Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN WALIKOTA METRO

NOMOR : /KPTS/D-4/2/2014

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM PENYUSUN RANCANGAN PERATURAN DAERAH


TENTANG RENCANA DETAIL TATA RUANG DAN PERATURAN ZONASI
KOTA METRO

WALIKOTA METRO,

menimbang : a. bahwa untuk melaksanakan amanat pasal 14 ayat (3)


huruf c dan pasal 27 ayat (2) Undang-Undang Nomor 26
tahun 2007 tentang Penataan Ruang dan pasal 159
Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2010 tentang
Penyelenggaraan Penataan Ruang Perlu Disusun
Rencana Detail Tata Ruang Dan Peraturan Zonasi Kota
Metro;

b. bahwa untuk melaksanakan sebagaimana dimaksud


huruf a di atas, maka perlu ditetapkan Tim Penyusun
Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Detail
Tata Ruang Dan Peraturan Zonasi Kota Metro dan
ditetapkan dengan Keputusan Walikota;

mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1999 tentang


Pembentukan Kabupaten Dati II Way Kanan, Kabupaten
Dati II Lampung Timur dan Kotamadya Dati II Metro;

2. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang


Pemerintahan Daerah sebagaimana telah
diubah beberapa kali terakhir dengan
Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008;

3. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan


Ruang;

4. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang


Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan;

5. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang


Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah,
Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah
Kabupaten /Kota;

6. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor


20/Prt/M/2011 tentang Pedoman Penyusunan Rencana
Detail Tata Ruang Dan Peraturan Zonasi
Kabupaten/Kota;
7. Peraturan Daerah Kota Metro Nomor 1 Tahun 2012
tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Metro
2011 – 2031;

8. Peraturan Daerah Kota Metro Nomor 7 Tahun 2013


tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah;

9. Peraturan Daerah Kota Metro Nomor 1 Tahun 2014


tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Tahun Anggaran 2014;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :
KESATU : Membentuk Tim Penyusun Rancangan Peraturan Daerah
tentang Rencana Detail Tata Ruang dan Peraturan Zonasi
Kota Metro dengan susunan personil sebagaimana tercantum
dalam Lampiran Keputusan.

KEDUA : Tim sebagaimana dimaksud pada diktum kesatu mempunyai


tugas :
a. membantu pengguna anggaran dalam menyiapkan
data/informasi dan regulasi yang berkaitan dengan
penyusunan rancangan peraturan daerah tentang
Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kota Metro Dan
Peraturan Zonasi;
b. melakukan evaluasi terhadap Rancangan Peraturan
Daerah Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) dan Peraturan
Zonasi yang disusun oleh pihak ketiga (konsultan
perencana) ;
c. mengintegrasikan, memaduserasikan, dan
mengharmonisasikan Peraturan Daerah dan kebijakan-
kebijakan pemerintah Kota Metro;
d. mengkoordinasikan serta memberikan pengarahan dan
saran kepada pihak ketiga dalam proses penyusunan
Rancangan Peraturan Daerah Rencana Detail Tata Ruang
(RDTR) Dan Peraturan Zonasi;

KETIGA : segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya


Keputusan ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah Kota Metro Tahun Anggaran 2014.

KEEMPAT : keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

ditetapkan di Metro
pada tanggal 2014

WALIKOTA METRO,

LUKMAN HAKIM
Tembusan :
Yth. 1. Inspektur Kota Metro.
2. Kepala Bappeda Kota Metro
3. Kepala Dinas Tata Kota dan Pariwisata Kota Metro
4. Kepala BPKAD Kota Metro.
Lampiran : Keputusan Walikota Metro
Nomor : /KPTS/D-4/2/2014
Tanggal: 2014

SUSUNAN KEANGGOTAAN TIM PENYUSUN RANCANGAN PERATURAN


DAERAH RENCANA DETAIL TATA RUANG DAN PERATURAN ZONASI
KOTA METRO TAHUN 2014

Ketua : Kepala Dinas Tata Kota dan Pariwisata Kota Metro


Sekretaris : Kabag Hukum Setda Kota Metro
Anggota : 1. Kabid Tata Ruang Dinas Tata Kota dan Pariwisata.
2. Kasubag Perundang-Undangan Bagian Hukum Setda
Kota Metro.
3. Kasubag Tata Ruang dan Lingkungan Bappeda Kota Metro
4. AZHARI PAMUNGKAS, ST.

WALIKOTA METRO,

LUKMAN HAKIM

Anda mungkin juga menyukai