Anda di halaman 1dari 18

Laporan Hasil Wawancara dengan Pak Dhidot Pengrajin Wayang Kulit

KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah melimpahkan Rahmat
dan Hidayah-Nya sehingga kami dapat menyusun laporan wawancara ini.
Laporan wawancara ini kami susun untuk memenuhi tugas Bahasa Indonesia dari ibu guru kami
Bu Sri Sudiasih,S.S. Tak lupa, kami mengucapkan terimakasih kepada ibu guru yang sedianya
membimbing kami dalam membuat laporan ini. Laporan ini berisi daftar pertanyaan wawancara,
serta narasi wawancara tersebut yang bertemakan kesenian dan mengangkat topik kerajinan
wayang kulit.

Kami menyadari hasil wawancara ini masih banyak kekurangan dalam penulisan ataupun dari
isi. Untuk itu, masukan, saran, serta kritik yang membangun masih sangat kami harapkan. Akhir
kata, kami berharap hasil laporan ini sudah mendekati apa yang diinginkan.

Bantul, April 2013

Penyusun
DAFTAR ISI

Halaman Judul
Kata Pengantar ........................................................................................................ 2
Daftar Isi ................................................................................................................. 3
Biodata Narasumber ............................................................................................... 4
Daftar Pertanyaan dan Jawaban ............................................................................. 5
Hasil Wawancara .................................................................................................... 7
Lampiran Foto ........................................................................................................ 9

BIODATA NARASUMBER

1. Nama Lengkap : Ponidi (Dhidot)


2. Tempat, tanggal lahir : Bantul, 28 September 1980
3. Pendidikan terakhir : SMP
4. Jenis usaha : Kerajinan
5. Nama istri : Amin
6. Jumlah anak :2
7. Alamat : Nogosari II, Wukirsari, Imogiri, Bantul, Yogyakarta
8. Motto hidup : Hidup sejahtera, tentram, sukses dan maju dalam berusaha
DAFTAR PERTANYAAN DAN JAWABAN

1. T : “Kapan usaha bapak didirikan ?”


J : “Usaha ini masih baru, sekitar 3 tahun.”
2. T : “Mengapa dari sekian banyak usaha, bapak memilih usaha ini ?”
J : “Saya memilih usaha ini karena sudah turun temurun dari keluarga.”
3. T : “Berapa modal awal yang bapak butuhkan untuk usaha ini ?”
J : “Saya membutuhkan modal sekitar 25 juta.”
4. T : “Apakah bapak membutuhkan karyawan dalam menjalankan usaha ini?”
J : “Ya, tentu saja saya membutuhkan karyawan dalam usaha ini, apalagi jika
permintaan konsumen sedang meningkat.”
5. T : “Berapakah jumlah karyawan yang bapak butuhkan ?”
J : “Saya membutuhkan karyawan sekitar 2-6 tergantung jumlah permintaan dan target
waktu yang ditentukan oleh konsumen.”
6. T : “Berapakah omset perbulan yang bapak dapatkan dari usaha ini ?”
J : “Omset yang saya dapatkan dari usaha ini berkisar 10 juta perbulan.”
7. T : “Bagaimana cara pendistribusian kerajinan tangan bapak ?”
J : “Cara pendistribusiannya tergantung permintaan konsumen. Jika konsumen ingin barang
diantar ya kami antar. Tapi ada juga konsumen yang datang sendiri untuk membeli atau
mengambil pesanan.”
8. T : “Bagaimana cara pembuatan kerajinan wayang kulit ini ?”
J : “Caranya pertama kulit dipahat, lalu disungging dan yang terakhir finishing.”
9. T : “Bahan apa saja yang dibutuhkan ?”
J : “Bahan utama utama yang dibutuhkan adalah kulit sapi, kerbau atau domba bahan yang
lain seperti kayu dan cat.”
10. T : “Kira-kira dalam satu bulan menghasilkan berapa karya?”
J : “Jumlah karya yang dihasilkan tidak tentu, tergantung pesanan. Jika pesanan banyak
maka karya yang dihasilkan perbulannya meningkat”
11. T : “Apa suka duka dalam menjalankan usaha ini?”
J : “Sukanya bila ramai pengunjung dan banyak pesanan. Dukanya bila sepi pengunjung dan
sedikit pesanan, sehingga omset menurun.”
Pertanyaan
Jawaban
Siapa yang melakukan wawancara?

Aristia Elvina, Deci Vennamiati, Imas Fadlina Rahman, Milad Amarrizka, Suciati Wulandari
Siapa yang diwawancarai?

Bapak Ponidi (Dhidot)


Dimana wawancara dilakukan?

Di toko Pak Dhidot di Nogosari II, Ukirsari, Imogiri.


Apakah kegiatan narasumber?

Pengrajin wayang kulit


Mengapa memilih usaha tersebut?

Karena sudah turun temurun dari keluarga


Bagaimana menjalankan usaha tersebut?

Pak Dhidot dibantu oleh beberapa karyawan tergantung berapa banyak jumlah pesanan.

Kami melakukan wawancara dengan Bapak Ponidi (Dhidot) seorang pengrajin wayang kulit.
Wawancara dilakukan di Nogosari II, Ukirsari, Imogiri tepatnya di toko Pak Dhidot. Pak Dhidot
memilih usaha tersebut karena sudah turun temurun dari keluarga. Dalam menjalankan usaha ini,
Pak Dhidot dibantu oleh beberapa karyawan, tergantung dari seberapa banyak wayang kulit yang
dipesan oleh konsumen. Karyawan juga diperbolehkan membawa pulang wayang kulit yang
akan dibuat jika terlalu banyak pesanan.
HASIL WAWANCARA

Pak Dhidot seorang pengrajin wayang kulit yang mulai menjalankan usahanya sejak tiga tahun
yang lalu. Pak Dhidot memilih usaha ini karena dari dulu sudah turun temurun dari keluarganya.
Modal awal yang dibutuhkan Pak Dhidot dalam menjalankan usahanya kurang lebih dua puluh
lima juta rupiah. Dalam menjalankan usaha ini, Pak Dhidot dibantu oleh beberapa karyawan.
Karyawan yang dibutuhkan tergantung dari seberapa banyak pesanan yang dipesan oleh
konsumen. Pak Dhidot dapat memperoleh omset mencapai sepuluh juta rupiah dalam satu bulan.
Pendistribusian yang dilakukan oleh Pak Dhodit dapat dikirim sesuai dengan permintaan
konsumen atau konsumen datang sendiri ke tempat usahanya. Cara yang pertama dilakukan
dalam pembuatan wayag kulit adalah memahat kulit. Setelah memahat kulit, dilakukan sungging
lalu finishing. Bahan utama yang dibutuhkan untuk membuat wayang kulit adalah kulit. Kulit
yang dibuat dapat berasal dari kulit sapi, kerbau, atau domba. Selain membutuhkan kulit, Pak
Dhidot juga membutuhkan kayu dan cat untuk memberi warna pada kulit yang akan dibuat
wayang. Dalam satu bulan, wayang kulit yang dapat dihasilkan tidak menentu, sesuai dengan
pesanan yang diminta. Dalam menjalankan usaha pembuatan wayang kulit ini, Pak Dhidot
menceritakan bahwa ada suka duka yang dialami. Sukanya jika ada banyak pembeli dan pesanan,
karena akan meningkatkan jumlah omset yang didapat oleh Pak Dhidot dalam satu bulan.
Dukanya jika hanya ada sedikit pembeli dan pesanan yang diminta, karena dapat mengakibatkan
turunnya jumlah omset yang didapat.
Makalah Laporan Observasi (Analisa dan Riset Pasar)
LAPORAN HASIL OBSERVASI LAPANGAN KE PASAR PERUMNAS KELENDER
TAHUN AJARAN 2013/2014

Disusun oleh:
1. Annisa Eva Nurabia
2. Arvanzah Edi Saputra
3. Fatihaturrahmah
4. Nurunissa Prameswari Utami

Kelas : X-PBR1

SMK Negeri 48 Jakarta Timur


Daftar Isi
Halaman Judul …………………………………………………… i
Lembar Daftar Isi …………………………………………………… ii
Kata Pengantar …………………………………………………… iii
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang ……………………………………………………………
1.2 Rumusan Masalah …………………………………………………………
1.3. Tujuan ……………………………………………………………
1.4. Metodologi Penelitian …………………………………………….......
BAB II. TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Pengertian Pasar ………………………………………………………..
BAB III HASIL OBSERVASI
3.1 Rumusan wawancara ………………………………………………………..
3.2 Hasil wawancara …………………………………………………………
BAB IV PENUTUP
4.1. Kesimpulan …………………………………………………………..
4.2 Saran ………………………………………………………………….
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Sepatu sandal
Pada kesempatan kali ini, kelompok kami sudah melakukan obsevasi lapangan ke lokasi pasar
Prumnas Klender dan akan mewawancarai seorang pedagang sepatu sandal wanita yang cukup
laris pada saat itu.
1.2 RUMUSAN MASALAH
Dari penjelasan diatas, maka muncul permasalahan yaitu:
a. Apa saja produk yang dijual di toko?
b. Berapa keuntungan toko perbulan/pertahun?
c. Apa saja kendala-kendala yang dihadapi?
d. Bagaimana cara bapak/ibu mengatasi kendala-kendala tersebut?

1.3 TUJUAN
Tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui:
a. Apa saja produk yang dijual di toko ini.
b. Apa alasan memilih menjual produk tersebut.
c. Berapa lama usaha ini dijalankan.
d. Berapa keuntungan toko perbulan/pertahun.
e. Apa saja kendala-kendala yang dihadapi.
f. Bagaimana cara penjual mengatasi kendala yang ada.
g. Bagaimana kualitas produk yang dijual.
h. Bagaimana cara pendistribusian barang.
i. Alasan pelanggan membeli produk.
j. Lama konsumen berlangganan dengan toko.
1.4 METODOLOGI PENELITIAN
a. Teknik Wawancara
Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam bentuk tanya jawab langsung dengan
responden.
b. Teknik Survey
Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan mengunjungi langsung lokasi pasar dan
mengamati langsung semua proses yang terjadi.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Pengertian Pasar
Pasar adalah tempat dimana terjadi interaksi antara penjual dan pembeli. Pasar didalamnya
terdapat 3 unsur, yaitu: penjual, pembeli, dan barang/jasa yang keberadaaannya tidak dapat
dipisahkan. Pertemuan antara penjual dan pembeli menimbulkan transaksi jual-beli, akan tetapi
bukan berarti bahwa setiap orang yang masuk kepasar akan membeli barang, ada yang datang
kepasar hanya sekedar main saja atau ingin berjumpa dengan seseorang guna mendapatkan
informasi tentang sesuatu. Fungsi pasar, terutama pasar tradisional bukan hanya sekedar tempat
transaksi jual-beli, tetapi juga sebagai media komunikasi antara warga masyarakat desa yang
bermukim di sekitar pasar. Pasar menjadi media sosial yang menghubungkan komunikasi antar
manusia disuatu sekitar pasar.
BAB III
HASIL OBSERVASI
Dari survey dan observasi kami di Pasar Prumnas Klender pada tanggal 26 September 2013
pukul 16.00 WIB – 17.00 WIB pada salah seorang pedagang sepatu sandal wanita yang berjualan
disana. Berikut laporannya:
Rumusan wawancara:
1. Apa saja produk yang dijual?
2. Mengapa memilih menjual produk tersebut?
3. Sudah berapa lama menjual produk tersebut?
4. Berapa keuntungan menjual produk tersebut dalam sehari?
5. Apa saja kendala selama menjual produk tersebut?
6. Bagaimana cara mengatasi kendala tersebut?
7. Bagaimana kualitas produk yang dijual?
8. Darimana saluran produk berasal?
9. Apa alasan membeli produk di tempat ini? (konsumen)
10.Sudah berapa lama berlangganan di tempat ini? (konsumen)
Hasil Wawancara:
1) Sandal, sepatu, sepatu sandal, pantopel, dan lain-lain.
2) Karena bisa dipakai sehari-hari.
3) 3 tahun.
4) Rp. 6.000.000,00/hari.
5) Kendalanya hanya ada pada kesalahan ukuran sepatu atau ukuran stock barang terbatas.
6) Memperbaiki kesalahan dengan mencoba mencari apa yang pelanggan inginkan.
7) Tidak ada yang bermerk tinggi hanya bermerk standar.
8) Mengambil prudok di agen daerah Bogor atau Bandung.
9) Karena, tempatnya nyaman produknya bagus dan menarik.
10) 9 bulan
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Dari hasil wawancara kami terhadap salah seorang pedagang sepatu di toko “Basello Shoes” ,
kami dapat menyimpulkan bahwa dalam berdagang haruslah dapat menentukan stock barang
yang akan diperjualkan,dan mampu menganalisa bagaimana cara mengantisipas kemungkinan-
kemungkinan buruk yang nantinya akan timbul karena sesuatu hal agar tidak mengalami
kerugian yang drastis.
Selain itu, tidak adanya protes dari pelanggan haruslah menjadikan itu sebagai salah satu kiat
untuk lebih meningatkan kualitas pelayanan serta produk.
B. Saran

Sebaiknya para pedagang tetap memperhatikan mutu dan kualitas barang dagangannya, terlebih
lagi pada suasana ruangannya. Ruangan harus dibuat menjadi lebih nyaman dari sebelumnya,
dan menghadirkan sepatu yang bermerek tinggi,model terbaru, dan tidak menaikkan harga, agar
pelanggan tidak cepat merasa bosan.
Contoh LAPORAN HASIL WAWANCARA

      Latar Belakang


Pertama-tama kami memanjatkan Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang
Maha Esa, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami dapat
melaksanakan kegiatan ini dengan lancar dan sebagai mana mestinya.
Kegiatan wawancara ini merupakan salah satu tugas di bidang mata
pelajaran TIK yang bertujuan untuk memperoleh informasi dari narasumber. Kami
diberi topik “Wawancara dan Kunjungan ke Warnet” oleh karena itu kami
mewawancarai salah satu pemilik warnet yang bernama Warnet C23 yang
beralamat di Jalan SMP Lumbung no. 23, Dusun Lumbunggirang Desa
Lumbungsari Kecamatan Lumbung.
Dengan terlaksananya kegiatan wawancara ini, maka kami berharap telah
memenuhi tugas TIK dan mendapatkan nilai yang baik. Serta bermamfaat bagi
teman-teman sekalian.
 
      Maksud dan Tujuan
1.  Memenuhi tugas mata pelajaran TIK
2.  Memahami dan menguasai kegiatan wawancara
3.  Memperoleh informasi
4.  Menumbuhkan rasa kerja sama antar kelompok
 
      Topik Wawancara
Jaringan Komputer

 
      Waktu dan Tempat Kegiatan
Acara ini dilaksanakan pada:
Hari / Tanggal : Selasa, 10 Desember 2013
Pukul : 12.30 s/d selesai
Tempat : Warnet C23
Alamat : Jln. SMP Lumbung No. 23 Dusun Lumbunggirang Desa
Lumbungsari Kec. Lumbung
 
      Laporan Hasil Wawancara
Narasumber       : Yayan Sofyan
Pewawancara     : Diki, Nenda, Rafy, Riski
 
      Hasil Wawancara
Pada hari Rabu, 10 Desember 2013, pukul 12.30  kami datang ke Warnet C23
dengan nama pemiliknya yang bernama Asep saefullah dan Devi Siti Sofiah,
dengan satu karyawan yang bernama Yayan Sofyan. Tentu saja kami langsung
bertemu dengan pemilik dan karyawan warnet tersebut, dan meminta izin  untuk
mewawancarainya. Narasumber  ini bersikap sangat ramah dan baik kepada kami.
Dab nara sumber ini bernama Yayan Sofyan.
 
Siswa : Assalamu’alaikum…
Narasumber : wa’alikumsalam.... ada perlu apa de ?
Siswa : Maaf kami mengganggu waktunya sebentar. Kami siswa dari SMPN
2 Panjalu, mendapat tugas untuk berkunjung dan berwawawncara
ke sebuah warnet, bolehkah kami berwawancara disini ?
Narasumber : o ya boleh silahkan... memang apa yang mau ditanyakan?
Siswa : Sejak kapan Warnet C23 ini berdiri ? dan mengapa tertarik dengan
usaha warnet ?
Narasumber : Warnet ini mulai beroperasi pada Tahun 2008, dan kami tertarik
dengan usaha warnet karena kami berfikir bahwa perkembangan
bidang Teknologi Informasi yang semakin berkembang maka kami
berharap agar sedikit banyak membantu para konsumen dalam
menyediakan wahana untuk mencari informasi melalui internet
Siswa : Kalau boleh kami tahu warnet ini menggunakan jaringan ini?
Narasumber : Warnet disini menggunakan 2 jenis jaringan yaitu Topologi Bintang
(Topologi Star) dan Topologi Mesh atau yang biasa disebut
Topologi Jala.
Siswa : Perangkat keras apa saja yang ada di warnet ini ?
Narasumber : CPU, Monitor, Keyboard, Mouse, Scanner, Printer, Speaker,
Modem, Camera Digital, Cardreader, Flashdisk, dsb.
Siswa : Dan perangkat lunak apa saja yang digunakan di sini?
Narasumber : Microsoft Windows, Microsoft Office, Adobe Photoshop, Corel
Draw, Adobe Flash Player, Adobe Air, Mozilla Firefox, Windows
Media Player, Foxit Reader, Google Chrome, dll.
Siswa : Di warnet ini menggunakan ISP apa ?
Narasumber : Telkom Speedy
Siswa : Berapa banyak jumlah Client di warnet ini ?
Narasumber : Dikarenakan ada beberapa unit yang sedang di servis, maka saat
ini computer yang dioperasikan hanya untuk 3 client.
Siswa : Dan berapa banyak server yang digunakan ?
Narasumber : satu server.
Siswa : Terima kasih Teh sudah bersedia di wawancarai oleh kami dan
maaf sudah mengganggu aktifitas disini
Narasumber : O Iya sama-sama, tidak apa-apa.
Siswa : Kami do’akan semoga warnet C23 ini bisa lebih maju lagi
Narasumber : Terimakasih, kami do’akan juga semoga kalian mendapatkan nilai
yang bagus. Dan jangan lupa nanti kapan-kapan main warnet disini
ya....
Siswa : Amiin. Ya... pasti a! Kalau begitu kami berpamitan dulu,
Wassalamu’alaikum
Narasumber : Waalaikumsalam
 
      Penutup
Simpulan
Warnet C23 bertempat di Jalan SMP Lumbung No.23. Warnet ini menggunakan
system jaringan bintang/ Topologi Star dan Jaringan Jala/ Topologi Mesh. Terdiri
dari satu server dan 3 client yang sekarang aktif.
Hardware yang terdapat di warnet ini diantaranya : CPU, Monitor, Keyboard,
Mouse, Scanner, Printer, Speaker, Modem, Camera Digital, Cardreader, Flashdisk,
dsb. Dan software-software yang biasa digunakan di warnet ini diantaranya :
Microsoft Windows, Microsoft Office, Adobe Photoshop, Corel Draw, Adobe Flash
Player, Adobe Air, Mozilla Firefox, Windows Media Player, Foxit Reader, Google
Chrome, dll.
 
Saran-saran
Kami siswa mengharapkan agar pihak sekolah lebih sering memberikan tugas
observasi ke lapangan agar kami lebih sering mempraktikan teori yang kami dapat
di kelas untuk kami praktikan di lapangan.
Dan kepada pihak-pihak yang bersangkutan kami berharap supaya membantu kami
yang sedang belajar.
 
Lumbung, 04 Desember 2013
Mengetahui Narasumber,
Pemilik Warnet C23,
 
 
 
 
ASEP SAEFULLAH DEVI SITI SOFIAH
FOTO-FOTO DI WARNET C23
 
 
 

 
 
 
FOTO-FOTO DI WARNET C23
 

 
 

 
 
 
 
Laporan Hasil Wawancara
I.      Latar Belakang
Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya
sehingga kami dapat melaksanakan kegiatan ini dengan lancar dan sebagai mana mestinya.
Kegiatan wawancara ini merupakan salah satu tugas di bidang studi Pengantar Bisnis yang
bertujuan untuk memperoleh informasi dari narasumber. Kami diberi topik “Hewan Peliharaan”
oleh karena itu kami mewawancarai salah satu pemilik kucing di rumah saya.
Dengan terlaksananya kegiatan wawancara ini, maka kami berharap telah memenuhi tugas
Bahasa Indonesia dan mendapatkan nilai yang baik. Serta bermamfaat bagi teman-teman
sekalian.

II.    Maksud Dan Tujuan


1.          Memenuhi tugas Pengantar Bisnis
2.          Memahami dan menguasai kegiatan wawancara.
3.          Memperoleh informasidari narasumber

III.  Topik Wawancara
- Usaha Kuliner

IV.   Waktu dan Tempat Kegiatan


Acara ini dilaksanakan pada:
Hari / Tanggal                 : Senin, 28 Oktober 2013.
Pukul                                : 13.00 WIB s/d selesai.
Tempat                            : Rumah Makan Beringin

V.     Laporan Hasil Wawancara


Narasumber        : Revi
Pewawancara     : Oktarida Angga

Hasil Wawancara
Pada hari Senin, 28 Oktober 2013, pukul 13.00  kami datang ke Rumah Makan Beringin . Tentu
saja kami langsung bertemu dengan pemilik Rumah Makan, yang bernama Revi dan meminta
izin  untuk mewawancarainya. Narasumber  ini bersikap ramah kepada kami.
VII. Penutup
A. Kesimpulan
Revi ini meneruskan  Usaha keluarganya yang sudah cukup lama ,yaitu Rumah makan Beringin
yang telah memiliki 7 cabang di wilayah Pontianak & sekitarnya .Usahanya cukup sukses hingga
sekarang .
B.  Saran-saran
Terus Menjaga Kualitas Rasa masakan & memberikan harga yang terjangkau bagi konsumen .
Demikianlah laporan hasil kegiatan wawancara ini kami buat dengan yang sebenar-benarnya.
Ucapan terima kasih tertuju kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan kemudahan
kepada kami sehingga terlaksananya acara ini. Serta kepada teman-teman yang ikut membantu
dalam pembuatan laporan hasil wawancara ini.
Kami memohon maaf sebesar-besarnya apabila terdapat kesalahan serta kekurangan dalam
laporan hasil wawancara ini. Selain untuk memenuhi tugas Pengantar bisnis, Semoga laporan
hasil wawancara ini dapat menjadi acuan, pertimbangan , serta motivasi dan koreksi bagi
kegiataan wawancara selanjutnya.

Pontianak, 28 Oktober 2013

Anda mungkin juga menyukai