Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL

TELEPON : (021) 8295608 FAKSIMILE : (021) 8297642 E - Mail : djmb@minerba.esdm.go.id KOTAK POS : 4632/KBY
E – Mai : www.minerba.esdm.go.id

Nomor :
Sifat : Penting
Lampiran : 1 (satu) lembar
Perihal : Evaluasi Pembukaan Kembali Area Reklamasi PT Bara Alam Utama

Yang terhormat
Direksi PT Bara Alam Utama
Menara BCA 53rd Floor
Jl. M.H. Thamrin No.1
Jakarta, 10310

Sehubungan dengan surat Kepala Teknik Tambang PT Bara Alam Utama


nomor: 11/BAU-LHT/III/2020 tanggal 18 Maret 2020 perihal Dokumen Rencana
Penimbunan Kembali Area Reklamasi PT Bara Alam Utama Tahun 2020 dan
berdasarkan evaluasi, maka dapat disampaikan hal-hal sebagai.
1. Belum ada penjelasan dan perhitungan cadangan yang tidak akan bisa ditambang
apabila tidak dilakukan pembukaan kembali area yang telah direklamasi.
2. Belum ada penjelasan teknis dan ekonomi mengenai opsi alternatif penimbunan
batuan penutup selain pada area yang sudah direklamasi (apabila ada).
3. Terdapat ketidaksesuaian data pada dokumen pengajuan halaman 3 bahwa
luas area terganggu akibat rencana aktivitas penimbunan kembali area
Reklamasi seluas 9,26 ha, namun dalam lampiran Peta Rencana Area
Redisturb 2020 (terlampir) tercantum bahwa luas rencana area pembukaan
kembali seluas 41,14 ha.
4. Tidak melakukan pembukaan kembali area Reklamasi sebelum mendapatkan
persetujuan dari Direktur Jenderal Mineral dan Batubara

Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, maka diminta kepada PT Bara Alam


Utama untuk segera menyampaikan penjelasan tersebut kepada kami lambat
14 (empat belas) hari kalender setelah tanggal surat ini, untuk dapat diproses
lebih lanjut.

Atas perhatiannya, diucapkan terima kasih.

Direktur Teknik dan Lingkungan


Mineral dan Batubara,

Sri Raharjo
NIP. 196005031981031004
Tembusan:
1. Direktur Jenderal Mineral dan Batubara
2. Kepala Teknik Tambang PT Bara Alam Utama
Lampiran Surat
Nomor :
Tanggal :

PETA PENGAJUAN RENCANA PEMBUKAAN KEMBALI AREA REKLAMASI 2020

Sumber : dokumen PT Bara Alam Utama

Anda mungkin juga menyukai