Anda di halaman 1dari 28

DASAR-DASAR

PEMBUKAAN

Oleh GM Igor Smirnov


TENTANG PENGARANG BUKU

Igor Smirnov adalah seorang Grandmaster, pelatih, dan pemegang gelar Doktor
dalam Ilmu Psikologi.
Beliau adalah pendiri “Remote Chess Academy’ sebuah perusahaan yang
telah banyak membantu ribuan siswa dari seluruh dunia untuk meningkatkan
pencapaian catur mereka.
GM Smirnov telah mengembangkan banyak video pembelajaran catur,
artikel-artikel, Webinar, dan kursus pelatihan, termasuk salah satu kursus terkenal
“The Grandmaster’s Secret”, “The Grandmaster’s Positional Understanding”, dan
“Calculate Till Mate”.

“Ketika anda datang bermain catur, sangatlah vital untuk memulainya dengan
benar. Jika tidak anada akan terperangkap ke dalam ‘bencana pembukaan’ dan
kalah dengan begitu cepat. Ada banyak tutorial yang menunjukkan ratusan
pembukaan catur yang berbeda-beda. Sekilas tampak begitu berguna. Akan
tetapi, bagaimanan mungkin anda dapat mengingat semua informasi tersebut?
Dalam kenyataanya, hal tersbut malah akan membingukan anda dibandingkan
membantu anda.”

Ebook ini berisi tips sederhana dan praktis yang akan membuat permainan
pembukaan anda tangguh dan jauh dari kata error.
DAFTAR ISI

1. Apa Itu Pembukaan?............................................................................. 5


2. Aturan-aturan Dasar Pembukaan Catur............................................. 11
3. Bagaimana memainkan sebuah pembukaan?..................................... 18
4. Bencana Pembukaan-1........................................................................... 24
5. Persiapan Pembukaan Profesional....................................................... 26
6. DUA kesalahan pembukaan catur yang wajib dihindari................... 32
BAB I
APAKAH YANG DIMAKSUD DENGAN PEMBUKAAN CATUR?
Prinsip-prinsip umum yang harus diikuti pada tahap pembukaan

Sebuah pembukaan adalah kumpulan langkah-langkah awal dalam


permainan catur, yang normalnya 10-12 gerakan pertama. Yang paling penting
dari pembukaan catur, yaitu untuk mengontrol pusat dan mengembangkan buah.
Lalu, terdiri dari apakah 10-12 langkah awal tersebut?
 Dua atau tiga pion melangkah di pusat/tengah
 Lima atau enam langkah buah minor (kuda, gajah).
 Keamanan raja (Roker)
 Langkah Menteri yang memastikan terhubungnya kedua benteng.

Mari kita diskusikan prinsip-prinsip diatas lebih jauh.


Aturan-aturan umum pembukaan catur
1. Pusat / tengah
Mengontrol atau menyerang pusat. Jika anda memiliki penguasaan pusat,
buah anda dapat menyerang dari kedua sisi di atas papan catur.
2. Mengembangkan Buah
Pertanyaan selanjutnya: apa itu pengembangan?

Kuda
Pengembangan adalah proses pengembangan atau menyebabkan sesuatu untuk
berkembang atau menjadi lebih besar. Kuda yang diletakkan di petak g1
menguasai (mengontrol) hanya tiga petak, yaitu h3, f3, dan e2.
Akan tetapi, ketika kuda dikembangkan di petak f3, kuda akan mengotrol delapan
petak! Hal inilah yang dimaksud dengan pengembangan.

Gajah
Demikian juga dengan gajah, kekuatannya meningkat ketika ia melangkah dari
petak asalnya. Sama hanya dengan Menteri.

Benteng
Kekuatan benteng tetap sama meskipun ia berada di a1 atau e4. Ia hanya
mengotrol 14 petak. Beneng di a1 mengotrol a1-a8 dan a1-h1, sementara benteng
di e4 mengotrol e4-h4, e4-e8, e4-e1 dan e4-a4. Jadi, benteng di a1 mengontrol dua
arah tetapi benteng di e4 mengotrol empat arah. Itulah mengapa kekuatan benteng
meningkat dalam arah dan itulah alasannya kita menggerakkan benteng di tahap
berikutnya dalam permainan catur.
Latihan terbaik untuk pengembangan buah

 Kembangkan buah anda, tanpa menghalangi perkembangan buah yang


lainnya.

Contoh: sebagai buah putih, meletakkan gajah f1 di petak d3. Langkah ini
menghalangi pengembangan gajah yang ada di petak c1. Lebih baik,
carilah langkah yang menghalangi perkembangan langkah buah lawan.
 Temukan petak yang tepat untuk buah anda.
 Jangan melangkahkan Menteri di awal permainan
 Lakukan Roker sesegera mungkin
 Cobalah untuk menghalangi lawan anda untuk melakukan Roker.

Setelah mengikuti aturan-aturan diatas, sekarang saatnya anda


meningkatkan posisi Menteri dengan rencana yang konkrit. Langkahkan Menteri
anda dan hubungkan kedua benteng anda, maka tahap pembukaan catur anda bisa
dikatakan lengkap atau selesai.
BAB 2
ATURAN-ATURAN DASAR PEMBUKAAN CATUR
Aturan-aturan penting dalam pembukaan

Pelajaran ini wajib bagi pemain catur pemula. Akan tetapi jika anda pemain
catur berpengalaman, anda masih dapat mengikuti pelajaran yang ada dan
memeriksa apakah anda masih menjaga SEMUA aturan dasar ini dan SELALU
menggunakannya.
Dalam permainan catur, tahap pembukaan sangatlah penting karena hal ini
sangat menentukan posisi permainan tengah seperti apa yang akan muncul dari
pembukaan tersebut.
Setiap pembukaan punya unsur-unsur yang berbeda-beda – sturuktur pion,
kontrol ruang, pengembangan buah, dst. Pada saat yang sama, ada beberapa
prinsip-prinsip dasar pembukan yang dapat diterapkan dalam semua pembukaan
dan telah diikuti oleh setiap pemain tingkat lanjut dan juga oleh para Grand
Master.

Prinsip-prinsip dasar pembukaan


 Langkahkan pion-pion tengah (e4,d4,e5,d5) sehingga anda akan mendapat
inisiatif di tengah dan punya ruang gerak yang baik.
 Kontrol atau tempati petak-petak tengah (petak-petak tengah memegang
kunci dalam permainan catur)
 Kembangkan buah minor (gajah, kuda).
 Lakukan Roker: Raja harus segera diamankan ketika anda hendak mulai
menyerang saat permainan tengah dimulai dan anda tidak boleh
membiarkan serangan terhadap raja anda. Anda dapat lakukan Roker di
sisi raja (0-0) atau di sisi menteri (0-0-0) – yang tergantung pada jenis
pembukaan yang anda mainkan.
 Jangan gerakan buah atau pion yang sama dua kali, terkecuali hal tersebut
menciptakan serangan besar pada lawan anda atau memperoleh
kemenangan material (hanya di tahap pembukaan).
 Jangan langkahkan menteri kecuali hal tersebut menimbulkan serangan
menguntungkan atau anda bisa memenangkan buah lawan; alasan
dilarangnya melangkahkan menteri di awal karena lawan anda dapat
dengan mudah menyerang Menteri dengan buah minornya dan akibatnya
anda harus melakukan langkah yang sia-sia karena harus menarik mundur
menteri (hanya berlaku di tahap pembukaan)

CONTOH
Contoh – 1
Mari kita lihat sebuah permainan yang merupakan contoh bagus
pengembangan buah minor dan tidak melangkahkan menteri di awal
permainan – seperti yang telah saya sebutkan dalam prinsip-prinsip dasar
pembukaan.

Pada diagram di atas, yang muncul setelah langkah 1. e4 e5 2. Qg4 d6 3.


Qh5 Nf6 4. Qf3 Bg4 5. Qa3 d5 6. Qa5 Nc6 7. Qa4, buah putih hanya
mengembangkan mnterinya, tertinggal jauh dari buah hitam. Sementara itu, buah
hitam telah mengikuti prinsip-prinsip pengembangan dengan baik, membawa tiga
buah minor dalam permainan dan mengejar menteri buah putih.
Jadi buah putih hanya melangkahkan menteri nya sejak awal di tahap
pembukaan dan terus melangkahkakan menterinya, buah hitam telah
mengembangkan tiga buah minor. Hitam punya posisi yang lebih baik dalam
pembukaan dan dengan mudah dapat memenagnkan permainan.

Contoh – 2
Mari kita lihat contoh lain berdasarkan konsep menempati atau mengontrol petak-
petak tengah.

Pada diagram di atas, Putih telah melakukan pekerjaan sangat baik dalam
mendirikan kontrol terhadap petak-petak tengah. Pion-pionnya di petak e4 dan d4
mengontrol banyak petak sementra kuda-kuda di f3 dan c3 ditempaktkan dengan
baik di petak tengah dan dapat ditarik mundur kapan saja saat diperlukan.
Sebaliknya, hitam memainkan beberapa langkah yang sangat buruk.
Pionnya di petak a5 dan h5 tidak mempengaruhi atau mengontrol petak-petak
tengah sama sekali, dan kedua kudanya di petak a6 dan h6 terbatas langkahnya,
dan juga berada pada petak yang tidak bagus.
Contoh – 3
Mari kita lihat sebuah contoh melakukan Roker, seperti yang telah saya sebutkan
dalam prinsip-prinsip dasar pembukaan.

Pada diagram di atas, kedua pemain telah melakukan roker dalam lima
langkah pertama permainan. Kedua Raja berada dalam posisi yang cukup aman,
dan kedua pemain tidak perlu khawatir dengan checkmate cepat.
Juga patut diperhatikam, bahwa posisi di sekitar kedua raja – khususya,
ketiga pion di depan araja yang sudah roker – belum terganggu sama sekali.
Melangkahkan ketiga pion ini (g4-h4) dalam pembukaan oada umunya
akanmembuat raja dalam posisi yang lemah, kerena membuka garis serang untuk
buah lawan. Jadi, semakin cepat anda roker makan akan semakin aman.
Contoh – 4
Sekarang kita akan menilai sebuah permainan yang mengandung beberapa prinsip
dasar pembukaan. Inilah langkah pertama:
1. E4 e5 2.Nf3 Nc6 3.Bc4 Bc5 – kedua pemain telah melangkahkan pion-pion
tengah dan mengembangkan buah minor.

4.c3 Nf6 5.d4 – sekarang putih mengontrol petak pusat dengan pion-pion
tengahnya di petak d4 dan e4.
Exd4 6.cxd4 Bb6 7.d5 – Hitam sekarang kehilangan petak tengahnya, dan Puith
punya pion tengah yang bagus dan dapat mengembangkan dua buah minor nya
(kedua kuda dan kedua gajah di petak b1 dan c1) dalam beberapa langkah
kedepan, juga akan melakukan roker raja.

Kuda hitam di c6 harus segera dipindahkan dan hal ini merupakan langkah
buangan, sebagaimana yang sudah terjadi dengan gajah yang mundur ke petak b6.
Hitam masih harus mengembangkan gajahnya di petak c8 dan harus roker,
meskipun ia telah kehilangan petak tengah.

“Prinsip-prinsip dasar pembukaan sangatlah penting dan jika kita


mengaplikasikannya di dalam permainan, kita tentunya akan mendapat posisi
yang lebih baik dan dapat dengan mudah bermain tanpa ada gangguan.”
BAB 3
BAGAIMANA CARA MEMAINKAN SEBUAH PEMBUKAAN CATUR?

Pembukaan adalah tahap terpenting dalam sebuah permainan catur

Saya mulai pelajaran kali ini dengan sebuah pertanyaan. Apakah anda tahu
apa yang menentukan KALAH/MENANG dalam sebuah permainan catur?
Tahap manakah dalam permainan yang menentukan kemenangan atau kekalahan?

Jelas sekali bahwa tahap pembukaa LEBIH penting, karena jika anda tidak
bermain dengan benar dalam tahap pembukaan, anda akan kalah sebelum dapat
menunjukkan kemampuan permainan tengah/permainan akhir anda.
Kemudian, pertanyaan berikutnya yang harus anda pikirkan – bagaimana
memainkan pembukaan catur dengan baik?
Agar dapat memainkan pembukaan catur dengan benar, banyak orang
percaya bahwa anda harus mempelajari sebanyak mungkin variasi pembukaan
catur dan jebakan-jebakan yang ada dalam pembukaan. Meskipun hal ini hampir
sepenuhnya benar, sebenarnya ada sebuah celah yang besar disini. Perhatikan
contoh berikut ini:
Putih melangkah
Diatas, kita melihat posisi permulaan dari variasi Scheveningen dari
pembukaan Pertahanan Sicilian. Langkah apakah yang dapat putih ambil?
Hampir tidak ada! Contohnya: Be2, Bc4, g3, Be3, f4, g4, Bg5, f3, Qf3 dan
seterusnya. Apakah anda perlu mempelajari semua langkah tersebut? Tentu saja
TIDAK!
Tahap pembukaan berakhir dengan 15-20 langkah dan di setiap langkah
kedua lawan main dapat memainkan sekita 10 langkah logikal berbeda. Akhrinya,
hal ini dapat memunculkan ribuan (mungkin jutaan) variasi langkah. Jelas, tidak
lah begitu penting bagi kita untuk menganalisis dan mengingat semuanya.
Oleh karena itu, kita harus mempelajari langkah yang paling masuk akal
saja. Contohnya, dalam variasi Scheveningen, Hitam tentunya harus mengetahui
beberapa teori dalam langkah utama, speerti 6.Be2, 6.g4, 5.Be3, 6.Bc4.

Tetapi, bagaimana dengan kemungkinan lain untuk Putih? Haruskah


Hitam mempelajari langkah-langkah yang muncul dari 6.Bb5, 6.Nb3, 6.Qf3, 6.h3,
dst.?
TIDAK! Anda tidak dapat mempelajari semua itu. Jika anda menggali
terlalu jauh dalam tahap pembukaan, ada tidak akan punya waktu yang cukup
untuk mempelajari keterampilan-keterampilan penting lainnya, misal: kalkulasi
langkah, taktik-taktik, permainan posisi, dan seterusnya.

Oleh karena itu, akan ada dua situasi di dalam sebuah pembukaan:
(1) Anda memainkan variasi teoritikal berdasarkan persiapan anda di rumah.
(2) Permainan anda berubah dalam sebuah sisi langkah atau lawan anda
memberikan anda memberikan kejutan dengan sebuah langkah yang tidak
terduga sebelumnya. Sebuah posisi yang tidak anda ketahui muncul dan
anda harus menemukan langkah yang tepat sendiri.
Kedua situasi diatas terjadi sama seringnya. Maka, kita harus realistis. Anda
tidak dapat mempelajari semua variasi pembukaan yang mungkin – hal tersebut
hanyalah keinginan yang tidak dapat terwujud.

 Anda perlu memilih variasi pembukaan yang benar (kumpulan latihan


pembukaan pribadi) dan mempelajari langkah YANG DIPERLUKAN
dalam jenis pembukaan.
 Anda harus mengetahui prinsip atau aturan umun sebuah oembukaan dan
bagaimana anda mampu menemukan langkah yang benar dalam posisi
buah yang tidak anda ketahui sebelumnya.
BAB 4
MALAPETAKA PEMBUKAAN 1

Teka-teki

Biasanya, bencana dalam pembukaan terjadi ketika Raja terletak di tengah


dan posisi dalam keadaan terbuka dengan pengorbanan waktu. Disini kita punya
satu contoh berbeda. Dalam pertahanan Nimzo-Indian Hitam roker dengan cepta
dan punya posisi yang cukup memuaskan.
Dalam tipe posisi tertutup, kita hanya bisa mengharapkan pertempuran
langkah manuver panjang. Tetapi Hitam menginginkan lebih dan tanpa alasan
jelas mempertajam pertempuran di tahap awal permainan. Sebuah pendekatan
yang terlalu optimis dan kurang hati-hati membawa buah hitam dalam masalah
dengan cepat.

PUTIH MELANGKAH
BAB 5
PERSIAPAN PEMBUKAAN CATUR PROFESIONAL

Persiapkan diri seolah-olah anda seorang master catur

Persiapan pembukaan memberikan dampak kuat terhadap hasil akhir, ketika


ada bermain dengan lawan yang kuat.
Itulah mengapa para pemain top dunia menggunakan 90-95% waktu latihan
mereka untuk mempersiapkan pembukaan catur. Meskipun saya tidak
merekomendasikan anda untuk melakukan hal yang sama, tentu hal ini masik
merupakan topik yang penting. Dalam catur modern hal persiapan pembukaan
pastinya merupakan salah satu faktor penentu kesuksesan anda dalam bermain
catur.
Saat ini, sangat penting untuk melakukan persiapan dengan baik dalam
menghadapi sebuah turnamen catur. Komputer-komputer membuat persiapan
pembukan sebagai sebuah senjata yang mematikan. Itulah mengapa pemain-
pemain profesional biasanya menghabiskan 2 sampai 6 jam dalam persiapan
permainan mereka. Jika anda tidak dapat menetralkan persiapan lawan anda, maka
anda akan berada dalam masalah besar.
Aspek ini menjadi begitu penting leh karena itu hal ini akan menjadi topik
besar yang terpisah sendiri, yang harus dikuasai oleh setipa pemain catur modern.
Dalam pelajaran ini, saya akan memberikan beberapa saran praktis
mengenani persiapan pembukaan. Mari kita mulai:

Saran Pertama: Jangan memainkan pembukaan yang meragukan


Dulu, sangat normal memainkan sebuah pembukaan, yang tidak
sepenuhnya benar. orang-orang memainkan pembukaan Gambit Raja (1.e4-e5
2.f4), Gambit tengah (1.e4-e5 2.d4), Pembukaan Burung (1.f4) dan hal lain yang
serupa. Dulunya hal tersebut merupakan hal yang sah saja, akan tetapi sekarang
hal tersebut merupakan cara bermain yang salah.
Ketika anda menggunakan langkah pembukaan sepeti itu dalam satu
waktu, lawan anda akan mengharapkan hal tersebut dari anda dan mempersiapkan
diri untuk menghadapi pembukaan tersebut. Jika pembukaan anda secara objektif
kurang baik, lawan-lawan anda akan menemukan beberapa ide balasan yang tidak
menyenangkan untuk anda. Anda mulai mendapat banyak masalah, mulai kalah,
dan akhirnya harus berhenti memainkan pembukaan tersebut dalam waktu dekat.
Meskipun demikian, tentu saja, ada jalan keluar yang benr. Anda harus
memainkan pembukaan normal, yang sesuai dengan ide-ide strategis dasar. Dan
anda mungkin tidak perlu terlalu khawatir dengan persiapan lawan anda, karena
tidak ada seorangpun yan dapat melawan pembukaan yang benar.

Tidak ada satu orangpun yang dapat menyangkal bahwa bumi itu bulat.
Saya harap anda dapat memahami maksud saya. Jika anda memainkan
pembukaan yang baik bahkan Kasparov pun tidak dapat menyalahkan
hal tersebut.

Sekarang kita dihadapkan dengan sebuah pertanyaan baru: bagaimana


anda dapat mendeteksi bahwa sebuah pembukaan itu bagus atau buruk?
Secara umum, anda harus mengorientasikan diri anda pada pemahaman
strategi umum. Meskipun, hal ini tidaklah terlalu jelas bagi anda. Dalam hal ini,
ada sebuah rekomendasi yang lebih sederhana: deteksilah berapa banyak pemain
dengan rating diatas 2600 memainkan pembukaan ini. Jadi anda dapat
mempercayai pemahaman strategi mereka dan pada pengalaman praktikal mereka.
Jika anda mendapati bahwa banyak pemain kuat memainkan sebuah
pembukaan cukup sering, pastilah hal tersebut menandakan bahwa pembukaan
tersebut bagus. Jika mereka menggunakan sebuah pembukaan agak jarang atau
tidak sama sekali, maka anda dapat mempertimbangkan pembukaan lain.
Mari kita diskusikan situasi praktikal selanjutnya: anda sedan bermain catur dan
lawan anda bermain dengan cepat. Tentu lawan anda memainkan pembukaan
yang telah ia persiapkan. Lalu apa yang harus anda lakukan?
Baiklah, tentu saja hal tersebut bukan situasi yang menyenangkan. Sering
sekali, seorang pemain menjadi gugup, mulai berpikir keras dan mencoba
menemukan beberapa langkah yang tidak normal, berharap untuk menghancurkan
persiapan lawannya. Akan tetapi, langkah-langkah aneh ini dapat menjadi sebuah
kesalahan. Itulah mengapa para pemain seringkali mendapatkan masalah dalam
situasi yang demikian.

 Anda tidak seharusnya kawatir dengan persiapan lawan anda dalam posisi
strategis; tetapi anda harus memecahkan persiapan lawan anda sesegera
mungkin dalam posisi taktikal.
Mari ingat kembali prinsip dasarnya: kita harus menetralisir lawan
komputer kita sepanjang waktu. Itulah mengapa hal tersebut merupakan sebuah
kesalahan yang besar untuk memulai dengan sebauh variasi taktis, ketika lawan
anda punya persiapan yang lebih baik.
Para komputer sangat tangguh dalam taktik. Jadi, terkadang, lawan anda
dapat menang dengan cepat hanya dengan mengikuti analisis komputer.
Situasi yang berlawanan terjadi dalam posisi-posisi strategis. Meskipun komputer
sangat tangguh, komputer tidak terlalu baik dalam situasi posisi. Hal lain yang
penting yaitu tidak ada langkah paksaan disana. Oleh karena itu, posisi anda tidak
dapat dibantah.
Kita dapat menyimpulkan bahwa pemahaman strategis kedua pemain
adalah faktor aling penting dalam posisi strategis. Itulah mengapa kita tidak perlu
takut dengan sebuah persiapan lawan.
Mari kita diskusikan situasi praktikal lainnya: anda telah mempersiapkan
untuk sebuah permainan dan siap bertanding dengan pembukaan lawan anda.
Ketika permainan dimulai, lawan anda tiba-tiba memainkan langkah yang tidak
anda duga sebelumnya, langkah yang mungkin tidak pernah lawan anda mainkan
sebelumnya.
Dan jelas, lawan anda telah mempersiapkan pembukaan nya untuk
melawan anda. Lalu, apa yang harus anda lakukan?
Jika anda tidak siap dengan situasi yang demikian, anda tidak akan merasa
sangat tidak nyaman. Disisi lain, anda ingin memainkan pembukaan yang telah
anda siapkan, yang tentunya anda tahu dengan baik. Terlebih, anda mungkin tidak
punya cukup pengetahuan mengenai langkah lain untuk melawan persiapan
pembukaa lawan.
Disisi lain, anda ingin menghindari persiapan lawan anda. Jadi apa solusi
nya?
Saya menyarankan hal ini: anda harus secepat mungkin melupakan
pembukaan yang biasa anda mainkan, dan dengan cepat harus mencari
langkah lain.
Mari kita diskusikan lebih spesifik. Anggaplah langkah pertama lawan
anda 1.d4, sementara dalam permainan-permainan sebelumnya ia melangkahkan
1.e4. biasanya anda menggunakan pembukan Raja Indian untuk melawan 1.d4
(sebagai contoh). Tentu saja, lawan anda telah mempersiapkan sesuatu melawan
pembukaan Raja Indian, dan dia mungkin telah mempelajari semua langkah dalam
pembukaan tersebut. Jadi, tidak masuka akal bagi anda untuk melanjutkan,
terkeculai anda ingin melawan komputer.
 Ide yang lebih baik yaitu menainkan langkah baru: anda daoat memainkan
pertahanan Belanda (Ductch defence), pertahanan Nimzo, atau yang lainnya
yang mungkin belum pernah anda gunakan sebelumnya dalam turnamen
resmi.

Mungkin anda akan memainkan langkah tersebut tidak begitu tepat. Akan
tetapi, anda tidaklah harus khawatir, karena lawan anda juga tidak mengetahui hal
tersebut! Oleh karena itu, kedua pemain ada berada dalam situasi yang sama dan
pemain yang lebih kuat akan menang.
Tentunya, lebih baik daripada melawan pembukaan yang telah lawan anda
analisis dengan komputer. Seperti yang saya ungkapkan di awal, persiapan
pembukaan merupakan hal yang sangat penting saat ini. Hal tersebut merupakan
seni terpisah sendiri dalam catur modern. Dalam pelajaran ini, saya telah
memberikan beberapa saran praktis mengenai hal tersebut.
BAB 6
DUA KESALAHAN PEMBUKAAN YANG HARUS DIHINDARI

Bagaimana cara menghindarinya?

Dalam pelajaran kali ini, anda akan mempelajari dua kesalahan yang anda
harus hindari dalam permainan pembukaan catur

KESALAHAN #1

Jangan memainkan pembukaan yang asing bagi anda, pembukaan yang tidak
anda pahami dengan jelas

Hal ini salah satu kesalahan yang sangat sering terjadi dimana-mana.
Kebanyakan orang memainkan langkah pembukaan yang disarankan oleh
komputer atau oleh beberapa grandmaster. Bahkan jika si oemain tidak begitu
paham dengan variasi pembukaan tersebut, ia seringkali bergantung pada saran
seorang grandmaster yang ia anggap tangguh.

Mari kita lihat jika hal ini diterapkan.

R. Swinkles – T. Burg

1.d4-d5 2.c4-c6 3.Nf3-Nf6 4.Nc3-dc.


Saya tidak perlu berkomentar mengenai langkah-langkah pembukaan ini, karena
tidak begitu penting bagi topik pembelajaran kita.
6.a4-Bf5 6.ne5-Nbd7 7.Nc4-Nb6 8.Ne5-a5
Beberapa langkah sebelumnya mungkin terihat asing. Akan tetapi, ini
adalah sebuah variasi yang cukup populer dan telah banyak dimainkan oleh para
Grandmaster tangguh. Saya rasa ini alasan buah hitam memainkan langkah-
langkah diatas. Putih melangkah

Sekarang mari kita lewati tahap pembukaan dan menuju pada posisi
dimana teori pembukaan selesai.

Hitam melangkah

Sejauh ini Hitam telah mengeluarkan pengetahuna pembukaanya dan kira-


kira mendapat posisi yang sama dengan Puith. Saatny, untuk berpikir secara
independen. Mari kita lihat kelanjutan permainan.
16...Rfd8 17.Qb3-Nc8 18.00-Qb6 19.Qa2-Qc7. Sangat jelas, Hitam
melakukan kesalahan. Ia tidak tahu apa yang harus ia lakukan.
Putih melangkah

20.Rfd1 – Bd6 21.g3 – Qb8 22.Qb3 – Ne7 23.Kg2 – Bc7. Baiklah,saya rasa
anda paham yang saya maksudkan disini. Hitam tidak paham apa yang ia lakukan
dan kehilangan permianan dengan cepat. Mengapa hal ini terjadi?
Apa menurut anda ia pemain yang lemah? Tidak, ia adalah seorang
Internasional Master dengan rating sekitar 2500.
Anda mungkin berpikir bahwa ia hanya tidak tahu tipikal rencana
permainan tengah untuk pembukaan yang ia mainkan. Akan tetapi, bukan ini
malsah yang sebenarnya. Dari awal permianan, ia memainkan langkah-langkah
pembukaan tanpa pemahaman yang sebenarnya. Maka bukan hal yang
mengejutkan ia tidak tahu apa yang harus dilakukan setelah nya.
Rekomendasi saya sangatlah sederhana: anda sebaiknya memainkan
langkah-langkah yang sesuai dengan pemahaman catur anda.
Rekomendasi ini dapat diaplikasikan daam seluruh permainan, termasuk
tahap pembukaan.

KESALAHAN #2

Jangan coba untuk mengingat kembali sebuah langkah pembukaan jika anda tidak
mengingatnya dengan baik.

Seringkali seorang pemain mendapatkan sebuah posisi pebukaan dan ia


pun mempelajarinya beberap waktu lalu. Kemudian ia mengetahui sesuatu tentan
hal tersebut akan tetapi ia tidak begitu ingat. Dalam kasus tersebut, orang-orang
akan seringkali mencoba mengingat kembali pengetahuan mereka selama
permianan berlangsung.
Hitam melangkah

Saya kenal dengan pemain buah hitam diatas dan ia berkata tentang apa yang ia
pikirkan selama permainan.

Ia mengingat sebauh pertandingan catur andtaa Beliavsky dan kasparov.


Dalam ermainan tersebut, Kasparov memainkan e5 dan kemudian
meletakkan kuda c6 nya di petak d4. Kemudian, Beliavsky menyerang
kuda dengan langkah Ne2, Kasparov meangkahkna c5 dan mendapat
posisi yang sangat aktif.
Saya ingin sekalu mengikuti langkah Kasparov. Jadi Hitam melangkahkan
7 ...e5 dengan cepat.
Setelah 8.d5-Nd4 9.Nge2 Hitam menyadari bahwa 9...c5 tidak berjalan
dengan baik. Puith dapat memainkan 10.dc-Nc6 11.Nd5, diikuti dengan
12.Nec3 dan merupakan sebuah posisi yang sangat kuat.
Oleh karena itu, Hitam memutuskan untuk melangkahkan c5 setelah
pertukaran buah: 9 ...Ne2 10.Bxe2 – c5?!
Putih menjawab dengan langkah 11.dc-bc 12.Rd1 dan sekrag Hitam
kalah. Ia tidak dapat melindungi pion dengan 12...Ne8 karena 13.c5
(menggunakan pin).

Mengapa ide Kasparov tampak buruk? – karena langkah tersebut


digunakan dalam posisi yang berbeda.
Hitam melangkah

Daripada langkah 7 ...e5, Kasparov memainkan 7 ...a6 8.Nge2-Re8 9.Nc1


dan hanya diposisi ini kemudian 9...e5.
Ketika anda mencoba untuk mengingat kembali teori pembukaan dalam
permainan, anda berhenti untuk berpikir. Seringkali, hal tersebut cenderung
menuju pada langkah-langkah asing dan menyebabkan kekalahan.
Hal ini merupakan sebuah kesalahan yang umu, dan bahkan top
Grandmaaster seperti Anand jatuh dalam jebakan ini.
Ini saran saya untuk anda: jika anda tidak ingat sebuah teori
pembukaan dengan BAIK – jangan cpba untuk mengingatnya. Gunakan
pemahman umum anda dan berpikir sendiri.
Sebagai tambahan, periksalah ilustrasi berikut dimana saya telah
meringkas semua catatan penting dari pelajaran ini. Ringkasan tersebut
menyediakan ide-ide dalam satu halaman dan dalam cara yang lebih sederhana
untuk dapat anda bayangkan.
KESALAHAN PALING SERING DALAM PEMBUKAAN

MENGGUNAKAN
PEMBUKAAN YANG TAMPAK
ASING BAGI, DAN TIDAK
BEGITU ANDA PAHAMI.

MENGINGAT KEMBALI
LANGKAH PEMBUKAAN
YANG TIDAK BEGITU ANDA
INGAT

BAGAIMANA CARA MENGHINDARINYA?


G
U
N
A
K
A
N

P
E
M
A
H
A
M
A
N

C
A
T
U
R

A
N
D
A

S
E
C
A
R
A

U
M
U
M

D
A
N

H
I
N
D
A
R
J I K A A N D A T I D A K B IE G I T U P A H A M R E K O M E N D A S I V A R I A S I P E M B U K A A N
O L E H K O A
M NP D
U A
T E H R A AMR TU A S U T A
G RH AU N T D I P M I KA AS L
T E P RE , R J MA NA GI N A A N N B T E E R N G G A A N H T D
U A
N R
G I P A D A
EP E M R B E U K K O A M A E N N YD AA NS IG T AE NR SD EA B MU TA I N K A N
N
G
I
N
G
A
T

K
E
M
B
A
L
I
L
A
N
G
K
A
H

P
E
M
B
U
K
A
A
N

Y
A
N
G

T
I
D
A
K

A
N
D
A

I
N
G
A
T

D
E
N
G
A
N

B
A
I
K
BAB 7
BENCANA PEMBUKAAN – 2

Teka-teki

Pemain catur pemula sangatlah disarankan untuk Roker secepat mungkin,


dan cukup mengejutkan berapa banyak grandmaster terpojok dalam masalah
ketika raja mereka terjebak di tengah/ berikut, adalah contonya. Agar bisa
mendapatkan sebuah tujuan strategis, Hitam menunda Roker. Terlepas dari posisi
buah yang tertutup, Putih dengan beberapa langkah aktif yang akurat, menemukan
cara untuk memberikan masalah yang tidak dapat di atasi di awal tahap
permainan.

Anda mungkin juga menyukai