Anda di halaman 1dari 7

KATA PENGANTAR

Syukur alhamdulillah di panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat
dan karunian-Nya kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan karya ilmiah ini dengan tema
peternakan kambing. Karya Ilmiah ini berisikan tentang pakan-pakan kambing yang di
pergunakan untuk memproduksi ternak kambing jawa.

Penulisan makalah ini dimaksudkan untuk memenuhi tugas. Tujuan intruksional umum
dari Karya ilmiah ini yaitu agar mahasiswa mampu membuat karya ilmiah dengan sempurna dan
dapat mengetahui lebih dalam tentang topik yang di bahas pada kali ini.

Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada dosen yang telah
membimbing dalam pelajaran, begitu juga kepada teman-teman yang telah menyumbangkan
pemikirannya demi kesempurnaan karya ilmiah ini.

Dalam penulisan karya ilmiah ini tentu saja tidak terlepas dari kesalahan- kesalahan,
untuk itu penulis menerima kritikan sekiranya kritikan tersebut dapat menyempurnakan karya
ilmiah ini. Akhir kata penulis berharap agar karya ilmiah ini bermanfaat dan dapat meningkatkan
pengetahuan bagi yang membacanya.

Purwokerto,10 desember 2019

Penulis

1
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR……………………………………………………………………………………………….1

DAFTAR ISI…………………………………………………………………………………………………………..2

BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………………………………………….3

A. Latar Belakang……………………………………………………………………………………………………3

B. Tujuan………………………………………………………………………………………………………………..3

C. Manfaat……………………………………………………………………………………………………………..3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA …………………………………………………………………………………4

A. Pakan Hijauan………………………………………………………………………………………………..…4

B. Pakan Penguat………………………………………………………………………………………………….4

C. Kebutuhan Pakan Kambing…………………………………………………………………………………4

BAB III PEMBAHASAN…………………………………………………………………………………..………..5

BAB IV PENUTUP…………………………………………………………………………………………….……..6

A. Kesimpulan…………………………………………………………………………………………….………….…6

DAFTAR PUSTAKA…………………………………………………………………………………….……………7

2
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Peternakan merupakan jenis usaha yang penting bagi setiap daerah-daerah yang ada di
dalam Negara itu sendiri tak terkecuali di Purwokerto. Dimana setiap masyarakat membutuhkan
hasil perternakan, sehingga akan mendatangkan penghasilan yang besar apabila dikembangkan.
Dalam simulasi kewirausahaan peternakan ini maka, masyarakat dapat membuat wirausaha
peternakan berupa wirausaha budidaya kambing yang dilihat dari sisi ekonomi dan penghasilan
cukup menjanjikan khusunya bagi masyarakat Purwokerto.

B. Tujuan

1. Untuk mengetahui pengaruh peternakan kambing terhadap peningkatan kesejahteraan


masyarakat Purwokerto.

2. Untuk mengetahui tingkat perekonomian Masyarakat Purwokerto

3. Untuk mengetahui kadar tingkat pendapatan setelah adanya peternakan kambing

4. Untuk memperkaya dan memperluas ilmu pengetahuan

C. Manfaat

1. Bisa dijadikan pijakan atau acauan oleh institusi-intitusi baik pemerintah maupun swasta
dalam peningkatkan kesejahteraan dan pengembangan ekonomi masyarakat pedesaan.

2. Penelitian ini diharapkan menjadi bahan pertimbangan dalam meningkatkan usaha dan peran
serta dalam pemenuhan kebutuhan ekonomi khususnya bagi peternak kambing.

3
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Pakan Hijauan

Nobertus (2019) menyatakan bahwa Hijauan merupakan bagian tanaman yang dapat
dimakan,termasuk padi-padian yang di berikan dengan cara menggembalakan ternak maupun
dipanen untuk diberikan langsung pada ternak.

Hijauan makanan ternak terdiri dari hijaun yang tumbuh secara alami tanpa campur
tangan manusia seperti pasture (hijauan segar) alami dan hijauan yang sengaja ditanam oleh
petani seperti rumput gajah.Pakan hijaun dikelomokan menjadi dua yaitu rumput-rumputan dan
daun-daunan .Pakan rumput-rumputan antara lain rumput lapangan,rumput gajah,rumput
raja,tebu,jerami padi.Pakan daun-daunan antara lain nangka,singkong,ketela rambat,kacang
tanah,kedelai.

B. Pakan Penguat

Nobertus (2019) menyatakan bahwa Pakan penguat adalah bahan pakan yang
digunakan bersama bahan lain terutama hujaiuan untuk meningkatkan keserasian gizi dari
keseluruhan pakan yang diberikan kepada ternak untuk disatukan atau dicampur sebagai
suplemen atau bahan pelengkap.

C. Kebutuhan Pakan Kambing

Nobertus (2019) menyatakan bahwa Kebutuhan pakan kambing per hari dipengaruhi
oleh umur (muda,dewasa,bunting,menyusui,dan pejantan) kondisi tubuh sehat atau sakit,setiap
ekor kambing yang berbeda kondisinya membutuhkan pakan yang berbeda pula. Pakan yang
dimakan kambing berguna untuk memenuhi kebutuhan harian tersebut agar dapat hidup dan
untuk produksi dan reproduksi.

4
BAB III

PEMBAHASAN

Dalam peternakan kambing yang kita jumpai di masyarakat merupakan peternakan


rakyat.Ciri peternakan rakyat adalah terbatasnya jumlah ternak yang di pelihara,pengandanganya
di lakukan di karangan,di gembalakan di lapangan rumput yang ada di desa,pakanya bisa di
peroleh dari sawah,pematang sawah,jalan desa,dan lain lain.

Kita dapat mengatakan bahwa usaha peternakan kambing didominasi oleh peternakan
rakyat yang masih berskala kecil dengan system pemeliharaan yang masih tradisional.Ternak
kambing di pelihara dengan melepas ternaknya di siang hari di padang penggembalaan dan sore
hari di giring ke kandang.Namun demikian ternak kambing merupakan sumber pendapatan
tambahan bagi petani di berbagai daerah di Indonesia,bahkan ternak ini seperti tabungan yang
hamper setiap bulan bisa di cairkan oleh pemiliknya.Ketika peternak sangat membutuhkan uang
dia bisa mengambil seekor kambing dan menjualnya untuk segera mendapatkan uang tunai.

5
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari penjelasan tersebut penulis dapat mengambil kesimpulan bahwa secara


peternakan kambing menjadi salah satu andalan di dalam negri khususnya di
purwokerto,peternakan juga mampu meningkatkan dari sisi kreatifitas masyarakat purwokerto.

Selain itu juga dengan adanya peternakan kambing di daerah pedesaan mampu
memberikan peningkatan pendapatan bagi masyarakat setempat sehingga dari segi ekonomi
masyarakat didesa tersebut ada peningkatan.

6
DAFTAR PUSTAKA

Kaleka,N.2019.Beternak Kambing Dan Domba.Penerbit Pustaka Baru.Yogyakarta.

Anda mungkin juga menyukai