Anda di halaman 1dari 1

SOAL LATIHAN

KOMPETENSI DASAR : GELOMBANG CAHAYA


Nama :
Kelas :

1. Sebuah prisma dengan sudut pembias 15° disinari


sinar polikromatis. Bahan pembuat prisma adalah
kaca kerona dengan indeks bias merah 1,52490,
warna hijau 1,52986 dan warna ungu 1,53790.
Tentukan
a) sudut dispersi antara merah-hijau
b) sudut dispersi antara merah-ungu

2. Sebuah kaca denga indeks bias 1,5 berada di udara.


Tentukan :
a) Sudut polarisasi pada kaca
b) Sudut kritis pada kaca

3. Sebuah layar terletak pada jarak 1,2 m dari celah


ganda. Jarak antara dua celah 0,030 m. Garis terang
kedua terletak pada jarak 4,5 cm dari terang pusat.
a) Tentukan panjang gelombang cahaya yang
digunakan
b) Hitung jarak antara dua pola terang yang
berdekatan

4. Panjang gelombang cahaya 580 nm datang menuju


sebuah celah tunggal dengan lebar 0,300 mm.
Sebuah layar terletak pada jarak 2,00 m dari celah.
Tentukan posisi frinji gelap pertama dan lebar frinji
terang pusat!

5. Cahaya dengan panjang gelombang 589 nm


digunakan untuk mengamati objek di bawah
mikroskop. Diameter lensa objektif 0,900 cm dan
jarak antara lensa dengan objek adalah L cm.
a) Berapakah sudut resolusi minimum?
b) Jika air (n = 1,33) mengisi ruang antara lensa
objektif dengan objek, tentukan daya urai lensa
jika cahaya yang digunakan memiliki panjang
gelombang 589 nm!

6. Cahaya natrium datang pada kisi difraksi dengan


12000 garis per centimeter. Pada sudut berapakah
dua gelombang cahaya kuning (589 nm dan 589,59
nm) dapat terlihat pada frinji pertama?

Anda mungkin juga menyukai