Anda di halaman 1dari 7

Nama : Moh.

Umar Dani Atik


Kelas : XII TITL 1
No. Absen : 18

BAB III
Memahami Isu Terkini Lewat Teks Editorial

1. Bacalah teks yang ada pada buku paket bahasa indonesia kelas XII halaman 87-88
2. Jawablah pertanyaan pada buku paket halaman 88-89 nomor 1-20

Soal halaman 88-89


1. Coba tulis kembali judu tulisan yang kamu baca
2. Apa yang kamu pahami dari judul tersebut? rumuskan dalam kalimat baru
pemahamanmu tersebut.
3. Apa kata kunci dalam paragraf pertama?
4. Rumuskan kembali dalam kalimat baru pernyataan umu dalam paragraf pertama
berdasarkan kata kunci yang kamu temukan.
5. Apa kata kunci dalam paragraf kedua?
6. Rumuskan kembali dalam kalimat baru argumentasi dalam paragraf kedua
berdasarkan kata kunci yang kamu temukan
7. Apa kata kunci dalam paragraf ketiga?
8. Rumuskan kembali dalam kalimat baru argumentasi dalam paragraf ketiga
berdasarkan kata kunci yang kamu temukan.
9. Apa kata kunci dalam paragraf keempat?
10. Rumuskan kembali dalam kalimat baru argumentasi dalam paragraf ketiga
berdasarkan kata kunci yang kamu temukan.
11. Apa kata kunci dalam paragraf kelima?
12. Rumuskan kembali dalam kalimat baru argumentasi dalam paragraf ketiga
berdasarkan kata kunci yang kamu temukan.
13. Apa kata kunci dalam paragraf keenam
14. Rumuskan kembali dalam kalimat baru penegasan dalam paragraf ketujuh
berdasarkan kata kunci yang kamu temukan.
15. Apa saja fakta-fakta yang disajikan dalam tulisan tersebut.
16. Apa yang menjadi opini redaktur atas fakta tersebut
17. Menurutmu, tanggapan redaktur tersebut ditujukan kepada siapa? Masyarakat atau
pemerintah?
18. Bagaimana sikap redaksi terhadap peristiwa tersebut? Mendukung, Menolak, atau
netral?
19. Bagaimana saran atau rekomendasi redaksi terhadap pihak yang dituju dalam teks
editorial tersebut?
20. Buatlah ringkasan degan menggunakan jawaban-jawabanmu sebelumnya
Jawab
1. Kado Tahun Baru 2014 dari Pertamina
2. Judul ‘Kado Tahun Baru 2014 dari Pertamina’ menimbulkan perdebatan. Dengan
mengambil judul tersebut mungkin masyarakat akan tertarik untuk membaca dan
bisa menyimpulkan apa yang diperdebatkan di dalam isu atau berita tersebut.
3. Harga tabung elpiji
4. Tahun 2014 masyarakat di kagetkan dengan kenaikan harga tabung elpiji lebih
dari 50% harga biasanya, sehingga menimbulkan perdebatan antara masyarakat
dan pihak pertamina.
5. Pertamina menaikkan harga secara sepihak
6. Karena merosotnya pasar internasinal dan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS,
Pertamina menaikkan harga tabung elpiji secara sepihak tanpa adanya sosialisasi
terlebih dahulu.
7. Keputusan presiden terkait naiknya harga tabung elpiji
8. Presiden mengadakan rapat mendadak dengan para menteri terkait untuk
menyelesaikan masalah kenaikkan harga tabung elpiji.
9. Isu penggiringan langkah pemerintah
10. Reaksi yang muncul sebagai bentuk kekagetan atas reaksi semu pemerintah,
karena dalam hal ini Menko Ekuin dan Menteri BUMN tidak tahu.
11. Reaksi keras masyarakat tidak menerima aksi sepihak dari pertamina
12. Masyarakat tidak bisa menerima aksi sepihak dari pertamina yang mengikuti pasar
internasional.
13. Harga pasar dunia sebagai kiblat dalam membuat keputusan
14. Tidak seharusnya pertamina mengikuti harga pasar dunia dalam mengambil
keputusan di sisi lain keuntungan yang diperoleh dari hasil tambang dimanfaatkan
untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.
15. Harga tabung elpiji 12kg lebih dari 50%, pertamina memutuskan secara sepihak,
merugi hingga Rp 22 triliun selama 6 tahun.
16. Kenaikkan harga itu merupakan kado yang tidak simpatik, tidak bijak, dan tidak
logis.
17. Redaktur tersebut ditunjukkan kepada pemerintah
18. Sikap yang di ambil oleh redaksi menolak
19. Keuntungan besar atas hasil tambang minyak dan gas yang dieksploitasi dari perut
bumi indonesia harusnya digunakan untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.
20. Pertamina memberi kado tahun 2014 bahwa harga tabung elpiji naik lebih dari
50%. Pertamina menaikkan harga sepihak tanpa adanya sosialisasi karena
merosotnya pasar internasional. Presiden RI mengadakan rapat mendadak terkait
untuk menyelesaikan masalah kenaikkan harga tabung elpiji. Isu penggiringan
langkah pemerintah sehingga muncul reaksi semu yang menganggap pemerintah
sebagai bentuk pencitraan. Masyarakat tidak bisa menerima aksi sepihak dari
pertamina yang mengikuti pasar internasional. Keuntungan yang diperoleh dari
hasil tambang minyak untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.
Membedakan Fakta dan Opini dalam Teks Editorial
1. Bacalah dan ringkas teks pada halaman 90-91 di buku catatan
2. Jawablah pertanyaan pada halaman 96 nomor 3a,b, dan c
3. Tuliskan struktur umum teks editorial dan berilah penjelansannya di buku catatan
kemudian ketik untuk diserahkan di kolom tugas google classroom

Struktur Teks Editorial


1. Pengenalan isu
Pengenalan isu merupakan bagian pendahuluan teks editorial. Fungsinya
adalah mengenalkan isu atau permasalahan yang akan dibahas dalam bagian
berikutnya. Pada bagian pengenalan isu disajikan peristiwa persoalan aktual,
fenomenal, dan kontroversional.
2. Penyampaian pendapat/argumen
Bagian ini merupakan bagian pembahasan yang berisi tanggapan redaksi
terhadap isu yang sudah diperkenalkan sebelumnya.
3. Penegasan
Penegasan dalam teks editorial berupa simpulan, saran atau rekomendasi. Di
dalamnya juga terselip harapan redaksi kepada para pihak terkait dalam
menghadapi atau mengatasi persoalan yan terjadi dalam oisu tersebut.

Soal halaman 96
3. Setelah membaca kedua berita di atas, jawablah pertanyaan berikut
a. Peristiwa apa saja yang diberitakan dalam kedua teks berita tersebut?
b. Sebutkan fakta yang terdapat dalam kedua teks berita tersebut!
c. Berdasarkan peristiwa yang terjadi serta fakta yang terdata, ungkapkanlah
isu aktual dari kedua teks berita tersebut dengan menggunakan kalimatmu!
Jawab
3. a. Kedua teks tersebut memberitakan peristiwa yang tengah dialami oleh Rio
Haryanto, dari kedua teks ada perbedaan antara isi teks pertama dan isi teks yang
kedua
 Teks pertama, penulis membahas mengenai kepastian Rio Haryanto menjadi
pembalap utama di Tim Manor. Namun bagaimana kekurangan dana yang
dialami oleh Rio Haryanto.
 Teks kedua, persiapan Rio Haryanto sebagai bagian dari Tim Manor dalam
menghadapi pertandingan resmi, Australian Grand Prix.
b. 1) Fakta Teks Pertama
 Manajemen Rio Haryanto, PT Kiky Sport baru membayarkan 3 juta Euro dari
total 15 Euro yang diminta oleh Manor
 Pada selasa, (16/2), Indah bersama Rio dan Hunnisett menemui pendiri PT
Saratoga Investama Sedaya, Sandiaga S. Uno
2) Fakta Teks Kedua
 Tim asal Inggris, Manor Racing Ltd, memastikan secra resmi bahwa mereka
mengontrak Rio Haryanto sebagai salah satu pembalap utama dalam ajang F1
musim 2016 ini.
 Balapan resmi perdana Rio nanti adalah Australian Grand Prix yang
bertempat di Melbourne Grand Prix Circuit pada Maret.
 Sebelum ke Melbourne, Rio akan menjalani dua kali uji coba di Sirkuit
Barcelona-Catalunya, Spanyol.
c. Rio Haryanto merupakan sosok pembalap berbakat, Rio berusaha untuk tampil di
ajang bergengsi Formula 1. Untuk pertama kalinya dalam sejarh, seorang pembalap
asal Indonesia akan berlaga di arena balap mobil. Meskipun membutuhkan banyak
biaya yang tidak sedikit, Rio tetap berusaha masuk dalam klub balapan Manor
Rancing Ltduntuk melawan pembalap F1 lainnya. Solusi dari permasalahannya
melalui PT Kiky Sport yaitu dengan cara menggalang dana sebanyak-banyaknya.

Menganalisis Kaidah Kebahasaan Teks Editorial


1. Tuliskan 4 ciri-ciri bahasa jurnalistik teks editorial beserta contohnya. Kalian tulis di
buku catatan lalu ketik dan serahkan di kolom tugas google classroom

Ciri-Ciri Bahasa Jurnalistik


1. Penggunaan kalimat retoris. Kalimat retoris adalah kalimat pertanyaan yang tidak
ditunjukkan untuk mendapatkan jawabnnya.
Contoh :
Benarkah pemerintah tidak tahu atau tidak diberi tahu mengenai rencana Pertamina
menaikkan harga elpiji?
2. Menggunakan kata-kata populer sehingga mudah bagi khalayak untuk mencernanya.
Tujuannya agar pembaca tetap merasa rileks meskipun membaca masalah yang serius
dipenuhi dengan tanggapan yang kritis.
Contoh :
Piawai, terkaget-kaget, pencitraan, pangkalan, mengapresiasi, dan menengarai
3. Menggunakan kata ganti penunjuk yang merujuk pada waktu, tempat, peristiwa, atau
hal lainnya yang menjadi fokus alasan.
Contoh :
a. Sungguh, kenaikan harga itu merupakan kado yang tidak simpatik, tidak bijak,
dan tidak logis.
b. Berdasarkan simpulan rapat itulah, presiden kemudian membuat keputusan
harga elpiji 12 kg yang diumumkan pada hari Minggu kemarin.
4. Banyaknya penggunaan konjungsi kausalitas, serperti sebab, karena, oleh sebab itu.
Hal ini terkait dengan penggunaan sejumlah argumen yang dikemukakan redaktur
berkenaan dengan masalah yang dikupasnya.
Contoh :
a. Masyarakat sebagai konsumen menjadi terkaget-kaget karena kenaikkan tanpa
didahului sosialisasi.
b. Saat ini, prestasi olahraga kita perlu didorong, karena itu semua pihak harus
berandengan tangan.
2. Jawablah pertanyaan pada buku paket halaman 103 nomor 1-4, Tugas nomor 1 dan 2,
halaman 105 nomor 1-4.

Tugas Halaman 103


1. Berdasarkan teks berita tersebut, tentukan isu aktual yang disajikan.
2. Carilah dari sumber lain data mengenai isu yang terdapat dalam berita tersebut
secukupnya.
3. Hubungkan isu-isu yang kamu peroleh serta melengkapinya dengan pendapatmu.
4. Apa simpulan dan rekomendasi yang dapat kamu berikan.

Jawab
1. Isu aktual yang disajikan dalam teks tersebut yaitu mengenai PHK yang dialami
ribuan buruh Pabrik Toshiba dan Panasonic karena terimbas dari lesunya penjualan
produk elektronik
2. Merdeka.com – Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal
menyebut dua perusahaan raksasa elektronik asal Jepang, Panasonic dan Toshiba
menutup tiga pabrik di Indonesia dalam kurun waktu Januari-Maret 2016. Lebih dari
2.500 karyawan dipastikan menjadi korban Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
Perusahaan elektronik asal negara matahari terbit itu mempunyai enam pabrik.
Namun, satu-persatu mulai angkat kaki dalam kurun 10 tahun terakhir.
3. Sebaiknya, perusahaan sendiri harus bisa menyeimbangkan kebutuhan elektronik
yang saat itu banyka di minati atau di butuhkan oleh masyarakat supaya penjualan
produk juga tidak lesu.
4. Pabrik Toshiba dan Panasonic di tutup karena terimbas dari lesunya penjualan produk
elektronik. Dari permasalahan ini seharusnya dari pihak pabrik sendiri lebih kreatif
untuk membuat sebuah produk elektronik supaya dari masyarakatnya sendiri tertarik
dan minat untuk membelinya, jika ada ide baru yang mau dituangkan seharusnya
pabrik atau perusahaan itu sendiri juga harus bisa melihat keadaan dan situasi apa
yang bakal dibutuhkan oleh banyak masyarakat nantinya.

Tugas Halaman 103


Bacalah teks berita di bawah ini kemudian kerjakan tugas-tugasnya.
1. Tentukan isu aktualnya.
2. Buatlah argumen berisi penilaian, kritik, prediksi(dugaan berdasarkan fakta-fakta
empiris), harapan, dan saran penyelesaian masalah terkait isu aktual.

Jawab
1. Banyak tenaga kerja di Indonesia yang tidak memiiki kemampuan yang dibutuhkan
oleh industri.
2. Argumen
a. Penilaian:
 Namun sayangnya, di tengah besarnya permintaan akan tenaga kerja industri
Sunmber Daya Manusia (SDM) yan tersedia justru tidak mampu memenuhi
kriteria yang dibutuhkan oleh sektor industri.
 Sementara itu belum bisa dipenuhi oleh lulusan sekolah di Republik ini
karena kesenjangan kompetensi lulusan dan kebutuhan dunia industri. Jadi
pengangguran banyak, tapi industri sebenarnya butuh
b. Kritik:
Untuk Menengah Kejuruan kurikulum harus mengacu pada standar kompetensi
nasional indonesia bidang industri tertentu, untuk penilaian praktek juga harus
bisa menguasai bukan hanya di teori tertentu.
c. Prediksi:
Perberlakuan MEA 2015 akan menjadi tantangan bagi Indonesia. Apalagi
mengingat jumlah penduduk yang sangat besar sehingga menjadi tujuan pasar
bagi produk-produk negara ASEAN lainnya.
d. Harapan:
e. Saran:
Syarif menyatakan pihaknya akan mendorong perbaikan kurikulum pendidikan
kejuruan yang sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan industri nasional.

Tugas Halaman 105


Bacalah kembali teks berita yang berjudul “Banyak Tenaga Kerja RI Tak Kompeten”
kemudian kerjakan tugas-tugas berikut ini.
1. Apa isu aktual, fenomenal, dan kontroversional dalam berita tersebut?
2. Siapa saja pihak-pihak yang terlibat dalam isu tersebut?
3. Jelaskan permasalahan yang dihadapi oleh masing-masing pihak!
4. Berdasarkan fakta yang berkaitan dengan pihak-pihak yang terkiat dengan
permasalahan tersebut, buatlah saran/rekomendasi sebagai bagian dari pemecahan
masalah!

Jawab
1. Isu Aktual : Banyak tenaga kerja di Indonesia yang tidak memiiki kemampuan yang
dibutuhkan oleh industri.
Isu Fenomenal : Pengangguran banyak, tetapi industri sebenarnya butuh.
Isu Kontroversional : Pemberlakuan MEA, diman pekerja Indonesia akan bersaing
dengan pekerja asing.
2. Pihak-pihak yang terlibat :
 Kalangan Industri
 Pekerja Indonesia
 Pekerja Asing
 Kementerian Terkait
 Sekolah Menengah Kejuruan
3. Permasalahan yang dihadapi :
 Untuk kalangan industri kekurangan pekerja yang kreatif dan profesional
 Untuk pekerja lokal atau indonesia persaingan akan lebih ketat karena harus
bersaing dengan pekerja asing yang masuk
 Pekerja asing mempunyai kendala di dalam bahasa keeharian dan budaya yang
ada di Indonesia sendiri, menerapkan kebiasaan orang-orang Indonesia
 Kementerian perindustrian harus bisa menyelesaikan masalah atau persoalan yang
pihak-pihak di atas atau yang terkait
 Sekolah Menengah Kejuruan dituntut untuk lebih kreatif, disiplin, dan
mengejarkan atau menerapkan ilmu yang kompeten dengan kebutuhan
4. Tidak mudah untuk saya memberikan saran atau rekomendasi karena belum terjun
langsung sama keadaan dan kondisi perindustrian di Indonesia, namun demikian akan
mencoba mengutarak apa yang saya pahami dari teks-teks yang sudah dibaca
sebelumnya
 Bisa menanamkan kedisiplinan dari diri kita sendiri
 Menghargai waktu
 Kurikulum sekolah yang sudah di pelajari harus bisa di terapkan
 Untuk pekerja, teruslah meningkatkan kemampuan bekerjanya dan berfikir.

Anda mungkin juga menyukai