Anda di halaman 1dari 3

PROTOKOL MOOD COURT

PROTOKOL PRA SIDANG DAN PASCA SIDANG

1. Saat panitera memasukkan anda ( pemeran sidang ) ke group wa-ruang sidang, itu artinya
sidang akan dimulai;
Saat anda dimasukkan ke group wa/ruang sidang maka anda harus konfirmasi dengan
menjawab " HADIR ",
JIKALAU ANDA TIDAK MENJAWAB MAKA saya ( dosen ) menganggap anda tidak
hadir di ruang sidang,
SELANJUTNYA ANDA AKAN SAYA NYATAKAN TIDAK LULUS MATA
KULIAH INI ;

2. Tata cara memasukkan mahasiswa (pemeran sidang) ke group wa-ruang sidang


urutannya sebagai berikut :
a. Masukkan dulu kuasa hukum penggugat ( jumlah kuasa hukum penggugat adalah 2
orang ); selanjutnya

b. Masukkan kuasa hukum tergugat ( jumlah kuasa hukum tergugat adalah 2 orang );
selanjutnya

c. Masukkan majelis hakim berjumlah 3 orang

Pada saat dimasukkan ke group wa ruang sidang maka lihat ketentuan ANGKA 1
di atas bahwa anda harus konfirmasi kehadiran dengan menjawab " HADIR"

3. Setelah sidang ditutup oleh ketua majelis hakim, anda yang bertindak sebagai pemeran
sidang akan dikeluarkan dari group wa-ruang sidang oleh panitera.; bila semua udah
kosong saya akan konfirmasi "SIDANG SELESAI", dengan adanya konfirmasi ini maka
tidak boleh ada ketik mengetik di group wa-ruang sidang (artinya ruang sidang dianggap
kosong)
PROTOKOL WAKTU SIDANG
4. Waktu sidang dibatasi maksimal 60 menit; apabila majelis hakim menyelenggarakan
sidang melebihi 60 menit, berakibat pada pengurangan nilai;
5. Tanggapan atas pernyataan antar para pelaku sidang tidak boleh ada waktu jeda melebihi
60 detik-; apabila melebihi 60 detik maka berakibat pengurangan nilai;
6. Segala komunikasi semasa sidang menggunakan media wa; oleh karena itu anda harus
menuliskan apa yang menjadi pokok pikiran dan pernyataan anda, atau untuk pernyataan
yang tetap (semisal buka/tutup sidang) maka anda bisa melakukan copy paste
7. Dosen pembina akan memberikan peringatan bila diperlukan, agar persidangan lancar ;
bentuk peringatan sebagai berikut:
a. Perintah/pernyataan hakim tidak jelas KODE H -TJ
b. Pernyataan Penggugat tidak jelas : P-TJ
c. Pernyataan Tergugat tidak jelas: T-TJ
8. Hakim ketua membuka sidang dengan cara menuliskan pernyataan tentang buka sidang;
anda dapat menulis sendiri atau copy paste dari rumusan yang telah kelompok anda
bakukan)
9. Dokumen jawaban, replik, duplik, kesimpulan, putusan atau dokumen lain tidak perlu
dibacakan, namun dikirimkan via group sidang PADA WAKTU SIDANG sesuai dengan
agenda sidang; dan saat UPLOAD DOKUMEN HARUS DISERTAI KETERANGAN
10. Selama masa sidang, Tidak ada bantah membantah terkait ketidaktepatan isi dokumen (
terkait validitas isi,sepenuhnya menjadi penilaian hakim
Modifikasi Pembuktian
11. Hakim tetap menyelenggarakan mekanisme pembuktian melalui meminta pengajuan alat
bukti tertulis dan saksi; dengan modifikasi sebagaimana di bawah ini ;
12. Tidak ada penyumpahan saksi
13. Penyerahan alat bukti tertulis, dilakukan di waktu sidang dalam halmana dalam setiap
upload alat bukti ke group wa sidang HARUS DISERTAI KETERANGAN upload (
semisal kalau bukti penggugat maka P-1, dst); ketentuan ini berlaku juga untuk tergugat (
semisal T-1, dst)
14. Pemanggilan saksi dan tanya jawab saksi ditiadakan, DAN MEKANISME
PEMANGGILAN SAKSI DIGANTIKAN oleh penyerahan Transkrip kesaksian (
KETERANGAN SAKSI ); format transkrip akan diatur dan diberitahukan lebih lanjut
15. Penyerahan transkrip kesaksian pada angka 14 dilakukan setelah hakim menanyakan
jumlah saksi yang diajukan, dan memanggil tiap saksi satu persatu di ruang sidang; pada
saat hakim ketua memanggil ( semisal saksi A silahkan masuk ), selanjutnya pihak
pengaju saksi menyerahkan bukti trasnkrip kesaksian;
16. Setelah transkrip kesaksian diserahkan, selanjutnya hakim memerintahkan saksi keluar
dan memanggil saksi lainnya dst ( ketentuan pemeriksaan pada saksi sebelumnya berlaku
sama pada saksi2 selanjutnya)
Mekanisme ketuk palu
17. Ketuk palu hakim ditiadakan
Demikian Garis besar protokol persidangan dan apabila dikemudian hari ada penambahan
protocol sidang akan diberitahukan lebih lanjut

Dosen Pengampu Mata Kuliah

Eko Pujiyono

Anda mungkin juga menyukai