Anda di halaman 1dari 2

HAK MILIK INTELEKTUAL

HAK MILIK INTELEKTUAL (INTELLECTUAL PROPERTY RIGHTS) :


→ Hak Atas Kekayaan Intelektual/HAKI
Suatu hak kebendaan yang syah dan diakui oleh hukum atas benda tidak berwujud berupa
kekayaan/kreasi intelektual seperti hak cipta, paten, merek dagang, desain industri, dll.

MERK :
Tanda yang berupa gambar, nama, kata, huruf, angka, susunan warna/kombinasi dari unsur-
unsur tersebut yang memiliki daya perbedaan dan digunakan dalam kegiatan perdagangan
barang/jasa.
•Merk dagang : merk yang digunakan pada barang yang diperdagangkan oleh seseorang/
beberapa orang secara bersama-sama/badan hukum untuk membedakan dengan barang-
barang sejenis lainnya.
•Merk jasa : merk yang digunakan pada jasa yang diperdagangkan oleh seseorang/beberapa
orang secara bersama-sama/badan hukum untuk membedakan dengan jasa-jasa sejenis
lainnya.
HAK ATAS MERK :
Hak ekslusif yang diberikan oleh negara kepada pemilik merk yang terdaftar dalam Daftar
Umum Merk untuk jangka waktu tertentu dengan menggunakan sendiri merk
tersebut/memberikannya kepada pihak lain untuk menggunakannya.
Merk tidak dapat didaftarkan apabila :
-Merk bertentangan dengan undang-undang
-Merk tidak memiliki daya pembeda
-Telah menjadi milik umum
-Merupakan keterangan/berkaitan dengan barang/jasa yang dimohonkan pendaftarannya
-Mempunyai persamaan pada pokoknya/keseluruhannya dengan merk milik orang lain yang
sudah terlebih dahulu terdaftar untuk barang dan/jasa sejenis.
-Merupakan tiruan/menyerupai nama/singkatan nama, bendera, lambing/simbol/emblem
negara/lembaga nasional maupun internasional, kecuali atas persetujuan tertulis dari pihak
yang berwenang
-Merupakan tiruan/menyerupai tanda/cap/stempel resmi yang digunakan oleh negara/lembaga
pemerintah, kecuali atas persetujuan tertulis dari pihak yang berwenang

HAK PATEN :
Suatu hak khusus yang eksklusif berupa penemuan baru yang dapat diterapkan dalam bidang
perindustrian, yang diberikan negara kepada para penemunya atas hasil temuannya di bidang
teknologi selama waktu tertentu, untuk melaksanakan sendiri penemuannya tersebut/
memberikan persetujuan kepada orang lain untuk melaksanakannya. Penemuan :
a. Proses
b. Hasil produksi
c. Penyempurnaan dan pengembangan proses
d. Penyempurnaan dan pengembangan hasil produksi
Paten tidak dapat diberikan terhadap penemuan sebagai berikut :
-Proses/produk yang pengumuman dan penggunaan atau pelaksanaannya bertentangan
dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, moralitas agama, ketertiban umum/
kesusilaan.
-Metode pemeriksaan, perawatan, pengobatan dan atau pembedahan yang diterapkan
terhadap manusia/hewan.
-Teori/metode di bidang ilmu pengetahuan dan matematika
-Semua makhluk hidup kecuali jasad renik
-Proses biologis yang esensial untuk memperoduksi tanaman atau hewan, kecuali proses
nonbiologis/proses mikrobiologis.
-Mempunyai persamaan pada pokoknya/keseluruhannya dengan merk yang sudah terkenal
milik pihak lain untuk barang/jasa sejenis.
-Mempunyai persamaan pada pokoknya/keseluruhan dengan indikasi geografis yang sudah
terkenal.
-Merupakan/menyerupai nama orang terkenal, foto/nama badan hukum yang dimiliki orang lain,
kecuali atas persetujuan tertulis dari yang berhak
Hak paten dapat beralih/dialihkan kepada pihak lain dengan cara :
1. Pewarisan
2. Hibah
3. Wasiat
4. Perjanjian tertulis

HAK CIPTA :
Hak khusus bagi pencipta/penerima hak untuk mengumumkan/memperbanyak ciptaannya/
memberi izin untuk itu dalam bidang pengetahuan, kesenian dan kesusasteraan, dengan
pembatasan tertentu.
Objek pengaturan hak cipta :
-Buku
-Program komputer, pamflet, semua hasil karya tulis
-Ceramah, kuliah, pidato dan ciptaan lainnya yang diwujudkan dengan cara diucapkan
-Alat peraga yang dibuat untuk kepentingan ilmu pengetahuan
-Ciptaan lagu atau musik dengan/ tanpa teks, termasuk karawitan dan rekaman suara
-Tari, koreografi, drama, pantomime
-Karya pertunjukkan
-Karya siaran
-Seni rupa seperti seni lukis, gambar, seni ukkir, kaligrafi, seni pahat, seni patung, kolase, seni
terapan yang berupa kerajinan tangan.
-Arsitektur
-Peta
-Seni batik
-Fotografi
-Sinematografi
-Terjemahan, tafsir, saduran
Yang bukan merupakan pelanggaran hak cipta (asalkan disebut sumbernya) :
- Ciptaan orang lain digunakan untuk keperluan pendidikan asal tidak merugikan pencipta
- Ciptaan orang lain digunakan untuk keperluan pembelaan di pengadilan
- Ciptaan orang lain digunakan untuk ceramah untuk tujuan pendidikan dan ilmu pengetahuan
- Ciptaan orang lain digunakan untuk pertunjukan/pementasan yang tidak dipungut bayaran
asalkan tidak merugikan pencipta
- Perbuatan salinan cadangan suatu program komputer oleh pemilik program computer untuk
digunakan sendiri
LISENSI :
Memberikan ijin kepada orang lain untuk menikmati manfaat ekonomi berdasarkan suatu
perjanjian untuk jangka waktu dan syarat tertentu.

Anda mungkin juga menyukai