Anda di halaman 1dari 2

Mata Kuliah : Hukum Zakat Wakaf

Dosen Pengampu : Lina Kushidayati, SHI, MA


Kelas : HES F Semester 2
Nama : Abdul Azis Maulana
NIM : 1920210192

Zakat di masa Pandemi Covid-19

Saya : Assalamualaikum.
Panitia : Waalaikumsalam.
Saya : Kedatangan saya ke sini mau bertanya-tanya tentang zakat fitrah di musholla ini
Panitia : Oh iya silahkan.
Saya : Berapa jumlah orang yang menyerahkan zakat tahun ini (2020)?
Panitia : Tahun ini kira-kira sekitar 60-an orang yang menyerahkan zakat fitrah.
Saya : Berapa jumlah orang yang menyerahkan zakat tahun lalu (2019)?
Panitia : Kalau tahun kemarin (2019) banyak, ya sekitar 80-an orang, jadi tahun ini ada
penurunan.
Saya : Berapa jumlah penerima zakat tahun ini? Masing-masing orang mendapatkan berapa
kilogram?
Panitia : Jumlah penerima zakat sekitar 50-an rumah, dan masing-masing rumah mendapat satu
zakat beras, ada yang dapat dua juga. Sekitar 2,5-6 kilogram.
Saya : Berapa jumlah penerima zakat tahun lalu? Masing-masing orang mendapatkan berapa
kilogram?
Panitia : Kalau jumlah penerima zakat tahun lalu ya sama sekitar 50-an rumah/kepala rumah
tangga, dan masing-masing rumah mendapat rata-rata dua zakat beras, sekitar 5-6
kilogram.
Saya : Golongan siapa saja yang menerima zakat fitrah tahun ini? (kalo bisa dirinci jumlahnya:
fakir, miskin, yatim, janda, dll masing-masing berapa orang?), apa alasan mereka menjadi
penerima zakat?
Panitia : Kalau disini yang lebih diutamakan itu fakir, miskin, anak yatim, janda, dan keluarga
yang ditinggal di rumah sendirian yang belum bisa mencukupi kebutuhannya. Karena
fakir miskin memang orang tidak bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari, kalo anak yatim
sudah jelas.. karena walinya sudah tidak ada, pasti kesulitan dalam kebutuhan sehari-hari.
Saya : Apakah penerima zakat ada yang berasal dari luar desa/kampung (tahun 2019 dan 2020)
Panitia : Yang lebih diutamakan masyarakat didalam desa, tapi jika peran dia banyak didesa ini
ya harus di kasih zakat, contohnya orang tarkhim saat bulan puasa, ustadz yang mengisi
ceramah di musholla ini, dan lain-lain.
Saya : Selain zakat fitrah, sumbangan apa yg diterima oleh panitia (zakat mal, sedekah, infaq,
wakaf dll), berapa jumlahnya? Uraikan masing-masing.
Panitia : Di musholla ini cuman zakat fitrah saja.
Saya : Kira-kira yang bagian kerja di lapangan membagi-bagikan zakatnya siapa? Dan
membawa berasnya pake apa?
Panitia : Yang bagian terjun lapangan itu biasanya anak muda, ya pakai kendaraan roda tiga
sperti tossa, becak.
Saya : Kapan acara pembagian beras biasanya?
Panitia : Pembagian beras kira-kira setelah beras terkumpul semua baru dibagikan ke masyarakat,
abis isya' lah.
Saya : Ohh, yasudah terimakasih atas waktunya pak.
Panitia : Iya, sama-sama.

Nama narasumber : Bapak Muhammad Irfan Aminudin


Nama musholla : Sabilulmuhtadin, Welahan RT 5 RW 1

Anda mungkin juga menyukai