Anda di halaman 1dari 5

Tugas Kelompok ke-2

(Minggu 5 / Sesi 7)

Team 1 (Class JHBA)


1) 2440090114 – Aurrelio Sulthan Dzaki
2) 2440090423 – Banafsa Budi Ayuni
3) 2440090770 – Retno Tri Wulandari
4) 2440093236 – Salma Ayun Widiarti
5) 2440093791 – Andhika Pradana Byantara Ferdiananda

1. Jelaskan dan gambarkan menggunakan aplikasi Packet Tracer


(https://filehippo.com/download_packet-tracer/) perihal tipe jaringan komputer
berikut: (LO 2, 25%)
a. LAN

LAN (Local Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup wilayah
lokal seperti, jaringan antar gedung, antar ruangan dan antar perkantoran. Jaringan
komputer ini biasa digunakan sebagai jaringan pribadi. Berikut adalah kelebihan
dan kekurangan dari jaringan komputer LAN:

a) Kelebihan

• Biaya yang dikeluarkan sedikit, karena cakupan yang kecil


• Tidak memerlukan operator telekomunikasi untuk penggunaanya
• Datanya bersifat terpusat
• Keamanan data akan terjamin dan transfer data berlangsung secara cepat

b) Kekurangan
• Luas cakupan terbatas, karena hanya wilayah lokal
• Jika PC yang terhubung banyak, jaringan akan lemot
• Jika salah satu PC terkena virus, PC lain akan terkena juga

ISYS6299 – Information System Concept


b. MAN

MAN (Metropolitan Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup


wilayah yang luas seperti antar kota, jaringan MAN dikenal dengan kecepatan
transfer yang cepat. MAN dapat mengakses jaringan seluas 10 - 50 Km. Berikut
untuk kelebihan dan kekurangan dari jaringan komputer MAN.

a) Kelebihan

• Informasi dapat disebarkan secara luas


• Komunikasi antar kantor dapat menggunakan chating dan VC

b) Kekurangan
• Biaya operasional mahal
• Intasalasi infrastruktur sedikit sulit
• Jika terjadi masalah sulit mengatasi

c. WAN

WAN (Wide Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup


wilayah antar negara atau benua, jaringan ini memiliki transmisi kecepatan mulai
dari 2 Mbps, 4 Mbps, 45 Mbps, 155 Mbps, 625 Mbps atau bahkan lebih. Berikut
untuk kelebihan serta kekurangan dari jaringan kompueter WAN.

ISYS6299 – Information System Concept


a) Kelebihan

• Jaringannya luas sehingga pertukaran informasi menjadi cepat dan


mudah
• Minim terjadinya arus miskomunikasi
• Dapat digunakan dengan berbagai macam resource

b) Kekurangan
• Biaya Operasional mahal
• Instalasi Infrastruktur sedikit sulit
• Rentan terkena hacker yang berkaitan dengan keamanan data

2. Deskripsikan pengalaman Anda mengenai kuliah di BINUS Online Learning, yang


meliputi: (LO 2, 25%)
a. Proses pembelajaran.
Menurut pendapat kami, pengalaman yang kami dapat mengenai proses
pembelajaran di Binus Online Learning yaitu, kami sebagai mahasiswa dituntut
aktif dalam segala hal. Aktif dalam menyuarakan pendapat, kemudian juga dituntut
aktif dalam belajar mandiri sehingga dapat melatih tanggung jawab. Serta,
didukung oleh penjelasan dosen dan tugas-tugas yang diberikan sangat membantu
dalam proses pembelajaran mahasiswa.

b. Cara berinteraksi synchronous dan asynchronous.


Berdasarkan pengalaman kami, cara berinteraksi synchronous dapat dilihat pada
saat kamu melakukan vicon dengan dosen, sebab kegiatan pada saat vicon
merupakan komunikasi daring secara langsung (synchronous). Sedangkan cara
berinteraksi secara asynchronous dapat dilihat pada saat mahasiswa menjawab
thread/forum mingguan. Dalam forum mingguan dosen memberikan pertanyaan,
kemudian mahasiswa menjawab dan menanggapi dalam bentuk teks atau email
merupakan bagian dari komunikasi daring tidak langsung (asynchronous).

c. Telepresence
Telepresence merupakan versi terbaru dari konferensi video, yang memungkinkan
kita dapat lancar berbagi data, suara, gambar, grafik, video, dan animasi elektronik.
Pengalaman telepresence yang kami miliki yaitu pada saat kegiatan vicon dengan
dosen. Dalam kegiatan vicon tersebut kita memanfaatkan telepresence untuk
mendukung kegiatan pembelajaran.

3. Apakah Anda sudah pernah belanja di Marketplace? Apabila belum, tuliskan alasan
Anda! Apabila sudah, mohon untuk ceritakan pengalaman Anda saat berbelanja di
Marketplace tersebut! Tuliskan nama Marketplace-nya! (LO 2, 25%)
Jawaban:

ISYS6299 – Information System Concept


Saya sering belanja di marketplace. Marketplace yang sering saya gunakan
untuk berbelanja online yaitu shopee. Karena di shopee terdapat banyak pilihan toko,
barang, range harga dan jenis pengiriman yang bisa di sesuaikan dengan keinginan
customer. Di shopee terdapat banyak voucher dan diskon pada toko tertentu yang bisa
digunakan oleh para pembeli.
Pengalaman saya menggunakan shopee yaitu saya sering membeli dekorasi
kamar, baju, dan barang lainnya dan mendapatkan gratis ongkir jika melebihi batas
minimum tertentu. barang pun datang dengan kondisi yang bagus. Dan pengiriman
yang terhitung cepat.

4. Dari istilah-istilah berikut, jelaskan arti dan penggunaan dari: (LO 2, 25%)
a. Pertamax
Pertamax adalah salah satu jenis BBM andalan PT Pertamina. Dilansir dari situs
resmi Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pertamax merupakan
jenis BBM dengan angka oktan minimal 92 berstandar Internasional. Jika di dunia
bisnis pertamax juga bisa juga istilah yang digunakan ketika seseorang berhasil
meraih posisi pertama dalam posting, kiriman dan komentar khususnya pada jual
beli di status facebook.

Contoh penggunaan: Beberapa pabrikan mobil menganjurkan penggunaan bahan


bakar jenis pertamax, terutama bagi mobil baru sejak pertama kali, ini akan
meningkatkan performa mesin karena oktannya tinggi. “Aku pertamax, Jadi aku
yang dapet barangnya”.

b. Dropshiper
Dropshipper adalah adalah seseorang, dimana orang tersebut meminta seller /
supplier untuk mengirimkan barang / orderan ke customer Anda dengan
mencantumkan nama, alamat, No. Telp dari orang tersebut sebagai pihak pengirim.

Contoh Penggunaan: Leon sejak SMK sudah memulai bisnis menjadi dropshipper
parfum asli Afrika Selatan.

c. Sold Out
Sold Out berarti barang yang sudah laku terjual dan tidak memiliki stock lagi. Kita
tidak dapat membeli barang yang sudah sold out, kecuali penjual akan melakukan
restock.

Contoh Penggunaan: Sepatu kulit ular dari brand ternama sudah sold out bahkan
sebelum orang terkaya di Indonesia membelinya.

d. No Afgan
No Afgan kerap digunakan oleh penjual dengan maksud agar para pembeli tidak
menawar harga dengan "Sadis", seperti salah satu lagu hits Afgan dengan judul

ISYS6299 – Information System Concept


sama yang rilis pada 2008 lalu. Harga yang tidak "Sadis" dimaksud adalah kegiatan
tawar menawar tidak murah atau jauh dengan harga yang asli.

Contoh Penggunaan: Dijual botol bekas bibir Nabilah JKT48 1 juta aja, nego no
afgan, no tipu-tipu

e. COD
COD adalah singkatan dari Cash on delivery. Maksud dari Cash on delivery yaitu
pembayaran yang dilakukan dalam transaksi jual beli tersebut dilakukan secara
tatap muka langsung di lokasi yang telah disepakati oleh penjual dan pembeli.

Contoh Penggunaan: “Mas jadi beli Shampoo ekstrak lidah buaya darat? Kalau jadi
nanti kita COD di atas Monas.

f. KW
KW adalah kependekan dari Kwalitas. Maksud dari KW atau Kwalitas sendiri
diartikan bahwa barang tersebut bukanlah barang asli atau original. Kwalitas sendiri
pun juga mempunyai tingkatan kualitas bagusnya barang tersebut.

Contoh Penggunaan: “Mas ini AJnya ori apa kw?”

g. Ongkir
Ongkir adalah singkatan dari ongkos kirim. Maksud dari Ongkir adalah seperti fee
atau biaya dari ganti pengiriman.

Contoh Penggunaan: “Ongkir ke Manokwari berapa gan?”

h. Marketplace
Marketplace adalah website atau aplikasi yang dibuat atau dirancang untung
mewadahi dan memfasilitasi proses jual beli secara online.

Contoh Penggunaan: “Cari aja dimarketplace, banyak kok”

i. Avail
Avail adalah kependekan dari Available atau yang berati persediaan barang masih
ada dan bisa dibeli.

Contoh Penggunaan: “Barangnya masih avail nggak pak?”

j. Out of stock
Out of stock adalah persediaan telah habis atau bisa dibilang barang sedang kosong.

Contoh Penggunaan: “Wah lagi Out Of Stock broo, mungkin minggu depan ada”

---oOo---

ISYS6299 – Information System Concept

Anda mungkin juga menyukai