Anda di halaman 1dari 10

banyajk plagiasi juga

BUSINESS PLAN
ANGKASA SERVIS KOMPUTER
Tugas ini disusun untuk memenuhi tugas Individu Mata Kuliah Kewirausahaan
Dosen Pengampu M.Nasruddin, SHI,MH

Di Susun Oleh:
Mia Tirta 141267910

Kelas B

PROGRAM STUDI S1 PERBANKAN SYARIAH


JURUSAN SYARIAH
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI
JURAI SIWO METRO
2016/2017
Business Plan untuk Pemula
Nama Perusahaan : Angkasa Servis Komputer
Kompetensi Utama : Servis Komputer

Meningkatnya pengguna komputer saat ini, mampu memberikan peluang usaha


baru. Misalnya saja peluang bisnis jasa servis komputer. Tidak semua pengguna
maupun pemilik komputer, mampu memperbaiki kerusakan yang terjadi pada
komputer mereka. Sehingga usaha ini sangat dibutuhkan oleh konsumen yang
menghadapi masalah tersebut. Tidak hanya Komputer, bahkan sekarang banyak
pemilik laptop/notebook dan printer.

Sehingga bila terjadi kerusakan pada komputer, laptop/notebook atau printer yang
mereka miliki, mereka tidak dapat memperbaikinya sendiri. Munculnya kebutuhan
tersebut dapat dijadikan sebagai peluang usaha yang menjanjikan. Karena peluang
bisnis ini akan dibutuhkan sampai kapanpun, dan prospek kedepannya semakin
bagus seiring bertambahnya jumlah pemilik komputer, laptop/notebook atau printer.
Sebab barang elektronik itu tak akan mungkin bertahan lama tanpa service.

Faktor utama kesuksesan yaitu penguasaan terhadap bidang yang ditekuni, butuh
komitmen serta konsistensi agar kemampuan semakin meningkat, tidak hanya untuk
teknisi saja penguasaan pun berlaku untuk semua bidang. Memang tidak mudah tapi
dapat dipelajari dengan berbagai cara dan metode, tumbuhkan cinta pada pekerjaan
dalam hidup. Pelayanan yang baik serta ramah menimbulkan perspektif baik
terhadap masyarakat serta perlakuan khusus ini bisa dijadikan promosi kepada
masyarakat lain, tanpa disuruh pun pasti akan mempromosikannya karena sudah
tertanam rasa percaya pada usahayang kita jalankan. Dan untu teknisi harus siap
bertanggung jawab atas resiko yang ditimbulkan, entah rusak atau kehilangan serta
jangan sampai membuat pelanggan merasa kecewa, karena akan berakibat buruk
setidaknya akan mengancam nama baik.
Sehingga bisnis yang saya ingin kembangkan adalah bisnis dibidang jasa servis
komputer.

Dengan VISI perusahaan

 Mitra dan solusi bagi masyarakat dengan memberikan pelayanan atas


kebutuhan dalam hal perlengkapan perangkat keras alat-alat komputer
(hardware) serta perangkat lunaknya (software) dan Menjadikan toko komputer
yang terbaik yang mampu memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya pada
customers.
Dan MISI

 Membina kerjasama yang baik antara Supplier, Produsen dan Konsumen.


 Menerapkan budaya kualitas di antara Supplier dan Produsen demi
terciptanya kualitas produk yang unggul.
 Meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia yang handal dan
kompeten.
Adapun tujuan usaha ini yaitu  menjadi perusahan yang terdepan di bidang service
computer dengan tenaga kerja yang ahli dan kompeten serta memiliki imtaq dan
iptek di bidang service computer, kami ingin  menciptakan suatu kepuasan terhadap
pelayanan yang kami berikan agar pelanggan tidak menyesal terhadap pelayanan
kami..

Dan bentuk badan usaha ini adalah : Perseroan komanditer (CV), karena CV
merupakan salah satu bentuk usaha yang dipilih untuk melakukan kegiatan usaha
dengan modal yang terbatas. Dan bentuk CV sudah dikenal masyarakat, terutama
masyarakat bisnis kecil dan menegah, sehingga memudahkan usaha kita untuk ikut
dalam berbagai kegiatan. Lebih mudah berkembang karena manajemen dipegang
oleh orang yang ahli dan dipercaya. Pengenaan pajak hanya satu kali, yaitu pada
badan usaha saja. Pembagian keuntungan atau laba yang diberikan kepada sekutu
komanditer tidak lagi dikenakan pajak penghasilan.

 
I.                   Produk dan Jasa
Bisnis yang saya rencanakan ini sangat cocok dalam kehidupan sekarang karena
saat ini tekhnologi semakin berkembang dan maju. Makin berkembang dan majunya
tekhnologi khususnya di bidang komunikasi mendorong kami untuk mendirikan
bisnis yang bergerak di bidang komputer. Di bidang komputer kami akan
menyediakan service komputer, accessories komputer dan jual beli perangkat lunak
untuk komputer.

Bisnis ini sangat menguntungkan mengingat masih sedikit orang yang berani
membuka bisnis yang melayani servis komputer. Sedangkan banyak masyarakat
yang membutuhkan komputer  sebagai alat komunikasi, bisnis ini juga dapat
membuka lapangan pekerjaan seperti seseorang yang ahli dalam memperbaiki
komputer karena bisnis ini membutuhkan tenaga kerja yang tidak sedikit.
Semakin tingginya kebutuhan masyarakat akan perlengkapan alat-alat komputer dan
software lainnya sehingga menghabiskan cukup banyak hardware serta software
dalam sehari, belum termasuk aksesoris perlengkapan komputer lainnya yang
semakin marak digunakan oleh masyarakat, khususnya diperkantoran yang ingin
mengganti hardware yang rusak serta ingin memiliki software penunjang bisnis
perkantoran yang terbaru.

Salah satu produk yang ditawarkan kepada konsumen dalam usaha ini adalah
berupa jasa servis dan penjualan perlengkapan computer.

1. Jenis servis komputer yang nanti akan kami tawarkan meliputi :


 Servis hardware
Servis hardware nantinya meliputi perbaikan pada bagian fisik komputer yang
mengalami kerusakan seperti masalah pada hardisk, ram, dvd rom / rw dan lain-lain.

 Software
Untuk kerusakan pada software, nantinya kami menangani masalah seperti masalah
virus atau kesalahan penggunaan yang berakibat pada rusaknya system operasi
pelanggan tersebut.

2. Jenis penjualan perlengkapan computer yang akan dijual adalah :


 Aksesoris computer (Pelindung keyboard dan desktop, Speker, pembersih
computer dan lain-lain.)
 Perlengkapan suku cadang computer (Ram, Hardisk, keyboard PC,dll.)
Faktor yang menjadi keunggulan usaha yang kami tawarkan disini adalah :

1. Konsultasi kerusakan computer secara gratis.


Konsumen dapat mengkonsultasikan kerusakan komputenya secara gratis lewat
web site resmi yang telah kami buat.

2. Penanganan servis oleh tenaga yang berkompeten dalam bidangnya.


Tenaga kerja yang menangani masalah servis adalah mahasiswa teknik informatika
yang memiliki wawasan tentang computer.

3. Adanya jaminan terhadap barang yang diservis.


Kami memberikan garansi atas computer yang kami servis

4. Harga perlengkapan komputer yang lebih murah.


Barang yang kami jual diambil langsung dari prodesen sehingga jual kekonsumen
murah.

II.                Rancangan Pemasaran


Peluang pasar yang dimiliki usaha jasa servis dan penjualan perlengkapan computer
ini sangat menjajikan. Tingkat kebutuhan masyarakat terutama masyarakat
perkotaan akan komputer dan hal-hal lain yang terkait dengannya terlihat
menggalami peningkatan yang cukup   signifikan. Dengan semakin  banyaknya
computer  yang  terjual  di masyarakat maka keperluan perawatan dan servis pasti
akan sangat diperlukan, latar belakang pendidikan yang berbeda membuat tidak
semua masyarakat bisa untuk memberikan servis yang baik kepada computer yang
dimilikinya. Peluang  inilah  yang  nanti  bisa di manfaatkan  untuk  menghasilkan
sebuah  usaha  yang    dapat  memberikan keuntungan yang banyak.
Sasaran usaha jasa servis dan penjualan perlengkapan komputer ini pada dasarnya
tidak dibedakan karena yang terpenting adalah orang tersebut memilki komputer
yang menggalami kerusakan. Namun secara spesifik segmentasi pasar usaha ini
adalah perkantoran, masyarakat umum (pribadi) dan mahasiswa/i disekitar tempat
usaha dijalankan.

Kendala dalam menjalani Bisnis ini adalah tidak adanya servis Hardware ditempat,
sehingga apabila ada keluhan pada hardware saya harus membawa ke tempat
service hardware yang lokasinnya jauh dari lokasi saya berada dan membutuhkan
waktu yang lama. Model Bisnis yang saya gunakan untuk usaha ini yaitu model 
Business to Consumer (B2C)  yaitu kegiatan yang dalam pelayanannya secara
langsung kepada konsumen melalui jasa servis komputer.

Segmentasi demografis dalam usaha ini mencakup:

1. Usia : Target pasar yang diincar oleh usaha saya yaitu untuk semua kalangan
dengan usia mulai dari umur 17th – 40 th yang mempunyai komputer ataupun
leptop
2. Jenis kelamin dan gender : Baik laki-laki maupun perempuan semuanya
dapat menggunakan jasa dari usaha kami.
3. Lokasi : Bisa diperoleh di Ki Hajar Dewantara, 15 A, Kel. Iring Mulyo Kec.
Metro Timur, Lampung.
4. Kelas social : Bisa digunakan di semua kalangan baik menengah kebawah
maupun menengah keatas
Dengan Startegi pemasaran yang saya gunakan adalah melakukan komunikasi
pemasaran dengan menawarkan dari orang ke orang serta memasang iklan yang di
tempel di dinding m agar semakin banyak Masyarakat  yang mengetahui serta  ikut
pada jasa yang saya tawarkan. Dan untuk special offer kami menawarkan konsultasi
gratis serta after services yaitu modifikasi sistem pc secara gratis selama 2 minggu.

Harga yang akan dikenakan adalah harga yang diperkirakan akan terjangkau oleh
masyarakat sekitar. Seiring dengan kompetisi yang semakin ketat, angkasa servis
akan berupaya menekan harga jual jasa kepada konsumen serta menjalin
kerjasama dengan penyedia produk dan jasa komputer yang lain. Harga yang murah
dan terjangkau ini diharapkan dapat menarik minat konsumen untuk menggunakan
layanan service usaha kami.  Selain itu kami juga akan membuat paket-paket
service yang mempunyai harga yang kompetitif serta bisa di customize sesuai
dengan kebutuhan pelanggan. Paket rata-rata yang ditawarkan adalah Rp 50.000,-
per komputer.

Dimana untuk menarik konsumen, selain paket-paket yang kompetitif diatas, usaha
kami juga menyediakan layanan free bagi setiap pelanggan yang memesan paket A
atau B, antara lain :

 Instalasi dan update antivirus terbaru setiap minggu.


 Perawatan fisik komputer pelanggan (pembersihan casing, keyboard, mouse,
dll).
 Pembagian brosur bulanan yang berisi informasi mengenai perkembangan
teknologi komputer terbaru dan informasi mengenai layanan tambahan yang
disediakan Prajurit Komputer.
Berikut adalah  harga awal jasa produk yang ditawarkan. adapun untuk selanjutnya
harga akan disesuaikan dengan perkembangan selanjutnya.

No. Jenis Produk Harga


1 Processor > Rp.   350.000,-
2 HardDisk > Rp.   400.000,-
3 Motherboard > Rp.   500.000,-
4 Memory > Rp.    70.000,-
5 Printer, Scaner > Rp.   450.000,-
6 LCD/LED > Rp.   700.000,-
Software Antivirus, Original,
7 OS, dll > Rp.   400.000,-
8 Aksesoris lainnya Rp. 10.500,-     s.d   Rp. 200.500,-
 
Pola distribusi yang utama dalam usaha service komputer adalah konsumen
membawa sendiri komputernya yang bermasalah kepada tukang service (dimana
biasanya adalah tempat dimana dia membeli prosuk tersebut). Selain itu Distribusi
yang dilakukan perusahaan kami yaitu distribusi intensif, diusahakan sebanyak
mungkin agar dapat menjual produk sebanyak-banyaknya dan lebih mendekati
konsumen, sehingga lebih mudah dalam penjualannya dalam menghasilkan
keuntungan yang sebanyak-banyaknya.

III.             Rancangan Operasional


 

Supplier Resmi →  Angkasa Servis Computer → Konsumen

Untuk mendukung proses produksi dan pelayanan pada usaha ini kami memilki
beberapa tenaga kerja. Sesuai dengan jenis usaha yang dijalankan, tenaga kerja
yang ada merupakan orang-orang yang memiliki latar belakang pendidikan computer
baik itu yang secara langsung menangani masalah servis ataupun yang menjadi
mediator dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan yang berasal dari konsumen
yang masuk lewat media internet. Untuk masalah barang-barang yang dijual kami
secara langsung memesan dari produsen atau agen resmi.

Untuk sumber-sumber supplier laptop, hardware maupun software dan assesoris


komputer, kami mengambil dari supplier atau perusahaan yang sudah terjamin dan
bergaransi resmi dan telah teruji kualitasnya, sehingga dengan begitu tidak
merugikan berbagai pihak, baik dari pihak perusahaan maupun konsumen yang
membelinya.
Lokasi yang dipilih merupakan tempat yang strategis yaitu Jl. Ki Hajar Dewantara, 15
A, Kel. Iring Mulyo Kec. Metro Timur, Lampung. Lokasi ini mudah terlihat dan berada
di jalan utama yang merupakan jalan lalu lalang masyarakat dan jalan utama bagi
siswa maupun mahasiswa yang sangat ramai sehingga dapat dengan mudah dicari
dan didatangi dengan adanya berbagai instansi pendidikan seperti SD, SMP, SMA,
SMK dan Perguruan Tinggi. Dalam bentuk RUKO dengan Sewa Lahan 12m x 10m.
Tenaga listriknya berupa PLN dan peralatan lain berupa meja, lemari kaca, etalase
sedang dan etalase besar serta kursi. Serta akses ke lokasi bisa berupa angkutan
umum ataupun kendaraan lainnya. Dengan jam kerja dari pukul 09.00 sampai pukul
21.00. dengan rincian dana yang dibutuhkan untuk tempat usaha yaitu :

Renovasi tempat  Rp 1.500.000


Publikasi  Rp 1.000.000
Sewa tempat  Rp 12.500.000
Tambah daya listrik  Rp 600.000/bulan
Dana Cadangan  Rp 900.000
 

Jadi total yang dibutuhkan untuk biaya sewa tempat adalah kurang lebih Rp.
16.500.000,-

Rencana kebutuhan tenaga kerja yang akan digunakan dalam menjalankan usaha
usaha jasa ini berjumlah 3 orang , Karyawan yang di pekerjakan untuk menunjang
kelancaran usaha ini adalah kasir, ahli komputer, teknisi software dan teknisi
hardware. Karyawan yang akan dipekerjakan adalah tenaga kerja yang sudah ahli
dalam bidangnya masing-masing dan memiliki skill kerja yang professional dalam
bidangnya. Supaya dalam memberikan pelayanan kerja kepada pelanggan sehingga
nantinya pelanggan dapat mndapatkan pelayanan yang memuaskan dari karyawan
kami.

Untuk menjalankan usaha ini berikut adalah bahan-bahan serta perlengkapan yang
kami butuhkan yang nanti akan mendukung kelancaran usaha ini :

1. Komputer
2. Tools yang digunakan untuk melakukan service.
3.
4. Alat komunikasi (HP / Telepon).
5. Buku dan alat tulis serta kwitansi toko.
6. Akses Internet.
7. Perlengkapan Hardware
8. Perlengkapan software
 

IV.             Manajemen dan Organisasi


Yang akan mengelola usaha servis komputer ini adalah 3 orang sebagai pemilik
usaha dan satu karyawan. Dua orang adalah seorang lulusan sarjana komputer dan
ahli teknisi, dan satu orang lagi adalah saya sendiri. Menjalankan usaha dengan
kerjasama seperti diatas adalah dengan cara meringankan modal yang ada, dan
dapat mengelola bersama-sama dengan kompetensi kemampuan yang berbeda-
beda. Rencanya jika usaha ini sangat sukses dan lancar, saya sudah memiliki
banyak pengalaman maka akan membuka cabang di tempat lain.

Adapun struktur organisasi nya  dan tugas masing-masing adalah sebagai berikut  :

1. Koordinator Technical Support dan Marketing


1. Mengkoordinasi, mengawasi dan mengevaluasi segala kegiatan
2. Membuat dan merumuskan langkah-langkah pengembangan
3. Mengatur pendapatan dan pengeluaran serta mencari tambahan
modal jika memungkinkan
2. Marketing and Business Development Department
1. Memformulasikan dan me review marketing plan.
2. Mengembangkan strategi promosi
3. Menginformasikan promosi, serta tawaran special kepada konsumen .
 Melakukan kontak/negosiasi dengan supplier, software house, dll untuk
bergabung menjadi partner
1. Menjalin aliansi strategis dengan situs/perusahaan/organisasi lain
3. Technical Support Departement
3. Menangani segala aspek operasional ; Service haware, software, instalasi
antivirus, backup CD,
3. Mencatat segala daftar permasalahan yang pernah muncul saat dilakukan
service etrhadap komputer pelanggan.
 

V.                Deklarasi Finansial Personal


 

Pemilik usaha  iuran modal usaha dengan jumlah yang sama. lokasi usaha pun itu
memakai biaya sewa sehingga kegiatan bisnis benar-benar terpisah modalnya
dengan modal pribadi. Usaha ini dijalankan dengan menggunakan akad bersama
diawal dengan pembagian modal dan keuntungan sesuai dengan kesepakatan
diawal. Semua pihak sama-sama berkonstributsi terhadap jalannya suatu usaha
bisnis ini. Ketika terjadi sebuah kerugian, itupun harus ditanggung bersama karena
sama-sama mengelola.

VI.             Rancangan Keuangan


1. Modal Awal (Fixed Cost)
Berikut adalah perincian perkiraan modal awal serta penggunaanya :

1. Sewa tempat 1 tahun : Rp. 16.500.000


2. Komputer kantor : Rp. 4.000.000
3. Perlengkapan ruangan : Rp. 3.000.000
4. Tools service : Rp. 2.000.000
5. Perlengkapan Hardware : Rp. 10.000.000
6. Perlengkapan software : Rp. 3.000.000
7. Aksesoris komputer : Rp. 2.000.000
 

TOTAL MODAL : Rp. 40.500.000

1. Biaya Operasional
2. Gaji 3 pegawai : Rp. 2.400.000
3. Transportasi : Rp. 500.000
4. Rekening listrik : Rp. 100.000
5. Rekening Air : Rp. 100.000
6. Akses internet : Rp. 200.000
7. Lain-lain : Rp. 500.000
TOTAL OPERASIONAL : Rp. 3.800.000

1. Pendapatan Perbulan
9. Servis computer : Rp. 1.500.000
9. Penjualan peralatan hardware : Rp. 5.000.000
9. Penjualan software : Rp. 1.500.000
9. Penjualan aksesoris computer : Rp. 1.000.000
TOTAL PENDAPATAN / BULAN : Rp. 9.000.000

1. Keuntungan Usaha
Keuntungan = (Pendapatan – Biaya Operasional)

= (Rp. 9.000.000  –  Rp. 3.800.000)

= Rp. 5.200.000

Jadi, keuntungan yang didapat perbulannya kira-kira sebesar Rp. 5.200.000

1. Analisa PBP (Pay Back Priod)


PBP = (Modal Awal : Total Keuntungan)  x 1 bulan

= (Rp. 40.500.000  :  Rp. 5.200.000)  x 1 bulan

= 7,8 Bulan

Jadi, modal kita dapat kembali kurang lebih dalam jangka waktu 7,8 bulan.

 
 

VII.          Ringkasan Eksekutif


 

Meningkatnya pengguna komputer saat ini, mampu memberikan peluang usaha


baru. Tidak semua pengguna maupun pemilik komputer, mampu memperbaiki
kerusakan yang terjadi pada komputer mereka , sehingga bila terjadi kerusakan
pada komputer, laptop/notebook atau printer yang mereka miliki, mereka tidak dapat
memperbaikinya sendiri. Munculnya kebutuhan tersebut dapat dijadikan sebagai
peluang usaha yang menjanjikan.  Sehingga bisnis yang saya ingin kembangkan
adalah bisnis dibidang jasa servis komputer. Dengan tujuan usaha ini yaitu 
menjadikannya yang terdepan di bidang service computer dengan tenaga kerja yang
ahli dan kompeten serta memiliki imtaq dan iptek di bidang service computer.

Dengan produk yang ditawarkan kepada konsumen dalam usaha ini adalah berupa
jasa servis dan penjualan perlengkapan computer.

1. Jenis servis komputer yang nanti akan kami tawarkan meliputi :


 Servis hardware
Servis hardware nantinya meliputi perbaikan pada bagian fisik komputer yang
mengalami kerusakan seperti masalah pada hardisk, ram, dvd rom / rw dan lain-lain.

 Software
Untuk kerusakan pada software, nantinya kami menangani masalah seperti masalah
virus atau kesalahan penggunaan yang berakibat pada rusaknya system operasi
pelanggan tersebut.

2. Jenis penjualan perlengkapan computer yang akan dijual adalah :


 Aksesoris computer (Pelindung keyboard dan desktop, Speker, pembersih
computer dan lain-lain.)
 Perlengkapan suku cadang computer (Ram, Hardisk, keyboard PC,dll.)
Target pelanggan adalah seluruh kalangan masyarakat secara umum, pegawai
pemrintahan, pelajar dan mahasiswa dan yang membutuhkan perangkat keras
computer,perangkat lunak, dan jasa service laptop, serta kawasan perkantoran guna
untuk memenuhi kebutuhan dari sistem komputerisasi masing-masing, dan
mengembangkan dan memperbaiki serta meningkatkan sistem komputernya.

Yang akan mengelola usaha servis komputer ini adalah 2 orang sebagai pemilik
usaha dan satu karyawan. Dua orang adalah seorang lulusan sarjana komputer dan
ahli teknisi, dan satu orang lagi adalah saya sendiri. Peluang pasar yang dimiliki
usaha jasa servis dan penjualan perlengkapan computer ini sangat menjajikan.
Tingkat kebutuhan masyarakat terutama masyarakat perkotaan akan komputer dan
hal-hal lain yang terkait dengannya terlihat menggalami peningkatan yang cukup  
signifikan. Dengan semakin  banyaknya  computer  yang  terjual  di masyarakat
maka keperluan perawatan dan servis pasti akan sangat diperlukan, latar belakang
pendidikan yang berbeda membuat tidak semua masyarakat bisa untuk memberikan
servis yang baik kepada computer yang  dimilikinya .  Peluang  inilah  yang  nanti 
bisa di manfaatkan  untuk  menghasilkan  sebuah  usaha  yang    dapat 
memberikan keuntungan yang banyak dikemudian hari.

Anda mungkin juga menyukai