Anda di halaman 1dari 1

Yayasan Pembangunan Kampus Jabal Ghafur

Akademi Keperawatan Jabal Ghafur

Karya Tulis Ilmiah, 21 Mei 2019

AL KAUTSARA
16 235 101 082

Gangguan Pola Tidur pada Ibu Hamil Trimester III di Wilayah Kerja
Puskesmas Delima Kabupaten Pidie

xii+ V Bab + 40 halaman + 2 tabel + 9 lampiran

ABSTRAK

Mendekati saat melahirkan, ibu mengalami kesulitan tidur, gerakan janin yang
sering mengganggu istirahat ibu, sakit pinggang, sering berkemih, konstipasi,
serta kesulitan dalam mengubah posisi tidur. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui tentang Gangguan Pola Tidur pada Ibu Hamil Trimester III di
Wilayah Kerja Puskesmas Delima Kabupaten Pidie. Jenis penelitian ini
menggunakan metode kualitatif dan pendekatan Case Study Research. Informan
dalam penelitian ini sebanyak 3 orang. Instrument yang digunakan dalam
penelitian ini yaitu panduan wawancara dan observasi. Penelitian dilakukan mulai
tanggal 14 sampai dengan 16 Mei 2019. Hasil penelitian didapatkan informan
mengalami masalah tidur pada umumnya karena terkejut saat bayi menendang,
sakit pinggang dan sulit untuk mengubah posisi tidur. Saran bagi informan dapat
mengatur pola tidur yang cukup untuk memenuhi kebutuhan tidur seperti rendam
kaki sebelum tidur, mengatur posisi yang nyaman dan istirahat tidur di jam yang
lain.
Kata kunci : Gangguan pola tidur, kehamilan trimester III
Perpustakaan : 21 buku (2005-2016)
Jurnal 7 (2002-2018)

iv

Anda mungkin juga menyukai