Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN
PEMBANGUNAN SENDERAN JALAN
DESA TANJUNGANOM

DESA TANJUNGANOM
KECAMATAN KEPIL KABUPATEN WONOSOBO
PROVINSI JAWA TENGAH
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat Rahmat dan Karunia-
Nya kami diberi kesehatan dan kekuatan hingga dapat menyelesaikan penyusunan proposal
Pengajuan dana senderan jalan.

Proposal ini disusun untuk memberi informasi dan gambaran tentang segala sesuatu
yang berkenaan dengan kegiatan pembangunan Senderan Jalan Desa Tanjunganom sebagai
sarana fisik di lingkungan Desa Tanjunganom Kecamatan Kepil Kabupaten Wonosobo.

Kami menyadari akan segala kelemahan dan kekurangan proposal ini, oleh sebab itu
segala bentuk saran dan masukan yang konstruktif akan kami terima dengan senang hati demi
perbaikan dimasa yang akan datang.

Harapan kami, semoga dengan disusunnya proposal ini seluruh pihak baik yang
terkait secara langsung maupun tidak langsung dapat bekerja sama dalam bentukdukungan
moril atau materiil guna pembanguna infrastruktur yang berkelanjutan sebagaimana harapan
kita bersama, Amin.

Kepala Desa Tanjunganom

ANIK
PEMERINTAH KABUPATEN WONOSOBO
DESA TANJUNGANOM KECAMATAN KEPIL
KABUPATEN WONOSOBO
Sekretariat : Desa Tanjunganom Kecamatan Kepil Kabupaten Wonosobo

Hal : Permohonan Pembangunan Kepada Yth.


Senderan Jalan Bapak Gubernur Jawa Tengah
di Jawa Tengah

Assalamu’alaikum wr. Wb
Dengan hormat

Bersama surat ini kami sampaikan bahwa kami dari Panitia Pembangunan Senderan
Jalan Desa Tanjunganom Kecamatan Kepil Kabupaten Wonosobo bermaksud mengajukan
bantuan dana untuk melakukan penataan lingkungan dengan membangun Senderan Jalan
dengan panjang 200 M, tebal 30 cm, dan tinggi 1 M Desa Tanjunganom Kec. Kepil Kab.
Wonosobo Prop. Jawa Tengah.
Adapun Total biaya yang dibutuhkan untuk melaksanakan kegiatan tersebut sebesar Rp
200.000.000 (dua ratus juta rupiah).

Sehubungan dengan hal tersebut kami mohon bantuan Bapak Gubernur Jawa
Tengah untuk berkenan memberikan bantuan dana malalui APBD I Provinsi Jawa Tengah.
Sebagai bahan pertimbangan, kami lampirkan proposal dan beberapa lampiran :
1. Proposal Pengajuan
2. RAB

Demikian surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan pertimbangannya kami
sampaikan terimakasih.
Wasalamu’alaikum wr.wb.

Mengetahui

Camat Kepil Kepala Desa Tanjunganom

MISWARI, S.PD.MM ANIK


NIP. 19640112 198711 1 004

Tembusan :
1. KETUA DPRD PROVINSI JAWA TENGAH
2. BAPPEDA PROVINSI JAWA TENGAH
3. BIRO KEUANGAN PROVINSI JAWA TENGAH
PROPOSAL
PEMBANGUNAN SENDERAN JALAN

A. PENDAHULUAN
Demi terwujudnya lingkungan yang bersih, sehat dan tertata rapi di Desa
Tanjunganom Kecamatan Kepil serta terwujudnya masyarakat yang lebih sejahtera, perlu
adanya penataan lingkungan yang baik, maka dengan kesadaran dan semangat
kebersamaan warga Desa Tanjunganom melaksanakan pembangunan senderan jalan di
lingkungannya, tetapi karena keadaan sosial ekonomi warga masyarakat yang kurang
mampu maka pembangunan tersebut tidak dapat terwujud dengan baik dan belum selesai
sampai saat ini, maka perlu adanya pembangunan senderan jalan yang berkelanjutan.

B. TUJUAN
1. Meningkatkan kebersihan lingkungan
2. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat
3. Memberikan fasilitas warga yang lebih baik
4. Menumbuhkan sikap gotong royong dan kepedulian sosial
5. Mempererat rasa persatuan dan kesatuan

C. RENCANA KEGIATAN
Berdasarkan hasil musyawarah warga (perangkat desa, lembaga desa, tokoh
masyarakat) pada tanggal akan dilaksanakan pembangunan senderan jalan Desa
Tanjunganom Kecamatan Kepil Kabupaten Wonosobo dengan estimasi biaya Rp
200.000.000 (dua ratus juta rupiah).

D. LOKASI KEGIATAN
Pekerjaan senderan jalan ini akan dilaksanakan di jalan Desa Tanjunganom
Kecamatan Kepil Kabupaten Wonosobo Provinsi Jawa tengah.

E. PEMBIAYAAN
Untuk melaksanakan kegiatan tersebut membutuhkan biaya sebesar Rp
200.000.000 (dua ratus juta rupiah).

F. RENCANA PELAKSANAAN
Direncanakan kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara berkelanjutan oleh
masyarakat dengan melibatkan seluruh warga Desa Tanjunganom dan sesuai panitia yang
terbentuk.
G. PENUTUP
Demikian proposal rencana pembangunan senderan jalan Desa Tanjunganom
Kecamatan Kepil Kabupaten Wonosobo Provinsi jawa Tengah semoga mendapat
persetujuan dan hasil yang dapat dimanfaatkan.

Kepala Desa Tanjunganom

ANIK
RENCANA ANGGARAN BELANJA (RAB)
PEMBANGUNAN SENDERAN JALAN
DESA TANJUNGANOM KECAMATAN KEPIL

SATUAH
URIAN VOLUME SATUAN JUMLAH
NO HARGA
1 Batu belah 150 m3 Rp 761,000 Rp 114,150,000
2 Pasir 162 m3 Rp 275,000 Rp 44,550,000
3 Semen 190 zak Rp 65,000 Rp 12,350,000
4 Batu kapur 370 sal Rp 15,000 Rp 5,550,000
5 Tukang 2 org 65 HOK Rp 180,000 Rp 11,700,000
6 Pembantu tukang 2 org 65 HOK Rp 120,000 Rp 7,800,000
7 Ember 50 buah Rp 12,000 Rp 600,000
8 Sekop 5 buah Rp 45,000 Rp 225,000
9 Paku 3 kg Rp 15,000 Rp 45,000
10 Benang 8 roll Rp 5,000 Rp 40,000
11 Paralon 12 buah Rp 45,000 Rp 540,000
12 Brak kerja 2 ls Rp 475,000 Rp 950,000
13 Administrasi/dokumentasi Rp 1,500,000 Rp 1,500,000
JUMLAH Rp 200,000,000

Kepala Desa Tanjunganom

ANIK

Anda mungkin juga menyukai