Anda di halaman 1dari 2

SOP RUANG LAKTASI

Pengertian :
Ruang Laktasi adalah ruangan yang dilengkapi dengan prasarana menyusui dan memerah ASI yang
digunakan untuk menyusui bayi, memerah ASI, menyimpan ASI perah, dan atau konseling menyusui /
ASI.
Tujuan :
1. Memberikan perlindungan kepada ibu dalam memberikan ASI Eksklusif
2. Memenuhi hak anak untuk mendapatkan ASI Eksklusif; dan
3. Meningkatkan peran pemerintah terhadap pemberian ASI Eksklusif
Referensi :
Permenkes Nomor 15 Tahun 2013 tentang Fasilitas Khusus Menyusui dan/atau Memerah Air Susu Ibu
Kebijakan : -
Alat dan bahan :
1. Buku Tamu
2. Alat tulis
3. Meja Kursi
4. Plastik penyimpanan ASI
5. Payudara ibu
6. Lemari Pendingin / Kulkas
7. Wastafel (kran dan air sabun)
8. Tissue
9. Tempat sampah

Prosedur/langkah-langkah :
a. Ibu datang , duduk di kursi
b. Ibu mengisi buku tamu
c. Ibu mempersiapan peralatan
d.Pemberian ASI oleh ibu langsung :
1)Ibu mencuci tangan dengan menggunakan air sabun, 6 langkah cuci tangan dan air
mengalir di luar ruang laktasi
2)Jika ibu sudah siap pindahkan bayi ke gendongan ibu, pastikan bayi digendong dalam
posisi yang nyaman:
a)Kepala bayi tersanggah oleh lengan atas ibu
b)Bedongan dibuka supaya ada kontak antara kulit ibu dengan kulit bayi
c)Hadapkan muka bayi ke payudara ibu lalu sentuh pipi bayi dengan putting ibu
d)Saat bayi membuka mulut segera masukkan putting susu sampai semua areola masuk
kedalam mulut
e)Perhatikan bahwa telinga dan lengan bayi berada pada satu garis lurus untuk memastika
posisi menyusui sudah benar
f)Sanggah payudara dengan empat jari tangan dan ibu jari pada bagian atas payudara
g)Awasi agar payudara ibu tidak menutupi hidung bayi
h)Susukan kedua payudara secara bergantian selama 10-15 menit pada setiap payudara
i)Setelah selesai tepuk pungung bayi secara perlahan sampai bersendawa
j)Bersihkan areola dan putting susu dengan tissue
k)Membuang tissue ke tempat sampah
l)Anjurkan ibu cuci tangan kembali
m)Atur kembali posisi bayi senyaman mungkin

e. Pemberian ASI tidak langsung/pemerahan ASI :


1)Ibu mencuci tangan dengan menggunakan air sabun, 6 langkah cuci tangan dan air
mengalir di luar ruang laktasi
2)Ibu memerah ASI secara manual atau dengan alat bantu yang sudah disediakan
3)ASI dimasukkan ke dalam botol ASI yang sudah disediakan atau alat lain jika membawa
sendiri
4)Botol ASI disimpan di dalam lemari pendingin / kulkas sesuai kebutuhan
5)Cuci tangan
6)Mengeringkan tangan dengan tissue
7)Membuang tissue ke tempat sampah

Dokumen terkait :
-
Distribusi :
-

Anda mungkin juga menyukai