Anda di halaman 1dari 5

TUGAS MANDIRI PT 1

BASIS DATA
D

OLEH:

NAMA : BELLA BR SIRINGO RINGO

NIM : (1913462007)

KELAS : 2-A

DOSEN PENGAJAR : MARJONES H.H.SIHOMBING, M.KOM

D-III PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN

UNIVERSITAS IMELDA MEDAN

T.A 2020/202
JAWABAN DAN PEMBAHASAN
1. Salah satu kelebihan pendekatan basis data dalam suatu program organisasi aplikasi
ialah….
a. Tempat penyimpanan yaitu menghasilkan biaya penyimpanan tinggi untuk dokumen
kertas/magnetik form yang digunakan.
b. Data yang ada pada basis data menjadi milik seluruh organisasi dan dapat dipakai
secara bersama oleh pengguna yang berwenang pada saat bersamaan.
c. Kerangkapan data yaitu data yang sama disimpan di berbagai tempat penyimpanan
yang berbeda sehingga organisasi memiliki banyak data yang rangkap
d. Data updating yaitu perubahan terhadap data harus dilakukan berulang kali mengingat
data yang sama terdapat di berbagai tempat penyimpanan
Jawaban : B. Data yang ada pada basis data menjadi milik seluruh organisasi dan
dapat dipakai secara bersama oleh pengguna yang berwenang pada saat bersamaan.
Penjelasan jawaban : Pendekatan basis data memberikan banyak keuntungan
(kelebihan), antara lain :
1. Pengendalian terhadap kerangkapan data : Dilakukan dengan cara data hanya
disimpan sekali. Hal ini mengurangi kerangkapan data dan megurangi biaya untuk
tempat penyimpnan.
2. Konsistensi Data: Dilakukan dengan cara data disimpan hanya sekali dalam basis
data sehingga jika terjadi perubahan pada nilai data tersebut, perubahan hanya
dilakukan satu kali dan nilai baru tersebut akan tersedia untuk semua pengguna.
3. Dapat memperoleh lebih banyak informasi dari data yang sama: Pengguna basis
data dapat memeperoleh informasi selain dari informasi rutin yang dikelolanya
karena semua data lain berada dalam basis data yang sama. Dengan demikian
kebutuhan akan informasi selain dari informasi rutin dapat terpenuhi.
4. Data dapat dipakai secara bersama (shared): Data yang ada pada basis data
menjadi milik seluruh organisasi dan dapat dipakai secara bersama oleh pengguna
yang berwenang pada saat bersamaan.
5. Memperbaiki integritas data: Intergritas data mengacu pada validitas dan
konsistensi dari data yang disimpan. Integritas biasanya diekspresikan dalam
batasan (constraints) yang merupakan aturan yang konsisten dan tidak dapat
dilanggar.Jika kerangkapan data dikontrol dan kekonsistenan data dapat dijaga
maka data menjadi akurat.
6. Meningkatkan keamanan data: Keamanan basis data melindungi basis data dari
pengguna yang tidak memiliki otorisasi. Basis data dapat menentukan batasan-
batasan pengaksesan data, misalnya dengan memberikan password dan pemberian
hak akses bagi pemakai (misal : modify, delete, insert, retrieve).
7. Economy of scale: Dengan menggabungkan semua data operasional organisasi ke
dalam satu basis data dengan aplikasi yang dibutuhkan dapat menghasilkan
penghematan biaya. Anggaran yang biasanya dialokasikan ke setiap departemen
untuk pengembangan dan pemeliharaan dari sistem file mereka dapat digabung
sehingga menurunkan total biaya dan menciptakan economy of scale.
8. Meningkatkan aksesibilitas terhadap data dan respon yang lebih baik: Akibat dari
integrasi data yang melewati batasan-batasan departemen dapat langsung diakses
oleh pengguna. Ini berarti menyediakan sistem dengan fungsi yang lebih baik.
Pengguna dapat memperoleh data yang dibutuhkan dengan cepat dengan
menggunakan query language.
9. Dapat meningkatkan data independence (kemandirian data) : Dapat digunakan
untuk bermacam-macam program aplikasi tanpa harus merubah format data yang
sudah ada.

2. Yang bukan termasuk bagian dari karakteristik basis data ialah…


a. Meningkatkan aksesibilitas terhadap data danrespon yang lebih baik
b. Dapat meningkatkan data independence (kemandirian data)
c. Biayanya sangat mahal karena menyangkut biaya-biaya untuk hardware and software.
d. Tujuan dari basis data adalah untuk membantu manusia agar dapat melacak segala
sesuatu yang dianggap penting.
Jawaban : D. Tujuan dari basis data adalah untuk membantu manusia agar dapat
melacak segala sesuatu yang dianggap penting.
Penjelasan jawaban: Karakteristik basis data , yaitu :
1. Meningkatkan aksesibilitas terhadap data dan respon yang lebih baik
2. Dapat meningkatkan data independence (kemandirian data)
3. Biayanya sangat mahal karena menyangkut biaya-biaya untuk hardware and software.

3. Apakah tujuan dari terbentuknya basis data ?


a. Mengatur data sehingga diperoleh kemudahan, ketepatan dan kecepatan dalam
pengambilan kembali.
b. Harapan akan fungsi yang baik dari sebuah basis data yang baik membuat basis data
menjadi software yang rumit.
c. Mengurangi kerangkapan data dan megurangi biaya untuk tempat penyimpnan.
d. Memperoleh lebih banyakin formasi dari data yang sama.
Jawaban: A. Mengatur data sehingga diperoleh kemudahan, ketepatan dan kecepatan
dalam pengambilan kembali.
Penjelasan jawaban : Tujuan basis data adalah sebagai berikut :
- Mengatur data sehingga diperoleh kemudahan, ketepatan dan kecepatan dalam
pengambilan kembali.
- Tidak adanya redundansi dan menjaga konsistensi data.

4. Rumah Sakit, dalam melakukan pengelolaan histori penyakit, pengelolaan pengobatan


pasien, penanganan pembayaran perawatan, dan lain-lain.
Dari Pernyataan diatas termasuk bagian dari...
a. Tujuan Basis Data
b. Kriteria Basis Data
c. Penerapan Basis Data
d. OperasiDasar Basis Data
Jawaban: C. Penerapan Basis Data
Penjelasan jawaban : Merupakan penerapan basis data, Sedang bentuk-bentuk
organisasi/perusahaan yang memanfaatkan basis data (sebagai komponen manajemen
sistem informasi) dapat berupa:
1. Perbankan, dalam melakukan pengelolaan data nasabah, pengelolaan data
tabungan, pengelolaan data pinjaman, pembuatan laporan-laporan akuntansi,
pelayanan informasi pada nasabah/calon nasabah, dan lainlain.
2. Asuransi, dalam melakukan pengelolaan data nasabah, pengelolaan data
pembayaran premi, pemrosesan pengajuan kiaim asuransi, dan lain-lain.
3. Rumah Sakit, dalam melakukan pengelolaan histori penyakit, pengelolaan
pengobatan pasien, penanganan pembayaran perawatan, dan lain-lain.
4. Produsen Barang, dalam melakukan pengelolaan data keluar masuk barang
(inventori), dan lain-lain
5. Industri Manufaktur, dalam membantu pengelolaan pesanan barang, pengelolaan
data karyawan, dan lain-lain.
6. Pendidikan/Sekolah, dalam melakukan pengelolaan data siswa, penjadualan
kegiatan perkuliahan, dan lain-lain.
7. Telekomunikasi, dalam melakukan pengelolaan data administrasi
kabel,pengelolaan data pelanggan, penanganan gangguan, dan lain-lain.

5. Salah satu pernyataan yang benar mengenai operasi basis data dibawah ini ialah…
a. Melakukan pengelolaan data administrasi kabel, pengelolaan data pelanggan,
penanganan gangguan, dan lain-lain.
b. Datanya bersifat oriented serta bukan program oriented.
c. Sistem yang baru secara mudah dapat memenuhi kebutuhan.
d. Pembuatan basis data baru (create database), yang identik dengan pembuatan lemari
arsip yang baru.
Jawaban : D. Pembuatan basis data baru (create database), yang identik dengan
pembuatan lemari arsip yang baru.
Penjelasan jawaban : Adapun yang menjadi operasi-operasi basis data yaitu :
1. Pembuatan basis data baru (create database), yang identik dengan pembuatan
lemari arsip yang baru.
2. Penghapusan basis data (drop database), yang identik dengan perusakan lemari
arsip (sekaligus beserta isinya jika ada).
3. Pembuatan file/tabel baru ke suatu basis data (create table), yang identik dengan
penambahan map arsip baru ke sebuah lemari arsip yang telah ada.
4. Penghapusan file/tabel dari suatu basis data (drop table), yang identik dengan
perusakan map arsip lama yang ada di sebuah lemari arsip.
5. Penambahan/pengisian data baru ke sebuah file/tabel di sebuah basis data (insert),
yang identik dengan penambahan lembaran arsip ke sebuah map arsip.
6. Pengambilan data dari sebuah file/tabel (retrieve/search), yang identik dengan
pencarian lembaran arsip dari sebuah map arsip.
7. Pengubahan data dari sebuah file/tabel (update), yang identik dengan perbaikan isi
lembaran arsip yang ada di sebuah map arsip.
8. Penghapusan data dari sebuah file/tabel (delete), yang identik dengan
penghapusan sebuah lembaran arsip yang ada di sebuah map arsip.

Anda mungkin juga menyukai