Anda di halaman 1dari 19

PANDUAN

APLIKASI TUGAS MATAKULIAH (TMK)


UNIVERSITAS TERBUKA

Pengguna

UPBJJ
Versi : 1.1.15.2
Daftar Isi
Hal
Daftar Isi 2
Register 4
Aplikasi TMK Login 4
Ubah Sandi 5
Menu 5
Matakuliah Tawar 6
Daftar MK Koreksi UPBJJ 6
Daftar Mahasiswa 7
Pengecekan Hasil Unggah BJT 7
Daftar NIM belum diset Korektor 8
Daftar NIM belum di verifikasi 8
Daftar Hit Mahasiswa Akses ke Aplikasi 9
Informasi Mahasiswa 9
Informasi Jadwal TMK 10
Informasi Jadwal Koreksi TMK 10
Informasi Korektor 11
Rekapitulasi Mahasiswa TMK 11
Rekapitulasi Mahasiswa - Korektor Tiap Matakuliah 12
Rekapitulasi Berkas Nilai Korektor 12
Unduh Naskah Soal 13
Rekap Beban Korektor 13
Unggah BJT Mahasiswa 14
Entri Korektor 15
Pelapor Sipelapor.ut.ac.id 18
Rekap Jumlah MK TMK 18
Data Reg MK - TMK 19
Data kontak mhs tuton tidak aktif 19
2
Hal :
Modul

UPBJJ

3
Hal :
:: Register ::.
Akses ke aplikasi TMK untuk UPBJJ diberikan pada Ka. UPBJJ dan PJB. Registrasi dan Ujian.
Pengajuan untuk staff lainnya perlu mengirimkan surat berisi nama-nama staff yang ditugaskan
untuk mengelola korektor dilengkapi dengan alamat email yang valid. Password pengguna akan
dikirim dari pusjian.

:: Login ::.
Aplikasi TMK merupakan aplikasi berbasis web internet. Untuk menjalankannya gunakan browser
yang terdapat pada komputer atau pun telepon pintar anda. Aplikasi dapat di akses melalui
alamat :

http://tmk.ut.ac.id
Tampilan awal yang muncul berupa dashboard dengan tiga icon menu berdasarkan jenis
pengguna (gambar kiri).

Menu untuk UPBJJ dapat diakses dengan meng-klik link dibagian pojok kanan atas,
maka akan muncul kotak isian login. Selanjutnya masukan nama pengguna dan sandi yang sudah
diinformasikan oleh unit Pusjian. Jika belum mendapatkan kata sandinya sila hub unit pusjian.
4

Saat login pastikan memasukan nama pengguna dengan huruf kecil semua. Jika nama pengguna
Hal :

dan sandi sudah terisi maka klik tulisan LOGIN.


:: Ubah Sandi ::.
Segera setelah login gantilah kata sandi. Pengguna dapat
melakukan perubahan kata sandi dengan klik menu Ubah Sandi
dan selanjutnya mengisikan kata sandi yang lama dan kata sandi
yang baru. Klik tombol “Update” untuk menyimpan

Disarankan menggunakan kata sandi minimal 6 karakter dengan


kombinasi huruf dangan angka namun mudah untuk diingat.

:: Menu ::.
Pada Aplikasi TMK terdapat beberapa menu yang dapat di akses
UPBJJ untuk sementara ini diantaranya adalah:

*) Menu tertentu hanya muncul dan dapat diakses oleh level


pengguna yang tertinggi.

5
Hal :
:: Matakuliah Tawar ::.
Menu ini menampilkan daftar matakuliah yang ditawarkan dalam Tugas Matakuliah pada
semester berjalan. Pencarian dapat dilakukan dengan mengisi . Untuk
menampilan data pada halaman berikutnya klik tombol > di bagian bawah layar.

:: Daftar MK Koreksi UPBJJ ::.


Menu ini sama seperti menu mata kuliah tawar TMK namun hanya mengeluarkan data mata
kuliah yang di koreksi oleh UPBJJ dimana anda bertugas.

6
Hal :
:: Daftar Mahasiswa ::.
Menu ini menampilkan seluruh mahasiswa UPBJJ setempat yang mendapatkan tugas matakuliah.
No telepon dan alamat dimunculkan untuk mudah menghubungi mahasiswa. Masukan Nama
mahasiswa pada kotak pencarian untuk pencarian spesifik. Arahkan mahasiswa untuk melakukan
perubahan secara mandiri melalui sia.ut.ac.id untuk perbaikan data alamat email, No Hp, atau
nomor telepon mahasiswa..

:: Pengecekan Hasil Unggah BJT ::.


Untuk memantau proses unggah oleh mahasiswa dapat dilakukan melalui menu ini. Pengecekan
dapat dilakukan per mata kuliah.

7
Hal :
:: Daftar NIM Belum di Set Korektor ::.
Menu ini berisi daftar mahasiswa yang belum ditentukan siapa yang akan melakukan koreksi
tugas mata kuliahnya. Pastikan semua mahasiswa sudah mendapatkan korektor TMK untuk tiap
mata kuliah yang di tugaskan.

:: Daftar NIM Belum di Verifikasi ::.


Menu ini berisi daftar mahasiswa yang belum dilakukan verifikasi atas pemeriksaan oleh
korektor. Verifikasi dilakukan oleh UPBJJ agar nilai dapat diproses lebih lanjut. Pastikan semua
hasil jawaban yang telah dikoreksi oleh korektor telah diverifikasi UPBJJ.

8
Hal :
:: Daftar hit Mahasiswa Akses ke Aplikasi ::.
Menu ini berfungsi untuk memonitor keaktifan mahasiswa dalam mengakses aplikasi TMK.
Mahasiswa yang diketahui jumlah hitnya kosong dapat dilakukan pengingatan dengan
mengkontak mahasiswa secara langsung melalui email dan nomor telepon yang tertera.

:: Informasi Mahasiswa ::.


Data per mahasiswa dan daftar matakuliah yang diberi tugas mata kuliah dapat dilihat melalui
menu ini. Masukan NIM lalu klik tombol TAMPILKAN

9
Hal :
:: Informasi Jadwal TMK ::.
Informasi jadwal Unduh dan Unggah berkas untuk tiap tugas matakuliah ada pada menu ini.
Jadwal ini dikhususkan untuk mahasiswa dan agar dapat selalu dimonitor oleh UPBJJ.

:: Informasi Jadwal Koreksi TMK ::.


Informasi jadwal Pemeriksaan dan Verifikasi ada dalam menu ini. Jadwal ini khusus untuk
korektor agar dapat menyelesaikan kewajibannya melakukan pemeriksaan dan penilaian sesuai
dengan tenggat waktu yang sudah ditetapkan. UPBJJ dapat mengkontrol kinerja korektor dan
melakukan verifikasi atas pekerjaan korektor sesuai dengan tenggat waktu yang sudah
ditetapkan.

10
Hal :
:: Informasi Korektor ::.
Data Profil korektor dan jumlah mahasiswa yang akan di koreksi dapat dilihat melalui menu ini.
Pastikan data yang diisi valid dan tidak terjadi duplikasi data korektor.

:: Rekapitulasi Mahasiswa TMK ::.


Daftar rekap TMK menampilkan jumlah mahasiswa yang mendapatkan tugas per mata kuliah.
Data ini dapat digunakan untuk memperkirakan jumlah korektor untuk memeriksa tugas
mahasiswa.

11
Hal :
:: Rekapitulasi Mahasiswa - Korektor Tiap Mata kuliah ::.
Menu ini menampilkan Rekap daftar TMK permata kuliah dengan jumlah mahasiswa terdaftar
serta jumlah korektor yang akan melakukan pemeriksaan di UPBJJ setempat. Data jumlah
korektor berasal dari pengisian korektor dan mata kuliah ampuannya.

:: Rekapitulasi Berkas Penilaian Korektor ::.


Menu ini menampilkan rekapitulasi jumlah berkas untuk tiap korektor sesuai dengan mata kuliah
yang di koreksi, berguna untuk memonitor kinerja para korektor serta melihat beban kerja tiap
korektor.

12
Hal :
:: Unduh Naskah Soal ::.
Untuk keperluan pengiriman naskah ke mahasiswa yang sulit akses internet, soal TMK dapat
diunduh melalui menu ini. Ada 2 file yang harus di unduh untuk tiap mata kuliah, yaitu naskah
dan BJT.

:: Rekap Beban Korektor ::.


Menu ini menampilkan daftar korektor dan jumlah naskah mahasiswa yang akan dikoreksi.

13
Hal :
:: Unggah BJT Mahasiswa ::.
UPBJJ dapat membantu mengunggah BJT TMK mahasiswa apabila mahasiswa memiliki kendala
akses internet. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Masukan NIM dan klik Tampilkan
2. Pilih mata kuliah yang akan di unggah
3. Tentukan Tugas ke berapa (sesuai jadwal yang sudah ditetapkan)
4. Klik tombol [+] untuk mencari file BJT yang sudah dikerjakan mahasiswa. File yang telah
diunggah akan terlihat pada daftar dengan nama file [NIM]_[KodeMK]_[Tugaske].pdf file
yang dapat diunggah hanya 1 file. Jika ada perbaikan atau unggah ulang maka file
sebelumnya harus di hapus terlebih dahulu. Klik tombol Unggah
Catatan : BJT harus dalam format pdf. Jika ada lebih dari 1 file maka dapat digabungkan
menggunakan Ms Word lalu simpan dalam format pdf. Ukuran file tidak boleh lebih dari 2
Mb.

14
Hal :
:: Entri Korektor ::.
Menu ini berfungsi untuk mengelola data korektor. Tampilan awal berupa daftar korektor yang
telah di entri oleh UPBJJ. Fasilitas yang tersedia di menu ini adalah Entri data profil korektor dan
modifikasi dan pengelolaan data korektor.

1. Entri data Korektor


Klik tombol “+ Tambah korektor” maka akan muncul form berikut. Isikan data dengan
lengkap dan valid terutama alamat email yang harus email yang aktif. Jika Selanjutnya
klik tombol SIMPAN

15
Hal :

2. Pengelolaan Data Tutor


Cari data korektor yang akan di kelola dengan memasukan nama korektor
pada kolom pencarian atau dengan scroll layar kearah bawah. Lalu klik pada
data nama korektor. Menu berikut akan muncul.

Edit Korektor
Menu ini akan mengeluarkan form seperti pengisian korektor. User dapat
melakukan perubahan data profil korektor

Hapus Korektor
Jika Korektor tidak valid dan belum dilakukan penugasan untuk koreksi atas
matakuliah dan mahasiswa maka data korektor dapat dilakukan
penghapusan

Kirim Sandi
Untuk mengakses aplikasi TMK maka korektor akan mendapatkan user dan
password. Informasi ini akan di kirimkan ke alamat korektor melalui fasilitas
ini.

Mata Kuliah
Mata kuliah ampuan korektor diisi melalui form ini.
16
Hal :
Mahasiswa
UPBJJ menentukan mahasiswa-mahasiswa yang naskah tugasnya akan di
koreksi oleh korektor.

1. Tentukan mata kuliah yang akan di lakukan pengaturan mahasiswanya


2. Akan muncul daftar NIM mahasiswa yang mengambil matakuliah
tersebut dari UPBJJ setempat. Pilih NIM nya lalu klik tombol SET
3. Di sebelah kanan akan muncul senarai mahasiswa yang BJT nya nanti
harus di koreksi oleh korektor. UPBJJ dapat mengurangi atau membagi
penugasan koreksi mahasiswa ke tutor lain dengan cara menghapus
NIM mahasiswa. Pilih NIM lalu Klik tombol HAPUS

17
Hal :
APLIKASI PELAPOR
http://sipelapor.ut.ac.id/
Menu :

:: Rekap Jumlah Tugas Mata Kuliah

Hitungan kasar untuk mengestimasi jumlah korektor yang perlu disiapkan per mata kuliah.
Pencarian data berdasarkan NIM.
18
Hal :
:: Data Tugas Mata Kuliah (TMK) per Mahasiswa

Rincian detail untuk penelusuran status TMK mahasiswa, pencarian data dengan mengisi masa
aktif dan NIM mahasiswa

:: Data kontak Mahasiswa Tuton dengan hit minim

Mahasiswa dengan hit dibawah 11 kemungkinan besar tidak aktif dalam tutorial online dah
perlu dihubungi untuk pemberian TMK. Data detail kontak mhs tsb tersedia di fasilitas ini
19
Hal :

Anda mungkin juga menyukai