Anda di halaman 1dari 4

Kelompok :

1. Bayu Ardiansyah P. (185020307111025)


2. Jefri Ilham R. (185020301111070)
3. Amirza Darojatan A. (185020300111070)

Keterkaitan Spotify Dengan Manajemen Keuangan dan Akuntansi

1. Struktur modal perusahaan

Struktur modal yang optimal adalah struktur modal yang mengoptimalkan


keseimbangan antara risiko dan pengembalian sehingga memaksimumkan harga
saham. Untuk itu, dalam penetapan struktur modal suatu perusahaan perlu
mempertimbangkan berbagai variabel yang memengaruhinya. Struktur modal
merupakan masalah yang penting bagi perusahaan karena baik buruknya struktur
modal akan mempunyai efek langsung terhadap posisi finansial perusahaan, terutama
dengan adanya utang yang sangat besar akan memberikan beban kepada perusahaan.
Data diatas menunjukkan presentasi neraca perusahaan spotify, dimana dapat
dilihat bahwa struktur modal perusahaan spotify didominasi oleh utang jangka
panjang. Sedangkan total ekuitas perusahaan spotify pada setiap kuartal menunjukkan
peningkatan, kecuali pada kuartal ke 2 mengalami penurunan sebanyak 3 juta EUR
(1945-1942).
(*) angka diatas ditunjukkan dalam juta EUR

2. Manajemen arus kas

Terdapat beberapa cara dalam penerapan manajemen kas yang baik. Salah
satunya yakni mengetahui arus kas masuk dan arus kas keluar dengan baik. Spotify
telah menerapkan hal tersebut terlihat dari tabel arus kas diatas, setiap aktivitas
perusahaan diagi menjadi 3 bagian yang dimana didalamnya memuat informasi arus
kas yang masuk dan keluar dari setiap akun. Perusahaan juga harus memastikan
bahwa kas perusahaan berputar dan arus kas masuk harus lebih besar dari arus kas
keluar.
Selain itu, pelaporan arus kan secara berkala juga diperlukan dalam penerapan
manajemen arus kas yang baik, karena dengan melaporkannya secara berkala,
perusahaan akan mengetahui perkembangan arus kas perusahaannya, minimal tiap
kuartalnya, sehingga pihak manajemen Spotify dapat mengambil langkah strategis
jika terdapat kendala dalam kegiatan operasionalnya.

3. Manajemen resiko valuta asing


Tentunya perusahaan streaming musik global seperti spotify keterkaitan dengan
valuta asing sangatlah erat. Naik turunnya indeks mata uang dollar di dunia turut ikut
serta berdampak pada perusahaan global. Resiko seperti ini harus diantisipasi dengan
biak yakni dapat dengan penerapan lindung nilai maupun identifikasi resiko pasar.

4. Swaps dan derivatif


Produk derivatif adalah suatu produk yang nilainya tergantung pada nilai suatu
produk yang mendasarinya (underlying), seperti suku bunga, nilai tukar, saham,
obligasi, indeks atau komoditas. Dalam dunia keuangan (finance) derivatif adalah
sebuah kontrak bilateral atau perjanjian penukaran pembayaran yang nilainya
diturunkan atau berasal dari produk yang menjadi acuan atau juga disebut produk
turunan (underrlying product).
Ada banyak sekali instrumen finansial yang dapat dikategorikan dalam
kelompok derivatif. Namun, yang paling umum dikenal ada dua, yakni opsi (kontrak
berjangka) dan swap.
Opsi adalah kontrak dimana salah satu pihak menyetujui untuk membayar
sejumlah imbalan kepada pihak yang lainnya untuk suatu “hak” (tetapi bukan
kewajiban) untuk membeli sesuatu atau menjual sesuatu kepada pihak yang lainnya.
Sedangkan swap adalah serangkaian kontrak berjangka yang berlaku (berjalan) dari
waktu ke waktu, selama satu periode tertentu. Swap dalam pasar derivatif ialah
interest rate swap dan currency swap.
Sebagai transaksi dua arah, produk derivatif berfungsi untuk
mengendalikanatau mengalihkan risiko keuangan (hedging), juga mengeksploitasi
kesempatan untuk memperoleh keuntungan dari kemampuan untuk mengantisipasi
perubahan harga dari suku bunga pasar.

5. Penjualan tanpa uang


Pada zaman sepeti saat ini yang serba modern telah mengubah metode penjualan yang
dulunya tradisional menjado online. Penjualan online diyakini lebih menjangkau
secara luas dan lebih hemat biaya. Dalam perusahaan spotify, mereka dapat
meningkatkan penjualan dengan memvangun brand image spotify sendiri yakni
menjadi alat streaming musik online no 1 di dunia yang dapat diandalkan sepanjang
waktu. Sehingga tanpa sengaja dalam proses branding tersebut, spotify juga
melakukan penjualan, bahkan tidak hanya penjualan saja, namun meningkatkan nilai
atau value dari spotify sendiri.
6. Perpajakan dan transfer pricing
Di sisi akuntansi manajerial, kegunaan transfer pricing adalah untuk
memaksimalkan laba pada perusahaan lewat penetapan harga barang atau jasa yang
dilakukan oleh unit organisasi dari suatu perusahaan kepada unit organisasi lainnya
dalam perusahaan yang sama.
Sedangkan dari perspektif perpajakan, transfer pricing merupakan kebijakan
harga dalam transaksi yang dilakukan oleh pihak- pihak yang memiliki hubungan
istimewa. Harga transfer dijelaskan sebagai harga yang ditentukan Wajib Pajak pada
saat menjual, membeli dan membagi sumber daya dengan afiliasinya.
Terdapat beberapa kegunaan dari transfer pricing, yakni :
1) Pengoptimalan penghasilan global setelah dipotong pajak
2) Mengupayakan keamanan kompetitif
3) Evaluasi kinerja cabang perusahaan mancanegara
4) Mengurangi resiko keuangan
5) Membantu mengatur kas pada kantor cabang perusahaan
6) Mengurangi beban tanggungan pajak dan bea masuk
7) Mengurangi resiko pengambilalihan pemerintah

Anda mungkin juga menyukai