Anda di halaman 1dari 55

PELAKSANAAN PENGADAAN TANAH UNTUK

PEMBANGUNAN JALAN

MODUL 4
PEMBAYARAN GANTI KERUGIAN DAN
KONSINYASI

KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM DAN PERUMAHAN RAKYAT


BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN JALAN, PERUMAHAN, PERMUKIMAN,
DAN PENGEMBANGAN INFRASTRUKTUR WILAYAH

BANDUNG
2017
KATA PENGANTAR

Modul-modul pada Diklat Pelaksanaan Pengadaan Tanah untuk pembangunan


Jalan ini menguraikan metode yang harus digunakan dalam pelaksanaan kegiatan
penyelenggaraan pengadaan tanah untuk jalan yang dilaksanakan oleh Direktorat
Jenderal Bina Marga dan Dinas PU Bina Marga di Provinsi/Kabupaten/Kota ataupun
dinas/instansi lain yang terkait dengan pekerjaan pengadaan tanah untuk jalan.
Dalam pelatihan ini akan disampaikan modul IV mengenai Pembayaran ganti
kerugian dan konsinyasi. Keseluruhan materi modul ini saling berkaitan
sehubungan dengan proses pemberian ganti rugi, proses konsinyasi dari mulai
proses penitipan ganti kerugian sampai penitipan uang ganti kerugian.
Pada intinya Pendidikan dan Pelatihan Pengadaan Tanah untuk Pembangunan Jalan
ini adalah untuk meningkatkan kompetensi SDM dalam penyelenggaraan
Pengadaan Tanah untuk Jalan guna membantu percepatan pembangunan jalan di
Indonesia.
Semoga modul pelatihan ini bermanfaat untuk peningkatan kualitas dan
kompetensi SDM di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum baik di Pusat
maupun Daerah. Kritik dan saran untuk perbaikan serta penyempurnaan modul
ini, akan kami terima dengan tangan terbuka.

Bandung, Agustus 2017


Pusat Pendidikan dan Pelatihan Jalan,
Perumahan, Pemukiman, dan
Pengembangan Infrastruktur Wilayah

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 i


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..................................................................................................I
DAFTAR ISI.............................................................................................................II
DAFTAR GAMBAR.................................................................................................IV
DAFTAR LAMPIRAN...............................................................................................V
PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL......................................................................VI
1. PENDAHULUAN...............................................................................................1
1.1 Latar Belakang...........................................................................................1
1.2 Deskripsi Singkat.......................................................................................1
1.3 Standar Kompetensi..................................................................................1
1.4 Materi Pokok Dan Sub Materi Pokok.........................................................2
1.5 Estimasi Waktu..........................................................................................2
2. KEGIATAN BELAJAR I........................................................................................3
GANTI KERUGIAN..................................................................................................3
KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR HASIL BELAJAR.......................................3
URAIAN MATERI.................................................................................................3
2.1 Pengertian Konsep Ganti Kerugian............................................................3
2.1.1 Pendekatan Nilai Pasar.....................................................................3
2.1.2 Pendekatan Nilai Non Pasar.............................................................3
2.2 Pemberian Ganti Kerugian........................................................................4
2.2.1 Dalam Bentuk Uang Tunai................................................................4
2.2.2 Dalam Bentuk Tanah Pengganti/pemukiman..................................7
2.2.3 Dalam Bentuk Saham.......................................................................9
2.2.4 Dalam Bentuk Lainnya...................................................................12
2.2.5 Objek Pengadaan Tanah Dikuasai Pemerintah/BUMN/BUMD.......14
2.2.6 Ganti Kerugian Dalam Keadaan Khusus.........................................15
2.3 Rangkuman.............................................................................................23
2.4 Latihan....................................................................................................23
3. KEGIATAN BELAJAR II KONSINYASI.................................................................24
KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR HASIL BELAJAR.....................................24
URAIAN MATERI...............................................................................................24
3.1 Penolakan/Keberatan Ganti Kerugian.....................................................24
3.1.1 Jika Pihak yang Berhak tidak mengajukan keberatan ke pengadilan. .
.......................................................................................................24
3.1.2 Jika Pihak yang Berhak mengajukan keberatan ke Pengadilan.......24

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 ii


3.2 Penitipan Ganti Kerugian.........................................................................25
3.2.1 Dasar hukum penitipan Ganti Kerugian Ke Pengadilan Negeri.......26
3.2.2 Objek Pengadaan Tanah Yang Akan Diberikan Ganti Kerugian.......26
3.2.3 Berita Acara Penitipan Ganti Kerugian...........................................26
3.3 Pengambilan penitipan Ganti Kerugian...................................................27
3.4 Penitipan Uang Ganti Kerugian...............................................................28
3.5 Mekanisme Penerbitan Surat Kuasa dan Berharga (Konsinyasi) sesuai
Peraturan Ketua Mahkamah Agung No. 3 Tahun 2016............................29
3.6 Pengambilan Uang Ganti Kerugian yang telah dititipkan di Pengadilan
Negeri......................................................................................................33
3.7 Rangkuman.............................................................................................33
3.8 Latihan....................................................................................................34
LAMPIRAN...........................................................................................................35
PENUTUP.............................................................................................................46
DAFTAR PUSTAKA................................................................................................47
GLOSARIUM........................................................................................................49

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 iii


DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Contoh Format Tanda Terima Ganti Kerugian dalam Bentuk Uang.......5
Gambar 2. 2 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Uang.................................................................................................................6
Gambar 2. 3 Contoh Format Tanda Terima Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Tanah Pengganti/Pemukiman Kembali.............................................................8
Gambar 2. 4 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Tanah Pengganti/Pemukiman Kembali.............................................................9
Gambar 2. 5 Contoh Format Tanda Terima Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Saham.............................................................................................................11
Gambar 2. 6 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Saham.............................................................................................................11
Gambar 2. 7 Contoh Format Tanda Terima Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Lain.................................................................................................................13
Gambar 2. 8 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Lain.................................................................................................................14
Gambar 2. 9 Contoh Format Surat Permohonan.....................................................16
Gambar 2. 10 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam
Keadaan Khusus..............................................................................................18
Gambar 2. 11 Contoh Format Berita Acara Pemberian Sisa Ganti Kerugian dalam
Keadaan Khusus..............................................................................................19
Gambar 2. 12 Contoh Format Berita Acara Pelepasan Hak.....................................20
Gambar 2. 13 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Diketahui
Keberadaannya...............................................................................................21
Gambar 2. 14 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Hadir dan Tidak
Memberi Kuasa...............................................................................................22

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 iv


DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. 1 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Menolak Bentuk
Dan/Atau Besarnya Ganti Kerugian Berdasarkan Hasil Musyawarah Dan Tidak
Mengajukan Keberatan Kepengadilan............................................................35
Lampiran 1. 2 Contoh Format Berita Acara Pihak yang Berhak Menolak Besarnya
Ganti Kerugian Berdasarkan Putusan Pengadilan Negeri/ Mahkamah Agung 36
Lampiran 1. 3 Contoh Format Berita Acara Kesepakatan Musyawarah...................37
Lampiran 1. 4 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Diketahui
Keberadaannya...............................................................................................38
Lampiran 1. 5 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Hadir dan Tidak
Memberi Kuasa...............................................................................................39
Lampiran 1. 6 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Sedang
Menjadi Objek Perkara di Pengadilan.............................................................40
Lampiran 1. 7 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Masih
Dipersengketakan Kepemilikannya.................................................................41
Lampiran 1. 8 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Diletakkan
Sita Oleh Pejabat Yang Berwenang.................................................................42
Lampiran 1. 9 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Menjadi
Jaminan di Bank atau Jaminan Hutang...........................................................43
Lampiran 1. 10 Berita Acara Penitipan Ganti Kerugian............................................44
Lampiran 1. 11 Format Surat Pengantar Pengambilan Ganti Kerugian....................45

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 v


PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

Petunjuk penggunaan modul ini dimaksudkan untuk mempermudah peserta


pelatihan dalam memahami mekanisme pembayaran ganti kerugian serta
konsinyasi dalam pelaksanaan pengadaan tanah. Oleh karena itu, sebaiknya
peserta pelatihan memperhatikan petunjuk berikut ini:
1. Bacalah dengan cermat bagian pendahuluan ini, sampai anda mempunyai
gambaran kompetensi yang harus dicapai, dan ruang lingkup modul ini.
2. Baca dengan cermat bagian demi bagian, dan tandailah konsep-konsep
pentingnya.
3. Segeralah membuat rangkuman tentang hal-hal esensial yang terkandung
dalam modul ini.
4. Untuk meningkatkan pemahaman anda tentang isi modul ini, tangkaplah
konsep-konsep penting dengan cara membuat pemetaan keterhubungan
antara konsep yang satu dengan konsep lainnya.
5. Untuk memperluas wawasan anda, bacalah sumber-sumber lain yang relevan
baik berupa kebijakan maupun subtansi bahan ajar dari media cetak maupun
dari media elektronik.
6. Untuk mengetahui sampai sejauh mana pemahaman anda tentang isi modul
ini, cobalah untuk menjawab soal-soal latihan secara mandiri, kemudian lihat
kunci jawabannya.
7. Apabila ada hal-hal yang kurang dipahami, diskusikanlah dengan teman
sejawat atau catat untuk bahan diskusi pada saat tutorial.
8. Peserta membaca dengan seksama setiap sub materi pokok dan bandingkan
dengan pengalaman anda yang dialami di lapangan.
9. Jawablah pertanyaan dan latihan, apabila belum dapat menjawab dengan
sempurna, hendaknya anda latihan mengulang kembali materi yang belum
dikuasai.
10. Buatlah rangkuman, buatlah latihan dan diskusikan dengan sesama peserta
untuk memperdalam materi.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 vi


1. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Di dalam memasuki era globalisasi sangat diperlukan peningkatan kualitas
sumber daya manusia agar mampu berkompetisi dalam persaingan global.
Hal ini mengisyaratkan bahwa peningkatan pengetahuan, ketrampilan dan
sikap perilaku aparatur harus menjadi prioritas utama.
Salah satu upaya yang dianggap strategis dalam peningkatan
profesionalisme Pegawai Negeri Sipil adalah melalui Pendidikan dan
Pelatihan Pegawai (Diklat) dengan judul: DIKLAT PELAKSANAAN
PENGADAAN TANAH UNTUK JALAN.
Dengan demikian para pegawai negeri sipil diharapkan mampu
memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Pendidikan dan Pelatihan teknis ini diselenggarakan bagi para PNS


dengan standar kompetensi pejabat fungsional Ahli Muda bidang jalan
dan jembatan tingkat dasar.
Pelatihan ini dimaksud untuk memberikan bekal kemampuan tentang
pengetahuan, ketrampilan dan perilaku (sikap) dalam penyelenggaraan
penanganan jalan dan jembatan sesuai dengan tugas pokok jabatan
fungsional teknik jalan dan jembatan.

1.2 Deskripsi Singkat


Mata diklat ini membekali peserta tentang mekanisme pembayaran
ganti kerugian dan mekanisme konsinyasi dalam pelaksanaan
pengadaan tanah. Pelatihan ini menggunakan metode pembelajaran
ekspositori, diskusi dan studi kasus.

1.3 Standar Kompetensi


Mampu memahami mekanisme pembayaran ganti kerugian dan
konsinyasi dalam kegiatan pelaksanaan pengadaan tanah, yang
disajikan dengan menggunakan metoda pelatihan orang dewasa

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 1


(andragogi), yang meliputi ceramah, tanya jawab, pemaparan, studi
kasus dan diskusi.

1.4 Materi Pokok Dan Sub Materi Pokok


1. Ganti kerugian
a. Pengertian konsep ganti kerugian
b. Pemberian ganti kerugian
2. Konsinyasi
a. Penolakan/keberatan ganti kerugian
b. Penitipan ganti kerugian (Konsinyasi)
c. Pengambilan ganti kerugian

1.5 Estimasi Waktu


Waktu yang diperlukan dalam mata pelatihan ini adalah 4 JP (empat jam
pelajaran)

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 2


2. KEGIATAN BELAJAR I
GANTI KERUGIAN

KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR HASIL BELAJAR


Kompetensi yang akan dicapai dalam pembahasan materi pokok ke-1 ini adalah
diharapkan peserta mampu memahami mekanisme pembayaran ganti kerugian.
Untuk mengukur ketercapaian kompetensi dasar yang diinginkan maka
dirumuskanlah ke dalam indikator pembelajaran sebagai berikut:
1. Mampu mengidentifikasi penetapan bentuk dan besarnya ganti kerugian
2. Mampu menjelaskan mekanisme pembayaran ganti kerugian
3. Mampu mengidentifikasi penentuan ganti kerugian
4. Mampu menjelaskan hak yang terkena pencabutan karena selesainya ganti rugi

URAIAN MATERI
2.1 Pengertian Konsep Ganti Kerugian
Ganti Kerugian adalah penggantian yang layak dan adil kepada pihak yang
berhak dalam proses pengadaan tanah.

2.1.1 Pendekatan Nilai Pasar


Estimasi sejumlah uang pada tanggan penilaian, yang dapat
diperoleh oleh transaksi jual beli atau hasil penukaran suatu
properti, antara pembeli yang berminat membeli dengan penjual
yang berminat menjual, dalam suatu transaksi bebas ikatan, yang
pemasarannya dilakukan secara layak, dimana kedua pihak masing-
masing bertindak atas dasar pemahaman yang dimilikinya, kehati-
hatian dan tanpa paksaan.

2.1.2 Pendekatan Nilai Non Pasar


1. Nilai Penggantian Wajar adalah nilai untuk kepentingan
pemilik (value to the owner) yang didasarkan kepada
kesetaraan dengan Nilai Pasar atas suatu properti dengan
memperhatikan unsur luar biasa berupa kerugian non fisik
dari kepemilikan properti yang diakibatkan adanya
pengambilalihan hak atas properti dimaksud.
2. Nilai Wajar menurut The International Valuation Standar
(IVS) 2011, adalah estimasi harga dari pengalihan suatu asset

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 3


atau kewajiban di antara para pihak yang memahami dan
berminat sesuai dengan kepentingannya.

2.2 Pemberian Ganti Kerugian


2.2.1 Dalam Bentuk Uang Tunai
Pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk uang dilakukan melalui
jasa Perbankan atau pemberian secara tunai yang disepakati antara
Pihak yang Berhak dan Instansi yang memerlukan tanah. Atas
permintaan Ketua Pelaksana pengadaan tanah, Perbankan
sebagaimana dimaksud membuka rekening tabungan atas nama
Pihak yang Berhak. Pemberian Ganti Kerugian dilakukan oleh
Instansi yang memerlukan tanah berdasarkan validasi dari Ketua
Pelaksana Pengadaan Tanah. Pemberian Ganti Kerugian dilakukan
bersamaan dengan pelepasan hak oleh Pihak yang Berhak, disertai
penyerahan bukti-bukti kepemilikan Hak Atas Tanah kepada
pelaksana pengadaan tanah yang dibuktikan dengan kuitansi
penerimaan ganti kerugian yang dibuat dengan rangkap 3 (tiga).

Selanjutnya dibuat Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dan


Berita Acara Pelepasan Hak. Penandatanganan Berita Acara
Pemberian Ganti Kerugian dan Berita Acara Pelepasan Hak
dilakukan secara bersamaan. Pelaksanaan Pemberian Ganti
Kerugian didokumentasikan dengan foto/video. Sebagaimana
ditetapkan pada Lampiran XVI, XVII Keputusan Kepala BPN RI No 5
Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan
Tanah berikut contoh format Tanda terima dan Berita Acara
Kesepakatan,

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 4


Gambar 2. 1 Contoh Format Tanda Terima Ganti Kerugian dalam Bentuk Uang

Gambar 2. 2 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk Uang

2.2.2 Dalam Bentuk Tanah Pengganti/pemukiman


Pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk tanah, penyediaan tanah
dilakukan oleh Instansi yang memerlukan tanah atas permintaan

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 5


tertulis dari Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah. Lokasi tanah
pengganti didasarkan atas kesepakatan dalam musyawarah Bentuk
Ganti Kerugian yang nilainya sama dengan nilai ganti kerugian
dalam bentuk uang. Dalam hal disepakati ganti kerugian dalam
bentuk tanah pengganti, Instansi yang memerlukan tanah
menyediakan tanah pengganti paling lama 6 (enam) bulan sejak
penetapan bentuk Ganti Kerugian oleh pelaksana Pengadaan
Tanah.

Pelepasan hak oleh Pihak yang Berhak dilakukan pada saat telah
disepakati lokasinya tanpa menunggu adanya tanah pengganti.
Dalam hal Instansi yang memerlukan tanah telah memperoleh
tanah pengganti dan telah disepakati Pihak yang Berhak, Instansi
yang memerlukan tanah menyerahkan tanahnya kepada Pihak yang
Berhak setelah memperoleh validasi dari Ketua Pelaksana
Pengadaan Tanah. Pemberian ganti kerugian dalam bentuk tanah
pengganti , dibuktikan dengan tanda terima penyerahan kepada
Pihak yang Berhak, Selanjutnya dibuat dalam Berita Acara
Penyerahan Ganti Kerugian dalam Bentuk Tanah Pengganti.
Pelaksanaan Penyerahan Ganti Kerugian dalam bentuk tanah
pengganti didokumentasikan dengan foto/video.

Pemberian ganti kerugian dalam bentuk permukiman kembali,


dilakukan oleh Instansi yang memerlukan tanah setelah mendapat
permintaan tertulis dari Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah.
Instansi yang memerlukan tanah menyediakan permukiman
kembali paling lama 1 (satu) tahun sejak penetapan bentuk ganti
kerugian oleh pelaksana pengadaan tanah. Pelepasan hak oleh
Pihak yang Berhak dilakukan pada saat telah disepakati lokasinya
yang dilakukan tanpa menunggu selesainya pembangunan
permukiman kembali.

Contoh Tanda Terima penyerahan Ganti Kerugian dalam bentuk


tanah/permukiman kembali, Berita Acara pemberian Ganti
Kerugian sebagaimana ditetapkan pada Lampiran XIX, dan XX
Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk
Teknis Pelaksanaan Pengadaan Tanah. Berikut contoh format Tanda

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 6


terima dan Berita Acara Kesepakatan seperti pada gambar 2.3 dan
2.4 berikut ini:

Gambar 2. 3 Contoh Format Tanda Terima Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk Tanah
Pengganti/Pemukiman Kembali

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 7


Gambar 2. 4 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk Tanah
Pengganti/Pemukiman Kembali

2.2.3 Dalam Bentuk Saham


Pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk kepemilikan saham
diberikan berdasarkan kesepakatan antara Pihak yang Berhak
dengan Badan Usaha Milik Negara yang berbentuk perusahaan
terbuka dan mendapat penugasan khusus dari Pemerintah, paling
lama 3 (tiga) bulan sejak penetapan bentuk Ganti Kerugian oleh
pelaksana Pengadaan Tanah. Pelepasan hak oleh Pihak yang Berhak
dilakukan pada saat telah disepakatinya ganti kerugian dalam
bentuk kepemilikan saham.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 8


Selama proses pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk
kepemilikan saham, dana penyediaan kepemilikan saham,
dititipkan pada bank oleh Instansi yang bersangkutan.

Pelepasan hak oleh Pihak yang berhak, dilakukan bersamaan


dengan pelaksanaan penitipan uang yang nilainya sama dengan
nilai ganti kerugian dalam bentuk uang.

Pelaksanaan pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk kepemilikan


saham dilakukan oleh Instansi yang memerlukan tanah (Badan
Usaha Milik Negara) untuk dan atas nama Pihak yang Berhak
setelah memperoleh validasi dari Ketua Pelaksana Pengadaan
Tanah. Pemberian ganti kerugian dalam bentuk saham, dibuktikan
dengan tanda terima penyerahan dalam bentuk Kuitansi
Penerimaan Ganti Kerugian Dalam Bentuk Saham kepada Pihak
yang Berhak. Penyerahan ganti kerugian dalam bentuk kepemilikan
saham, dibuat dalam Berita Acara Penyerahan. Pelaksanaan
Penyerahan Ganti Kerugian dalam bentuk saham,
didokumentasikan dengan foto/video.

Contoh Tanda Terima penyerahan Ganti Kerugian dalam bentuk


saham, Berita Acara pemberian Ganti Kerugian sebagaimana
ditetapkan pada Lampiran XXI dan XXII Keputusan Kepala BPN RI
No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan
Tanah. Berikut contoh format Tanda terima dan Berita Acara
Kesepakatan seperti pada gambar 2.5 dan 2.6 berikut ini:

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 9


Gambar 2. 5 Contoh Format Tanda Terima Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk
Saham

Gambar 2. 6 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk Saham

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 10


2.2.4 Dalam Bentuk Lainnya
Pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk lain sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 81 Peraturan Presiden Nomor 71 tahun 2012
merupakan gabungan dari 2 (dua) atau lebih bentuk Ganti
Kerugian sebagaimana diatur dalam ketentuan Pasal 26 s/d Pasal
32 Peraturan ini, jangka waktunya menggunakan waktu paling lama
dari gabungan bentuk ganti kerugian yang disepakati. Bentuk Ganti
Kerugian yang disepakati bentuk gabungan, dilakukan atas dasar
kesepakatan dalam musyawarah Ganti Kerugian atau berdasarkan
putusan pengadilan yang mempunyai kekuataan hukum tetap.

Besarnya Ganti Kerugian dalam bentuk lain sebagaimana, nilainya


sama dengan nilai ganti kerugian dalam bentuk uang. Pelaksanaan
pemberian Ganti Kerugian dalam bentuk lain kepada Pihak yang
Berhak dilakukan oleh Instansi yang memerlukan tanah setelah
memperoleh validasi dari Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah.
Dibuktikan dengan tanda terima penyerahan kepada Pihak yang
Berhak. Selanjutnya dibuat dalam Berita Acara Penyerahan.
Pelaksanaan Penyerahan Ganti Kerugian dalam bentuk lain,
didokumentasikan dengan foto/video.

Contoh Tanda Terima penyerahan Ganti Kerugian dalam bentuk lain


dan Berita Acara pemberian Ganti Kerugian sebagaimana
ditetapkan pada Lampiran XXIII dan XXIV Keputusan Kepala BPN RI
No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan
Tanah. Berikut contoh format Tanda terima dan Berita Acara
Kesepakatan seperti pada gambar 2.7 dan 2.8 berikut ini:

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 11


Gambar 2. 7 Contoh Format Tanda Terima Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk Lain

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 12


Gambar 2. 8 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Bentuk Lain

2.2.5 Objek Pengadaan Tanah Dikuasai Pemerintah/BUMN/BUMD


Ganti Kerugian tidak diberikan terhadap pelepasan hak Objek
Pengadaan Tanah yang dimiliki/dikuasai Pemerintah/BUMN/BUMD,
kecuali:
1) Objek Pengadaan Tanah yang telah berdiri bangunan yang
dipergunakan secara aktif untuk penyelenggaraan tugas
pemerintahan
2) Objek Pengadaan Tanah yang dimiliki/dikuasai BUMN/BUMD
3) Objek Pengadaan Tanah Kas Desa.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 13


Ganti Kerugian atas objek Pengadaan tanah tersebut diberikan
dalam bentuk tanah dan/atau bangunan atau relokasi.
Pemberian Ganti Kerugian dibuat dalam Berita Acara yang
dilampiri:
1) Daftar pihak yang berhak penerima ganti kerugian
2) Bentuk dan besarnya ganti kerugian
3) Daftar dan bukti pembayaran/kuitansi dan
4) Berita acara pelepasan hak atas tanah atau penyerahan tanah

2.2.6 Ganti Kerugian Dalam Keadaan Khusus.


Pemberian Ganti Kerugian dalam Keadaan Khusus Pasal 84 dan
Pasal 85 Perpres Nomor 71 Tahun 2012, dapat diberikan dalam
keadaan mendesak, meliputi bencana alam, biaya pendidikan,
menjalankan ibadah, pengobatan, pembayaran hutang, dan/atau
keadaan mendesak lainnya yang dibuktikan dengan surat
keterangan dari lurah/kepala desa atau nama lain. Pemberian Ganti
Kerugian dalam keadaan khusus, diberikan setelah ditetapkannya
lokasi pembangunan untuk kepentingan umum sampai
ditetapkannya nilai Ganti Kerugian oleh penilai.
Pemberian Ganti Kerugian dalam keadaan khusus dilaksanakan
inventarisasi dan identifikasi terhadap subjek dan objek Pengadaan
Tanah, terhadap Pihakyang Berhak yang berada dalam keadaan
mendesak yang diberikan maksimal 25 % (dua puluh lima) persen
dari perkiraan Ganti Kerugian yang didasarkan atas Nilai Jual Objek
Pajak tahun sebelumnya.
Pemberian Ganti Kerugian dalam keadaan khusus, dalam rangka
pengamanan dilakukan terhadap:
1. tanah yang sudah terdaftar dicatat dalam sertipikat tanah dan
buku tanah, bahwa sudah diberikan ganti kerugian sebesar 25
(dua puluh lima) persen dari perkiraan Ganti Kerugian yang
didasarkan atas Nilai Jual Objek Pajak tahun sebelumnya;
2. tanah yang belum terdaftar dicatat dalam buku
desa/kelurahan atau nama lain serta surat tanda alas hak
tanahnya, bahwa sudah diberikan ganti kerugian sebesar 25
(dua puluh lima) persen dari perkiraan Ganti Kerugian yang
didasarkan atas Nilai Jual Objek Pajak tahun sebelumnya.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 14


Pemberian Ganti Kerugian, yang belum terbit Surat Pemberitahuan
Pajak Terhutang Tahun Sebelumnya, Ketua Pelaksana Pengadaan
Tanah mengajukan surat permohonan kepada kantor pajak
setempat atau instansi yang membidangi urusan pajak untuk
mendapatkan surat keterangan mengenai Nilai Jual Objek Pajak
(NJOP) tanah di lokasi pengadaan tanah. Bentuk surat permohonan
sebagaimana pada Lampiran XXV Keputusan Kepala BPN RI No 5
Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan
Tanah. Berikut contoh format surat permohonan seperti pada
gambar berikut ini:

Gambar 2. 9 Contoh Format Surat Permohonan

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 15


Pemberian ganti kerugian dalam keadaan khusus diberikan dalam
bentuk uang melalui jasa Perbankan atau pemberian secara tunai
yang disepakati antara Pihak yang Berhak dan Instansi yang
memerlukan tanah. Perbankan yang ditunjuk, membuka rekening
tabungan atas nama Pihak yang Berhak. Pemberian melalui jasa
perbankan dilakukan oleh Instansi yang memerlukan tanah
berdasarkan validasi dari Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah atau
pejabat yang ditunjuk.

Pemberian ganti kerugian dalam keadaan khusus dibuktikan dengan


kuitansi penerimaan ganti kerugian. Selanjutnya dibuat dalam Berita
Acara. Pelaksanaan Penyerahan Ganti Kerugian dalam keadaan
khusus didokumentasikan dengan foto/video.

Sisa nilai Ganti Kerugian diberikan kepada Pihak yang Berhak setelah
adanya kesepakatan mengenai nilai Ganti Kerugian berdasarkan hasil
penilaian Penilai atau putusan pengadilan negeri/Mahkamah Agung
yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap. Pemberian sisa ganti
kerugian dibuktikan dengan kuitansi penerimaan ganti kerugian.
Selanjutnya dibuat dalam Berita Acara.

Berita Acara sisa pembayaran Ganti Kerugian dalam keadaan khusus


dibuat Berita Acara sebagaimana pada Lampiran XXVI dan XXVII
Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis
Pelaksanaan Pengadaan Tanah. Berikut contoh format berita acara
pemberian porsekot dan sisa pembayaran ganti kerugian seperti
pada gambar 2.10 dan 2.11 berikut ini:

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 16


Gambar 2. 10 Contoh Format Berita Acara Pemberian Ganti Kerugian dalam Keadaan
Khusus

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 17


Gambar 2. 11 Contoh Format Berita Acara Pemberian Sisa Ganti Kerugian dalam Keadaan
Khusus

Setelah pihak yang berhak menyetujui besaran dan bentuk kerugian dan
menyepakati berita acaranya, maka ketua pelaksana Pengadaan Tanah dapat
melakukan proses pelepasan hak. Contoh berita acara pelepasan hak
sebagaimana ditetapkan pada lampiran XX pada keputusan Kepala BPN No 5
Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan Tanah. Berikut

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 18


contoh format dari berita acara pelepasan hak seperti pada gambar berikut
ini:

Gambar 2. 12 Contoh Format Berita Acara Pelepasan Hak

Apabila dalam pemberian Ganti Kerugian Pihak yang Berhak, tidak diketahui
keberadaan dibuat Berita Acara sebagaimana pada Lampiran XXVIIIC,
Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis
Pelaksanaan Pengadaan Tanah. Berikut contoh format berita acara seperti
pada gambar berikut:

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 19


Gambar 2. 13 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Diketahui
Keberadaannya

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 20


Apabila dalam pemberian Ganti Kerugian Pihak yang Berhak, tidak hadir dan
tidak memberi Kuasa dibuat Berita Acara sebagaimana pada Lampiran
XXVIIID, Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis
Pelaksanaan Pengadaan Tanah. Berikut contoh berita acaranya seperti pada
gambar 2.14:

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 21


Gambar 2. 14 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Hadir dan Tidak
Memberi Kuasa

2.3 Rangkuman
Di dalam tahap pelaksanaan pengadaan tanah proses ganti kerugian
merupakan proses yang sangat vital karena berhubungan dengan materi
kepada pihak-pihak yang terkait atau terkena imbas pada pelaksanaan
pengadaan tanah untuk penmbangunan jalan. Ganti Kerugian adalah
penggantian yang layak dan adil kepada pihak yang berhak dalam proses
pengadaan tanah. Ganti kerugian terbagi menjadi 2 pendekatan, yaitu
pendekatan nilai pasar dan pendekatan non pasar. Sedangkan pemberian
ganti kerugian terdiri dari 7 aktivitas sesuai dengan bentuk ganti kerugian
dan jenis kepemilikan tanah (tanah milik BUMN/BUMD, Pemerintah dll).

2.4 Latihan
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan konsep ganti kerugian?
2. Jelaskan yang dimaksud dengan pendekatan nilai pasar pada ganti
kerugian?
3. Jelaskan yang dimaksud dengan pendekatan nilai non pasar pada ganti
kerugian?
4. Sebutkan aktivitas yang termasuk aktivitas pemberian kerugian!
Jelaskan setiap aktivitas tersebut!

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 22


3. KEGIATAN BELAJAR II KONSINYASI

KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR HASIL BELAJAR


Kompetensi yang akan dicapai dalam pembahasan materi pokok ke-2 ini adalah
diharapkan peserta mampu memahami mekanisme konsinyasi. Untuk mengukur
ketercapaian kompetensi dasar yang diinginkan maka dirumuskanlah ke dalam
indikator pembelajaran sebagai berikut:
1. Mampu menjelaskan mekanisme konsinyasi
2. Mampu menjelaskan hak yang terkena pencabutan karena dicabut paksa oleh
negara

URAIAN MATERI
3.1 Penolakan/Keberatan Ganti Kerugian
3.1.1 Jika Pihak yang Berhak tidak mengajukan keberatan ke
pengadilan
Terhadap pihak yang berhak menolak bentuk/atau besarnya ganti
Kerugian berdasarkan hasil musyawarah dan tidak mengajukan
keberatan ke pengadilan, dibuat Berita Acara dibuat Berita Acara
pihak yang menolak sebagaimana pada Lampiran XXVIIIA
Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk
Teknis Pelaksanaan Pengadaan Tanah, contoh format berita acara
bisa dilihat dalam lampiran 1.1.

3.1.2 Jika Pihak yang Berhak mengajukan keberatan ke Pengadilan


Pihak yang Berhak dapat mengajukan keberatan kepada Pengadilan
Negeri setempat dalam waktu paling lama 14 (empat belas) hari
kerja setelah ditandatangani Berita Acara hasil musyawarah.
Berikut adalah paparan mengenai tahapan proses pengajuan
keberatan ke pengadilan, yaitu:
1. Proses Gugatan di Pengadilan Negeri atau Mahkamah Agung
Pengadilan Negeri memutus bentuk dan/atau besarnya Ganti
Kerugian dalam waktu paling lama 30 (tiga puluh) hari kerja
sejak diterima keberatan. Jika pihak yang keberatan terhadap

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 23


putusan Pengadilan Negeri maka dalam waktu paling lama 14
(empat belas) hari kerja dapat mengajukan kasasi kepada
Mahkamah Agung.
Apabila setelah dilakukan musyawarah terdapat Pihak yang
Berhak, tidak setuju dengan besaran Ganti Kerugian
sebagaimana hasil pengadilan negeri/ Mahkamah Agung, dibuat
Berita Acara sebagaimana pada Lampiran XXVIIIB, Keputusan
Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang Petunjuk Teknis
Pelaksanaan Pengadaan Tanah, contoh format berita acara bisa
dilihat dalam lampiran 1.2.

2. Putusan hukum tetap (inkracht), diterima atau ditolak


Mahkamah Agung wajib memutus dalam waktu paling lama 30
(tiga puluh) hari kerja sejak permohonan kasasi diterima.
Putusan Hakim Mahkamah Agung diterima atau ditolaknya
gugatan Pihak yang Berhak bersifat final sebagai Putusan hukum
yang mempunyai kekuatan hukum tetap (inkracht)

3. Gugatan ditolak, Ketua Pelaksana menetapkan Ganti Kerugian


Apabila gugatan Pihak yang Berhak ditolak oleh Hakim
Mahkamah Agung, maka Ketua Pelaksana meneruskan langkah
pemberian Ganti Kerugian kepada Pihak yang Berhak.

3.2 Penitipan Ganti Kerugian


Dalam proses pengadaan tanah, sering terjadi perbedaan pendapat
mengenai besar dan atau bentuk ganti kerugian. Untuk menetapkan ganti
kerugian yang dapat disepakati oleh para pihak, dapat dilakukan beberapa
cara seperti penetapan ganti rugi oleh panitia pengadaan tanah, pengajuan
gugatan ke Pengadilan, dan beberapa cara yang lain agar dapat timbul
suatu kesepakatan mengenai ganti rugi tersebut. Apabila dengan cara-cara
seperti yang tersebut diatas masih tetap saja tidak membawa hasil, maka
dapat digunakan alternatif penyelesaian dengan cara Konsinyasi atau
penitipan ganti kerugian di Pengadilan Negeri. Saat ini konsinyasi sering
digunakan untuk menyelesaikan sengketa ganti rugi pengadaan tanah.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 24


3.2.1 Dasar hukum penitipan Ganti Kerugian Ke Pengadilan Negeri
Penitipan Ganti Kerugian pada pengadilan negeri sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 86 s/d Pasal 95 Peraturan Presiden Nomor
71 Tahun 2012, dilakukan pada pengadilan negeri di wilayah lokasi
Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum.
Penitipan Ganti Kerugian dilakukan dalam hal:
1. Pihak yang Berhak menolak bentuk dan/atau besarnya ganti
kerugian berdasarkan hasil musyawarah dan tidak mengajukan
keberatan ke pengadilan negeri;
2. Pihak yang Berhak menolak bentuk dan/atau besarnya ganti
kerugian berdasarkan putusan pengadilan negeri/Mahkamah
Agung yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap;
3. Pihak yang Berhak tidak diketahui keberadaannya;
4. Dalam hal Pihak yang Berhak telah diundang secara patut
tidak hadir dan tidak memberikan kuasa.

3.2.2 Objek Pengadaan Tanah Yang Akan Diberikan Ganti Kerugian


1. Tanah sedang menjadi objek perkara di pengadilan;
2. masih dipersengketakan kepemilikannya;
3. diletakan sita jaminan oleh pejabat yang berwenang; atau
4. menjadi jaminan di bank atau jaminan hutang lainnya.

3.2.3 Berita Acara Penitipan Ganti Kerugian


Penitipan Ganti Kerugian di pengadilan negeri dilakukan oleh
Instansi yang memerlukan tanah dengan surat permohonan
kepada ketua pengadilan negeri. Surat permohonan, dengan
melampirkan
1. surat keterangan dari Ketua pelaksana Pengadaan Tanah
mengenai alasan penitipan ganti kerugian;
2. nama Pihak yang Berhak atas Ganti Kerugian yang dititipkan;
3. undangan pemberian Ganti Kerugian;
4. surat-surat yang disertakan dalam berita acara pelepasan,
antara lain:
a. Berita Acara Kesepakatan Musyawarah; (Lampiran 1.3)
b. Berita Acara Pihak yang Berhak menolak bentuk dan/atau
besarnya Ganti Kerugian berdasarkan hasil musyawarah
dan tidak mengajukan keberatan ke pengadilan; (Lampiran
1.1)

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 25


c. Berita Acara Pihak yang Berhak menolak bentuk dan/atau
besarnya Ganti Kerugian berdasarkan putusan pengadilan
negeri/Mahkamah Agung yang telah memperoleh
kekuatan hukum tetap; (Lampiran 1.2)
d. Berita Acara Pihak yang Berhak tidak diketahui
keberadaannya; (Lampiran 1.4)
e. Berita Acara Pihak yang Berhak telah diundang secara
patut tidak hadir dan tidak memberikan kuasa; (Lampiran
1.5)
f. Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang akan diberikan
Ganti Kerugian sedang menjadi objek perkara di
pengadilan; (Lampiran 1.6)
g. Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang akan diberikan
Ganti Kerugian masih dipersengketakan kepemilikannya;
(Lampiran 1.7)
h. Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang akan diberikan
Ganti Kerugian diletakan sita oleh pejabat yang
berwenang; atau (Lampiran 1.8)
i. Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang akan diberikan
Ganti Kerugian menjadi jaminan di bank atau jaminan
hutang lainnya. (Lampiran 1.9)

Dalam hal Ganti Kerugian dititipkan di pengadilan negeri,


pelaksanaan penitipan dibuat dalam Berita Acara Penitipan Ganti
Kerugian.

3.3 Pengambilan penitipan Ganti Kerugian


Berikut adalah penjelasan proses pengambilan penitipan ganti
kerugian
1. Apabila Pihak yang Berhak menolak bentuk dan/atau besarnya Ganti
Kerugian dan tidak mengajukan keberatan, maka penitipan dapat
diambil dalam waktu yang dikehendaki Pihak yang Berhak dengan surat
pengantar Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah
2. Apabila Pihak yang Berhak menolak bentuk dan/atau besarnya Ganti
Kerugian berdasarkan putusan pengadilan negeri/Mahkamah Agung
yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap, maka penitipan dapat

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 26


diambil setiap saat yang dikehendaki Pihak yang Berhak dengan surat
pengantar Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah
3. Apabila Pihak yang Berhak menerima Ganti Kerugian tidak diketahui
keberadaannya, maka Pelaksana Pengadaan Tanah menyampaikan
ketidakberadaan Pihak yang Berhak secara tertulis kepada camat dan
Lurah/kepala Desa atau nama lainnya
4. Apabila Pihak yang Berhak telah diketahui keberadaannya, Pihak yang
Berhak mengajukan permohonan kepada pengadilan tempat penitipan
Ganti Kerugian dengan surat pengantar Ketua Pelaksana Pengadaan
Tanah
5. Apabila Objek Pengadaan Tanah sedang menjadi objek perkara di
pengadilan, maka Ganti Kerugian diambil Pihak yang Berhak setelah
putusan pengadilan mempunyai kekuatan hukum tetap atau putusan
perdamaian (dading)
6. Apabila Objek Pengadaan Tanah masih dipersengketakan
kepemilikannya, maka pengambilan Ganti Kerugian dilakukan setelah
adanya berita acara perdamaian (dading)
7. Apabila Objek Pengadaan Tanah diletakkan sita oleh pejabat yang
berwenang, maka Ganti Kerugian dapat diambil Pihak yang Berhak
setelah ada putusan pengadilan mempunyai kekuatan hukum tetap dan
pengangkatan sita.
8. Apabila Objek Pengadaan Tanah menjadi jaminan di bank atau jaminan
hutang lainnya, maka Ganti Kerugian dapat diambil di pengadilan negeri
setelah ada surat pengantar Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah dengan
persetujuan dari pihak Bank
9. Pengambilan Ganti Kerugian yang dititipkan di pengadilan negeri, Pihak
yang Berhak wajib menyerahkan bukti penguasaan atau kepemilikan
Objek Pengadaan Tanah kepada Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah
10.Terhadap uang Ganti Kerugian yang dititipkan di pengadilan negeri, dan
Pihak yang Berhak masih menguasai Objek Pengadaan Tanah, Instansi
yang memerlukan tanah mengajukan permohonan kepada pengadilan
negeri di wilayah lokasi Pengadaan Tanah.

3.4 Penitipan Uang Ganti Kerugian


Apabila Pihak yang Berhak mengajukan gugatan di Pengadilan Negeri dan
Kasasi mahkamah Agung, selama proses di lembaga peradilan tersebut,
dana Ganti Kerugian dititipkan oleh Instansi yang memerlukan tanah di
pengadilan negeri setempat. Berita Acara penitipan Ganti Kerugian dibuat

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 27


sebagaimana pada Lampiran XXIX, Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun
2012, tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan Tanah, contoh
format berita acara bisa dilihat dalam lampiran 1.10.
Setelah ada putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap maka
Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah dapat melanjutkan proses pelepasan
hak sekaligus dengan pengambilan dana pemberian Ganti Kerugian yang
dititipkan di pengadilan negeri. Untuk pengambilan Ganti Kerugian
terhadap Obyek Pengadaan Tanah yang menjadi jaminan di Bank, ganti
kerugian dapat di ambil di pengadilan negeri setelah adanya surat
pengantar dari Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah dan surat persetujuan
dari pihak Bank atau pihak pemegang hak tanggungan.
Berita Acara pengambilan penitipan Ganti Kerugian dibuat sebagaimana
pada Lampiran XXXVIII, Keputusan Kepala BPN RI No 5 Tahun 2012, tentang
Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan Tanah, contoh format berita acara
bisa dilihat dalam lampiran 1.11.

3.5 Mekanisme Penerbitan Surat Kuasa dan Berharga


(Konsinyasi) sesuai Peraturan Ketua Mahkamah Agung
No. 3 Tahun 2016
Permohonan Penitipan Ganti Kerugian ditandatangani dan diajukan
oleh Pemohon kepada Ketua Pengadilan Negeri dengan dilampiri
Dokumen :
1. Foto copy Surat Keputusan Pengangkatan/Penunjukan/Tugas dari

Pimpinan Instansi yang memerlukan tanah.


2. Foto Copy Surat Gubernur/Bupati/Walikota tentang Penetapan

Lokasi Pembangunan
3. Foto Copy Dokumen untuk membuktikan bahwa termohon

adalah Pihak yang berhak atas objek pengadaan tanah

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 28


4. Foto Copy Surat Dari Penilai atau Penilai Publik perihal Nilai Ganti
Kerugian
5. Foto Copy Berita Acara Hasil Musyawarah Penetapan Ganti
Kerugian
6. Foto Copy salinan Putusan Pengadilan yang telah memperoleh
Kekuatan Hukum Tetap, dalam hal sudah terdapat putusan
7. Foto Copy Surat Penolakan Termohon atas Bentuk dan/atau
Besarny Ganti Kerugian atau Putusan Pengadilan yang telah
memperoleh Kekuatan Hukum Tetap
8. Foto Copy Dokumen Surat Gugatan atau keterangan dari Panitera

Pengadilan yang bersangkutan dalam hal objek pengadaan tanah


yang akan diberi ganti kerugian sedang mnjadi objek perkara di
pengadilan atau masih dipersengketakan kepemilikannya
9. Foto Copy Surat Keputusan Peletakan sita atau surat keterangan

pejabat yang meletakkan sita dalam hal objek pengadaan tanah


yang akan diberi ganti kerugian diletakkan sita oleh pejabat yang
berwewenang
10. Foto Copy Surat keterangan Bank dan sertifikat hak tanggungan

dalam hal objek pengadaan tanah yang akan diberi ganti


kerugian menjadi jaminan di Bank
Terhadap permohonan Penitipan Ganti Kerugian tersebut,
Pengadilan Negeri akan melakukan :
1. Dalam hal berkas permohonan ganti kerugian dinilai lengkap,
Panitera memberikan tanda terima berkas setelah Pemohon
membayar panjar biaya penitipan melalui Bank
2. Permohonan yang sudah lengkap dicatat dalam Buku Registrasi
dan diberi nomor Registrasi
3. Dalam hal Pemohon mencabut Permohonan yang telah dicatat
dalam Buku Register Konsinyasi, tetapi berkas permohonan belum
disampaikan kepada Ketua Pengadilan Negeri, Panitera

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 29


menerbitkan Akta Pencabutan Permohonan disertai dengan
pengembalian berkas Pemohon
4. Ketua Pengadilan menerbitkan Penetapan yang memerintahkan
Juru Sita Pengadilan dengan disertai 2 (dua) orang saksi untuk
melakukan penawaran pembayaran kepada Termohon di tempat
tinggal Termohon
5. Juru Sita menyampaikan langsung kehendak untuk menawarkan
Pembayaran uang sejumlah Nilai Ganti Kerugian senilai dengan
yang ditawarkan Pemohon kepada Termohon atau Kuasanya
berikut segala akibat dari penolakan pembayaran tersebut
6. Juru Sita membuat Berita Acara tentang pernyataan kesediaan
untuk menerima atau menolak Uang Ganti Kerugian yang
ditawarkan tersebut, dengan ditandatangani oleh Juru Sita, saksi-
saksi dan Temohon. Tidak ditandatanganinya Berita Acara oleh
Termohon, tidak mempengaruhi keabsahan dari Berita Acara
tersebut dan salinan dari Berita Acara tersebut disampaikan
kepada Termohon.
7. Juru Sita melaporkan pelaksanaan penawaran pembayaran
tersebut kepada Ketua Pengadilan Negeri melalui Panitera
dengan melampirkan Berita Acaa Prnyataan Kesediaan Untuk
Menerima atau Menolak Uang Ganti Kerugian.
Dalam hal Termohon menolak untuk menerima Uang Ganti Kerugian,
Ketua Penmgadilan Negeri menetapkan hari sidang untuk memeriksa
Permohonan Penitipan Uang Ganti Kerugian dan memerintahkan
Juru Sita untuk memanggil Pemohon dan Termohon pada Hari,
Tanggal dan Jam dengan membuat Berita Acara tentang
Pemberitahuan akan dilakukan Penyimpanan Uang Ganti Kerugian di
Kas Kepaniteraan Pengadilan.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 30


Selanjutnya, Ketua Pengadilan Negeri menerbitkan Penetapan
dengan Amar :
a. Mengabulkan Permohonan Pemohon
b. Menyatakan Sah dan menerima Penitipan Ganti Kerugian dengan
menyebutkan jumlah besaran ganti kerugian, data fisik dan data
yuridis bidang tanah dan/atau bangunan serta Pihak yang berhak
menerima
c. Memerintahkan Panitera untuk melakukan penyimpanan uang
Ganti Kerugian dan memberitahukannya kepada Termohon
d. Membebankan Biaya Perkara kepada Pemohon.
Panitera membuat Berita Acara Penitipan Uang Ganti Kerugian yang
ditandatangani oleh Panitera, Pemohon dan 2 (dua) orang saksi
dengan menyebutkan jumlah dan rinciannya untuk disimpan dalam
Kas Kepaniteraan Pengadilan sebagai Uang Penitipan Ganti Kerugian
Salinan Berita Acara tersebut, disampaikan pula kepada Pemohon
dan Termohon.
Ketidak hadiran Termohon, tidak menghalangi dilakukannya
Penyimpanan Uang Ganti Kerugian.

3.6. Pengambilan Uang Ganti Kerugian yang telah dititipkan


di Pengadilan Negeri
Pemilik yang berhak yang Uang Ganti Ruginya telah dititipkan di
Pengadilan Negeri, kemudian menyetujui untuk menerima uang ganti
rugi tersebut, sesuai dengap Pasal 49 Peraturan Kepala BPN Ri No. 5
Tahun 2012, dapat mengambil Uang Ganti Rugi tersebut di Pengadilan
Negeri, dengan menyampaikan Surat Pengantar dari Ketua Pelaksana
Pengadaan Tanah yang diterbitkan setelah Pemilik yang berhak
menyerahkan Bukti Asli Kepemilikan Tanah, Keputusan Pengadilan/MA
yang telah berkekuatan hukum tetap untuk status tanah sengketa dan

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 31


menandatangani Surat Pelepasan Hak (SPH) serta Suirat-surat
pernyataan lain yang disyaratkan.
Bila pengambilan tersebut dilakuikan setelah masa tugas Pelakana
Pengadaan Tanah berakhir, maka Surat Pengantar tersebut diterbitkan
oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian ATR/BPN RI.

3.7. Rangkuman
Konsinyasi atau penitipan ganti kerugian di Pengadilan Negeri adalah
alternatif penyelesaian perbedaan pendapat mengenai besar dan atau
bentuk ganti kerugian. Dimana pada proses penitipan ganti kerugian terdiri
dari 2 aktivitas, yaitu memohon penitipan ganti kerugian ke pengadilan
negeri dan objek pengadaan tanah yang akan diberikan ganti kerugian.
Penitipan Ganti Kerugian di pengadilan negeri dilakukan oleh Instansi yang
memerlukan tanah dengan surat permohonan kepada ketua pengadilan
negeri. Penitipan ganti kerugian meliputi beberapa aktivitas yaitu,
penolakan/keberatan ganti kerugian (bila ada), Pengambilan Penitipan
kerugian dan penitipan uang kerugian (bila ada).

3.8 Latihan
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan konsinyasi atau penitipan ganti
kerugian?
2. Jelaskan yang dimaksud dengan memohon penitipan ganti kerugian?
3. Jelaskan yang dimaksud dengan objek pengadaan tanah yang akan
diberikan ganti kerugian?
4. Jelaskan yang dimaksud dengan Pengambilan penitipan ganti
kerugian?
5. Jelaskan yang dimaksud dengan penolakan/keberatan ganti kerugian?
6. Jelaskan yang dimaksud dengan penitipan uang kerugian?

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 32


LAMPIRAN
Lampiran 1. 1 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Menolak Bentuk Dan/Atau
Besarnya Ganti Kerugian Berdasarkan Hasil Musyawarah Dan Tidak Mengajukan
Keberatan Kepengadilan

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 33


Lampiran 1. 2 Contoh Format Berita Acara Pihak yang Berhak Menolak Besarnya Ganti
Kerugian Berdasarkan Putusan Pengadilan Negeri/ Mahkamah Agung

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 34


Lampiran 1. 3 Contoh Format Berita Acara Kesepakatan Musyawarah

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 35


Lampiran 1. 4 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Diketahui
Keberadaannya

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 36


Lampiran 1. 5 Contoh Format Berita Acara Pihak Yang Berhak Tidak Hadir dan Tidak
Memberi Kuasa

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 37


Lampiran 1. 6 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Sedang Menjadi
Objek Perkara di Pengadilan

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 38


Lampiran 1. 7 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Masih
Dipersengketakan Kepemilikannya

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 39


Lampiran 1. 8 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Diletakkan Sita
Oleh Pejabat Yang Berwenang

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 40


Lampiran 1. 9 Contoh Format Berita Acara Objek Pengadaan Tanah yang Menjadi Jaminan
di Bank atau Jaminan Hutang

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 41


Lampiran 1. 10 Berita Acara Penitipan Ganti Kerugian

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 42


Lampiran 1. 11 Format Surat Pengantar Pengambilan Ganti Kerugian

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 43


PENUTUP

Di dalam tahap pelaksanaan pengadaan tanah proses ganti kerugian


merupakan proses yang sangat vital karena berhubungan dengan materi
kepada pihak-pihak yang terkait atau terkena imbas pada pelaksanaan
pengadaan tanah untuk penmbangunan jalan. Ganti Kerugian adalah
penggantian yang layak dan adil kepada pihak yang berhak dalam proses
pengadaan tanah. Bila pihak yang berhak mendapat ganti rugi menolak
keputusan PU maka pihak yang bersangkutan bisa mengajukan proses
selanjutnya yaitu konsinyasi. Konsinyasi atau penitipan ganti kerugian di
Pengadilan Negeri adalah alternatif penyelesaian perbedaan pendapat
mengenai besar dan atau bentuk ganti kerugian.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 44


DAFTAR PUSTAKA

Undang-Undang No. 2 tahun 2012 , Tentang Pengadaan Tanah Bagi


Pembangunan Untuk Kepentingan Umum

Peraturan Presiden RI No. 71 tahun 2012, Penyelenggaraan pengadaan


Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum

Peraturan Presiden RI No. 40 tahun 2014, Perubahan atas Perpres No.71


tahun 2012, Tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk
Kepentingan Umum

Peraturan Presiden RI No. 99 tahun 2014, Perubahan kedua atas Perpres


No.71 tahun 2012, Tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk
Kepentingan Umum

Peraturan Presiden RI No. 30 tahun 2015, Perubahan ketiga atas Perpres


No.71 tahun 2012, Tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk
Kepentingan Umum

Peraturan Presiden RI No. 148 tahun 2015, Perubahan keempat atas Perpres
No.71 tahun 2012, Tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk
Kepentingan Umum

Peraturan Kepala Badan Pertanahan Nasional RI No. 5 Tahun 2012 Tentang


Petunjuk Tehnis Pelaksanaan Pengadaan Tanah

Peraturan Kepala Badan Pertanahan Nasional RI No. 6 Tahun 2015 Tentang


perubahan Peraturan Kepala Badan Pertanahan Nasional No.5 tahun 2012
tentang Petunjuk Tehnis Pelaksanaan Pengadaan Tanah.

Peraturan Menteri Dalam Negeri RI No. 72 tahun 2012, Tentang Biaya


Operasionaldan Biaya pendukung Penyelenggaraan Pengadaan Tanah Bagi
Pembangunan Untuk Kepentingan Umum yang Bersumber Dari Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daerah.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 45


Peraturan Menteri Keuangan RI No. 13/PMK.02/2013, Tentang Biaya
Operasional dan Biaya Pendukung Penyelenggaraan Pengadaan Tanah Bagi
Pembangunan Untuk Kepentingan Umum Yang Bersumber dari Anggaran
Pendapatan dan Belanja Negara

Peraturan Menteri Keuangan RI No. 10/PMK..02/2016, Tentang Perubahan


atas PERMENKEU No. 13/PMK.02/2013 tentang Biaya Operasional dan
Biaya Pendukung Penyelenggaraan Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan
Untuk Kepentingan Umum Yang Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan
Belanja Negara

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 46


GLOSARIUM
Ganti kerugian adalah hak seorang untuk medapat pemenuhan atas tuntutannya
yang karena ditangkap,ditahan, dituntut dan diadili tanpa alasan yang berdasarkan
undang undang.
Mahkamah Agung adalah lembaga pemerintahan yang menguji peraturan secara
materiil terhadap peraturan perundang-undangan dibawah Undang-Undang.
Materai adalah pajak tidak langsung yang dipungut secara insidentil (sekali pungut
atas dokumen
Nilai Penggantian Wajar adalah nilai untuk kepentingan yang didasarkan pada
kesetaraan dengan nilai pasar atas suatu property, dengan memerhatikan unsur
luar biasa yang berupa non fisik yang diakibatkan adanya pengambilalihan hak atas
property dimaksud.
Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) adalah pejabat umum yang diberikan
kewenangan untuk membuat akta-akta otentik mengenai perbuatan hokum
tertentu mengenai ha katas tanah.
Pemukiman adalah bagian dari lingkungan hidup diluar kawasan lindung, baik
berupa kawasan perkotaan dan pedesaan yang berfungsi sebagai lingkungan
tempat tinggal atau lingkungan hunian dan tempat kegiatan yang mendukung
perikehidupan dan penghidupan .
Pengadilan Negeri adalah suatu pengadilan yang sehari-harinya memeriksa dan
memutuskan perkara pidana dan perdata yang berkedudukan di kota atau
kabupaten
Perbankan adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam
bentuk simpanan dan menyalurkannya dalam bentuk kredit kepada masyarakat.
Rekening adalah suatu alat untuk mencatat transaksi-transaksi keuangan yang
bersangkutan dengan aktiva, kewajiban, modal, pendapatan dan biaya.
Saham adalah surat berharga yang menunjukan kepemilikan atas suatu
perusahaan.

4 –Pelaksanaan Pengadaan Tanah/2 47

Anda mungkin juga menyukai