Anda di halaman 1dari 2

BAB II

RINGKASAN
Pendahluan
Gelombang mekanik adalah sebuah gelombang yang dalam perambatannya memerlukan
medium. Contoh gelombang mekanik ialah gelombang bunyi yang merupakan gelombang
longitudinal (Sutrisno, 1979: 2). Kecepatan rambat gelombang mekanik pada suatu medium
padat ditentukan oleh frekuensi sumber, karakterisasi bahan, dan keadaan lingkungan. Setiap
benda tegar selalu memiliki frekuensi diri beserta harmoniknya yang disebabkan oleh
karakterisasi suatu bahan seperti kerapatan molekul, porositas dan lain sebagainya. Untuk
mengetahui nilai kecepatan gelombang mekanik suatu batuan dapat dilakukan dengan cara
melakukan pengukuran yang tidak merusak, yaitu dengan menghubungkan sinyal keluaran ke
layar komputer sehingga dapat dibaca waktu tempuh gelombang P. Pengukuran waktu
tempuh pada batuan dapat dilakukan dengan memanfaatkan 1 unit Science Workshop 750
Interface.
Metode
Penelitian dilakukan dengan menguji sampel batuan dan pemrosesan data dengan
memanfaatkan 1 unit alat Science Workshop 750 Interface. Uji sampel batuan dilakukan di
laboratorium ELLINS (Elektronika dan Instrumentasi) Jurusan Fisika FMIPA UNNES
(Universitas Negeri Semarang) mulai bulan Juli sampai dengan Desember 2011.
Hasil dan Pembahasan
berpindah dari channel C ke channel A, dan nilai delay time (t) batuan, maka dapat dihitung
cepat rambat gelombang kompressi P (vp), sesuai bentuk persamaan kecepatan ratarata yaitu
dengan menghitung perbandingan x dengan t. Batuan konglomerat memiliki nilai vp paling
kecil, yaitu antara 419,11 – 422,65 m/s. Hal ini terjadi karena batuan konglomerat memiliki
struktur pori dengan ukuran butir material beragam, sehingga kecepatan gelombang yang
merambat menjadi kecil. Batuan konglomerat terbentuk secara mekanis, sehingga
digolongkan jenis batuan sedimen klastik. Literatur menunjukkan bahwa nilai vp pasir dan
kerikil adalah 400 500 m/s.
Kesimpulan
Dari hasil penelitian dan uraianuraian sebelumnya, diperoleh kesimpulan bahwa semakin
besar delay time yang merambat pada batuan maka nilai kecepatan gelombang mekanik
semakin kecil. Kecepatan gelombang mekanik kompressi P (vp) untuk sampel batuan
palimanan yaitu, antara 2045,93 – 2207,53 m/s, batuan lempung 1812,62 – 1952,34 m/s dan
batuan konglomerat 419,11 – 429,06 m/s.
BAB III
ANALISA
3.1 kelebihan
1. Jurnal yang direview sudah memiliki ruang lingkup yang bagus dari segi isi jurnal.
2. Jurnal telah menjelaskan secara detail penelitian yang dilakukan oleh penulis, seperti
terdapat abstrak pendahuluan, metode, hasil dan pembahasan serta kesimpulan
3. Hasil penelitian juga dijelaskan secara rinci dengan menggunakan tabel dan grafik yang
menunjukkan setiap hasil penelitian sehingga mudah dipahami.
4. Jurnal yang direview telah menggunakan pemilihan kata yang sangat mudah untuk
dipahami dan bahasa yang baik.
3.2 Kekurangan
Kekurangan pada jurnal ini tidak terdapat saran yang membuat seolah penelitian ini tidak
perlu untuk dikembangkan lagi.

Anda mungkin juga menyukai