book adalah sebagai berikut:
1. PDF
PDF merupakan singkatan dari Portable Document Format yang
dirancang oleh perusahaan Adobe.
2. HTML
Merupakan singkatan dari Hyper Text Markup Language sebagai salah
satu bahasa pemrogaman berbasis web yang memungkinkan anda untuk
menampilkan informasi dalam bentuk web dengan konten audio, video,
gambar, dan tulisan.
3. XML
Merupakan singkatan dari Extansible Markup Language, yaitu tipikal
bahasa markup yang menggunakan struktur tag tabel, men-cluster, serta
menentukan dan mengatur informasi dalam sebuah dokumen lengkap
dengan struktur data dan kontennya.
4. XHTML
Merupakan generasi lanjutan dari HTML yang dikombinasikan dengan
struktur XML yang pada struktur tersebut ditujukan untuk menggantikan
versi HTML.
5. CHM
Merupakan salah satu jenis dokumen web dengan format CHM atau
compressed HTML, yang biasaya digunakan pada perangkat berbasis
Windows sebagai sebuah petunjuk atau panduan bantuan.
6. PDB
Merupakan singkatan dari Palm Database, yaitu format file yang
menyimpan konfigurasi data aplikasi yang tersusun secara sistematis
layaknya sebuah database.
7. PRC
Merupakan singkatan dari Palm Resource File. Format file ini
mengandung beberapa objek dengan tipe data yang berbeda yang
tersimpan menyerupai struktur Database mirip format file PDB.
8. TPZ
TPZ atau Topaz File Extension adalah jenis format e-book yang
digunakan oleh perangkat digital Amazon Kindle berbasis dekstop.
9. EPUB
Merupakan singkatan dari Electronic Publication, yaitu salah satu jenis
standar format file yang bersifat open untuk e-book yanh dikeluarkan oleh
International Digital Publishing Forum (IDPF).
10. AZW
Merupakan salah satu jenis format file e-book bertipe Kindle yang
hanya dapat digunakan dalam sebuah file buku digital bertipe Mobipocket
yang telah diproteksi dengan DRM atau Digital Rights Management sebagai
pengganti format file MOBI atau PRC.
11. KF8
KF8 atau Kindle Format 8 merupakan perkembangan dari generasi
format file Amazon dengan beragam fitur dan berbagai penyempurnaan
terbaru seperti telah mendukung teknologi HTML5 serta CSS3 yang dapat
diterapkan setiap penerbit untuk mengenbangkan buku digital mereka.
12. MOBI
Merupakan singkatan Mobipocket E-book, yaitu jenis file dengan
ekstensi format file MOBI yang secara khusus dipergunakan untuk
menyimpan e-book dan sengaja diciptakan untuk bekerja pada perangkat
mobile dengan kebutuhan bandwidth yang relatif kecil ketika mengunggah
dan membukanya.

B. Instalansi Calibre
Calibre adalah salah satu aplikasi yang dapat digunakan untuk melakukan
pengelolaan e-book yang bersifat open Source dan dapat dijalankan di
berbagai sistem operasi. Untuk menginstal aplikasi calibre, ikuti langkah-
langkah berikut.
1. Siapkan komputer yang akan digunakan untuk pratikum
2. Koneksikan komputer dengan internet, kemudian download file
installer calibre pada alamag URL https://calibre-ebook.comdownload.
3. Sesuaikan jenis installer dengan versi sistem operasi windows yang
teepasang pada kompyter. Pilih installer Windown64Bit jika memakai
Windows 64 Bit atau sebaliknya.
4. Jalankan file setup calibre dengan klik ganda atau klik kanan -Run as
administrator.
5. Aktifkan opsi "I accpet the Agreement", dan klik install untuk
memulai proses instalasi
6. Bjarkan proses instalasi berjalan dan tunggu beberapa saat hingga
prosesnya selesai.
7. Setelah proses instalasi selesai, akrifkan " Launch Calibre " agar
calibre berjalan secara otomatis setelah anda menutup jendela Wizard
Installer dengan mengklik tombol Finish.
8. Klik change untuk menentukan lokasi default penyimpinan file kerja
calibre. Jika tidak ada perubahan, biarkan secara default, kemudian klik next.
9. Tentukan henis e-book device yang akan digunakan, klik next untuk
melanjutkan.
10. Klik tombol finish untuk menyelesaikan konfigurasi Wizard Calibre.
Penjelasan menu kerja pada aplikasi calinre adalah:
1. Tool Bar
Didalam toolbar terdapat beberapa tools yang divisualisasikan dalam
bentukbentuk icon.
2. Search bar
Search bar adalah fiturdalam Calibre yang digunakan untuk mencsri
keyword atau parameter tertentu yang ada di dalan e-book.
3. Tag Browser
Digunakan untuk menampilkam atau mengklasifikasikan e-book
berdasarkan tag tertentu.
4. Interface
Berfungsi untuk menampilkan e-book yang oernah dibuat atau
disimpan beserta detail informasi properties e-book dan preview-nya.
5. Options and Notification
Berisi icon shortcut untuk menentukan pengaturan layout dan daftar
proses yang sedang dikerjakan oleh Calibre.

C. Mendesain e-book
Dalam praktik ini, akan diberikan contoh membuat e-book dengan
tema lemrogaman Java secara sederhana seperti pada langkah-langkah
berikut.
1. Buka kembali file presentasi tentang pemrogaman Java dengan
power point yang pernah anda buat sebelumnya pada bab 2.
2. Selanjutnya, convert file dokumen dengan ekstensi DOCX
menggunakan aplikasi khusus, seperti Ailt PPT to DOC Converter.
3. Simpan dahulu dalam bentuk format HTML dengan memilih Save-as
type sebagai Web page, filtered, kemudian kilik save.
4. Jalankan Calibre, pilih Add books - Add books from a single directory.
5. Cari konversi dokumen dalam bentuk web page tersebut, klik file
yang berekstensi .html dan pastikan pilihan file type pada HTML Books,
kemudian klik open.
6. Tunggu beberapa saat hingga selesai proses lenambahan e-books-
nya.
7. Setelah e-book berhasil ditambahkan ke Calibre, akan tampil
halaman cover seperti gambar berikut.
8. Agar e-book yang telah ditambahkan dapat diedit atau dimodifikasi,
convert terlebih dahulu klik ikon tool convert books - convert individualy.
9. Masukkan konfigurasi metadata file e-book seperti title, author, dan
lainnya. Pilih jenis keluaran format EPUB, kemudian klik ok untuk memulai
convert e-book ke EPUB.
10. Setelah proses convert e-book selesai, anda masih dapat mengubah
informasi bahkan isi dari e-book tersebut.

D. Menyisipkan Audio File, Convert, dan


Publishing e-book
1. Menambahkan Audio file dengan Sigil
Sebelum menyisipkan file audio dengan sigil, ikuti langkah-langkah
berikut
a. Pastikan komputer terkoneksi dengan internet, kemudian unduh
aplikasi sigil.
b. Jalankan file setup sigil yang telah didownload sebelumnya.
c. Pilih I accept the agreement, kemudian klik next untuk untuk
melanjutkan proses instalansi.
d. Secara default, lokasi penyimpanan hasil instalasi berada di
C:\Program Files (x86)\Sigil. Namun, anda bisa mengubahnya sesuai dengan
kondisi yang anda inginkan, kemudian klik next.
e. Klik next pada jendela Select Components
f. Pada jendela Select Star Menu Folder, secara default direktori
penyimpanan hasil instalasi akan berada di Sigil, biarkan secara default, klik
next untuk melanjutkan.
g. Tunggu hingga proses instalasi selesai. Klik finish untuk menutup
jendela instalasi Sigil.
Setelah berhasil melakukan instalasi aplikasi sigil, ada beberapa tahal
untuk menambahkan audio file, yaitu:
1. Jalankan aplikasi sigil dan pastikan tidak terjadi error.
2. Untuk mengedit file e-book dengan format EPUB, klik menu File -
Open, dan cari file e-book yang telah anda buat sebelumnya.
3. Pilih file "Belajar bahasa Pemrogaman Java - smkbisa" yang telah
dibuat, kemudian klik open.
4. Klik kanan folder audio, pilih Add Existing Files.
5. Anda dapat mengunduh terlebih dahulu jenis tema audiobfile yang
akan dugunakan, kemudian klik open.
6. Geser kusor mouseke halamn e-book yang akan ditambahkan file
audio. Klik kanan - insert file.
7. Tentukan file audio yang sudah dipersiapkan sebelumnya, kemudian
klik ok untuk menyimpan hasil konfigurasi tersebut.
8. Setelah selesai, klik file - savebuntuk menyimpan perubahan e-book
tersebut.

2. Konversi e-book dengan Calibre


File e-book yang anda buat sebelumnya dapat dikonversi menjadi
sebuah file dengan format .pdf dengan langkah-langkah sebagai berikut.
a. Jalankan kembali aplikasi calibre, kemudian pilih file e-book yang
dibuat sebelumnya untuk dikonversi dengan megklik kanan Convert -
Convert Individualy
b. Ubah format file keluarkan hasil konversi dengan mengklik combo
box yang terletak pada pojok kanan atas dengan pilihan PDF.
c. Klik ok untuk memulai proses konversi.
d. Untk memeriksa apakah proses konversi telah berjalan dengan baik,
pilih menu jobs, maka akan ditampilkan proses converting yang dikerjakan
aplikasi tersebut.
e. Hasil convert file EPUB ke PDF dapat dilihat pada direktori
C:/Users/nama-user/Documents/Calibre Library/nama-authors/Judul Buku/.
f. Untuk membuka file PDF hasil convert e-book sebelumnya gunakan
aplikasi seperti Adobe Acrobat Reader atau sejenisnya
3. Memublikasikan e-book
Berikut merupakan mekanisme mengunggah e-book ke dalam situs:
a. Pastikan komputer terhubung dengan internet, kemudian buka
laman URL https://www.scribd.com/ .
b. Klik sign in dan masukkan username beserta password jika telah
melakukan registrasi ke server tersebut.
c. Sebelum melakukan pendaftaran ke server www.scribd.com, pastikan
anda telah memiliki akun e-mail yang valid. Untuk registrasi ke akun
scribd.com , pilih sign up.
d. Lengkapi data yang diperlukan sebagai new member. Setelah itu, klik
sign up.
e. Jika pendaftaran berhasil dan ada validasi e-mail, halaman web akan
langsung di redirect-kan ke DashBoard Scribd Web Page. klik upload,
kemudian pilih file PDF yang telah dibuat. Tunggu hingga proses selesai.
f. Lengkapi informasi e-book, selanjutnya klik done.
g. Simpan alamat link tempat e-book tersebut diunggah, kemudian
share ke pengguna lain melalui media sosial agar dapat dibaca dan diakses
oleh orang lain.

Anda mungkin juga menyukai