Anda di halaman 1dari 3

32

3.1. Sampling Desain

3.4.1. Populasi

Populasi adalah setiap subyek yang memenuhi kriteria yang

telah ditetapkan. (Nursalam, 2003 : 93)

Pada penelitian ini populasinya adalah Ibu akseptor KB susuk

di Desa Panggungkalak kecamatan Pucanglaban kabupaten

Tulungagung.

3.4.2. Sampel

Sampel adalah bagian populasi terjangkau yang dapat

dipergunakan sebagai subjek penelitian melalui sampling. (Nursalam,

2003 : 95)

Sampel pada penelitian ini adalah para akseptor KB susuk di

Desa Panggungkalak kecamatan Pucanglaban.

Jumlah akseptor KB yang terdaftar secara keseluruhan

Sampel diambil dengan memperhatikan kriteria inklusi dan eksklusi.

a. Kreteria Inklusi

Kriteria inklusi merupakan karakteristik umum subjek

penelitian dari suatu populasi target dan terjangkau yang akan


33

diteliti (Nursalam, 2003 : 96). Kriteria inklusi pada penelitian ini

adalah :

1. Akseptor KB susuk di RT 6, 7, 8 desa Panggungkalak,

Kecamatan pucanglaban Kabupaten Tulungagung

2. Bisa membaca atau menulis

3. bersedia menjadi responden dan mau menandatangani surat

persetujuan

b. Kriteria Eksklusi

Kriteria eksklusi adalah kriteria yang menghilangkan

atau mengeluarkan subjek yang tidak dapat memenuhi sampel

atau tidak termasuk dalam kriteria inklusi (Nursalam, 2003 : 97).

Kriteria eksklusi pada penelitian ini adalah :

1. Tidak sehat jasmani dan rohani.

2. Ibu akseptor KB susuk yang tidak di tempat penelitian

(pindah domisily)

3.4.3. Sampling

Sampling adalah suatu proses dalam menyeleksi sampel yang

digunakan dalam penelitian dari populasi yang ada, dengan

menggunakan tehnik sampling.


34

Dalam penalitian ini tehnik pengambilan sampling yang digunakan

adalah total sampling yaitu cara pengambilan sampel dengan

menggunakan dari keseluruhan populasi.

3.2. Identifikasi Variabel

Variabel adalah konsep dari berbagai level dari abstrak yang

didefinisikan sebagai suatu fasilitas untuk pengukuran dan atau manipulasi

suatu penelitian. Vareabel dalam penelitian ini adalah pendidikan,

pengetahuan, sumber informasi. (Nursalam, 2003 : 101)

Anda mungkin juga menyukai