Anda di halaman 1dari 5

Memperbaiki Hardisk Eksternal Minta Format

1. Buka Command Prompt (CMD) dengan cara tekan tombol


(dibarengi) “logo windows” dan “R” di keyboard lalu ketik
CMD. Bisa juga menggunakan fitur pencarian di windows untuk
mencari command prompt, hanya dengan kata “CMD” nanti
bisa didapatkan.
2. Setelah CMD terbuka, ketik perintah berikut ini:

Chdsk /f H:

Keterangan

 Chdsk Mengecek atau memverifikasi data


 /F Melakukan pengecekan secara menyeluruh dan mencoba
untuk memperbaiki kesalahan yang ditemukan.
 H: Partisi Hardisk

Catatan : Harus menggunakan cara yang pertama (di atas) terlebih


dahulu, lalu jika masih tidak bisa gunakanlah cara di bawah ini,
jangan lupa untuk sambungkan Hardisk External ke port laptop/CPU
komputer/notebook.
 Tunggu beberapa saat, kira-kira paling lama sekitar 20 menit, itu
jika data yang ada di Hardisk banyak dan masing-masing
memiliki kapasitas yang besar.

Jika ada pesan “The type of the file system is RAW. chkdsk is not
available for raw drives” bisa kunjungi ke artikel: Cara memperbaiki
Hardisk Eksternal yang berubah menjadi RAW

Langkah-langkah mengatasi Hardisk eksternal jika masih minta


format terus:

 Cabut kabel Hardisk eksternal dari port (lubang) di CPU


komputer/laptop/notebook maupun di Hardisk eksternal itu
sendiri, harus sesuai dengan urutan, Hardisk eksternal terlebih
dahulu baru CPU komputer/laptop/notebook.
 Tunggu beberapa menit antara 1-2 menit. pasang kembali kabel
Hardisk eksternal di port yang lain sesuai urutan yang sudah
disebutkan di atas. Ingat yah harus di port yang lain, jika hanya
ada satu port saja, tidak apa-apa juga namun sangat disarankan
untuk dicolok/dimasukan ke port yang lain jika memiliki lebih
dari satu port.
 Jika kabel Hardisk eksternal sudah dicolok (tersambung), pergi
ke device manager. Untuk windows 8 ke atas bisa menggunakan
pencarian agar lebih cepat. Untuk windows 7 bisa menggunakan
cara ini

 Tekan tombol windows di pojok sebelah kiri


 Cari Computer, lalu klik kanan mouse
 Pilih Manage
 Pilih Device Manager
 Lihat disebelah kanan, pilih Disk driver
 Carilah nama Hardisk eksternal yang sudah dinamai
 Klik kanan, uninstall
 Lalu cabut kabel Hardisk eksternal, urutannya terbalik dengan
cara di atas, Port (lubang) CPU komputer/laptop/notebook
terlebih dahulu lalu Hardisk External.
 Colok kembali, tunggu beberapa saat biasanya komputer akan
scan (membaca) driver Hardisk eksternal
 Jika tidak di scan, pergi ke Device Manager lagi lalu klik kanan
nama Hardisk External
 Pilih update driver software atau scan for Hardware changes

Baca juga: cara memperbaiki hardisk eksternal tidak terbaca.

Setelah memperbaiki dan mengembalikan Hardisk External,


usahakan rawat dengan baik.

Ada beberapa tips cara merawat Hardisk agar aman ketika ingin
menyambungkan ke CPU komputer/Laptop/Notebook, berikut ini
tipsnya.

Agar Hardisk External tidak rusak kembali:

 Usahakan ketika ingin memasang, pasanglah terlebih dahulu


kabelnya ke Hardisk External baru ke
komputer/Laptop/Notebook.
 Usahakan ketika ingin mencabut Hardisk External jangan
mencabut terlebih dahulu, Eject Hardisk External agar tidak
corrupt data nya, dengan cara:
o Pilih dan klik Ikon USB
o Lalu pilih Eject [nama Hardisk yang sudah dinamai]
 Jika saat Hardisk External terpasang namun tiba-tiba mati lampu
usahakan dicabut, lalu pasang kembali dan lakukan cara
memperbaiki Hardisk External minta format (di atas) agar
komputer dapat membaca dan memverifikasi data Hardisk
External.

Rawat dan jaga Hardisk eksternal dengan baik karena suatu saat akan
menyesal jika tiba-tiba tidak bisa diperbaiki dengan beberapa cara
yang sudah tertera di atas.

Anda mungkin juga menyukai