Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN

Kuliah Umum Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) :


Merdeka Belajar untuk #BaliBangkit #BaliKembali

Latar belakang
Provinsi Bali telah terpilih sebagai tuan rumah Global Platform for Disaster Risk
Reduction (GPDRR) 2022. Berbagai kesempatan ini menuntut Provinsi Bali untuk segera
berbenah dan memperkuat upayanya dalam menanggulangi dampak keterpurukan ekonomi
dan kesehatan akibat pandemi COVID-19. Selain itu, Provinsi Bali termasuk dalam 10 besar
Provinsi prioritas penanganan COVID-19 dan termasuk dalam salah satu dari 7 Provinsi
prioritas vaksinasi. Mengingat hal tersebut, perlu adanya sebuah sistem yang mengoptimalkan
dan mempercepat upaya pemulihan Provinsi Bali.

Dalam upaya pemulihan Provinsi Bali, berbagai kebijakan pembatasan aktivitas


masyarakat dilakukan dengan harapan terjadi penurunan kasus secara signifikan dalam rangka
upaya percepatan pemulihan Bali. Salah satu kebijakan yang saat ini dibuat oleh pemerintah
adalah terkait Instruksi Menteri Dalam Negeri (INMENDAGRI) Nomor 3 Tahun 2020 tentang
Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro dan Pembentukan Posko
Penanganan COVID-19 Desa dan Kelurahan Untuk Pengendalian Penyebaran COVID-19.
Kebijakan ini mendorong daerah sampai tingkat Desa dan Kelurahan agar dapat memiliki
tanggung jawab dan upaya yang optimal dalam mendorong pemulihan sampai tingkat terdalam
masyarakat.Kondisi ini menjadi kesempatan bagi perguruan tinggi untuk terlibat dalam
mempercepat upaya pemulihan serta menciptakan masyarakat Bali yang tangguh, dengan
dapat aman dan produktif di masa pandemi COVID-19.

Maka dari itu, Tim Kolaborasi Kementerian dan Lembaga melalui Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan menggagas program turunan modul dan kebijakan Merdeka
Belajar Kampus Merdeka (MBKM), yaitu Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik (KKNT) Posko Desa
Penanganan COVID-19. Perguruan Tinggi diharapkan dapat mendorong mahasiswa untuk ikut
serta dalam mencetuskan, memacu, dan mengawal pemulihan kondisi Provinsi Bali lewat
ide-ide kreatif dan inovatif yang menginspirasi. KKNT diharapkan dapat memberikan
pengalaman kontekstual di lapangan yang akan meningkatkan kompetensi mahasiswa secara
utuh, siap kerja, atau menciptakan lapangan kerja baru khususnya untuk pemulihan kondisi
Provinsi Bali yang berdasarkan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Tujuan:
1. Pemberdayaan Personal
a. Meningkatkan kompetensi dan peran mahasiswa sebagai agent of change untuk
masyarakat.
b. Mengasah softskill kemitraan dan leadership mahasiswa.
c. Menumbuhkan jiwa relawan dan kemampuan kolaborasi (interprofesi maupun
intraprofesi).
d. Memacu kontribusi konkrit mahasiswa dalam penanganan COVID-19.

2. Pemberdayaan Masyarakat
a. Mengembangkan kapasitas, pengetahuan dan mendorong peningkatan kesadaran
masyarakat dalam perubahan perilaku hidup sehat untuk diri sendiri, keluarga dan
komunitas.

3. Pemberdayaan Perguruan Tinggi


a. Menjadi sarana pengembangan tri dharma perguruan tinggi.
b. Memperkuat kontribusi perguruan tinggi dalam penanganan COVID-19 dan sebagai
implementasi kebijakan Merdeka Belajar: Kampus Merdeka (MBKM).
c. Memberikan umpan balik bagi Perguruan Tinggi tentang ilmu pengetahuan dan
teknologi yang dibutuhkan secara nyata oleh masyarakat.

4. Pemberdayaan Daerah
a. Mempercepat pemulihan daerah terdampak pandemi COVID-19.

5. Pengorganisasian Kementerian/ Lembaga


a. Mendorong kolaborasi lintas Kementerian dan Lembaga dalam upaya pemulihan
daerah akibat pandemi COVID-19.

DETAIL KEGIATAN
Hari, Tanggal : Senin, 5 - Juli - 2021

Waktu : 13.30 s.d 16.00 WITA

Tempat : Melalui Zoom Meeting

Tema : Kuliah Umum Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) : Merdeka Belajar
untuk #BaliBangkit #BaliKembali

Moderator Tim KPCPEN


Topik & : ● Pembukaan oleh Kemendikbudristek
Narasumber ● Arahan oleh kepala BNPB
● Sambutan oleh Gubernur Bali
● Administrasi dan Alur Program - Tim Efektif #BaliBangkit
● Perkembangan COVID-19 Bali - BPBD / Dinkes Provinsi Bali
● Participatory Rural Appraisal (PSA) - Abigael Wohing Ati
● Strategi Komunikasi Media Digital - Donny BU
● Arahan kegiatan oleh BNPB

Peserta : Mahasiswa, LPPM, dan civitas Perguruan Tinggi Bali cakupan LL Dikti 8

SUSUNAN ACARA

Waktu Kegiatan

13.00 – 13.30 WITA Registrasi Peserta

Pembukaan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset,


13.35 – 13.40 WITA dan Teknologi

Arahan dari Kepala Badan Nasional Penanggulangan


13.40 – 13.45 WITA Bencana

13.45 – 13.50 WITA Sambutan oleh Gubernur Provinsi Bali

Pemaparan “Administrasi dan Alur Program KKNT” oleh


13.50 – 14.10 WITA Tim Efektif #BaliBangkit #BaliKembali

14.10 – 14.15 WITA Pretest topik 1

Pemaparan topik 1 “Perkembangan COVID-19 Bali” oleh


14.15 – 14.30 WITA BPBD / Dinas Kesehatan Provinsi Bali

14.30 – 14.35 WITA Post test topik 1

14.35 – 14.40 WITA Pre test topik 2

14.40 – 15.00 WITA Pemaparan topik 2 “Participatory Rural Appraisal”

15.00 – 15.05 WITA Post test topik 2


15.05 – 15.10 WITA Pre test topik 3

Pemaparan topik “Strategi Pemanfaatan Media Sosial


15.10 – 15.30 WITA dalam Kampanye Publik #BaliBangkit #BaliKembali”

15.30 – 15.35 WITA Post test topik 3

15.35 – 15.40 WITA Penutup

POKOK PEMBAHASAN (Talking Points)


● Sesi 1 - Pembukaan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
○ Pembukaan diikuti peluncuran mahasiswa peserta KKNT
● Sesi 2 - Arahan oleh Kepala BNPB
○ Pesan keselamatan saat bertugas di lapangan
● Sesi 3 - Sambutan oleh Gubernur Provinsi Bali
○ Sambutan ditujukan bagi peserta mahasiswa dan DPL KKNT
● Sesi 4 - Pemaparan oleh Tim Efektif KKNT
○ Teknis dan administrasi keberlangsungan program KKNT
● Sesi 5 - Pemaparan topik 1 oleh Dinas Kesehatan Provinsi Bali
○ Perkembangan kasus COVID-19 Bali
○ Perkembangan zonasi risiko COVID-19 Bali
○ Strategi penanganan COVID-19 Bali
○ Potensi pelibatan mahasiswa dalam percepatan penanganan COVID-19 di Bali
● Sesi 6 - Pemaparan topik 2 “Model Participatory Rural Appraisal dalam Kampus
Merdeka - Merdeka Belajar” oleh Abigael Wohing Ati
○ Definisi PRA
○ Perbedaan antara PRA dan RRA
○ Pengumpulan data dalam PRA
○ Implementasi PRA dalam menyelesaikan masalah di masyarakat
● Sesi 7 - Pemaparan topik 3 “Strategi Pemanfaatan Media Sosial dalam Kampanye
Publik #BaliBangkit #BaliKembali” oleh Donny BU
○ Potensi media sosial dalam pemberdayaan masyarakat
○ Tahapan strategi pemanfaatan media sosial kampanye #BaliBangkit
#BaliKembali
○ Aksi strategis dalam penggunaan media sosial #BaliBangkit #BaliKembali
○ Monitoring dan evaluasi capaian konten kampanye media sosial

Anda mungkin juga menyukai