Anda di halaman 1dari 2

Mengalami KEMERDEKAAN ( Find Freedom )

Roma 6 : 17-22 – Oleh: Pdp. William Setiabudi

Salah satu misi gereja GBI Mojopahit Jember adalah Find Freedom (Mengalami Kemerdekaan).
Mari kita pahami maksud dari mengalami kemerdekaan itu dari dasar ayat Roma 6:17-22.

Apa arti dari kemerdekaan itu ? Kemerdekaan dalam


kamus besar bahasa Indonesia artinya keadaan / hal
berdiri sendiri (bebas, lepas, tidak terjajah lagi, dan
sebagainya); kebebasan.

Kita tahu bahwa Indonesia pernah dijajah oleh Belanda 3


1/2 abad dan oleh Jepang 3 1/2 tahun lamanya. Bangsa
Indonesia mengalami penderitaan dan kemiskinan.
Hidupnya tidak enak sebab semua dikontrol oleh
penjajah. Bangsa Indonesia berjuang agar mereka dapat
lepas, bebas, merdeka. Banyak pengorbanan yang diberikan oleh rakyat Indonesia. Kapan bangsa
Indonesia mengalami Kemerdekaan ? Yaitu saat Bapak Proklamator Soekarno - Hatta membacakan
teks Proklamasi 17 Agustus 1945. Itulah kemerde-kaan secara negara, yaitu lepas dari penjajah
asing.

Manusia tanpa disadari hidup dalam penjajahan secara rohani. Dalam Roma 6 : 17,18,20 disebutkan
17) Tetapi syukurlah kepada Allah! Dahulu memang kamu hamba (doulos) dosa, tetapi sekarang
kamu dengan segenap hati telah mentaati pengajaran yang telah diteruskan kepadamu. 18) Kamu
telah dimerdekakan dari dosa dan menjadi hamba kebenaran. 20) Sebab waktu kamu hamba
dosa, kamu bebas dari kebenaran. Jadi manusia telah menjadi hamba dosa (budak / doulos dari
dosa).

Bagaimana keadaan manusia sebagai hamba (doulos) dosa ?


Untuk itu lebih dulu kita harus mengetahui apa itu dosa, di dalam kitab
1 Yohanes 3 : 4 dikatakan : “Setiap orang yang berbuat dosa, melanggar
juga hukum Allah, sebab DOSA ialah pelanggaran hukum Allah”.
Ketika manusia melakukan dosa dan menjadi hamba dosa maka yang
terjadi adalah manusia terjerat, tidak bisa lepas sebab “dosa adalah
jerat iblis yang telah mengikat manusia” (2 Timotius 2:26). Manusia
inginnya mau berbuat baik, tapi tidak bisa. Justru cenderung berbuat
yang tidak baik. Manusia yang menjadi hamba dosa ada yang
menghalangi untuk melakukan yang baik, Yeremia 5:25 Kesalahanmu
menghalangi semuanya ini, dan dosamu menghambat yang baik dari
padamu.

Bagaimana kita bisa mengalami kemerdekaan secara rohani?


Menurut Roma 6 : 18 (Kamu telah dimerdekakan dari dosa dan menjadi hamba kebenaran) Jadi
kita ini dimerdekakan dari dosa oleh Tuhan Yesus, sebab kita tidak bisa memerdekakan diri, semua
itu bukan dari hasil usaha kita. Seperti yang dijelaskan dalam Efesus 2:8 Sebab karena kasih karunia
kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah. Puji Tuhan kita
bisa mengalami kemerdekaan karena diberi oleh Allah lewat pengorbanan Yesus di kayu Salib
(Tubuh dan darahNYA)

Apa selanjutnya setelah kita dimerdekakan ?


Seperti halnya bangsa Indonesia sudah merdeka, maka diisi dengan pembangunan dimana-mana,
pendidikan diperhatikan dll. Demikian juga dengan kita yang sudah dimerdekaan dari hamba dosa,
hidup kita untuk menjadi hamba kebernaran > Roma 6 : 18 Kamu telah dimerdekakan dari dosa dan
menjadi hamba kebenaran.

3 Hal bagaimana menjadi hamba kebenaran :

1. Ham
ba Kebenaran adalah hamba yang dimerdekaan
Kalau kita menyadari bahwa kita ini dimerdekaan untuk menjadi hamba kebenaran maka kita
menjadi yang hamba yang tidak sombong sebab kita diberi kasih karunia oleh TUHAN untuk
mengalami kemerdekaan dan juga hamba yang melakukan pekerjaan baik dari tuannya yaitu
ALLAH di dalam Yesus Kristus. Baca Efesus 2:8-10 Sebab karena kasih karunia kamu
diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah. itu bukan hasil
pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri. Karena kita ini buatan Allah,
diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah
sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.

2. Ham
ba Kebenaran tidak lagi hamba dosa (dalam pengudusan)
Roma 6:19, 22 > 19) … menjadi hamba kebenaran yang membawa kamu kepada pengudusan,
22) … kamu beroleh buah yang membawa kamu kepada pengudusan. Tuhan membawa kita
kepada pengampunan dan pengudusan dari dosa lewat pencurahan Darah Yesus di kayu Salib.
Yesaya1:18 Marilah, baiklah kita berperkara! firman TUHAN Sekalipun dosamu merah seperti
kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan
menjadi putih seperti bulu domba. Hamba Kebenaran, tidak menyerahkan diri pada kecemaran
dan kedurhakaan (ayat 19).

3. Ham
ba Kebenaran adalah hamba Yesus Kristus
Kebenaran yang sejati ada di dalam Yesus Kristus sebab dalam Yohanes 14:6 “Kata Yesus
kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang
kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.” Hanya nama Tuhan Yesus Kristus yang adalah
kebenaran, tidak ada nama yang lain. Kisah Para Rasul 4:12 “Dan keselamatan tidak ada di
dalam siapapun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain
yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan.”

Kesimpulan :
Setelah kita dimerdekaan dari hamba dosa maka kita menjadi hamba kebenaran.
Hamba kebenaran adalah: orang yang dimerdekakan oleh kasih karunia Yesus Kristus, jangan ada
yang sombong dan jangan lagi diperbudak oleh dosa, melainkan menjadi hamba dari Yesus Kristus
sampai masuk dalam keselamatan yang kekal. Tuhan Yesus memberkati.

Anda mungkin juga menyukai